:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Analisis peluang pasar rawat inap untuk pengembangan Klinik Ananda menjadi Rumah Sakit di Kotip Cilegon Tahun 1998

Budi Setiawan Djamhoer; Muhammad Haffizzurrachman Syarief, supervisor; Wachyu Sulistiadi, supervisor (Universitas Indonesia, 1998)

 Abstrak

Kotip Cilegon sebagai pusat pengembangan wilayah pembangunan Serang barat telah mengalami perkembangan yang sangat pesat dengan adanya perkembangan industri besar dan strategis, pengembangan pelabuhan Merak dan telah selesainya jalan tol Jakarta-Merak yang melintas Kotip Cilegon.
Sesuai dengan kebijaksanaan pemerintah,letak geografis yang strategis, perkembangan demografis dan sosial ekonomi dan kondisi kesehatan masyarakat Kotip Cilegon yang berkembang pesat dan secara nyata baru dilayani oleh sebuah rumah sakit dengan kapasitas 105 tempat tidur, maka masyarakat Kotip Cilegon masih membutuhkan penyediaan tempat tidur rawat inap rumah sakit tambahan.
Sebagai Klinik yang telah berdomisili di tempat yang strategis di wilayah industri Cilegon, maka Klinik Ananda yang telah beroperasi lebih dari sepuluh tahun bermaksud mengembangkan diri menjadi rumah sakit. Untuk itu perlu dilakukan studi kelayakan atas rencana tersebut. Maka dilaksanakanlah penelitian ini dalam rangka memberikan kontribusi yang besar dalam memberikan gambaran kelayakan pendirian rumah sakit tersebut khususnya dalam aspek pasarnya.
Tujuan dari penelitian ini adalah didapatkannya informasi mengenai karakteristik organisasi Klinik Ananda dan pasar untuk rawat inap di rumah sakit yang akan dibangun sebagai pengembangan Klinik Ananda tahun 1998.
Dibuat hipotesa adanya hubungan antara karakteristik pasar dengan peluang pasar rawat inap Rumah Sakit Ananda. Penelitian ini dilakukan merupakan penelitian kualitatif dengan metoda deskriptif analitik.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan didapatkan karakateristik dari organisasi Klinik Ananda dan pasar yang ada. Selanjutnya berdasarkan uji statistik yang dilakukan didapatkan hipotesa yang diterima adaiah adanya hubungan antara peluang pasar rawat inap Rumah Sakit Ananda dengan jenis kelamin, alamat, motivasi berobat ke rumah sakit dan persepsi pasien atas pelayanan rumah sakit yang pernah diterimanya. Sedangkan tujuh variabel lain yaitu usia, pekerjaan, pendidikan, pendapatan, pengeluaran untuk kesehatan, prioritas rumah sakit pilihan, kelas perawatan yang dipilih dan penanggung biaya perawatan tidak berhubungan dengan peluang pasar rawat inap Rumah Sakit Ananda.
Disimpulkan pula dengan kondisi kompetitor yang cukup mampan dan pasar yang kompetitif, struktur kepemilikan dan manajemen Klinik Ananda masih dalam bentuk yang sederhana baik dalam pendelegasian manajemen maupun sumber daya yang ada.
Disarankan untuk menindaklanjuti pembuatan studi kelayakan untuk aspek lainnya, pengembangan upaya pemasaran berdasarkan hasil penelitian, merintis memberikan pelayanan yang sesuai dengan tuntutan pasar dan mulai memperkuat manajemen Klinik Ananda untuk antisipasi pengembangan menjadi rumah sakit dengan mulai diadakan pendelagasian yang lebih tegas dan penarikan tenaga profesional yang diperlukan.

Cilegon as a district and centre of development territory in west Serang has developed so fast in line with the development of big and strategic industries, the development of Merak harbor and the finishing of Jakarta - Merak toll flashing past district of Cilegon.
According to the policy of government, the location of strategic geography, the development of demography, social economy and health condition of the society of Cilegon so fast grow but in fact just be served by the hospital with 105 bed capacity, so that Cilegon society still need addition of in-patient bed.
The objective of the research is to obtain the information about the characteristic Ananda Clinic organization and the market of an in-patient in Ananda hospital which will be built on 1998.
It's made the hypothesis of the correlation between market characteristic and inpatient market opportunities of Ananda Hospital. The research conducted is a qualitative analysis using an analytical descriptive method.
Based on the research conducted is obtained the characteristic of Ananda Clinic organization and the available market. Further, based on statistic test conducted is obtained the received hypothesis that there is correlation between an in-patient market opportunities of Ananda hospital and sex, address, motivation and the perception of the patient on the hospital services received. Whereas the seven others that are age, occupation, income, cost for health, priority of selection nursing class and insurer of nursing, do not correlate to the in patient market opportunities of Ananda Hospital.
It is also conducted that ownership structure and Clinic management of Ananda is still simple compares to the condition of established competitor and the competitive market.
It is suggested to follow up making the feasibility study, for another aspect, developing market efforts based on the research, to pioneer giving services according to the market demand and begin to strengthen Ananda Clinic Management to anticipate the development of Ananda into hospital by delegating distinctly and recruiting another professional.

 File Digital: 1

Shelf
 T1399-Budi Setiawan Djamhoer.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 1998
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 175 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf 15-17-906118578 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 76878