:: UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Laporan praktik kerja di Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama, Apotek Roxy Pamulang, Rumah Sakit Universitas Indonesia periode Bulan Januari - April 2022 = Pharmacist Internship at Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama, Apotek Roxy Pamulang, Rumah Sakit Universitas Indonesia on January - April 2022

Amarys Zahra Benindya; Widiana Tiara Permatasari, supervisor; Rani Sauriasari, supervisor; Hanifah, supervisor; Marchen Prasetyaningrum, supervisor (Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2022)

 Abstrak

Apotek, Puskesmas, dan rumah sakit merupakan sarana pelayanan kefarmasian tempat dilakukan praktik pelayanan kefarmasian oleh apoteker. Pelayanan kefarmasian harus mengikuti standar pelayanan kefarmasian sesuai dengan peraturan yang berlaku. Tugas khusus ini dilaksanakan untuk mengevaluasi pemusnahan vaksin COVID-19 yang telah kedaluwarsa di Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama pada periode Maret – Desember 2021, membandingkan kesesuaian standar pelayanan kefarmasian yang dilakukan di Apotek Roxy Pamulang menurut PMK No. 73 Tahun 2016, dan untuk melihat kecenderungan penggunaan narkotika dan psikotropika (NAPZA) di Rumah Sakit Universitas Indonesia selama periode bulan Maret 2021 hingga Februari 2022. Hasil dari tugas akhir ini menunjukkan bahwa Vaksin COVID-19 yang sudah kedaluwarsa di Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama belum bisa dimusnahkan karena menunggu arahan dari Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, pelayanan kefarmasian di Apotek Roxy Pamulang sudah memenuhi Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 73 Tahun 2016, dan Penggunaan obat NAPZA paling banyak di RSUI pada periode Maret 2021 – Februari 2022 adalah Klobazam 10 mg.

A pharmacy, public health center, and a hospital are pharmaceutical service facilities where pharmacists practice pharmaceutical services. Pharmaceutical services must follow pharmaceutical service standards in accordance with applicable regulations. This task was carried out to evaluate the disposal of expired COVID-19 vaccines at Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama in the period March – December 2021, comparing the suitability of pharmaceutical service standards carried out at Apotek Roxy Pamulang according to PMK No. 73 of 2016, and to look at the trend of using narcotics and psychotropic drugs (NAPZA) at the University Indonesia Hospital during the period from March 2021 to February 2022. The results of this final project show that the expired COVID-19 vaccine at Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama has not been able to be disposed of due to waiting for directions from the South Jakarta Health Sub-dept., the pharmaceutical services at Apotek Roxy Pamulang have complied with the Regulation of the Minister of Health Number 73 of 2016, and the highest use of narcotic drugs in RSUI in the period March 2021 - February 2022 is 10 mg Klobazam.

 File Digital: 1

Shelf
 PR-Amarys Zahra Benindya.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : PR-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2022
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : ... pages : illustrations ; 28 cm. + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
PR-pdf 16-23-52298183 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20528640