:: Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Peran perempuan rifaiyah mempertahankan ajaran islam rifa’iyah: Studi kasus di Pati Jawa Tengah

Moh. Rosyid; (Balai Pelestarian Nilai Budaya D.I. Yogyakarta, 2020)

 Abstrak

Dalam riset ini, data diperoleh melalui literatur, observasi, dan wawancara dengan tokoh dan warga Rifaiyah di Tambangsari, Kedungwinong, Sukolilo, Pati, Jawa Tengah. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif. Tujuan ditulisnya naskah ini untuk memberi fakta bahwa jamaah Rifaiyah masih eksis hingga kini karena dilestarikan oleh generasi santrinya dengan mengkaji Kitab Tarjumah, karya K.H. Ahmad Rifai dan keberadaan Pondok Pesantren Rifaiyah. Hasil riset menunjukkan, bahwa lestarinya jamaah Rifaiyah di Dukuh Tambangsari hingga kini karena adanya peran seorang perempuan sebagai generasi penerus Rifaiyah. Ia adalah salah seorang cucu dari K.H. Ahmad Rifai, cikal bakal kiai/guru Rifaiyah yang mengenalkan Rifaiyah di Dukuh Tambangsari bernama K. Hannan. Adapun peran K. Hannan pada saat itu, antara lain: (1) sebagai pendakwah perempuan pada forum pengajian umum di wilayah Kabupaten Pati dan pengajian rutin dalam organisasi keagamaan di Dukuh Tambangsari; (2) sebagaiguru Taman Pendidikan Al-Qur’an di Dukuh Tambangsari; dan (3) mengaji Kitab Tarjumah.

 Metadata

No. Panggil : 400 JANTRA 15:2 (2020)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Yogyakarta: Balai Pelestarian Nilai Budaya D.I. Yogyakarta, 2020
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 19079605
Majalah/Jurnal : JANTRA: Jurnal sejarah dan budaya
Volume : Vol. 3, No, 1 Juni 2018: Hal. 149-158
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik : https://jantra.kemdikbud.go.id/index.php/jantra/article/view/141/93
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4 R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
400 JANTRA 15:2 (2020) 08-24-50202329 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920541282