:: UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Analisis Asuhan Keperawatan pada Pasien Sepsis dengan Menerapkan Hour-1 Bundle Sepsis untuk Mencegah Syok = Analysis of Nursing Care in Sepsis Patients Using Sepsis Hour-1 Bundle to Prevent Shock

Epi Sapitri; Tuti Herawati, supervisor; Amelia Kimim, examiner; Massie, Juliana G.E.P., examiner (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023)

 Abstrak

Sepsis adalah disfungsi organ yang mengancam jiwa yang disebabkan oleh respon host yang tidak teratur terhadap infeksi dan menjadi salah satunya penyebab utama kematian di rumah sakit salah satunya di ruang rawat Intensive Care Unit (ICU). Penatalaksanaan yang dapat dilakukan pada pasien sepsis untuk mencegah terjadinya syok adalah dengan melakukan resusitasi awal dan manajemen segera setelah terdeteksi adanya sepsis. Tujuan penulisan karya ilmiah ini adalah untuk menganalisis asuhan keperawatan pada pasien sepsis melalui penerapan hour-1 bundle sepsis untuk mencegah kejadian syok pada pasien sepsis. Metode penulisan yang digunakan adalah case-report. Penerapan hour-1 bundle sepsis merupakan rekomendasi terbaru dari Surviving Sepsis Campaign (SSC) dalam penatalaksanaan sepsis atau syok sepsis. Asuhan keperawatan diberikan pada Ny.YNC (40 tahun) dengan diagnosis keperawatan utama risiko syok. Asuhan keperawatan dilakukan selama 4 hari termasuk di dalamya penerapan hour-1 bundle sepsis yaitu dengan melakukan pemeriksaan kadar laktat, pemeriksaan kultur darah sebelum pemberian antibiotik, pemberian antibiotik, pemberian cairan kristaloid 30 ml/kgBB, dan pemberian vasopressor untuk kasus hipotensi setelah pemberian cairan yang adekuat. Hasil penerapan hour-1 bunde sepsis menunjukkan adanya peningkatan MAP ≥65 mmHg dalam upaya pencegahan syok pada pasien. Melalui hasil tersebut diharapkan penerapan hour-1 bundle sepsis dapat dilakukan sebagai intervensi dalam pemberian asuhan keperawatan pada pasien dengan sepsis di rumah sakit terutama pada ruang Instalasi Gawat Darurat dan Intensive Care Unit.

Sepsis is a life-threatening organ dysfunction caused by an irregular host response to infection and is one of the main causes of death in hospitals, one of which is in the Intensive Care Unit (ICU) ward. Management that can be done in patients with sepsis to prevent shock is to carry out initial resuscitation and management immediately after detection of sepsis. The purpose of writing this scientific work is to analyze nursing care in septic patients through the application of the sepsis hour-1 bundle to prevent shock in septic patients. The writing method used is case-report. Application of hour-1 sepsis bundle is the latest recommendation from the Surviving Sepsis Campaign (SSC) in the management of sepsis or septic shock. Nursing care was given to Mrs. YNC (40 years) with the main nursing diagnosis of risk of shock. Nursing care is carried out for 4 days including the implementation of hour-1 bundle sepsis, namely by checking lactate levels, checking blood cultures before giving antibiotics, giving antibiotics, giving crystalloid fluids 30 ml/kg, and giving vasopressors for hypotension cases after giving adequate fluids . The results of applying hour-1 sepsis bundle showed an increase in MAP ≥65 mmHg in an effort to prevent shock in patients. Through these results it is hoped that the application of hour-1 sepsis can be carried out as an intervention in providing nursing care to patients with sepsis in hospitals, especially in the Emergency Room and Intensive Care Unit.

 File Digital: 1

Shelf
 PR-Epi Sapitri.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

No. Panggil : PR-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
Program Studi :
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xv, 99 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
PR-pdf 16-24-76153634 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920522590