:: UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Persepsi pustakawan terhadap program information skill dan kendala penerapannya di Universitas Indonesia

Sopacua, PI Jaclyn; Tamara Adriani Susetyo-Salim, supervisor; Fuad Gani, supervisor ([Publisher not identified] , 2006)

 Abstrak

Sejak tahun 2004, Perpustakaan UI mulai mencanangkan program information skills bagi sivitas akademika UI dan tahun 2005 Perpustakaan UI berhasil membuat modul untuk pelatihan information skills. Tujuan utama pembuatan modul information skills tersebut adalah memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada pengguna perpustakaan untuk dapat mengidentifikasi, mengakses, mengevaluasi dan menggunakan informasi secara efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pustakawan mengenai program information skills dan kendala-kendala yang dihadapi dalam menerapkan program tersebut di UI. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif karena metode ini lebih tepat untuk menggali persepsi informan mengenai topik yang dibahas. Peneliti mewawancarai 13 pustakawan dari 13 fakultas di lingkungan UI (10 orang kepala pustakawan dan 3 orang pustakawan rujukan). Model operasional menggunakan model SCONUL. Model ini berfungsi untuk mengarahkan peneliti dalam mengajukan pertanyaan dan menganalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para informan sangat memahami pentingnya program information skills di perguruan tinggi untuk mendukung visi universitas menghasilkan lulusan berkualitas dan menjadi pembelajar seumur hidup.
Tanggapan informan terhadap program information skills mencakup hal-hal berikut :
1) Program information skills adalah bagian dari information literacy
2) Program information skills adalah bagian dari pendidikan pengguna yang dirancang secara sistematis dan lebih mendalam.
3) Information skills mencakup kemampuan mengakses, mengevaluasi dan menggunakan informasi secara tepat dan efektif.
4) Information skills bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan pengguna dalam
mengelola informasi dan mencegah pengguna melakukan tindakan plagiat.
5) IS membutuhkan pengetahuan mengenai perpustakaan (basic library skills) dan
ketrampilan teknologi (IT skills).
6) Modul information skills UI cukup lengkap dan mencakup semua materi dalam
information skills, namun belum spesifik sesuai kebutuhan semua fakultas.
7) Program information skills merupakan tanggung jawab pustakawan sebagai penyedia
informasi dan sebagai partner staf pengajar dalam penyelenggaraan proses
pembelajaran di perguruan tinggi.
8) Pustakawan yang mengajarkan information skills harus memiliki kemampuan soft skills, hard skill dan memiliki latar belakang pendidikan perpustakaan atau menguasai berbagai macam sumber-sumber informasi serta memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik.
9) Pustakawan harus memiliki pengetahuan dan wawasan yang baik mengenai perkembangan ilmu, khususnya subjek ilmu di fakultasnya masing-masing.
10) Pustakawan berperan sebagai fasilitator atau intermediary (perantara) bagi pengguna.
Hasil wawancara menunjukkan bahwa program information skills di UI belum berjalan sebagaimana diharapkan oleh Perpustakaan UI. Para informan mengakui bahwa banyak kendala yang dihadapi di lapangan yang membutuhkan tindakan lebih serius dari lembaga. Adapun kendala-kendala yang dihadapi adalah:
1) Keterbatasan SDM yang mampu mengajarkan IS kepada pengguna. Pustakawan di lingkungan UI tidak semuanya dapat diandalkan mengajarkan keahlian informasi
kepada pengguna.
2) Kebijakan yang tidak mendukung dari pimpinan dan staf pengajar.
3) Fasilitas yang tidak memadai (komputer, akses Internet),
Melihat kendala-kendala diatas, Perpustakaan UI perlu melibatkan dosen dan mahasiswa untuk menjalankan program information skills. Hal ini dapat ditempuh dengan memasukkan program information skill dalam kurikulum pendidikan dan bekerja sama dengan organisasi-organisasi kemahasiswaan, seperti BEM atau Senat Mahasiswa. Perpustakaan UI juga harus dapat memastikan bahwa sarana dan fasilitas yang ada di tiap fakultas memadai untuk membuka kelas information skills. Supaya kegiatan dapat dilakukan, perlu pendekatan resmi kepada pimpinan fakultas karena hal ini menyangkut fasilitas kegiatan akademik.Langkah konkrit yang dapat dilakukan adalah promosi terus menerus terhadap sivitas akademika UI dan mengorganisir pelaksanaan program tersebut secara terpadu.

In 2004, the library of the University of Indonesia decided to introduce training in information skills to the academic community. In 2005, the UI Library UI prepared a module for training in information skills. This module aims especially at giving library users the knowledge and skills to identify, access, evaluate and use information effectively. This research is based on a survey of UI librarians concerning their perceptions about the training program and the constraints faced in applying it at UI. The research method is qualitative because this method is more appropriate for probing perceptions in regard to the topic. The researcher interviewed .13 Librarians from 13 faculties at UI (10 Library directors and 3 reference librarians). The SCONUL model was used to guide the researcher in raising question and conducting analysis.
Results show that all informants have a good understanding of the importance of the program on information skills in support of the vision of a high-quality university graduate who becomes a lifetime learner. Responses included the following:
1. The program of information skills is part of information literacy.
2. A program information skill is a kind of consumer education designed in a systematic and thorough way.
3. Information skills include the ability to access, evaluate and use information precisely and effectively.
4. Information skills aim to increase consumer skills in managing information and avoiding plagiarism.
5. IS requires a knowledge of basic library skills and information technology skills.
6. The UI information skills program is comprehensive enough and includes all the relevant materials in information skills, but has not yet been adapted to the needs of each faculty.
7. The program in information skills is a responsibility of librarians, who serve as resources of information and as partners of teaching staff in managing the study process in college.
8. Librarians who teach users need to have soft skills, hard skills and a background in library science, together with good communications skills.
9. Librarians need to have a good knowledge of scientific development, especially in regard to one's own faculty.
10. Librarians need to function as facilitators or intermediaries for users.
Survey results indicate that the UI program in information skills has not yet been implemented as expected by the UI Library department. As a group, the informants mentioned many constraints requiring more serious action from the [which?] institute. These include:
1. Limited skills on the part of librarians. Not all of them have the mastery needed to teach information skills to users
2. Policies that are not effectively supported by leaders and teaching staff
3. Inadequate facilities (computers, Internet access).
Considering these constraints, the UI Library department needs to involve students and teachers in the program for developing information skills. This could be accomplished by introducing an IS program in the regular curriculum, and collaborating with student organizations, including the BEM and Student Senate. The Library Department also needs to ensure that equipment and facilities are provided in every faculty to support classes in information skills. In order that this support be obtained, a formal approach to faculty leaders is needed. On this basis, the IS program can be promoted to the entire academic community and implemented in an integrated way.

 File Digital: 1

Shelf
 T 17236-Persepsi pustakawan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : T17236
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2006
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 105 pages : illustration ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T17236 15-17-749348794 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 90823