Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 150315 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ami Raisya Syanalia
"Penelitian sebelumnya dalam pemasaran dan perilaku konsumen telah membuktikan bahwa budaya mempengaruhi perilaku konsumen. Dalam hubungannya dengan perilaku konsumen, kepuasan dan loyalitas pelanggan memiliki hubungan diantaranya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara budaya nasional berdasarkan pada nilai dimensi Hofstede dan loyalitas pelanggan serta kepuasan hanya pada dimensi kebudayaan Uncertainty of Avoidance (UAI), Individualism (IDV), dan Power Distance (PDI). Penelitian dilakukan di 8 negara berbeda pada 10 industri. Regresi berganda akan digunakan dalam penelitian ini. Melalui penelitian ini, dibuktikan bahwa kebudayaan memberikan kontribusi dalam perilaku konsumen ketika memilih suatu produk.

Previous research has identified culture as important factor in determining consumer behavior. To the extent of consumer behavior, customer loyalty and customer satisfaction lie within the behavior. This study seeks to examine the relation between national culture based on Hofstede's dimensional scores and customer loyalty and satisfaction only on Uncertainty of Avoidance (UAI), Individualism (IDV), and Power Distance (PDI) cultural item. The study was conducted in 8 different countries at 10 industries. Multiple Regression will be carried out in examining this study. It was proved that culture gives a contribution to consumer behavior when deciding a product."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S42353
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Mochammad Auditya Brilliant
"Meningkatnya pengguna internet di Indonesia dapat dikatakan sebagai penyebab meningkatnya pertumbuhan industri e-commerce di Indonesia. Dalam aplikasinya, loyalitas pengguna e-commerce menjadi penting karena mudahnya pengguna e-commerce berpindah dari situs e-commerce satu ke situs e-commerce lainnya, Untuk itu, menjadi menarik bahwa perusahaan harus mengetahui faktor apa yang membentuk loyalitas dari e-commerce.
Pada penelitian ini, hal yang akan menjadi pokok bahasan adalah pengaruh kepuasan dan kepercayaan konsumen dalam menggunakan layanan e-commerce terhadap pembentukan loyalitas pelanggan, dimana faktor kualitas tampilan website, kualitas informasi, persepsi keamanan dan persepsi privasi menjadi faktor yang diteliti dalam pembentukan kepuasan dan kepercayaan pelanggan e-commerce.
Hasil penelitian ini menemukan bahwa, kualitas informasi mempengaruhi kepercayaan pengguna e-commerce dan akan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pengguna e-commerce di Jabodetabek, sedangkan untuk variabel lainnya tidak berpengaruh secara signifikan.

Increasing Internet users in Indonesia can be said to cause increased growth of e-commerce industry in Indonesia. In its application, e-commerce user loyalty is important because of the ease of e-commerce users move from one e-commerce to e-commerce, for it to be interesting that the company should know what factors shape the loyalty of e-commerce.
In this study, it will be the subject of the influence of consumer satisfaction and trust in using e-commerce to the formation of customer loyalty, which the user interface quality, information quality, perceived security and perceived privacy in the formation of satisfaction and trust to e-commerce customers.
This study found that the information quality affects trust of e-commerce users and will significantly influence the loyalty of e-commerce users in Greater Jakarta, while the other variables are not significant.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44389
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nur Muchlis Purnawijaya
"ABSTRAK
Bukalapak menjadi salah satu pemain besar di industri e commerce dengan citrayang baik. Hal tersebut dibuktikan dengan beberapa penghargaan yang didapatkannya hingga memiliki eksistensi yang bagus di industri e commerce. Namun, di samping citra yang telah dibangun oleh Bukalapak sebagai merek dengan mendapatkan banyak penghargaan, Bukalapak pernah mengalami kerentanan reputasi atau citra di era internet dalam kasus serangan media sosial yang tidak berkaitan dengan kinerja Bukalapak. Maka dari itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh dari brand image terhadap kepuasan konsumen dan loyalitas konsumen pada objek penelitian pengguna Bukalapak di Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 100 responden dengan menggunakan metode non-probability sampling dan teknik purposive sampling juga quota sampling di dalam mendapatkan responden penelitian. Instumen yang digunakan pada penelitian ini adalah kuesioner dengan analisis data yang digunakan adalah regresi linear sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa brand image dapat memengaruhi variabel kepuasan konsumen, brand image dapat memengaruhi loyalitas konsumen, dan juga kepuasan konsumen dapat memengaruhi variabel loyalitas konsumen pada pengguna Bukalapak di Jakarta.

ABSTRACT
Bukalapakis one of the big players in the e commerce industry with a good image as a brand. It can be proven by several awards obtained to have a good existence in the e commerce industry. However, in addition to the image that has been built by Bukalapakas a brand with many awards, Bukalapakhas received bad case about Bukalapak image as a brand in the internet era in the case of social media attacks not related to Bukalapak. Therefore, the purpose of this study is to analyze the influence of brand image on consumer satisfaction and customer loyalty on the object of Bukalapak user research in Jakarta. The research method used is quantitative research. The number of samples in this study were 100 respondents using non-probability sampling methods and purposive sampling techniques as well as quota sampling in getting research respondents. The instrument used in this study was a questionnaire with data analysis used simple linear regression. The results of this study prove that brand image can influence customer satisfaction, brand image can influence customer loyalty, and also customer satisfaction can influencecustomer loyalty forBukalapak users in Jakarta."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mia Rahmiati
"Penelitian ini mencoba mengetahui pengaruh kepuasan pelanggan melalui variabel-variabel dimensinya yaitu product quality, price dan service quality terhadap pembentukan loyalitas pelanggan. Data penelitian diperoleh melalui kuesioner terhadap 175 pembeli Honda Vario yang berusia minimal 17 tahun dan telah melakukan service minimal dua kali di dealer resmi Honda Vario di Jakarta Timur dengan menggunakan metode purposive sampling. Kemudian dilakukan analisis data dengan teknik analisis data yang meliputi analisis statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi dan pengujian hipotesis dengan menggunakan software IBM SPSS Statistics 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan pelanggan mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pembentukan loyalitas pelanggan, dan masing-masing dimensinya yaitu product quality, price dan service quality juga mempunya pengaruh yang positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dimana dimensi price menjadi dimensi yang paling dominan pengaruhnya di antara ketiganya.

This research tried to determine the influence of customer satisfaction through its dimensional variables, which are product quality, price and service quality, to the building of customer loyalty. The research data was obtained by using purposive sampling method from a questionnaire to 175 respondents, who are at least 17 years old Honda Vario buyers and have experienced the minimum of two-times services at any Hondo Vario?s authorized dealer (service center) in East Jakarta. Thereafter, the obtained data had been analyzed with processing technique and data analysis that cover descriptive statistical analysis, validity test, reliability test, classical assumption test, multiple linear regression test analysis, coefficient of determination and hypothesis test by using IBM SPSS Statistics 20 software. The result of this research showed that customer satisfaction does have a positive and significant influence to the building of customer loyalty, and each of its researched dimensions, which are product quality, price and service quality, does also influence customer loyalty in the same way, and price has been the most dominant dimension from all three dimensions influencly."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Aldi Julivianto Prakoso
"Penggunaan Customer Relationship Management pada dunia bisnis semakin penting. Hal ini disebabkan oleh kebutuhan pelanggan akan layanan yang lebih personal. Demi meningkatkan lingkup dan kualitas interaksinya, perusahaan kini mengembangkan satu konsep pendekatan baru yaitu electronic Customer Relationship (eCRM) yang memanfaatkan kemajuan teknologi informasi berbasis jaringan internet. Penerapan eCRM secara maksimal diharapkan dapat memberi kepuasan pada pelanggan guna mendorong perilaku pembelian berulang yang pada akhirnya membentuk sikap loyal dalam diri pelanggan.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penerapan eCRM dari tahapan pre purchase, at purchase, post purchase, terhadap pembentukan loyalitas pelanggan dengan terlebih dulu mengukur variabel kepuasan pelanggan pada situs perbelanjaan online Livingsocial Indonesia.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1. fitur-fitur pada tahapan siklus transaksi dari eCRM berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan, 2. eCRM memiliki pengaruh terhadap pembentukan loyalitas pelanggan secara langsung, 3. kepuasan pelanggan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan, 4. eCRM berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan variabel perantara.

The use of Customer Relationship Management is increasingly important in the business world. This is due to the customer's needs will be more personalized service. In order to improve the scope and quality of the interaction, the company is now developing a concept of a new approach namely electronic Customer Relationship Management (eCRM) which take advantage of advances in information technology based internet network.
Maximally, eCRM application is expected to give satisfaction to the customer in order to encourage repeat purchase behavior which in turn shape attitudes in loyal customers themselves. This study aimed to examine the effect of the implementation of customer loyalty by first measuring the proper variable customer satisfaction on the online shopping site Livingsocial Indonesia.
The results of this study indicate that; 1. the features in the transaction cycle stages of eCRM have a significant effect on customer satisfaction, 2. eCRM has an influence on the formation of customer loyalty directly, 3. customer satisfaction has a significant effect on customer loyalty, 4. ECRM has a significant effect on customer loyalty through customer satisfaction intermediate variables.
"
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2014
S53705
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Redhy Wayka Putra
"Dengan adanya banyak factor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan terhadap Bank Syariah, peneliti ingin mengetahui pengaruh dari kepercayaan, kepuasan pelanggan dan citra perusahaan terhadap loyalitas pelanggan kepada Bank Syariah. Teknik analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modeling ( SEM ).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra perusahaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap kepercayaan, kepercayaan berpangaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas pelanggan dan kepuasan pelanggan juga berpengaruh positif terhadap citra perusahaan sedangkan untuk kepuasan pelanggan tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan.

With many factors that are affect on Customer Loyalty in Islamic Banking, researchers want to know how Trust, Customer Satisfaction and Image affecting Customer Loyalty in Islamic Banking. The analysis technique used is Structural Equation Modeling (SEM).
The results show that image has a significant and positive effect on trust, trust has a significant and positive effect on customer satisfaction, customer satisfaction has a significant and positive effect on image and customer satisfaction does not has a significant effect on customer loyalty.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44940
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Simamora, Nikolas
"Penelitian ini ditujukan untuk mengidentifikasi hubungan antara kualitas layanan dengan kepuasan nasabah, dan kesetiaan nasabah layanan cash management bank UOB Indonesia. Pengambilan sampel dilakukan terhadap nasabah perusahaan yang menggunakan layanan cash management. Kuesioner disusun untuk penelitian ini berdasarkan model Servqual yang mengidentifikasi pengaruh lima dimensi (tangibility, assurance responsibility, reliability, dan empathy) pada lingkungan bank terhadap kepuasan nasabah.
Penelitian pendahuluan dilakukan untuk melakukan verifikasi kuesioner alat ukur yang telah disusun sebelumnya kepada nasabah melalui indepth interview.Perbaikan dan perubahan kuesioner dilakukan berdasarkan temuan dan masukan dari nasabah-nasabah tersebut.
Hasil penelitian ini menunjukan bawah semua dimensi SERVQUAL memiliki pengaruh positif terhadap kepuasan nasabah..Reliability memiliki pengaruh paling besar dikuti oleh tangible, responsiveness, assurance dan empathy. Kepuasan nasabah juga didapatkan memiliki pengaruh positif terhadap kesetiaan nasabah.
Penelitian ini juga menyarankan kedepannya agar dapat dilakukan penelitian yang sama yakni pengaruh kualitas layanan terhadap kepuasan dan kesetiaan nasabah atas masing-masing segmen nasabah yang mendapatkan layanan cash management secara terpisah.

The goal of this research is to identify interrelationship between service quality, customer satisfaction and customer loyalty in cash management service of Bank UOB Indonesia. Sampling was conducted to corporate customer of cash management service customer.
The questionnaire developed for this research was based on Servqual model that identified the influence of five dimensions (tangibility, assurance responsibility, reliability, and empathy) in banking environments on customer satisfaction. Prelimenary research was conducted to verify the questioannaire to customer through indepth interview. Revision and update of questionnaire was done based on the finding and customer inputs.
The research results indicate that all SERVQUAL dimensions have a positive influence to customer satisfaction. Reliability has the biggest influence to customer satisfaction followed by tangible, responsiveness, assurance and empathy. Customer satisfaction also found out has positive influence to customer loyalty.
This research also suggest for future research to conduct separate research on service quality influence to customer satisfaction and customer loyalty to every customer segement that served.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rizka Salsabila
"Fokus dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pengalaman merek, kepercayaan merek, dan kepuasan konsumen terhadap loyalitas merek Citilink di Bandara Seokarno Hatta. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan yang dilakukan dengan penyebaran kuesioner offline kepada 100 dari 18 sampai 64 tahun responden di Bandara Soekarno Hatta yang setidaknya dua kali memilih Citilink sebagai pilihan penerbangan mereka. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini untuk analisis inferensi deskriptif dan statistik adalah perangkat lunak SPSS versi 25 untuk Sistem Operasi Windows. Dalam penelitian ini, hasilnya menunjukkan bahwa Brand Experience, Brand Truts, dan kepuasan konsumen berpengaruh positif terhadap Brand Loyalty. Brand Experience juga memiliki efek positif terhadap Kepercayaan Merek dan Kepuasan Konsumen yang membuat kedua variabel tersebut valid untuk digunakan sebagai variabel mediasi untuk efek tidak langsung dari Brand Experience terhadap Loyalitas Merek. Meskipun semua faktor memiliki pengaruh terhadap Loyalitas Merek, faktor yang memiliki pengaruh terbesar adalah Kepercayaan Merek. Ini menunjukkan bahwa perasaan aman dan keyakinan bahwa konsumen memiliki efek terbesar dalam membuat mereka loyal kepada Citilink. Ini juga menunjukkan bahwa pengalaman sensorik, perilaku, afektif, intelektual dan kepuasan layanan yang diberikan tidak cukup kuat untuk membuat konsumen loyal terhadap merek ini. Rekomendasi untuk penelitian ini adalah bahwa penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk menjaga alasan mengapa pengalaman merek tidak cukup untuk membuat konsumen loyal melalui kepercayaan yang mereka miliki, sehingga kepercayaan hanya memiliki efek yang lebih besar daripada menjadi variabel mediasi.

The focus of this research is to analyze the influence of brand experience, brand trust, and customer satisfaction on Citilink brand loyalty at Seokarno Hatta Airport. This research is a quantitative study with an approach carried out by distributing offline questionnaires to 100 of 18 to 64 years of respondents at Soekarno Hatta Airport who at least twice chose Citilink as their flight choice. The analysis technique used in this study for the analysis of descriptive and statistical inference is SPSS software version 25 for the Windows Operating System. In this study, the results show that Brand Experience, Brand Truts, and customer satisfaction have a positive effect on Brand Loyalty. Brand Experience also has a positive effect on Brand Trust and Consumer Satisfaction which makes these two variables valid for use as mediating variables for the indirect effect of Brand Experience on Brand Loyalty. Although all factors have an influence on Brand Loyalty, the factor that has the biggest influence is Brand Trust. This shows that the feeling of security and the belief that consumers have the greatest effect in making them loyal to Citilink. It also shows that the sensory experience, behavior, affective, intellectual and service satisfaction provided is not strong enough to make consumers loyal to this brand. The recommendation for this research is that further research needs to be done to safeguard the reasons why brand experience is not enough to make consumers loyal through the trust they have, so trust only has a greater effect than being a mediating variable."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurul Fadila
"[Loyalitas pelanggan yang mengikat menyebabkan profitabilitas yang tinggi. Perusahaan yang ingin mendapatkan loyalitas pelanggan yang kuat, harus memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen tersebut. Mengutip Kotler dan Assael faktor budaya dan gaya hidup dapat mempengaruhi perilaku konsumen. Seperti yang kita lihat di Indonesia, menurut Yasraf Amir Piliang, fenomena yang menonjol dalam masyarakat Indonesia saat ini, yang menyertai kemajuan ekonomi adalah berkembangnya budaya konsumsi yang ditandai dengan berkembangnya gaya hidup. Realita yang terjadi ini dapat dilihat seperti ramainya pusat perbelanjaan yang ada, banyaknya masyarakat yang tergiur dengan adanya diskon dan masih banyak lagi, hal ini menjadikan masyarakat tidak dapat membedakan mana yang menjadi kebutuhan atau sekedar keinginan. Akan tetapi hal ini dapat menjadi keuntungan bagi para pemasar untuk meraih profit bagi perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh budaya dan gaya hidup konsumtif terhadap loyalitas.
Temuan utama penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dan korelasi positif yang sangat kuat antara budaya dan gaya hidup konsumtif terhadap loyalitas konsumen.

Bind Customer loyalties make a higher profitability. Firms that wanted to get strong level of customer loyalty, have to concern on factors that affect that costumer behavior. According to Kotler and Assael cultural factor affect costumer behavior. As we see in Indonesia, according to Yasraf Amir Piliang, prominent phenomenon in Indonesian society today that accompanies economic development is growing on consumer culture which is characterized by the development of life style. The reality happened can be shown such as how crowded the shopping centers, much societies that influence with the discount prices, and others. It make the societies sould not different between need and want. But it will make the benefits to marketer to achieve the profits for the firms.
This study aims to determine, whether there is any influence of consumer culture and lifestyle to loyalty.
The result of analysis from this research indicate that found influence and strong correlation between consumer culture and lifestyle to customer loyalty.;Bind Customer loyalties make a higher profitability. Firms that wanted to get strong level of customer loyalty, have to concern on factors that affect that costumer behavior. According to Kotler and Assael cultural factor affect costumer behavior. As we see in Indonesia, according to Yasraf Amir Piliang, prominent phenomenon in Indonesian society today that accompanies economic development is growing on consumer culture which is characterized by the development of life style. The reality happened can be shown such as how crowded the shopping centers, much societies that influence with the discount prices, and others. It make the societies sould not different between need and want. But it will make the benefits to marketer to achieve the profits for the firms.
This study aims to determine, whether there is any influence of consumer culture and lifestyle to loyalty.
The result of analysis from this research indicate that found influence and strong correlation between consumer culture and lifestyle to customer loyalty., Bind Customer loyalties make a higher profitability. Firms that wanted to get strong level of customer loyalty, have to concern on factors that affect that costumer behavior. According to Kotler and Assael cultural factor affect costumer behavior. As we see in Indonesia, according to Yasraf Amir Piliang, prominent phenomenon in Indonesian society today that accompanies economic development is growing on consumer culture which is characterized by the development of life style. The reality happened can be shown such as how crowded the shopping centers, much societies that influence with the discount prices, and others. It make the societies sould not different between need and want. But it will make the benefits to marketer to achieve the profits for the firms.
This study aims to determine, whether there is any influence of consumer culture and lifestyle to loyalty.
The result of analysis from this research indicate that found influence and strong correlation between consumer culture and lifestyle to customer loyalty.]"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2015
T43316
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Indika Maharani
"Menyediakan kualitas layanan yang baik merupakan cara bagi penyedia jasa logistik untuk menjaga kepuasan dan loyalitas pelanggan. Penelitian ini membahas mengenai hubungan antara Kualitas Layanan Logistik - Logistics Service Quality (LSQ), dengan Kepuasan Pelanggan (CS) dan Loyalitas Pelanggan (CL). Model konseptual didapatkan dari studi literatur kemudian dikembangkan, dan validasi telah dilakukan melalui wawancara semi-terstruktur dengan para ahli logistik. Target responden dari penelitian ini adalah perusahaan yang bekerja sama dengan perusahaan penyedia jasa logistik. Survei dilakukan untuk memperoleh data dan metode Partial Least Square (PLS) - Structural Equation Modeling (SEM) digunakan untuk melakukan analisis data. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini menunjukkan hubungan bahwa ada hubungan antara Kualitas Layanan Logistik, dengan Kepuasan Pelanggan dan Loyalitas Pelanggan.

Providing good quality services is one way logistics service providers can maintain customer satisfaction and loyalty. This study is aimed to explore the relation between Logistics Services Quality (LSQ), Customer Satisfaction (CS) and Customer Loyalty (CL). The conceptual model is obtained from literature study then it is developed and validated through semi-structured interviews with logistics experts. The target respondents are companies that work with logistics service providers. The survey was conducted to attain data and Structural Equation Modelling (SEM) method was used to analyse the data to a further stage. The results from this study indicate the relation between Logistics Services Quality, Customer Satisfaction and Customer Loyalty."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
T53488
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>