Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Pengaruh carboxymethyl cellulose (CMC) dan gum arab dalam velva buah naga super merah (hylocereus costaricensis)

Roch Andini Ayu Putri, Basito (Balai Besar Industri Agro, 2020)

 Abstrak

Penggunaan buah naga menjadi produk velva melalui teknologi pembekuan sebagai upaya diversifikasi olahan buah naga. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh kombinasi CMC dan gum arab terhadap karakteristik velva buah naga super merah. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan satu faktor yaitu variasi konsentrasi kombinasi bahan penstabil CMC dan gum arab. Rasio puree kulit dan daging buah naga super merah yang digunakan adalah 1:4, dengan konsentrasi gula dan
asam sitrat yang digunakan adalah 25% dan 0,1%. Berdasarkan hasil analisis sensori diperoleh perbandingan 2:1 sebagai kombinasi CMC dan gum arab terpilih. Pengaruh penggunaan kombinasi bahan penstabil terhadap sampel kontrol (tanpa bahan penstabil) terlihat pada tingkat kesukaan panelis terhadap tekstur dan overall, namun tidak
berpengaruh terhadap tingkat kesukaan panelis terhadap warna, rasa dan aroma veva buah naga super merah. Velva buah naga super merah kombinasi CMC dan gum arab 2:1
mempunyai daya leleh 6,41 menit/3 gram, overrun 24,07% dan viskositas 2333 cP dan karakteristik kimia seperti total padatan terlarut 28,93 brix dan serat pangan 3,64% yang
menunjukkan nilai yang lebih tinggi dibandingkan kontrol. Tetapi tidak berpengaruh terhadap aktivitas antioksidan dan kadar air velva.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 338.1 WIHP 37:1 (2020)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Bogor: Balai Besar Industri Agro, 2020
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 02151243
Majalah/Jurnal : Journal of Agro-based Industry
Volume : Vol. 37, No. 1, Juli 2020: Hal. 20-29
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4 R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
338.1 WIHP 37:1 (2020) 08-21-054519859 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20512644
Cover