Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 113306 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Rien Ritawidya
"Salah satu cara pengobatan kanker dilakukan dengan radioterapi internal atau brakiterapi. Radioisotop emas (198Au) merupakan salah satu radioisotop yang efektif untuk brakiterapi ( maks = 0,96 MeV dan t1/2 = 2,69 hari). Sintesis nanopartikel 198Au terenkapsulasi dendrimer poli(amidoamin) atau PAMAM G3.0 sedang dikembangkan sebagai agen brakiterapi baru. Pada penelitian ini sintesis nanopartikel 198Au terenkapsulasi dendrimer PAMAM G3.0 telah berhasil dilakukan dengan metode bottom-up dengan menggunakan agen pereduksi yaitu natrium borohidrida. Pemurnian hasil sintesis dengan metode kromatografi Size Exclusion bertujuan untuk menghilangkan nanopartikel Au yang terbentuk di luar cavity dendrimer. Sintesis dilakukan dengan cara dingin atau non aktif sebelum dengan cara panas atau aktif. Karakterisasi nanopartikel Au terenkapsulasi PAMAM G3.0 dilakukan dengan metode spektrofotometri UV-Vis, Dynamic Light Scattering, Transmission Electron Microscopy (TEM), dan Spektroskopi Serapan Atom (SSA). Hasil analisa spektrofotometri UV-Vis menunjukkan bahwa sintesis nanopartikel Au terenkapsulasi PAMAM G3.0 telah berhasil dilakukan. Dari hasil karakterisasi PSA, TEM, dan SSA menunjukkan bahwa formula V dengan rasio konsentrasi 2,8 sebagai formula terpilih untuk sintesis dengan cara panas atau radioaktif dengan ukuran nanopartikel Au terenkapsulasi PAMAM G3.0 sebesar 1,743 nm, morfologi nanopartikel yang sferis dan seragam, dan nilai efisiensi penjerapan sebesar 26,34 %. Sintesis dengan cara panas menghasilkan persen kemurnian radiokimia sebesar 99,4 % dan nanopartikel 198Au terenkapsulasi PAMAM G3.0 yang bermuatan nol.
Brachytherapy or internal radiotherapy is one of many methods used for treatment of cancer. This modality requires an agent with radioisotopes that emits β particle with a proper energy. 198Au (99 % β max = 0,96 MeV and t1/2 = 2,69 days) is one of radioisotopes that has been considered to be effective for the above-mentioned purpose. This research purpose was to synthesis and characterize 198Au nanoparticles encapsulated by poly(amidoamine) (PAMAM G3.0 dendrimers) as a new brachytherapy agent. PAMAM G3.0 dendrimers encapsulated 198Au nanoparticles was successfully synthesized by a bottom-up method using sodium borohydride as a reductor. Purification was then performed by a size exclusion chromatography in order to separate a large Au-nanoparticle that was formed outside the cavity of PAMAM G3.0 dendrimers. Prior to the synthesis of PAMAM G3.0 dendrimer encapsulated 198Au nanoparticles, the synthetic procedure was first established by using a non-radioactive Au. The PAMAM G3.0 dendrimer encapsulated Au nanoparticles produced was then characterized by using an UV-Vis spectroscopy, a transmission electron microscopy, dynamic light scattering, and an atomic absorption spectroscopy. Characterization results revealed that formula V with molar ratios of 2,8 was found to be a proper formula with diameter of 1,743 nm, spheris and uniform of Au nanoparticles morphology and drug loading value of 26,34 %. This formula was then used in synthesis using radioactive Au, 198Au. Characterization results of PAMAM G3.0 dendrimer encapsulated 198Au nanoparticles gave a radiochemical purity of 99,4 % and zero charge."
Depok: Universitas Indonesia, 2012
T31831
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Lucky Alexius Paune
"Dendrimer poliamidoamin (PAMAM) merupakan suatu pembawa obat yang dapat digunakan untuk membawa obat/senyawa ke organ, jaringan, atau sel tumor atau kanker. Nimotuzumab merupakan antibodi monoklonal yang secara spesifik dapat mengenali domain eksternal reseptor faktor pertumbuhan epidermal (epidermal growth factor receptor/EGFR). Penelitian ini bertujuan untuk membuat konjugat dendrimer PAMAM G4 dengan antibodi monoklonal nimotuzumab sebagai pengenal sel target, sehingga akan diperoleh sistem pembawa obat yang tertarget pada EGFR yang dapat mengurangi efek samping yang tidak diinginkan. Pada penelitian ini, nimotuzumab diaktivasi dengan NaIO4 dengan rasio berat 1:1, lalu dipurifikasi dengan menggunakan ultrafiltrasi sentrifugasi dan dikarakterisasi dengan spektrofotometer UV dan FTIR.
Hasil aktivasi nimotuzumab (CHO-nimotuzumab) dikonjugasikan dengan dendrimer PAMAM G4 dengan rasio mol 1:4, kemudian dipurifikasi menggunakan ultrafiltrasi sentrifugasi dan kromatografi filtrasi gel kolom PD-10 matriks Sephadex G-25 medium. Konjugat dendrimer PAMAM G4-nimotuzumab dikarakterisasi dengan menggunakan spektrofotometer UV, KCKT, dan Particle Size Analyzer (PSA). Hasil karakterisasi CHO-nimotuzumab menunjukkan bahwa gugus diol pada nimotuzumab telah berhasil dioksidasi menjadi gugus aldehid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konjugat dendrimer PAMAM G4-nimotuzumab telah berhasil dibuat dan memiliki ukuran partikel rata-rata 12,29 nm.

Polyamidoamine (PAMAM) dendrimer is a drug carrier that can be used to carry drugs / compounds to organ, tissue, or tumor or cancer cells. Nimotuzumab is a monoclonal antibody that can recognize a very specific external domain of epidermal growth factor receptor (EGFR). The aim of this study is to prepare a conjugate of PAMAM G4 dendrimer with nimotuzumab monoclonal antibody as homing devices to produce a drug carrier systems that targetted to EGFR. In this study, nimotuzumab was activated by NaIO4 with a weight ratio of 1:1, and then purified by ultrafiltration centrifugation and characterized by UV spectrophotometer and FTIR.
Then, the result of nimotuzumab activation (CHO-nimotuzumab) was conjugated to PAMAM G4 dendrimer with mole ratio of 1:4, and then purified by ultrafiltration centrifugation and gel filtration chromatography column PD-10 with Sephadex G-25 medium as matrix. Conjugates of PAMAM G4 dendrimer-nimotuzumab was characterized by UV spectrophotometer, HPLC, and Particle Size Analyzer (PSA). CHO-nimotuzumab characterization results indicate that diol groups on nimotuzumab has successfully oxidized to the aldehyde group. The results of the research showed that PAMAM G4 dendrimer-nimotuzumab conjugate has been successfully prepared and has average particle size of 12,29 nm.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2013
S46224
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yoga Octa Perdana
"Kurkumin, senyawa polifenol hidrofobik dari rimpang kunyit (Curcuma longa) memiliki aktivitas farmakologi yang luas. Bioavailabilitas kurkumin yang rendah menyebabkan pemanfaatannya masih belum maksimal. Pembuatan nanopartikel kurkumin (nanokurkumin) dapat memperbaiki bioavailabilitas kurkumin, namun kestabilan sistem nanopartikel kurkumin saat ini menjadi masalah dalam pengembangannya. Dendrimer PAMAM G4 yang merupakan polimer unik bercabang, berukuran nanometer, monodisper, dan mampu menjerap molekul asing ke dalamnya dapat dimanfaatkan sebagai pembawa nanopartikel kurkumin untuk meningkatkan kestabilannya. Pada penelitian ini nanopartikel kurkumin-dendrimer PAMAM G4 dibuat dengan variasi rasio molar, yaitu (1:0,2), (1:0,02), dan (1:0,002), kemudian dipurifikasi menggunakan ultrasentrifugasi. Nanopartikel kurkumin-dendrimer PAMAM G4 dikarakterisasi menggunakan TEM, PSA, Zetasizer, dan FTIR. Kandungan obat dan efisiensi penjerapan ditetapkan secara spektrofotometri UV-Vis. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa nanopartikel kurkumin-dendrimer PAMAM G4 berukuran antara 9 ? 61 nm dengan efisiensi penjerapan mencapai 77 - 100 %. Hasil ini memperlihatkan bahwa nanopartikel kurkumin dengan pembawa dendrimer PAMAM G4 telah berhasil dibuat dengan rasio molar (1:0,02) yang memberikan hasil optimum.

Curcumin, a hydrophobic polyphenol compound derived from the rhizome of turmeric (Curcuma longa) has a wide pharmacological activities. Low bioavailability of curcumin caused the under-developed utilization. Preparation of curcumin nanoparticles (nanocurcumin) can improve the bioavailability, however stability of curcumin nanoparticles become a problem to develop it. PAMAM G4 dendrimer is unique branched polymer , nano-sized, monodisperse, and has ability to entrap guest molecules so it can be used as ideal carrier systems to improve stability of curcumin nanoparticles . In this study, curcumin-PAMAM G4 dendrimer nanoparticle were prepared with various molar ratio, they are (1:0.2), (1:0.02), and (1:0.002) and then purified by ultracentrifugation. Curcumin-PAMAM G4 dendrimer nanoparticle were characterizated by TEM, PSA, Zetasizer, and FTIR. Drug loading and entrapment efficiency was determined by UV-Vis spectrophotometer. The result of characterizations showed that size of curcumin-PAMAM G4 dendrimer nanoparticle average 9-61 nm and the entrapment efficiency was around 77 ? 100 %. Thus, these results demonstrated curcumin nanoparticle have been successfully prepared and molar ratio (1:0.02) showed an optimum result."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S42519
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Erny Sagita
"Berbagai cara telah dilakukan untuk meningkatkan efek terapi dari obat antikanker doksorubisin. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan dendrimer PAMAM yang diketahui memiliki peranan penting dalam memfasilitasi proses penghantaran obat. Pemanfaatan nanopartikel emas dalam penghantaran obat dan terapi kanker juga sudah banyak diteliti.
Pada penelitian ini kami membuat sistem penghantaran doksorubisin yang dikonjugasikan dengan dendrimer PAMAM G4,5 yang mengenkapsulasi nanopartikel emas pada struktur interiornya. Dendrimer PAMAM G4,5 dan nanopartikel emas berfungsi sebagai wahana untuk distribusi doksorubisin di dalam tubuh dan meningkatkan efektivitas terapi doksorubisin.
Dari hasil penelitian didapatkan nanopartikel emas terenkapsulasi PAMAM (PAMAM-AuNP) dengan ukuran partikel 23,97 ± 4,19 nm (dengan transmission electron microscopy/TEM) dan 79,38 nm (dengan metode dynamic light scattering/DLS) serta memiliki λSPR 516 nm. Sementara itu konjugat doksorubisin dengan PAMAM-AuNP (DOX-PAMAM-AuNP) memiliki ukuran partikel 25,92 ± 7,99 nm (dengan TEM) dan 147,88 nm (dengan metode DLS).
Dari hasil penelitian didapat bahwa konjugat DOX-PAMAM-AuNP dapat mengurangi ikatan doksorubisin dengan albumin serum manusia, yaitu dari 60,71 ± 0,99% menjadi 47,12 ± 12,39%. Selain itu, uji sitotoksisitas konjugat DOX-PAMAM-AuNP terhadap sel MCF-7 menghasilkan nilai IC50 sebesar 0,035 ± 0,039 μg/mL, sementara doksorubisin bebas memiliki nilai IC50 yang lebih besar yaitu 0,868 ± 0,235 µg/mL.

Various attempts have been studied to improve the therapeutic effect of anticancer drug doxorubicin. One is by using PAMAM dendrimer known to have an important role in facilitating the process of drug delivery. The use of gold nanoparticles in drug delivery and cancer therapy has also been widely studied.
In this study, we prepared ​​doxorubicin delivery system which is conjugated to PAMAM G4.5 dendrimer with entrapped gold nanoparticles in its interior structure. PAMAM G4.5 dendrimer and gold nanoparticles serves as a vehicle for the distribution of doxorubicin in the body and to enhance doxorubicin effectivity in cancer therapy.
As the result, we could prepare gold nanoparticles encapsulated PAMAM (PAMAM-AuNP) with particle size of 23.97 ± 4.19 nm (by transmission electron microscopy/TEM) and 79.38 nm (by dynamic light scattering/DLS method), with λSPR 516 nm. While the conjugate of doxorubicin to PAMAM-AuNP (DOX-PAMAM-AuNP) has particle size of 25.92 ± 7.99 nm (by TEM) and 147.88 nm (by DLS method).
From this research, we found that DOX-PAMAM-AuNP conjugate can reduce doxorubicin binding to human serum albumin, from 60.71 ± 0.99 % to 47.12 ± 12.39 %. Cytotoxicity assay of DOX-PAMAM-AuNP conjugate against MCF-7 cell line gave IC50 value at 0.035 ± 0.039 μg/mL, while free doxorubicin had larger IC50 value, which is 0.868 ± 0.235 µg/mL.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2014
T42089
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Zhuisa Martiara Sari
"ABSTRAK
Emas (Au) merupakan salah satu logam transisi yang dapat dimanfaatkan
sebagai agen terapi, khususnya agen antikanker. Dendrimer merupakan
makromolekul yang banyak digunakan sebagai pembawa nanopartikel.
Nanopartikel emas dibuat dengan pembawa dendrimer Poliamidoamin (PAMAM)
generasi 4 (G4) pada berbagai rasio mol Au : dendrimer. Penelitian ini bertujuan
membuat nanopartikel emas dengan dendrimer PAMAM G4 (nanogold-PAMAM
G4) pada rasio mol Au : dendrimer (1 : 0,7), (1 : 0,07) dan (1 : 0,007). Nanogold-
PAMAM G4 dipisahkan dengan metode ultrasentrifugasi dengan kecepatan
50.000 rpm selama 45 menit pada suhu 4ºC. Karakterisasi fisikokimia nanogold-
PAMAM G4 dilakukan menggunakan TEM, PSA, FTIR, Spektrofotometer UVVis
dan Spektrofotometer Serapan Atom (SSA). Hasil penelitian menunjukkan
ukuran partikel nanogold-PAMAM G4 berada pada rentang 1,83 ± 0,58 - 24,53 ±
13,30 nm. Hasil karakterisasi nanogold-PAMAM G4 menunjukkan partikel
cenderung stabil (indeks polidispersitas = 0,457 dan 0,422) dan efisiensi
penjerapan dendrimer PAMAM G4 antara 51,44% - 94,15%. Nanogold-PAMAM
G4 (1 : 0,07) memberikan hasil yang paling optimal dengan efisiensi penjerapan =
94,15%.

ABSTRACT
Gold (Au) is one of transition metals that can be used as therapeutic agents,
especially anticancer agents. Dendrimer is one of the macromolecul that usually used
as nanoparticle carrier. Gold nanoparticles with dendrimer Polyamidoamine
(PAMAM) G4 carrier are made at different molar ratio of Au: Dendrimer. The aims
of the research are made a preparation of gold nanoparticles with dendrimer
PAMAM G4 (nanogold-PAMAM G4) on the molar ratio Au: dendrimer (1: 0,7), (1:
0,07) and (1: 0,007). Purification of nanogold-PAMAM G4 using ultrasentrifuge
method in 50.000 rpm during 45 minutes with temperature 4ºC. Physicochemical
characterization of nanogold-PAMAM G4 performed using TEM, PSA, FTIR, UVVis
Spectrophotometer and Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). The
results show that the particle size of nanogold-PAMAM G4 between 1,83 ± 0,58 -
24,53 ± 13,30 nm. The results of the characterization nanogold-PAMAM G4 show
stable particles (polydispersity index = 0.457 and 0.422) and entrapment efficiency
dendrimer PAMAM G4 of 51,44% - 94,15%. Nanogold-PAMAM G4 (1: 0,07) give
the most optimal result with entrapment efficiency = 94.15%."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S43349
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Zhuisa Martiara Sari
"Emas (Au) merupakan salah satu logam transisi yang dapat dimanfaatkan sebagai agen terapi, khususnya agen antikanker. Dendrimer merupakan makromolekul yang banyak digunakan sebagai pembawa nanopartikel. Nanopartikel emas dibuat dengan pembawa dendrimer Poliamidoamin (PAMAM) generasi 4 (G4) pada berbagai rasio mol Au : dendrimer. Penelitian ini bertujuan membuat nanopartikel emas dengan dendrimer PAMAM G4 (nanogold-PAMAM G4) pada rasio mol Au : dendrimer (1 : 0,7), (1 : 0,07) dan (1 : 0,007). Nanogold- PAMAM G4 dipisahkan dengan metode ultrasentrifugasi dengan kecepatan 50.000 rpm selama 45 menit pada suhu 4ºC. Karakterisasi fisikokimia nanogold- PAMAM G4 dilakukan menggunakan TEM, PSA, FTIR, Spektrofotometer UVVis dan Spektrofotometer Serapan Atom (SSA). Hasil penelitian menunjukkan ukuran partikel nanogold-PAMAM G4 berada pada rentang 1,83 ± 0,58 - 24,53 ± 13,30 nm. Hasil karakterisasi nanogold-PAMAM G4 menunjukkan partikel cenderung stabil (indeks polidispersitas = 0,457 dan 0,422) dan efisiensi penjerapan dendrimer PAMAM G4 antara 51,44% - 94,15%. Nanogold-PAMAM G4 (1 : 0,07) memberikan hasil yang paling optimal dengan efisiensi penjerapan = 94,15%.

Gold (Au) is one of transition metals that can be used as therapeutic agents, especially anticancer agents. Dendrimer is one of the macromolecul that usually used as nanoparticle carrier. Gold nanoparticles with dendrimer Polyamidoamine (PAMAM) G4 carrier are made at different molar ratio of Au: Dendrimer. The aims of the research are made a preparation of gold nanoparticles with dendrimer PAMAM G4 (nanogold-PAMAM G4) on the molar ratio Au: dendrimer (1: 0,7), (1: 0,07) and (1: 0,007). Purification of nanogold-PAMAM G4 using ultrasentrifuge method in 50.000 rpm during 45 minutes with temperature 4ºC. Physicochemical characterization of nanogold-PAMAM G4 performed using TEM, PSA, FTIR, UVVis Spectrophotometer and Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). The results show that the particle size of nanogold-PAMAM G4 between 1,83 ± 0,58 - 24,53 ± 13,30 nm. The results of the characterization nanogold-PAMAM G4 show stable particles (polydispersity index = 0.457 and 0.422) and entrapment efficiency dendrimer PAMAM G4 of 51,44% - 94,15%. Nanogold-PAMAM G4 (1: 0,07) give the most optimal result with entrapment efficiency = 94.15%."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S43349
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Santi Septiani
"Pada penelitian ini, nanopartikel Cr-doped ZnO dengan kosentrasi Cr yang berbeda (3-16%) telah disintesis dengan metode kopresipitasi. Struktur, sifat optik dan sifat magnetik sampel yang dihasilkan telah dikarakterisasi dengan XRD (Xray Diffraction), EDX (Energy Dispersive X-ray, FTIR (Fourier Transform Infra Red), spektroskopi UV-Vis, ESR (Electron Spin Resonance) dan VSM (Vibrating Sampel Magnetometer). Hasil karakterisasi XRD (X-ray Diffraction) dan EDX (Energy Dispersive X-Ray) menunjukkan bahwa Cr telah bergabung ke dalam ZnO (fase hexagonal wurtzite) tanpa adanya fase kedua.
Hasil tersebut menunjukkan bahwa doping Cr menghambat pertumbuhan kristal. Pergeseran merah pada absorbsi band edge pada spektrum absorbansi UV-Vis dengan peningkatan konsentrasi Cr juga mengkonfirmasi doping Cr pada ZnO. FTIR telah dipelajari untuk mengindentifikasi karakteristik frekuensi vibrasi ikatanikatan kimia pada sampel. Hasil ESR menunjukkan penambahan ion Cr 3+ yang mungkin berkontribusi dalam pembentukkan sifat magnet yang diperoleh pada hasil karakterisasi VSM.

In this research, Cr-doped ZnO nanoparticles with different concentrations of Cr (3-16%) were synthesized by coprecipitation method. The Structure, the optical and the magnetic properties of the produced samples were characterized by XRD (X-ray Diffraction), EDX (Energy Dispersive X-ray, FTIR (Fourier Transform Infra Red), UV-Vis spectroscopy, ESR (Electron Spin Resonance) and VSM (Vibrating Sampel Magnetometer). The XRD (X-ray Diffraction) dan EDX (Energy Dispersive X-Rays) characterization results indicated that Cr has been incorporated into ZnO (hexagonal wurtzite phase) without any secondary phase.
The results indicated that Cr-doping restrained the growth of the crystal. The red shift in band edge absorbtion in UV-Vis absorbance spectrum with in increasing Cr concentration also confirm the doping of Cr in ZnO. FTIR have been studied in order to identify the characteristic frequencies of the vibrational chemical bonds. The ESR results indicated the addition of Cr3+ ions that may contribute in order the magnetic properties that was found in VSM characterization results.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2013
S54023
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rendy Arciano
"Hidrogel merupakan polimer superabsorben yang dapat menyerap dan menahan sejumlah besar medium cair. Hidrogel kitosan-graft-poli(N-vinil pirrolidon) atau kitosan-graft-PNVP disintesis melalui proses polimerisasi radikal bebas. Polimer ini diikatsilangkan pada rantai cabang, rantai PNVP, dengan agen pengikat silang yang berbeda, yaitu N,N’-Metilen Bisakrilamida (MBA) dan Etilen Glikol Dimetakrilat (EGDMA). Kemampuan swelling hidrogel kitosan-graft-PNVP terikat silang dilakukan dengan merendamnya dalam media cair. Pengaruh jenis dan konsentrasi agen pengikat silang serta waktu reaksi terhadap daya absorbsi air telah diamati. Hidrogel yang terikat silang dengan EGDMA memperlihatkan rasio swelling lebih besar dibandingkan dengan hidrogel yang terikat silang dengan MBA. Kemampuan menyerap hidrogel yang terikat silang dengan EGDMA dapat mencapai 50% dari berat sebelum menyerap air. Produk ini dikarakterisasi menggunakan Fourier Transform Infrared Spectroscopy (FTIR), Differential Scanning Calorimetry (DSC) dan Scanning Electron Microscope (SEM).

Hydrogels are superabsorbent polymer that it can be able to absorb and retain large amounts of aqueous fluids. Hydrogel chitosan-graft-poly(N-vinyl pirrolidone) or chitosan-graft-PNVP has been synthesized by free radical polymerization. It is synthesized by crosslinking in the branch chains, PNVP chains, with different crosslinking agents, i.e. N,N’-Methylene Bisacrylamide (MBA) dan Ethylene Glycol Dimethacrylate (EGDMA). The swelling behavior of the crosslingked chitosan-graft-PNVP was measured by immerse it in the water. The effect of different and concentration of crosslinked agents and also reaction time on water absorbency have been investigated. Crosslinked hydrogel by using crosslinker EGDMA had showed that swelling ratio is higher than crosslinked hydrogel by using crosslinker MBA. The swelling behavior of crosslinked hydrogel by using crosslinker EGDMA can absorb water until 50% from its weight before absorbed. Resulted hydrogels were characterized by Fourier Transform Infrared Spectroscopy (FTIR), Differential Scanning Calorimetry (DSC) and Scanning Electron Microscope (SEM)."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2013
S44054
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aldianov Masadi Putera
"Kurkumin, senyawa polifenol hidrofobik dari rimpang kunyit (Curcuma longa) memiliki aktivitas farmakologi yang luas. Bioavailabilitas kurkumin yang rendah menyebabkan pemanfaatannya masih belum maksimal. Dendrimer Poliamidoamin Generasi 4 (PAMAM G4) yang merupakan polimer unik bercabang, berukuran nanometer, monodisper, dan mampu menjerap molekul asing ke dalamnya dapat dimanfaatkan sebagai pembawa nanopartikel kurkumin untuk meningkatkan kestabilannya. Pada penelitian ini akan dibuat nanopartikel kurkumin menggunakan Polimer Dendrimer PAMAM G4 sebagai pembawanya dengan rasio Kurkumin : Dendrimer (50:25)μM dan diuji kestabilanya dalam lingkungan in vitro. Nanopartikel-Kurkumin-Dendrimer PAMAM G4 (NP-KD) dimurnikan menggunakan sentrifugasi ultrafiltrasi dan dikarakterisasi menggunakan TEM, PSA, Zetasizer, dan FTIR. Kestabilan dan efisiensi penjerapan ditetapkan secara spektrofotometri UV-Vis. Stabilitas Nanopartikel Kurkumin-Dendrimer PAMAM G4 secara in vitro dilakukan pengamatan setiap hari selama 10 hari dengan menggunakan alat Spektrofotometer UV-Vis. Hasil penelitian menunjukan bahwa NP-KD memiliki bentuk sferis dengan diameter partikel 53,9±65,55 nm, indeks polidispersitas 0,468±0,04, potensial zeta -68,505±1,845 mV. Hasil uji stabilitas NP-KD secara in vitro selama 10 hari menunjukan bahwa NP-KD stabil di dalam dapar pH 3,0 ; kurang stabil dalam Aquabides; Dapar pH 7,4; Dapar pH 11,0; NaCl 0,35%; NaCl 0,5%; NaCl 0,9%; dan tidak stabil dalam Sistein 1%; dan Bovin Serum Albumin (BSA) 2%. Hasil pengukuran NP-KD dalam dapar pH 3,0 setelah uji stabilitas menunjukan diameter partikel yang tetap stabil pada 45,97±13,08 nm dan memiliki nilai indeks polidispersitas 0,364±0,03. Hasil penelitian tersebut menunjukan bahwa NP-KD stabil pada pH asam.

Curcumin, a hydrophobic polyphenol compound derived from the rhizome of turmeric (Curcuma longa) has a wide pharmacological activities. Low bioavailability of curcumin caused the under-developed utilization. Polyamidoamine Generation 4 (PAMAM G4) dendrimer is unique branched polymer , nano-sized, monodisperse, and has ability to entrap guest molecules so it can be used as ideal carrier systems to improve stability of curcumin nanoparticles. In this study, will be prepared and studies in vitro of curcumin nanoparticles with dendrimer PAMAM G4 as a carrier with ratio curcumin : dendrimer (50:25)μM. Nanocurcumin were purified by ultrafiltration centrifugation method and characterizated by TEM, PSA, Zetasizer and FTIR. The result showed that the spherical nanocurcumin have a particle size of 53,9±65,55 nm, polydisperisty index 0,468±0,04, and zeta potential -68,505±1,845 mV. Stability test result of nanocurcumin in 10 days showed that nanocurcumin were stable in buffer solution pH 3,0, almost stable in Aquabidest; buffer solution 7,4 and 11,0 ; NaCl solution 0,35%; 0,5% and 0,9% and unstable in cystein solution 1% and Bovin Serum Albumin (BSA) 2%. Particle measurement results after in vitro studies of nanocurcumin in buffer solution pH 3,0 after stability showed the particle was stable in 45,97±13,08 nm and polydispersity index was 0,364±0,03. Thus, these result nanocurcumin stable in acid solution."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2014
S56092
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Niken Fitria
"Serangkaian nanogel responsif pH dan temperatur poli(N-vinilkaprolaktam-ko-2-(dimetilamino)etil metakrilat) (P(NVCL-ko-DMAEMA)) telah disintesis melalui polimerisasi emulsi radikal bebas. Dalam proses sintesis, komposisi monomer N-vinilkaprolaktam (NVCL) dan 2-(dimetilamino)etil metakrilat (DMAEMA) serta konsentrasi agen pengikat silang N,N’-metilenbisakrilamida (MBA) dibuat bervariasi yang ditujukan untuk menginvestigasi pengaruhnya terhadap responsivitas pada perubahan pH dan temperatur. Berdasarkan hasil karakterisasi FTIR dan 1H-NMR, ditunjukkan bahwa reaksi polimerisasi yang terjadi berhasil membentuk nanogel. Karakterisasi menggunakan spektrofotomer UV-Vis terhadap nanogel hasil sintesis menunjukkan bahwa setiap nanogel bersifat responsif terhadap pH dan temperatur dimana diketahui bahwa nanogel P(NVCL75-ko-DMAEMA25) 8% MBA yang memiliki temperatur transisi fasa (Tc) sebesar 50°C pada pH 7,4 menunjukkan responsivitas yang paling signifikan dibanding nanogel dengan variasi komposisi monomer dan variasi konsentrasi agen pengikat silang lainnya. Berdasarkan karakterisasi PSA, ditunjukkan bahwa ukuran partikel nanogel P(NVCL75-ko-DMAEMA25) 8% MBA meningkat seiring dengan meningkatnya temperatur. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh komposisi monomer nanogel terhadap nilai Tc dimana Tc nanogel meningkat seiring dengan bertambahnya komposisi monomer DMAEMA dalam struktur nanogel. Sebaliknya, seiring dengan meningkatnya konsentrasi MBA dalam nanogel P(NVCL-ko-DMAEMA), diamati Tc nanogel menurun. Selain itu, nanogel yang dihasilkan dengan komponen polibasa berupa PDMAEMA memiliki nilai Tc yang cenderung rendah pada pH tinggi atau lingkungan basa.

A series of pH and temperature-responsive nanogels poly(N-vinylcaprolactam-co-2-(dimethylamino)ethyl methacrylate) (P(NVCL-co-DMAEMA)) was synthesized by free-radical emulsion polymerization. In the synthesis process, the composition of the monomers N-vinylcaprolactam (NVCL) and 2-(dimethylamino)ethyl methacrylate (DMAEMA), as well as the concentration of the crosslinking agent N,N'-methylenebisacrylamide (MBA), were varied to investigate their effect on responsiveness to changes in pH and temperature. Based on the results of FTIR and 1H-NMR characterization, it was shown that the polymerization reaction that occurred succeeded in forming nanogels. The UV-Vis spectrophotometer characterization of the synthesized nanogels showed that each nanogel was responsive to pH and temperature in which P(NVCL75-co-DMAEMA25) 8% MBA nanogel had a phase transition temperature (Tc) of 50°C at pH 7.4 and showed the most significant responsiveness compared to another nanogels with variations in monomer composition and variations in crosslinker concentrations. Based on PSA characterization, it was shown that the particle size of the P(NVCL75-co-DMAEMA25) 8% MBA nanogel increased with the increase of temperature. The results also showed that there was an effect of the composition of the nanogel monomer on the Tc value where the Tc of the nanogel increased with the increase of the composition of the DMAEMA monomer in the nanogel. On the other hand, as the concentration of MBA in the P(NVCL-co-DMAEMA) nanogel increased, it was observed that the Tc of the nanogel decreased. In addition, the resulting nanogel with polybasic components in the form of PDMAEMA has a Tc value that tends to be low in high pH or alkaline environments."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>