Reformasi CH4/CO2 menjadi gas sintesis menggunakan Rh/⍺Al2O3
Suprapto Soemardan;
Kamarza Mulia, supervisor
(Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1995)
|
Rhodium yang disanggah α-A1203 telah diteliti melalui proses reformasi CH4/CO2 pada temperatur tinggi (1250-1325 °K) dan di atas tekanan atmosfer (3-7 atm). Secara termodinamika pada temperatur 1285 K, pembentukan karbon terjadi pada CO2/CH4 <60/40. Aktifitas katalis (0.3%berat) Rhla-A1203 didaparkan sangat baik dan katalis menunjukkan kestabilan selama eksperimen (18 hari) serta tidak menunjukkan adanya tanda-tanda deaktivasi. Umumnya konversi metana dan CO2 meningkat dengan kenaikan temperatur, tekanan dan W/FCH4O. Peningkatan kandungan CO2 sampai CO2/CH4=80/20 ternyata juga dapat menaikkan konversi metana. Penambahan sedikit air (H2O/CH4=5%) dapat menaikkan konversi metana dan CO2. Namun penambahan air selanjutnya menurunkan konversi CO2. Perbandingan reaktan CO2/CH4=70/30 menghasilkan perbandingan gas sintesis H2/CO sekitar 0.80. Perbandingan Hz/CO dapat dinaikkan dengan penambahan H2O. Persamaan laju reaksi diperoleh berdasarkan skema mekanisme Langmuir-Hinshelwood dengan menganggap reaksi permukaan fase teradsorp CH4* dan CO2* sebagai rate limiting step. Pengujian terhadap persamaan laju hanya didasarkan atas data eksperimen variasi tekanan parsial CO2 pada tekanan parsial CH4 konstan pada 1285 K dan 4 atm. Plot antara laju reaksi eksperimen dan laju reaksi perhitungan terhadap tekanan parsial CO2 menunjukkan kurva yang sangat dekat. |
T8925- Suprapto Soemardan.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | T-Pdf |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Subjek : | |
Penerbitan : | Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1995 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | text |
Tipe Media : | computer |
Tipe Carrier : | online resources |
Deskripsi Fisik : | ix, 73 pages : illustration ; 30 cm + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI, Lantai 3 |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
T-Pdf | 15-18-301818236 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 81017 |