:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Konstruksi kaum lesbian atas realitas homoseksual (analisis isi feminis terhadap situs web swara srikandi)

Jaleswari Pramodhawardani; Sri Kusyuniati, supervisor (Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2003)

 Abstrak

Penelitian ini mengungkapkan konstruksi kaum lesbian atas realitas homoseksual, khususnya bagaimana mereka mengidentifikasi, mencari solusi dan memilih strategi persoalan yang mereka hadapi, di tengah-tengah heteronormativitas yang dianggap sebagai satu-satunya identitas seksual yang sah dan normal. Untuk memahami persoalan tersebut, pembahasan dalam tesis ini merujuk pada kerangka teori yang disodorkan Michel Foucault, Judith Butler dan Gayle Rubin. Dengan metode penelitian kualitatif dan berperspektif perempuan, penelitian ini merupakan suatu studi kasus yang mengungkap bagaimana kaum lesbian berjuang melawan heteronormativitas. Subyek penelitian utama adalah "pengunjung" situs web Swara Srikandi dan empat orang subyek pendukung melalui wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan tujuh topik persoalan. Persoalan-persoalan tersebut mencerminkan bagaimana kaum lesbian menghadapi hereroseksisme dan homophobia.
Proses coming out menjadi penting sebagai modal untuk mengimplementasikan strategi tersebut. Pada kasus Swara Srikandi, coming out masih dalam tahap penerimaan karena penguatan identitas kelompok merupakan prioritas. Strategi semacam ini hanya menghasilkan koreksi wacana secara terbatas.

This research is to explore lesbian construct on homosexual realities, especially on how they identify, search for solution, and decide strategy to cope with problems that arise from dominant norms of heteronormativity, considered to be the only valid and normal sexual identity.
To this purpose, analyses in this thesis is found on Michel Foucault, Judith Butler, and Gayle Rubin's theoretical constructs. Woven through qualitative analyses and feminist perspectives, this research focuses on a case study that explore how lesbian struggle against heterononnativity. Data analysis is based on respondents, active participant to discussion in the Internal Forum of Swara Srikandi's website, and in depth interview to prominent lesbian figures. This research shows seven topical problems that reflect how lesbian dealing with heterosexism and homophobia. Coming out appear to be an important part of overall strategies. In the case of Swara Srikandi, however, coming out appear to be in its initial stage, simply to advance lesbian identity. Embryonic as it may, this strategy seems able to produce correctional discourse on lesbianism.

 File Digital: 1

Shelf
 T 11900-Konstruksi kaum.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T11900
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2003
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik :
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T11900 15-19-977421772 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 74279