Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 152508 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Febrizky Yahya
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah terdapat hubungan antara penerimaan diri dan motivasi akademik intrinsik pada mahasiswa yang kuliah tidak pada jurusan yang diinginkan. Subjek dalam penelitian ini adalah 60 orang mahasiswa Universitas Indonesia tahun kedua yang menjalani kuliah tidak pada jurusan yang diinginkan. Untuk mengukur penerimaan diri digunakan kuesioner yang dibuat oleh Chamberlain dan Haaga (2006) yaitu Unconditional Self Acceptance Questionnaire, sementara itu untuk mengukur skor motivasi akademik intrinsik digunakan kuesioner Academic Intrinsic Motivation (Shia, 1998). Hasil dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan dan negatif antara skor penerimaan diri dan motivasi akademik intrinsik pada mahasiswa. Hasil analisis tambahan juga menunjukkan adanya korelasi yang signifikan antara motivasi dengan jenis kelamin.

This research aim to find correlation between self acceptance and academic intrinsic motivation of college student who does not study in wanted major study. The participant of this research were 60 second year college students of Universitas Indonesia who does not study in wanted major study. Questionaire founded by Chamberlain and Haaga (2006) is used to measure self acceptance, while Academic Intrinsic Motivation Scale (Shia, 1998) is used to measure intrinsic motivation. The result shows that there is a negative significant correlation between self acceptance and academic intrinsic motivation score of second year college student. Additional analysis also showed a significant correlation between academic intrinsic motivation and gender."
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2013
S45023
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rafika Dwisthiyahapsari
"BUMN dan instansi pemerintahan di Indonesia mulai menyadari pentingnya keterikatan karyawan dalam menyukseskan organisasi. Salah satu indikator keterikatan karyawan yaitu komitmen afektif. Dengan menggunakan teori Conservation of Resources (COR), penelitian ini bertujuan untuk menguji peran occupational self-efficacy sebagai mediator dalam hubungan antara occupational future time perspective OFTP dan komitmen afektif. Peneliti berargumentasi bahwa individu dengan OFTP yang tinggi cenderung memandang masa depannya dipenuhi dengan banyaknya waktu dan kesempatan pekerjaan di organisasi sehingga individu berusaha mengoptimalkan kesempatan tersebut dengan menginvestasikan sumber daya personal dan organisasional dalam membangun kompetensinya. Hal ini mengarah pada peningkatan occupational self efficacy atau keyakinan karyawan pada kompetensinya dalam menangani pekerjaan dan kemudian meningkatkan keterikatan emosional terhadap organisasi yang menyediakan pekerjaan tersebut. Data diperoleh melalui survei secara luring dan daring pada beberapa BUMN dan instansi pemerintah N = 223. Data dianalisis dengan menggunakan Process Hayes macro versi 3.4 pada IBM SPSS versi 22. Hasil menunjukan adanya efek tidak langsung yang signifikan dari OFTP pada komitmen afektif melalui occupational self efficacy. Berdasarkan hasil tersebut, implikasi praktis penelitian ini yaitu organisasi dapat menerapkan program yang membantu meningkatkan OFTP dan occupational self efficacy untuk meningkatkan komitmen afektif."
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jessica Irene
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara occupational self-efficacy dan job insecurity pada tenaga kerja outsourcing. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan tipe penelitian non-eksperimental dan desain field study. Partisipan dalam penelitian adalah 127 orang tenaga kerja outsourcing yang bekerja di PT. X. Alat ukur yang digunakan terdiri dari dua buah alat ukur, yaitu adaptasi dari alat ukur occupational self-efficacy yang dikembangkan oleh Sychns dan von Collani (2002) dan modifikasi dari alat ukur job insecurity yang dikembangkan oleh Ashford, Lee, dan Bobko (1989).
Berdasarkan hasil korelasi Pearson product moment satu-ujung didapatkan hasil koefisien korelasi sebesar -0.2 yang signifikan pada l.o.s 0.05. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan negatif yang signifikan antara occupational self-efficacy dan job insecurity pada tenaga kerja outsourcing. Selain itu, berdasarkan hasil perhitungan independent sample t-test diketahui bahwa ada hubungan antara job insecurity dan jenis kelamin, dimana wanita memiliki tingkat job insecurity yang lebih tinggi dibandingkan pria.

The purpose of this research is to find out the correlation between occupational self-efficacy and job insecurity on outsourcing workers. This is a quantitative research with non experimental type and field study research design. Participants of the research are 127 outsourcing workers who work at PT. X. There are two scales used in this research, adaptation of occupational self-efficacy scale by Sychns and Von Collani (2002) and modification of job insecurity scale by Ashford, Lee, and Bobko (1989).
The result of correlation Pearson product moment one-tailed is -0.2 which is significant at l. o. s 0.05. This indicates that there's a negative significant correlation between occupational self-efficacy and job insecurity on outsourcing workers. Besides, the result of independent sample t-test found that there's a correlation between job insecurity and gender, which is women has a higher job insecurity than men."
Depok: Universitas Indonesia, 2008
658.314 22 IRE h
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
"The Japanase style comics began its popularity in Indonesia in 1991. The Indonesians are attracted to the translated Japanese comics and Japanese style drawing. This phenomenon is visible according to the increasing numbers of schools and books which offer courses on Japanese style comic's creation. In order to join in a comic competition, a comic artist has to deliver great efford and motivation. Effort and motivation are important part in self-efficacy. This research is a qualitative description study and the data were gathered through depth-interview which was delivered to five experienced comic artist whose comics have been published. The research results showed that personal and others' experiences are the most unfluential factor for self-efficacy. Most comic artists perceived that their starting point and or deeper self-efficacy were from others' success. Other's failure (as models), however, also shape the artist's get less social persuasion as another factor of self-efficacy. Temporarily though, the artists' self-efficacy also shaped by physical and psychological situations. Further considerations are advisable for diverse artists and delivery of this research findings to young comic artist to improve their self-efficacy efficiently."
PSJUILP 1:3 (2010)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Yesi Ariani
"Efikasi diri diperlukan bagi pasien Diabetes Mellitus (DM) tipe 2 untuk meningkatkan kemandirian pasien dalam mengelola penyakitnya. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi hubungan antara motivasi dan efikasi diri pasien DM tipe 2 di RSUP X, Medan. Desain dalam penelitian ini adalah deskriptif analitik cross sectional dengan jumlah sampel 110 pasien DM tipe 2. Analisis data menggunakan Chi square, uji t independen, dan regresi logistik berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik responden tidak ada yang berhubungan dengan efikasi diri, kecuali status sosial ekonomi (p= 0,046; α= 0,05). Ada hubungan antara dukungan keluarga, depresi, dan motivasi dengan efikasi diri (p= 0,01, 0,026, 0,031; α= 0,05). Individu yang memiliki motivasi yang baik berpeluang 3.736 kali menunjukkan efikasi diri yang baik dibandingkan dengan individu yang memiliki motivasi kurang baik setelah dikontrol depresi (CI 95% OR= 1.35; 10,32). Hasil ini merekomendasikan perawat untuk dapat meningkatkan motivasi dan efikasi diri pasien DM tipe 2 dengan memberikan pendidikan kesehatan terstruktur, memfasilitasi pemberian dukungan sosial, dan memberikan intervensi untuk mencegah munculnya depresi."
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Sumatera Utara ; Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2012
610 JKI 15:1 (2012)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Nicolas Indra Nurpatria
"Tesis ini membahas mengenai peran atribut individu yaitu self-efficacy dan daya inovasi dalam mendukung kesiapan penerapan KM di Ornop HA. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa staf tetap dan staf tidak tetap Ornop HA menunjukkan sikap yang rendah terhadap penerapan KM karena merasa bahwa KM belum menjadi hal yang penting, serta daya inovasi memberikan pengaruh lebih besar dibandingkan dengan self-efficacy dalam hal sikap terhadap kesiapan penerapan KM. Intervensi yang diusulkan dalam jangka pendek adalah pendayagunaan CoP (community of practice) dan keterlibatan di jejaring kerja ornop sementara untuk jangka panjang adalah peningkatan komitmen serta pembenahan pengelolaan sumber daya manusia.

This thesis discusses the role of individual attributes, namely self-efficacy and innovativeness, to support the Knowledge Management (KM) readiness in an NGO named HA. This research employs quantitative and qualitative methods. The results indicated that the permanent staffs and the associates of this NGO had low attitude towards the implementation of KM because KM had not been seen as importance factor in the development of organization. In addition, the innovativeness had greater influence on the attitudes towards the KM readiness that of the self-efficacy. Based on the research, it is proposed to have short term interventions namely the utilization of Community of Practice (CoP) and the involvement in NGO networks and the long term interventions are to enhance commitment and reorganization human resources."
Depok: Universitas Indonesia, 2012
T31287
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Nya`Zata Amani
"ABSTRAK
Budaya Aceh dan ajaran Islam menekankan pentingnya peran ayah dalam kehidupan anaknya. Selain itu, Aceh juga provinsi dimana ajaran agama menjadi dasar hukum dan terintegrasi dalam kehidupan masyarakatnya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat kontribusi sanctification of parenting, yaitu sejauh mana ayah mempersepsi pengasuhannya kepada anak sebagai sesuatu yang memiliki divine character dan significance, terhadap keterlibatan ayah pada domain perilaku dan kualitas afeksi yang dipersepsi oleh anak. Keterlibatan ayah pada domain perilaku diukur menggunakan Reported Father Involvement Scale (Finley & Schwartz, 2004) dan kualitas afeksi diukur menggunakan Nurturance Fathering Scale (Finley & Schwartz, 2004). Sanctification of parenting diukur menggunakan alat ukur Sanctification of Parenting (Mahoney, Pargament, A. Murray-Swank, & N. Murray-Swank, 2003). Hasil analisis statistik regresi linear pada data dari 133 pasang ayah dan anak di Aceh menunjukkan bahwa sanctification of parenting berkontribusi signifikan pada keterlibatan ayah pada domain perilaku dan kualitas afeksi yang dipersepsi oleh anak. Analisis data demografi menunjukkan perbedaan rata-rata keterlibatan ayah pada jenis kelamin anak dan perbedaan kualitas afeksi pada tipe sekolah anak dan tingkat pendapatan total keluarga. Tidak ada perbedaan rata-rata pada sanctification of parenting antara urutan lahir anak, jenis kelamin anak, dan pendidikan pesantren ayah. Diskusi hasil penelitian, limitasi, serta saran penelitian lanjutan dijelaskan di bagian akhir.

ABSTRAK
Both the culture of Aceh and Islamic teachings stresses the important role of father to the child. This study was intended to find the extent to which Sanctification of Parenting, perception of a father to his caregiving process as having divine character and significance, can predict Father Involvement, operationalized in behavior domains involvement and affective quality perceived by the child. The variables measured using Reported Father Involvement Scale (Finley & Schwartz, 2004) and Nurturance Fathering Scale (Finley & Schwartz, 2004) measured in the child and Sanctification of Parenting (Mahoney, Pargament, A. Murray-Swank, & N. Murray-Swank, 2003) measured in the father. One hundred and thirty three pairs of father and adolescent in Aceh participated in the study. Based on linear regression analysis, Sanctification of Parenting contributes significantly to Father Involvement, both in behavior domains and affective quality perceived by the child. Analysis of demographic data shows differences in father involvement based on child gender, differences in affective quality based on school type and level of family income There is no mean differences between child birth order, child gender, and father pesantren education in sanctification of parenting score. Further discussion, limitation, and future research suggestion elaborated in the end."
2016
S64172
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nur Khayati
"Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh efikasi diri guru, dan kreativitas guru terhadap inovasi guru serta efikasi diri terhadap kreativitas guru dalam pembelajaran di sekolah. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri di Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan teknik analisis jalur. Sampel penelitian sebanyak 123 guru yang dipilih menggunakan teknik acak sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) efikasi diri memiliki pengaruh langsung positif terhadap inovasi guru; 2) kreativitas berpengaruh langsung positif terhadap inovasi guru; dan 3) efikasi diri berpengaruh langsung positif terhadap kreativitas guru. Simpulan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi guru dalam pembelajaran di sekolah dapat ditingkatkan melalui efikasi diri dan kreativitas."
Depok: Badan Penelitian dan Pengembangan Depdiknas, 2015
370 JPK 21:3 (2015)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Vismaia Nur Fitriani
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat kontribusi resiliensi keluarga terhadap kesehatan mental pada remaja yang berasal dari keluarga miskin. Penelitian ini melibatkan sebanyak 104 remaja berusia 12 18 tahun dengan mengisi kuesioner resiliensi keluarga dan kesehatan mental positif. Resiliensi keluarga diukur dengan menggunakan alat ukur Walsh Family Resilience Questionnaire yang dikembangkan oleh Froma Walsh pertama kali pada tahun 1998. Sedangkan kesehatan mental diukur dengan menggunakan Mental Health Continuum Short Form yang diperkenalkan oleh Keyes C L M pada tahun 2002. Hasil penelitian menunjukkan bahwa resiliensi keluarga berpengaruh sebesar 19 2 terhadap kesehatan mental R2 0 192 p 0 000. Pada hasil analisis tambahan ditemukan perbedaan mean resiliensi keluarga yang signifikan pada keterlibatan individu dalam kegiatan.

The aim of this research is to examine the contribution of family resilience toward mental health among adolescent from families living in poverty. This research involved 104 students age 12 ndash 18 and they fill out the questionnaire of family resilience and mental health. Family resilience was measured by Walsh Family Resilience Questionnaire developed by Froma Walsh in 1998 Mental health was measured by Mental Health Continuum Short Form introduced by C L M Keyes in 2002. The result showed that family resilience has an effect of 19 2 on mental health R2 0 192 p 0 000. In additional analysis researcher found that there was a significant mean differences of family resilience and activity involvement."
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2015
S58984
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Siti Nurbayanti Awaliyah
"ABSTRAK
Kepuasan ibu menyusui dihasilkan oleh interaksi dan kerjasama antara ibu dan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kepuasan menyusui dan faktor yang memengaruhinya. Desain penelitian ini adalah cross sectional dengan menggunakan survey analitik pada 204 ibu menyusui. Hasil penelitian didapatkan bahwa 53,4 responden memiliki kepuasan menyusui tinggi. Hasil analisis statistic dengan Chi Square menunjukkan bahwa pendapatan keluarga, jenis persalinan dan self-efficacy menyuusui berhubungan dengan kepuasan menyusui p

ABSTRACT
Maternal breastfeeding satisfaction is resulted by the interaction and cooperation between mother and baby. This research is aimed to identify breastfeeding satisfaction and its influenced factors. This research belongs to descriptive cross sectonal study by involving 204 samples of breastfeeding mother. As the result of this research, 53.4 of respondent have high breastfeeding satisfaction. Statistical analysis by using Chi square shows that household income, type of delivery, and breastfeeding self efficacy are related to breastfeeding satisfaction p"
2017
T47656
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>