Analisis Praktik Residensi Keperawatan Medikal Bedah Pada Pasien Gangguan Sistem Imun HIV dan AIDS Dengan Pendekatan Model Adaptasi Roy Dan Teori Sosial Kognitif Bandura di RSUP Fatmawati = Analysis of Medical Surgical Nursing Residency Practice in HIV and AIDS Immune System Impaired Patients With Roy's Adaptation Model Approach and Cognitive Social Theory Bandura at Fatmawati Hospital
Sitti Shoimatul Azizah;
Sri Yona, supervisor; Anggri Noorana Zahra, supervisor; Muhammad Zaki, examiner; Melly Rahmayani, examiner
(Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023)
|
Pelaksanaan praktek residensi keperawatan medical bedah peminatan imunologi ditujukan supaya perawat residen mampu memberikan asuhan keperawatan spesialis dalam menerapkan evidence-based nursing (EBN) yang berperan sebagai inovator dan edukator di pelayanan keperawatan. Peran perawat residen sebagai pemberi asuhan keperawatan dilakukan dengan menerapkan teori adaptasi Roy pada pasien dengan HIV dan AIDS dengan TB Paru dan 30 pasien HIV dan AIDS dengan infeksi oportunistik lainnya. Masalah keperawatan yang paling banyak didapatkan yaitu risiko ketidakseimbangan elektrolit, intervensi keperawatan yang dilakukan adalah pemantauan elektrolit dengan tujuan keseimbangan elektrolit meningkat. Penerapan EBN pemberian probiotik yogurt pada pasien dengan HIV, AIDS dan keganasan yang menunjukkan kandidiasis oral berupa plak putih pada lidah. Probiotik yogurt diberikan 2 kali sehari selama 5 hari dengan penilaian evaluasi skor tongue coating Miyazaki, hasil menunjukkan 45,6% terjadi penurunan skor dari grade 3 menjadi grade 0. Proyek inovasi pemberian edukasi dengan materi infeksi oportunistik yang menunjukkan pengetahuan dan sikap ODHA meningkat setelah pemberian edukasi. The implementation of medical surgical residency practice with specialization in immunology is intended for resident nurses to provide specialist nursing care in implementing evidence-based nursing (EBN) which acts as an innovator and educator in services that are capable of being involved. The role of the resident nurse as a care giver is carried out by applying Roy's adaptation theory to patients with HIV and AIDS with pulmonary TB and 30 HIV and AIDS patients with other opportunistic infections. The most commonly encountered problem is the risk of going to electrolyte court, the engagement intervention for the risk of electrolyte stress is electrolyte monitoring with the aim of increasing electrolyte balance. Application of EBN giving probiotic yogurt to patients with HIV, AIDS and malignancy showing oral candidiasis in the form of white plaque on the tongue. Probiotic yogurt was given 2 times a day for 5 days with an evaluation of the Miyazaki tongue coating score, the results showed a 45.6% decrease in score from grade 3 to grade 0. An innovation project providing education with material on opportunistic infections which shows that the knowledge and attitudes of PLWHA have increased after providing education. |
TA-Sitti Shoimatul Azizah.pdf :: Unduh
|
No. Panggil : | T-pdf |
Entri utama-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama orang : | |
Entri tambahan-Nama badan : | |
Subjek : | |
Penerbitan : | Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023 |
Program Studi : |
Bahasa : | ind |
Sumber Pengatalogan : | LibUI ind rda |
Tipe Konten : | text |
Tipe Media : | computer |
Tipe Carrier : | online resource |
Deskripsi Fisik : | xiv, 121 pages : illustration + appendix |
Naskah Ringkas : | |
Lembaga Pemilik : | Universitas Indonesia |
Lokasi : | Perpustakaan UI |
No. Panggil | No. Barkod | Ketersediaan |
---|---|---|
T-pdf | 16-23-73638558 | TERSEDIA |
Ulasan: |
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920527692 |