:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Perancangan prioritas implementasi telehealth berbasis internet of things pada unit pulmonologi rumah sakit = Priority design of the internet of things-based telehealth implementation for hospital pulmonology unit.

Alya Nabila SukmaAlya Nabila Sukma; M. Dachyar, supervisor; Armand Omar Moeis, examiner; Maya Arlini Puspasari, examiner; Novandra Rhezza Pratama, examiner (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Indonesia saat ini sedang menghadapi wabah virus COVID-19 dan penyakit tuberkulosis yang semakin meningkat sehingga mengakibatkan terjadinya kekurangan tenaga medis khususnya pada unit pulmonologi. Untuk membantu mengurangi beban kerja tenaga medis, maka perlu dilakukan penelitian terhadap implementasi Telehealth berbasis Internet of Things. Penelitian ini bertujuan untuk merancang prioritas implementasi Telehealth berbasis Internet of Things pada unit pulmonologi rumah sakit dengan mempertimbangkan kriteria penerapan IoT. Penelitian ini menggunakan integrasi metode Fuzzy AHP (Analytical Hierarchy Process), dan metode COPRAS (Complex Proportional Assessment). Metode Fuzzy AHP digunakan untuk mengetahui tingkat kepentingan kriteria maupun sub-kriteria dalam pertimbangan penerapan Internet of Things pada unit pulmonologi rumah sakit swasta di Jakarta. Penggunaan metode COPRAS sebagai metode pemeringkatan prioritas alternatif IoT yang dapat diterapkan untuk meningkatkan pelayanan. Hasil dari penelitian ini yaitu berupa urutan prioritas implementasi dari 4 alternatif IoT berdasarkan tingkat signifikansi utilitasnya untuk digunakan pada unit pulmonologi rumah sakit swasta di Jakarta.

Indonesia is currently facing the COVID-19 virus and tuberculosis outbreaks which affecting the healthcare staff's shortages, especially in the pulmonology unit. To reduce the healthcare staff's workload, it is considered necessary to research Telehealth's implementation based on the Internet of Things. This paper aims to design priority of the Telehealth based Internet of Things implementation in hospital pulmonology units with the IoT application criteria consideration using Multi-Criteria Decision Making Approach. This paper uses the combination of the Fuzzy AHP method (Analytical Hierarchy Process) and the COPRAS (Complex Proportional Assessment) method. Fuzzy AHP method is used to assess the importance level of the criteria and sub-criteria for IoT implementation in one of Jakarta's private hospitals. COPRAS method is used as an alternative priority ranking method for applying the Internet of Things to improve healthcare services. This paper obtains four alternative IoT priority order based on its utility for one of Jakarta's private hospital pulmonology unit.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Alya Nabila Sukma.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2021
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xix, 182 pages : illustration.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia.
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-21-285147634 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20513580