Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 94308 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Bayu Dwiputra
"Kegagalan isolasi pada sistem tegangan tinggi gardu listrik menyebabkan terjadinya fenomena korona. Efek yang disebabkan oleh korona bersifat permanen dan jika kadar korona telah melewati batas toleransi maka akan menggangu distribusi arus listrik bahkan akan menimbulkan lepas denyar.SIM 300 CZ merupakan modul GSM yang dapat digunakan sebagai fasilitas transmisi, suara merupakan salah satu bentuk data yang dapat ditransmisikan oleh modul ini. Dengan adanya fungsi dasar dari modul GSM ini untuk mengirimkan suara maka modul ini dapat diaplikasikan sebagai pendeteksi suara korona. Data suara korona dapat dikirimkan dari gardu dengan waktu pengiriman secara berkesinambungan sehingga kadar efek korona pada gardu dapat dipantau untuk mencegah terjadinya kerusakan dan gangguan distribusi arus listrik.

Corona caused by isolation failure at high voltage electrical station. Corona causing permanent effect in system. Overtolerated corona will affect electrical current distribution, even exploding. SIM 300 CZ is GSM modul which can be used to transmitting data, one of a kind is voice. This modul can be applied as corona sound detector. The sound of corona sent from electrical station in real time so intensity of corona effect can be monitored to prevent failure and electrical curren disturbance."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S51126
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Djoko Hartono
"Skripsi ini betujuan untuk merancang sebuah software pendeteksi korona yang terjadi pada peralatan listrik yang mengunakan tegangan tinggi. Metode identifikasi menggunakan Hidden Markov Model (HMM) yang memiliki kelebihan dalam memodelkan persamaan matematika. Software ini meliputi 2 proses utama, yaitu training sebagai proses pengisian database dan identifikasi. Input berupa data audio (*.wav) yang kemudian diolah melalui beberapa tahapan diantaranya labelisasi, pembentukan codebook dan pembentukan parameter HMM. Hal yang harus diperhatikan dalam pengolahan ini adalah waktu pencuplikan, jumlah iterasi dan ukuran codebook yang digunakan, dimana ketiga variabel ini akan dianalis sehingga dapat diketahui nilai masing - masing parameter yang menghasilkan identifikasi dengan akurasi paling tinggi. Akurasi tertinggi yang dapat dicapai software ini hanya sebesar 50% dikarenakan data latih korona yang terbatas.

This final project was made to design a corona detection that occured in the electric equipment using very hight voltage, such as electric guardhouse. Identification methode that used was Hidden Markov Model (HMM). It had an advantage in modeling mathematic equations. This software contains 2 main proces, training as filling in the database and identification. The input is audio data which format is (*.wav) then processed pass through many steps, such as : labelisation, forming the codebook and HMM parameters. Factor that influenced to the accuration as the result of the software is duration time, amount of iteration and codebook size. With testing the software, we will know which setting will result the highest accuration. The maximal accuration of the identification is only 50% because of limited training data."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S51159
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Arya Lazuardi
"Skripsi ini membahas perancangan sebuah sistem jaringan listrik dengan SMS sebagai media kontrol terhubung dengan rangkaian pengendali yang dapat menterjemahkan perintah-perintah SMS menjadi suatu command control untuk mengendalikan switch breaker, juga memberikan laporan dari feed back device yang dikendalikan oleh mikrokontroller sehingga dapat mengetahui status proses kontrol suatu switch breaker sudah berjalan dengan benar atau tidak. Seperti sistem SCADA yang digunakan untuk mengontrol jaringan listrik level menengah keatas (>20kV). Dalam sistem ini rangkaian pengendali hanya mengenal nomor operator dan operator juga yang mengetahui passwordnya sehingga aman untuk digunakan.

This final project designs a electrical circuit system using SMS as control media with control circuit that can translate SMS command to be other command controls that can control switch breaker, it's also give report from controlled feed back device that's control by microcontroller for knowing either work or not. This system is like SCADA system that's common use for controlling middle level electrical circuit(>20 kV). This system is safety due to only operator that have the password and the number to control the system."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2008
S40435
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rahayu Kristiyanti
"Seringkali Penerangan Lampu Jalan Umum (PLJU) membawa dampak buruk kepada pemborosan energi dan uang jika tidak dikelola dengan baik. Ditambah fungsinya sebagai penerangan pun terkadang juga tidak berjalan sebagaimana mestinya. Sehingga perlu dibangun suatu teknologi untuk pengawasan dan pengendalian lampu jalan secara efektif. Sebenarnya, sudah banyak dilakukan penelitian sebelumnya mengenai lampu jalan pintar yang dilengkapi berbagai sensor untuk efektivitas penggunaannya dengan menggunakan komunikasi Zigbee. Namun zigbee memiliki keterbatasan jarak tempuh dan hanya mampu untuk jarak dekat, sementara kita membutuhkan komunikasi untuk jarak jauh. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan merancang dan membangun sebuah sistem node transisi antara Zigbee dan modul GSM/GPRS pada lampu jalan pintar sebagai fungsi pengiriman data lampu yang akan dikirim ke webserver. Setelah dilakukan perancangan, akhirnya sistem ini pun berhasil dibangun dan siap untuk diuji coba. Dari hasil pengujian didapatkan bahwa tingkat keberhasilan pengiriman dengan waktu yang ditetapkan (per 1 menit dalam beberapa jam) dengan topologi jaringan Adhoc sebesar 71.34% dan jaringan Star sebesar 85.32%. Walaupun juga terdapat kelemahan dimana sistem ini sesekali mengalami hang up setelah beroperasi beberapa jam.

Sometimes public streetlight can have some bad impact in cost and also electricity consumption, unless it is maintained well. In addition sometimes we found that the streetlight doesn’t work as it is supposed to be. Therefore, there is a need to build a technology where we can monitor and control the condition of the streetlights effectively. Actually, there has been a research before to monitor and control streetlight system using some sensors and Zigbee as the communication module. But, we know that Zigbee is limited in range, it’s only for short-distance communication not for long-range communication. So, this paper intends to plan a technology about the transition node in smart streetlight system between Zigbee and GSM module communication for transmitting streetlight information to a webserver. After designing it, finally this system has successfully been built and ready to be tested. From the result of the test, it can be concluded that the the success of transmitting streetlight information to webserver (per 1 minute in couple of hours) in adhoc network is 71.34% and star network is 85.32%. Eventhough there is a limitation of the system that sometimes the system hangs up after operating in couple of hours."
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2015
S59845
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Akhmad Arfan
"Teknologi telekomunikasi berkembang dengan cepat, terutama pada komunikasi seluler. Pada saat ini, system jaringan GSM banyak di gunakan sehingga membuat operator, bersaing mencari pelanggan. Perbedaan tingkat perilaku telepon yang berbeda membuat penggunaan kapasitas cell yang diberikan menjadi tidak efisien. Untuk mengatasi masalah tersebut dirancanglah konsep DDS ( Dynamic Discount Solution ), yaitu mengubah pola panggilan pelanggan untuk menurunkan trafik di jaringan pada waktu puncak dan meningkatkan trafik jaringan saat-saat tenang ketika ada kapasitas jaringan yang tersedia, dengan cara memberikan tarif diskon kepada pelanggan pada saat tertentu. Penting bagi pihak operator untuk melihat kontribusi/pengaruh dari konsep ini. Hal ini dapat dilihat dengan memprediksi trafik dengan metode statistik. Dari perancangan dan simulasi yang dilakukan pada trafik yang diberikan diskon 90 % pada saat trafik rendah, dan diskon 0 % pada saat trafik tinggi, maka didapatkanlah persentase kenaikan erlang di perkantoran sebesar 32,56 %, pada perumahan sebesar 14,94 % dan perindustrian sebesar 13,16 %.

Technology of telecommunications is developing rapidly, especially in mobile communications. At present, the GSM system is widely used, so many operators are competing to find customers. Different levels in behavior of using telephone, make the use of cell capacity that provided maybe insufficient. So DDS is made to change the pattern of phone behavior. It needs to decrease level of traffic when busy and increase level of empty traffic when capacity of bandwidth is available by providing discounted rates to customers at that particular time. It is important for the operator to view the contributions / influence of these concepts. Our research predict traffic with statistical methods. By discounts mechanism and simulation of traffic carried on the discount given of 90% in low traffic, and 0% at high traffic, the percentage of erlang increase in the office of 32.56%, 14.94% in residential areas and in the industrial area of 13.16%."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51199
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Pinem, Josua Geovani
"Keamanan data (data security) sudah menjadi bagian vital didalam suatu organisasi yang menggunakan konsep sistem informasi. Semakin hari ancaman-ancaman yang datang dari Internet menjadi semakin berkembang hingga dapat mengelabuhi firewall maupun perangkat antivirus. Selain itu jumlah serangan yang masuk menjadi lebih besar dan semakin sulit untuk diolah oleh firewall maupun antivirus. Untuk dapat meningkatkan keamanan dari suatu sistem biasanya dilakukan penambahan Intrusion Detection Sistem IDS , baik sistem dengan kemampuan anomaly-based maupun sistem pendeteksi dengan kemampuan signature-based. Untuk dapat mengolah serangan yang jumlahnya besar maka digunakan teknik Big Data. Penelitian yang dilakukan ini menggunakan teknik anomaly-based dengan menggunakan Learning Vector Quantization dalam pendeteksian serangan.
Learning Vector Quantization adalah salah satu jenis neural network yang bisa mempelajari sendiri masukan yang masuk kemudian memberi keluaran sesuai dengan masukan tersebut. Beberapa modifikasi dilakukan untuk meningkatkan akurasi pengujian, antara lain dengan melakukan variasi parameter-parameter uji yang ada pada LVQ. Dengan melakukan variasi pada parameter uji learning rate, epoch dan k-fold cross validation dihasilkan keluaran dengan hasil yang lebih efisien.
Keluaran diperoleh dengan menghitung nilai information retrieval dari tabel confusion matrix tiap- tiap kelas serangan. Untuk meningkatkan kinerja sistem maka digunakan teknik Principal Component Analysis untuk mereduksi ukuran data. Dengan menggunakan 18-Principal Component data berhasil direduksi sebesar 47.3 dengan nilai Recognition Rate terbaik sebesar 96.52 dan efesiensi waktu lebih besar 43.16 daripada tanpa menggunakan PCA.

Data security has become a very serious part of any organizational information system. More and more threats across the Internet has evolved and capable to deceive firewall as well as antivirus software. In addition, the number of attacks become larger and become more dificult to be processed by the firewall or antivirus software. To improve the security of the system is usually done by adding Intrusion Detection System IDS , which divided into anomaly based detection and signature based detection. In this research to process a huge amount of data, Big Data technique is used. Anomaly based detection is proposed using Learning Vector Quantization Algorithm to detect the attacks.
Learning Vector Quantization is a neural network technique that learn the input itself and then give the appropriate output according to the input. Modifications were made to improve test accuracy by varying the test parameters that present in LVQ. Varying the learning rate, epoch and k fold cross validation resulted in a more efficient output.
The output is obtained by calculating the value of information retrieval from the confusion matrix table from each attack classes. Principal Component Analysis technique is used along with Learning Vector Quantization to improve system performance by reducing the data dimensionality. By using 18 Principal Component, dataset successfully reduced by 47.3 , with the best Recognition Rate of 96.52 and time efficiency improvement up to 43.16.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2017
S67412
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muchammad Zulfikar Ramadhan
"Dalam melakukan diagnosa terhadap gejala penyakit paru-paru para dokter biasanya menggunakan stetoskop sebagai alat bantu dalam melakukan proses auskultasi. Namun proses auskultasi yang dihasilkan oleh dokter sering berbedabeda hal ini dikarenakan adanya perbedaan kepekaan telinga dan pengalaman dokter yang bersangkutan. Dengan perancangan system instrumentasi untuk identifikasi dan analisis suara paru-paru menggunakan dsp tms320c6416t ini diharapkan akan membantu dalam menganalisa suara paru-paru terutama fokus pada suara normal dan suara adventitious. Interpretasi grafik dalam bentuk spectrogram dan scalogram akan mempermudah analisa suara paru-paru sekaligus mengatasi masalah keterbatasan pendengaran dalam proses auskultasi. Metode yang digunakan dalam analisa suara paru-paru meliputi transformasi fourier yang kemudian berkembang menjadi short time fourier transform (STFT) hingga tingkat lanjut seperti Wavelet transform digunakan sebagai tool untuk analaisa suara paru-paru. Upaya filtering dengan filter digital agar dapat memperoleh suara paru-paru yang sebenarnya terletak pada frekuensi antara 100-2000 Hz.

In diagnosed the symptoms of lung disease, doctors usually use a stethoscope as an aid in the process of auscultation. However, the interpretation of auscultation process by a doctor is not usually same with another doctor. The reason has based on the differences in the sensitivity of the ear and the experience. Using tms320c6416t dsp as instrumentation system for identification and analysis of lung sound is expected to assist in analyzing lung sound that focus on normal and adventitious sounds. Interpretation of graphs in the form of the spectrogram and scalogram will simplify the analysis of lung sounds as well as minimize or avoid the limitations of hearing problems in the process of auscultation. The method used in lung sound analysis include Fourier transformation that developed into a short-time Fourier transform (STFT) till the next stage such as the wavelet transform that used as a tool for lung sounds analysis. Digital filter is used on the instrumentation system to distinguish lung sound signal from noise signal that have frequency between 100 and 2000 Hz."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S42078
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Jefri Nedy
"Sistem Pendeteksi Kecurangan atau Fraud Management System adalah suatu sistem yang mempunyai kemampuan untuk melakukan deteksi dan analisa penggunaan jasa layanan pada jaringan telekomunikasi, untuk dapat mengurangi kerugian karena fraud. Seiring dengan makin majunya teknologi, perkembangan kemampuan pars fraudster, kelemahan sistem dan prosedur dari operator telekomunikasi selalu menjadi incaran untuk dimanfaatkan.
Sistem Pendeteksi Kecurangan pada dasarnya hanya mampu untuk melakukan pendeteksian terhadap kecurangan-kecurangan yang telah terjadi. Kelemahan dari suatu sistem aplikasi pendukung GSM dapat dimanfaatkan oleh penguna jasa dengan atau tanpa bantuan dari orang datam untuk mengubah status SIM Card dari tidak aktif menjadi aktif tanpa mengikuti prosedur yang berlaku sehingga mengakibatkan kerugian bagi operator karena tidak bisa ditagih.
Pembuatan Sistem Pendeteksi Kecurangan atau Fraud Management System dilakukan dengan menggunakan metode analisa error terhadap data-data pembicaraan (Call Data Record) yang terdapat pada system Billing, serta melakukan perbandingan data (Reconciliation) antara data switching yang disimpan di database HLR (Home Location Register) dengan data yang tercatat pada sistem Billing.
Hasil akhir dari proses analisa error dan perbandingan data pada Tugas Akhir ini akan ditampilkan dalam bentuk laporan perbedaan data, lengkap dengan status, jenis error, indikasi kecurangan. Dokumen laporan ini dapat digunakan sebagai dasar untuk menghapus atau merubah informasi yang tersimpan di switching dan indikasi kelemahan dari sistem Billing atau kecurigaan adanya fraud."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2001
S39709
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Faris Ali Yafie
"Jenis pisang di Indonesia sangat beragam dan tingkat konsumsi buah ini sangat tinggi untuk konsumsi mingguan menningkat 198,44%, untuk konsumsi tahunan meningkat 18,30%, dan dari segi produksi daya ekspornya meningkat 26,65% selama 5 tahun terakhir dari 2014-2018. Pisang banyak manfaatnya terutama saat mulai terdapat bintik hitam karena bintik ini memiliki manfaat mencegah tumbuhnya sel-sel kanker dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Pisang dengan bintik hitam maupun pisang yang tidak layak konsumsi ini dapat diprediksi dengan model machine learning, seperti CNN, DenseNet, dan GoogleNet. Convolutional Neural Network (CNN) adalah pendekatan deep learning yang banyak digunakan untuk memecahkan masalah yang kompleks. Sedangkan, DenseNet adalah algoritma yang mempertimbangkan satu gambar yang dilewatkan melalui jaringan konvolusi dimana arsitekturnya memiliki konektivitas yang padat/dense connectivity. Terakhir GoogleNet adalah algoritma ini dirancang untuk bekerja dengan baik bahkan di bawah batasan yang memori yang ketat dan biaya komputasi yang terbatas. Tulisan ini menggunakan tiga pendekatan dalam percobaan perbandingan. Pendekatan pertama menjalankan model yang dibangun dengan algoritma CNN. Kedua dengan model yang dibangun dengan algoritma DenseNet. Ketiga dengan model yang dibangun dengan algoritma GoogleNet. Model terbaik digunakan untuk memprediksi dataset Kaggle dan baru, tetapi pada dataset baru terdapat noise pada data training yang berdampak negatif pada kinerja model ini sehingga hasilnya terjadi overfitting. Hasil dari model terbaik yang memuaskan diperoleh dari semua pengujian adalah model GoogleNet pada batch size 32 dan optimizer Adam dengan hasil rata-rata pada training loss di 0,0264 dan training accuracy di 99,19%, validation loss di 0,03876, validation accuracy di 99,59%, testing loss di 0,01316, dan testing accuracy di 99,66% terhadap dataset kaggle yang digunakan.

Type of bananas in Indonesia are very diverse and consumption level of this fruit is very high, for weekly consumption it increased by 198,44%, for annual consumption it increased by 18,30%, and for export production it increased 26,65% over the last 5 years from 2014-2018. Banana have many benefits, especially when dark spots begin to appear because these spots have benefit to preventing the growth of cancer cells and increasing immune system. Bananas with black spots and bananas that are not fit for consumption can be predicted by machine learning models, such as CNN, DenseNet, dan GoogleNet. Convolutional Neural Network (CNN) is a deep learning approach that is widely used to solve complex problems. Meanwhile, DenseNet is an algorithm that considers a single image that is passed through a convolution network where the architecture has dense connectivity. And GoogleNet's algorithm is designed to work well even under strict memory constraints and limited computational costs. This paper uses three approaches in a comparative experiment. The first approach is to run the model built with the CNN algorithm. The second is a model built with the DenseNet algorithm. Third with a model built with the GoogleNet algorithm. The best model is used to predict Kaggle and new datasets, but in the new dataset there is noise in the training data which has a negative impact on this model performance so that results are overfitting. The best model obtained from all tests is GoogleNet model on batch size 32 and Adam optimizer with average results on training loss at 0,0264 and training accuracy at 99,19%, validation loss at 0,03876, validation accuracy at 99, 59%, testing loss at 0,01316, and testing accuracy at 99,66% for kaggle dataset used."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jahroo Nabila Marvi
"

Cincin korona lazim digunakan untuk meratakan medan listrik pada ujung batang insulator. Desain dari cincin korona pada umumnya dipengaruhi oleh factor mekanis ketika tegangannya mencapai 170 kV. Namun, kekuatan medan listrik pada permukaan cincin korona menjadi kriteria tambahan dalam desain untuk tegangan yang lebih tinggi. Perhitungan medan listrik sepanjang batang insulator yang dipasang cincin korona dapat disederhanakan dengan mengasumsikan simetri rotasi yang mana dapat dianalisa menggunakan charge simulation method, yaitu sebuah metode numerik yang digunakan dalam skripsi ini. Program di skripsi ini ditulis dalam C++. Simulasi pertama akan mensimulasikan muatan pada sudut yang bervariasi untuk menemukan titik yang mengalami kekuatan medan listrik yang terkuat. Simulasi kedua hanya akan dilakukan pada titik tersebut dengan dua variasi: radius sebagai variabel konstan dan ketebalan tabung sebagai variabel yang divariasikan dan sebaliknya. Tujuan dari simulasi tersebut adalah untuk mengobservasi kaitan antara dimensi cincin korona dan kekuatan medan listrik. Hasil simulasi pertama menunjukkan bahwa kekuatan medan listrik terkuat terjadi pada sudut 50 derajat. Hasil simulasi kedua memperlihatkan bahwa memperkecil baik radius maupun ketebalan tabung akan memperkuat medan listrik dan sebaliknya. Hasil simulasi tersebut juga menunjukkan bahwa kekuatan medan listrik lebih sensitif terhadap parameter ketebalan tabung dibandingkan dengan radius.


Corona rings are commonly used to smooth the electric field on the ends of long rod insulators. The design of the corona rings is mainly influenced by mechanical factors when the voltage is up to 170 kV. However, the electric field strength on the surface of the corona rings is an additional design criterion for higher voltage. For the field calculation, the electric field across a long rod insulator with corona rings can be simplified by assuming a rotational symmetry, which can be analyzed by charge simulation method, a numerical method implemented in this thesis. The program in this thesis is written in C++. The first simulation will simulate the charge at various angle to find at which point the strongest electric field strength occurs. The second simulation will be done at that point only, with two variation: varied radius and constant tube thickness and vice versa. The purpose of this simulation is to observe the relation between the corona ring dimensions and the electric field strength. The first simulation reveals that the strongest electric field strength occurs at angle 50 degree. The second simulation shows that either decreasing the radius or the tube thickness will increase the electric field strength and vice versa. It also shows that the electric field strength is more sensitive to the tube thickness parameter compared to the radius.

"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>