Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 15607 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Hendra Heriawan
"Skripsi ini dilakukan sebagai penelitian untuk menganalisa proses pengenalan jenis pecahan uang kertas rupiah dengan menggunakan metode Logika Fuzzy. Hal ini didasarkan pada teori bahwa setiap jenis pecahan uang kertas rupiah memiliki desain, warna serta ciri yang unik. Dalam skripsi ini tiap lembar uang kertas bagian depan dan bagian belakang di-scan menggunakan scanner. Kemudian image hasil scanning dilakukan proses graylevel. Selanjutnya dilakukan cropping pada region of interest. Hasil cropping yang berupa bagian kecil dari image kemudian diambil matriksmatriks sampelnya untuk ditentukan rata-rata nilai real FFT, rata-rata nilai DCT dan jumlah piksel hasil edge detection. Hasilnya kemudian dijadikan database. Pengenalan dilakukan dengan membandingkan nilai matriks sampel yang akan dianalisis terhadap database. Pengenalan dilakukan dengan tiga metode yaitu Fuzzy inference system (FIS) dengan fungsi keanggotaan tipe segitiga, tipe Gaussian, dan tipe trapesium. Pengenalan dilakukan menggunakan enam jenis pecahan mata uang kertas rupiah yang terdiri dari Rp100.000,00; Rp50.000,00; Rp20.000,00; Rp10.000,00; Rp5000,00; and Rp1000,00. Simulasi mampu mengenali pecahan uang dengan tingkat ketepatan bervariasi mulai sebesar 78,95 % sampai 89,47 %. Akurasi tertinggi dicapai oleh metode FIS dengan fungsi keanggotaan Gaussian yaitu sebesar 89,47%.

This paper was made for studying Identification process of rupiah paper money using Fuzzy Logic. The study based on the theory that every kind of rupiah paper money were designed uniquely. In this paper, both side of rupiah paper money were scanned by a scanner. Then images obtained from the scanner were changed into graylevel images. A small part of graylevel images called region of interest then were cropped for obtaining sample matrices for determining three kind of image characteristic parameter. They were real average value of FFT, average value of DCT and number of pixel of edge detected images. The results then were mapped into membership function curve called database. Identification were held by evaluating the value of image characteristic parameter of the image being identified if their values were in database or not. Fuzzy Inference System with trapesium type, triangle type, and Gaussian type membership function provided by Matlab being used in this paper. Identification was held by using six different kind of rupiah paper money. They were Rp100.000,00; Rp50.000,00; Rp20.000,00; Rp10.000,00; Rp5000,00; and Rp1000,00. Data obtained from simulation told us if the money were succesfully identified or not. Simulation yielded percentage of accuracy from 78,95 % until 89,47 %. Fuzzy Inference System with Gaussian Type Membership function yielded best percentage of accuracy up to 89,47 %."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2007
S40343
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dwi Rili Lestari
"Skripsi ini bertujuan untuk mengenali dan menganalisa penyakit darah Leukimia dengan citra darah menggunakan metode Logika Fuzzy. Proses pengenalan penyakit darah dilakukan dengan beberapa operasi pengolahan citra. Penentuan parameter karakteristik citranya berdasarkan warna (hue) dan kecerahan (value) yang akan digunakan dalam proses cropping dan pembentukan FIS membership function. Input citra darah akan dilakukan cropping pada ROI yang tetap, yaitu pada daerah [ 300 272 520 448]. Kemudian diambil nilai pixel koordinat pusatnya untuk dilakukan identifikasi dengan ukuran dan jenis penyakit darah yang berbeda-beda.
Hasil data-data tersebut dikumpulkan menjadi suatu database yang digunakan dalam proses pengenalan dengan FIS. Pengenalan dengan FIS dilakukan dengan tiga metode berdasarkan membership function-nya, yaitu FIS dengan fungsi keanggotaan Gaussian, FIS dengan fungsi keanggotaan Trapesium, dan FIS dengan fungsi keanggotaan Segitiga.
Pengenalan dilakukan dengan mengidentifikasi tiga jenis penyakit darah Leukimia, yaitu Acute Lympotic Leukimia (ALL), Acute Myelogenous Leukimia (AML), dan Burkitts Lympoma (BL). Dari hasil simulasi dengan ketiga metode, diperoleh tingkat akurasi pengenalan penyakit darah yang mampu dikenali yaitu 100 % dan 66.67. Dimana, akurasi tertinggi dicapai oleh metode FIS fungsi keanggotaan tipe Gaussian dengan nilai akurasi 100 %.

This paper was made for recogning and analyzing the blood disease with blood images using Logic Fuzzy method. The identification blood disease process to use many operation emage processing. Determine the parameter chractheristic its image based on colour (hue) and brightness (value) which will using in the process cropping and formatting FIS membership function. The input blood image will conduct cropping at ROI which fixed, that is at region [ 300 272 520 448]. Then is taked the value pixel its coordinate center for is done identifity with size and kinds blood disease which different each order from coordinate center.
Result of data is collected to be a databese which will used in the process of recognition by FIS. The recognition by FIS is conducted to use three methods that based on its membership function, there are FIS by Gaussian membership function, FIS by Trapesium membership function, and FIS by Signoid membership function.
The recognition is conducted by to identify of three kinds Leucimia blood disease, involve Acute Lympotic Leukimia (ALL), Acute Myelogenous Leukimia (AML), and Burkitts Lympoma (BL). Based on the rezult simulation by 3th method, is gotten rate acuration of identification blood disease which can is recogned, that is 100 % and 66.67 %. Where, the highth acuration is reached by FIS membership function type Gaussian method with its value acuration 100 %.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2008
S51038
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Ridzky Arya Pradana
"Dalam skripsi ini dirancang suatu perangkat lunak yang dapat mengidentifikasi tidak hanya nilai nominal tetapi juga keaslian dari mata uang kertas rupiah melalui proses image processing dengan menggunakan Hidden Markov Model. Algoritma image recognition digunakan untuk mengekstraksi pola unik yang terdapat di setiap mata uang dan digunakan mengidentifikasi keaslian menggunakan kamera dengan sinar UV. Sedangkan pola gambar dari nilai nominal dari setiap mata uang juga diambil menggunakan scanner.
Setelah dilakukan image pre-processing, kedua pola ini digunakan sebagai data pelatihan dan disimpan dalam database bernama codebook menggunakan kuantisasi vektor. Terdapat 10 buah sampel data yang digunakan sebagai pelatihan dari setiap mata uang mulai dari Rp1000, Rp5000, Rp10.000, Rp20.000, Rp50000 dan Rp100.000. Kedua pola mata uang akan diidentifikasi menggunakan Hidden Markov Model melalui program simulasi.
Analisis menunjukkan variasi ukuran codebook, jumlah training, dan tingkat intensitas berpengaruh terhadap akurasi dari perangkat lunak. Berdasarkan hasil uji coba yang dilakukan didapatkan bahwa tingkat akurasi perangkat lunak mencapai 100 % pada ukuran codebook 256 bit dan jumlah pelatihan sebanyak 10 kali. Peningkatan ukuran codebook memperlambat waktu komputasi dari perangkat lunak.

In this final project, a software for rupiah bank notes nominal and authenticity identification is developed, using image processing technique and Hidden Markov Model. An image recognition algorithm is applied to extract the unique pattern of each bank note and used to identify the originality using a camera with UV lighting. The image of nominal value of each bank note is also retrieved using a scanner.
After image pre-processing, these two patterns are used as training data and stored in a database called codebook using vector quantization. There are 10 samples taken as training data for each bank note ranged from 1000, 5000, 10000, 20000, 50000 and 100000 rupiahs. Both patterns of a bank note will be recognized using Hidden Markov Model, in a simulation programme.
Result analysis shows codebook size variation, number of training, and the input image intensity influence the identification accuracy. Having this analysis result, the recognition accuracy level reaches 100 % based on 256 codebook size for 10 training test. The analysis also shows that the increment of codebook size will also increase the computing time.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2007
S40388
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ar Cahyadi Indra
"Teknologi telah membantu manusia untuk menyelesaikan berbagai masalah. Salah satu perkembangan yang paling penting adalah perkembangan teknologi penglihatan komputer. Bagi tuna netra yang hidup di kawasan perkotaan, hidup mandiri bukan pilihan yang mustahil. Dan bertransaksi dengan menggunakan uang kertas merupakan bagian dari kemandirian tersebut. Teknologi pengenalan citra melalui penglihatan komputer dapat membantu tuna netra untuk mengenali uang kertas. Sistem pengenalan uang kertas pada penelitian ini menggunakan metode Bag of Word sebagai metode klasifikasi denominasi uang kertas. Geometric Verification diimplementasikan untuk mengatasi kelemahan metode Bag of Words di sisi konsistensi spasial dari fitur citra pada saat pengenalan. Untuk mengetahui performa dari sistem, sistem diuji dengan menggunakan empat parameter uji. Parameter uji yang digunakan adalah variasi resolusi citra uji, variasi salt and pepper noise, variasi gaussian noise, dan variasi jumlah citra yang digunakan pada proses voting untuk klasifikasi. Berdasarkan hasil pengujian, sistem bekerja dengan baik dengan akurasi mencapai 82.86% dengan dataset sejumlah 714 citra.

Technology has helped people to solve various problems. One of the most important development is computer vision technology. For blind people who live in urban areas, to live independently is not an impossible option. And transaction using physical banknote is part of the independence. Image recognition technology through computer vision can help blind people to recognize the banknote. The banknote recognition system in this study is using Bag of Word as a method for classifying banknotes denomination. Geometric Verification is implemented to overcome the shortcomings of Bag of Words method in spatial consistency of image features during recognition. To determine the performance of the system, the system was tested by using four test parameters. Test parameters used is a variation of test image resolution, salt and pepper noise variations, gaussian noise variations, and variations in the number of images selected for the voting process of the classification. Based on test results, the system works well with the accuracy up to 82.86% with a 714 images dataset.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014
S58024
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fetnayeti
"ABSTRAK
Memperahankan nilai tukar ini BI sering melakukan operasi pasar sehingga
dikhawatirkan cadangan devisa akan terkuras untuk operasi pasar tsb. Akhirnya BI
menetapkan sistem nilal tukar mengambang terkendali dengan memberikan toleransi
devaluasi rupiah terhadap US$ sebesar 3-5%.
Tujuan dari tulisan ini adalah untuk mengetahui kinerja nilai tukar rupiah
terbadap mata uang negara mitra dagang utama. Negara mitra dagang utama yang
diambil adalah lima negara yaitu Amerika Serikat, Jepang, Jerman, Singapura dan
China yang diambil dari laporan Litbang Depperindag.
Secara umum kinerja nilai tukar rupiah terhadap lima negara mitra dagang
utama cenderung melemah, kecuali untuk nilai tukar rupiah terbadap Rmb China
dimana nilai tukar rupiah cenderung menguat Kondisi ini terliliat dari perbandingan
hasil ramalan nilai tukar yang diperoleh dari perhitungan melalui Purchasing power
Parity (PPP) dan Interest Rate Parity (IRP) dengan nilai tukar rupiah yang
sesungguhnya terjadi di pasar. Keadaan membalik terjadi sejak tahun 1995 dimana
nilai tukar rupiah terlihat cenderung menguat terhadap US$, Yen, DM maupun dolar
Singapura.
Namun apa yang terjadi pada pertengahan tahun 1997 adalah rupiah
mengalami goncangan di pasar sehingga menyebabkan kepanikan pelaku ekonomi
dan otoritas moneter di Indonesia. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa kondisi ini
telah menimbulkan rentetan penistiwa yang menimbulkan kerugian ekonomi baik
mikro maupun makro. Kondisi ini yang pada akhirnya otoritas moneter menetapkan
sistem nillai tukar mengambang dimana nilai tukar sepenuhnya diserahkan pada
kekuatan pasar.
lmplikasi dengan melemahnya rupiah terhadap mata uang asing terutama
US$ seharusnya memberikan momen yang tepat untuk meningkatkan ekspor
Indonesia. Karena salah satu permasalahan yang memperparah krisis mata uang
sekarang adalah buruknya kinerja neraca perdagangan, sedangkan cadangan devisa
merupakan kunci utama untuk mencegah kemelut mata uang.
"
1997
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Johansah Liman
"ABSTRAK
Logika fuzzy diterapkan pada pengendali VCO akan memberikan kemudahan dan keunggulan bila dibandingkan dengan kendali konvensional. Pada Tesis ini diterapkan pengendali logika fuzzy pada pengendalian proses frekuensi. Pengendali logika fuzzy menggunakan metode implikasi dan defuzzikasi dari Yager. Implikasi Yager menerapkan operator logika dari Zadeh, Fungsi implikasi Yager mendefinisikan relasi himpunan fuzzy .
Algoritma pengendali logika fuzzy diterjemahkan kedalam program komputer menggunakan teknik programming pascal untuk prosedur pembacaan dan pengiriman data.
Perangkat keras dibuat sebagai rangkaian pengendalian proses frekueensi yang terdiri dari rangkaian konversi V/F dan FR'.
Tujuan pengendalian proses frekuensi adalah mempertahankan frekuensi keluaran yang diinginkan agar tetap pada berbagai kondisi, walaupun terdapat ganguan yang masuk ke proses.
"
1997
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Irma Furaida
"Dalam penelitian ini aplikasi kendali logika fuzzy digunakan pada pengendalian posisi untuk pengaturan kecepatan motor dc. Kendali logika fuzzy diimplementasikan pada Personal Computer (PC) dan programnya dibuat dengan bahasa visual basic 6.0. Komunikasi yang digunakan adalah komunikasi parallel antara PC dengan device yang digunakan. Pengaturan kecepatan motor dc dilakukan dengan menggunakan metode Pulse Width Modulation (PWM). Sistem logika fuzzy mempunyai 2 crisp input yaitu error dan perubahan error dan mempunyai 1 crisp output. Metode defuzzifikasi yang digunakan adalah mean of maxima. Jumlah label dari membership function adalah 7 label. Respon sistem ditampilkan dalam bentuk grafik antara Setting Point (SP), Process Variable (PV), dan Manipulated Variable (MV). Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem telah bekerja dengan baik walaupun SP berubah-ubah."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2007
TA482
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dawud Gede Wicaksono D.
"Skripsi ini dibuat untuk merancang perangkat lunak yang mampu mengenali nilai nominal uang kertas rupiah beserta keasliannya melalui proses pengolahan citra berbasiskan metode jaringan syaraf tiruan dengan algoritma backpropagation. Sistem pengenalan citra (image recognition) ini memperoleh kemampuan deteksi dengan cara belajar dari contoh (learning by examples).
Pola dari tiap uang kertas rupiah memiliki ciri yang unik yang membedakannya satu dengan yang lainnya, baik bentuk angka, jumlah angka nol, serta gambar latar belakangnya. Pola khas dari tiap jenis uang kertas inilah yang dikenali oleh perangkat lunak ini, sehingga mampu membedakan tidak hanya uang kertas rupiah (valid data) tapi juga uang kertas pecahan lain (unknown data).
Pencitraan uang kertas berasal dari dua sumber yakni citra tampak (visible image), yang berasal dari scanner 300 dpi, dan tak tampak (invisible image), yang menggunakan sinar ultraviolet (UV). Beberapa area tertentu diambil dari citra sebagai masukan identifikasi yang akan diolah melalui proses dijitalisasi sehingga dihasilkan reduksi citra hitam-putih (gray-scale) sebesar 8x7 pixel. Hal ini bertujuan selain mengurangi besar data pelatihan jaringan syaraf tiruan (JST) juga meningkatkan kemampuan identifikasi.
Metode backpropagation dipilih didasarkan atas masukan data relatif kecil dengan harapan waktu pendeteksian dapat dipersingkat. Hasil identifikasi mungkin tidak akan mendekati klasifikasi, tetapi akan didekati dengan persentase kesalahan sekecil mungkin. Jumlah total data sebanyak 76 set, dimana 25 diantaranya digunakan untuk melatih JST, dan sisanya sebanyak 51 set digunakan untuk menguji JST. Hasil simulasi menunjukkan sistem mampu mengenali dengan tingkat akurasi hingga sebesar 92% bervariasi tergantung dari jumlah set data pelatihan yang dilakukan. Metode yang diterapkan dapat digunakan untuk mengenali uang kertas pecahan rupiah.

This paper is written to design a software that capable to recognize the nominal value of rupiah banknote with its authenticity by means of image-processing technic based on artificial neural network with backpropagation algorithm. This image-processing technic has its recognition ability from learning-by-examples process.
Each rupiah banknote has its unique characteristic which distinguish the banknote with one another, such as numeral shape, amount of zeroes, and its background image. The software then uses this banknote’s unique pattern to recognize not only for valid currency, but also for unknown currency.
The banknote imaging process itself came from two sources, visible image—taken from a 300dpis scanner, and unvisible image—taken from a UV. Some certain areas are taken from the image as identification source that will be processed by some digitalization until these areas become an 8x7 pixels gray-scale image. This is intented to reduce the data size for the artificial neural network training process, thus increase the identification ability.
Backpropagation method is chosen based on its input data which is relatively small, hoping that the detection time can be decreased. The identification result might not get closer with the classification result, but will get approached with as small error as possible. The total amount of data are 76 sets, where 25 of them are used to train the artificial neural network, and the rest of them are used to test the neural network. Simulation result shows that the sistem is capable to identify up to 92% of accuracy, depends on amount of train-sets data. This method can be used to identify the rupiahs banknote authenticity.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2008
S40552
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Wiedjaja
Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2008
T25335
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Wiedjaja
"Sistem pengenalan Tulisan Tangan secara garis besar terbagi atas 2 kategori, yaitu on-line system dan off-line system. Pada on-line system, tulisan dihasilkan oleh suatu perangkat elektronik seperti pada layar PDA (touch screen), sedang off-line system menggunakan citra dari tulisan tangan yang diambil melalui kamera atau scanner.
Pada tesis ini akan dibahas yang menggunakan off-line system, dimana citra tulisan diambil melalui scanner, kemudian diolah agar menghasilkan citra hitam putih tulisan tangan yang siap dimasukkan dalam proses pengenalan. Metode yang digunakan adalah pendekatan Analitis dengan Segmentasi secara eksplisit, dimana proses pengenalan tulisan dilakukan dengan cara memecah citra tulisan ke dalam segment, kemudian mencoba melakukanpengenalan terhadap segment tersebut. Metode ini mempunyai keunggulan bahwa dalam tahap pengenalan terhadap segment dapat menggunakan teknik Pengenalan Karakter (Optical Character Recognition) yang sudah ada, namun sistem ini mempunyai kelemahan bahwa ia tidak dapat mengambil informasi dari hubungan antar karakter. Pengenalan Character dilakukan melalui tahapan pemrosesan citra seperti Region Of Interest(ROI), binaryzation, dan thinning, kemudian dilakukan ekstraksi fitur dengan metode zoning untuk selanjutnya dimasukkan ke dalam JST Fuzzy ARTMAP. Fuzzy ARTMAP dipilih karena memiliki keunggulan dalam hal Incremental Learning. Hasil dari proses ini akan menghasilkan karakter dari kata yang dikenali."
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2005
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>