:: UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Persepsi mengenai karbohidrat dan lemak serta faktor lainnya terhadap total asupan energi siswa kelas XI SMAN 68 Jakarta tahun 2021 = Perception about carbohydrate and fat and other factors associated with total energy intake of students grade XI SMAN 68 Jakarta in 2021

Ervine Chastine Marind; Triyanti, supervisor; Ratu Ayu Dewi Sartika, examiner; Evi Fatimah, examiner (Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Total asupan energi yang kurang dapat menjadi salah satu penyebab underweight dan secara jangka panjang akan berisiko terhadap kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan total asupan energi siswa SMAN 68 Jakarta. Metode yang dipakai adalah pendekatan kuantitatif dengan desain studi penelitian potong lintang (cross-sectional). Total asupan energi adalah variabel dependen, sementara persepsi mengenai karbohidrat, persepsi mengenai lemak, pengetahuan gizi, penggunaan media sosial, pendidikan orang tua dan jenis kelamin merupakan variabel independen. Pengambilan data dilakukan secara daring kepada siswa kelas XI SMAN 68 Jakarta dengan menggunakan kuesioner dan 2-days food record sejak Maret-Juni 2021. Penelitian melibatkan 184 siswa SMAN 68 Jakarta setelah dilakukan simple random sampling. Terdapat 89,7% responden yang memiliki total asupan energi kurang (<80% AKG). Berdasarkan uji bivariat, tidak ditemukan adanya hubungan yang signifikan antara semua variabel independen dengan variabel dependen. Secara uji multivariat, persepsi mengenai karbohidrat merupakan faktor dominan yang memengaruhi total asupan energi pada siswa SMAN 68 Jakarta (OR=2,971; 95% CI 1,031 - 8,565). Diperlukan edukasi mengenai pengetahuan gizi seimbang, khususnya persepsi mengenai karbohidrat. Bagi instansi pemerintah, disarankan untuk membangun program untuk membasmi stigma mengenai karbohidrat dan lemak.

Inadequate total energy intake is one of the factors associated with underweight and will risk one’s health in long term. This research aims to explore factors associated with total energy intake students of SMAN 68 Jakarta. The methodology used for this research is quantitative approach with cross-sectional design study. Total energy intake acts as a dependent variable, meanwhile perception about carbohydrate, perception about fat, nutrition knowledge, social media usage, parent’s education level and gender act as independent variable. A total of 184 students were assessed after simple random sampling. Data were collected through online meeting to grade XI students SMAN 68 Jakarta since March-June 2021. The instrument used are questionnaire and 2-days food record. 89,7% students have inadequate total energy intake (<80% AKG). According to bivariate analysis, there was no significant association between all the independent variables and dependent variable. Perception about carbohydrate was found as dominant factor to total energy intake in students SMAN 68 Jakarta (OR=2,971; 95% CI 1,031 - 8,565). Education related to balance nutrition knowledge, particularly perception about carbohydrate is recommended idea programme for school. For government, establishing programme focusing on deracinate stigma around carbohydrate and fat is recommended.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Ervine Chastine Marind.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2021
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xv, 130 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-22-50763600 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20520836