Ditemukan 134976 dokumen yang sesuai dengan query
Neisa Faiqotul Himmah
"Skripsi ini mengangkat permasalahan kewajiban profesional pustakawan terhadap profesinya dalam wujud kegiatan penelitian dan reformasi. Tujuannya adalah mendeskripsikan bagaimana pustakawan yang bekerja di Perpustakaan Universitas Indonesia melakukan kewajiban profesionalnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Ditemukan bahwa para pustakawan cenderung melakukan penelitian mereka secara berkelompok. Dalam melakukan penelitian tersebut mereka tidak didorong oleh motivasi individual dalam rangka melakukan reformasi pada ilmu perpustakaan tetapi lebih untuk memenuhi kegiatan penelitian yang sudah direncanakan oleh institusi perpustakaan. Reformasi menurut mereka, diwujudkan dalam bentuk menyediakan bahan untuk para profesor. Mereka juga memperbaiki sistem temu kembali informasi dengan menerapkan RDA dan melakukan roadshow literacy informasi, namun didalam mewujudkan kewajiban profesionalnya, mereka menghadapi kendala kurangnya akomodasi dari pimpinan terhadap pemikiran mereka sehingga menimbulkan kebuntuan komunikasi antar pimpinan dan pustakawan.
This thesis raises the problem to the professional librarians to his profession in the form of research and reform activities. The purpose is to describe how librarians working in libraries of Universitas Indonesia perform their professional duties. This research uses qualitative approach with case study method. Found by librarians tend to conduct their research in groups. In doing that research they can not be driven by individual motivation in order to reform the library science more to meet the research activities that have been planned by the library institution. Reform according to them, manifested in the form of providing material for the professors. They also improved information retrieval systems by implementing the RDA and conducting information literacy roadshows, but in realizing their professional obligations they faced obstacles from leadership to their thinking resulting in communication deadlock between leaders and librarians."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2017
S70101
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Eusebio Geordie Handarto
"Perubahan pada tren dan perkembangan teknologi yang terus terjadi berimplikasi dengan kompetensi yang dibutuhkan pustakawan perguruan tinggi saat ini dan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi persepsi dan ekspektasi mahasiswa aktif S1 Program Studi Ilmu Perpustakaan (PSIP) FIB UI terhadap kompetensi pustakawan perguruan tinggi serta menganalisis kurikulum PSIP FIB UI dalam menyediakan infrastruktur akademik bagi calon lulusan PSIP FIB UI. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif melalui kuesioner yang disebarkan kepada 166 mahasiswa aktif S1 PSIP FIB UI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya penekanan kuat terhadap kompetensi yang diperoleh dari disiplin ilmu perpustakaan dan beberapa keterampilan personal dan komunikasi serta adanya peningkatan signifikan terhadap ekspektasi mahasiswa akan kompetensi di bidang teknologi. Penelitian juga menunjukkan bahwa kurikulum PSIP FIB UI telah mendukung pengembangan kompetensi calon lulusan PSIP FIB UI sesuai dengan standar yang berlaku di Indonesia.
The dynamic changes in trends and the development of technology have implications with the competencies needed by current and future academic librarians. This study aims to identify the perception and expectation of undergraduate Library and Information Science (LIS) students on the academic librarian’s competencies and analyze their curriculum in providing academic infrastructure for prospective graduates. The research method used in this study is a quantitative method with a descriptive approach through questionnaires distributed to 166 LIS undergraduate students. The results of the study indicate a strong emphasis on domain knowledge competencies and interpersonal and communication skills with a significant increase in students' expectation towards technology competencies in the future. This study also shows that the LIS curriculum has supported the competency development of prospective LIS graduates in accordance with the standards that apply in Indonesia."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Ilma Avitrianti
"Konsep ‘library as a place’ dan ‘library as a space’ terbentuk dari banyaknya aktivitas dan interaksi antar manusia yang terjadi di dalam ruang perpustakaan. Perubahan perilaku manusia yang selalu dinamis dan berubah mengikuti perkembangan zaman mempengaruhi bagaimana mereka menyikapi dan memaknai keberadaan suatu ruang. Lefebvre (1991) meyakini bahwa ruang sebagai produk sosial dibentuk oleh peran orang- orang yang memiliki kontrol atas ruang tersebut. Pemaknaan terhadap ruang tersebut dibentuk oleh entitas-entitas yang saling berinteraksi di dalamnya, salah satunya adalah pustakawan. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pemaknaan pustakawan terhadap ruang di Perpustakaan Kemendikbud. Penelitian dilakukan terhadap lima orang pustakawan yang bekerja di Perpustakaan Kemendikbud selama minimal satu tahun. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa sejak awal pendiriannya, ruang Perpustakaan Kemendikbud memang tidak dikonsepsikan sebagai perpustakaan khusus oleh pimpinan lembaga dan pustakawannya. Pemaknaan yang dimiliki pustakawan tersebut terlihat dalam praktik ruang mereka yaitu mengembangkan ruangnya untuk n pemustaka dan komunitas yang aktif berkegiatan di dalamnya. Bentuk produksi ruang yang terjadi adalah perluasan Ruang Kelas, Ruang Diskusi, dan Area Baca serta penambahan Ruang Teater Mini. Peneliti juga menemukan bahwa produksi ruang di Perpustakaan Kemendikbud tidak terlepas dari unsur politik ruang. Produksi ruang perpustakaan, baik saat pendirian maupun renovasi perpustakaan, terjadi karena adanya dorongan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sebagai pemilik moda produksi. Dalam kaitannya dengan relasi kuasa, Menteri berperan sebagai pihak yang dominan dalam menggerakkan subordinat, yaitu pustakawan, untuk mengapropriasi keinginannya. Pustakawan sebagai pihak yang termarginalisasi dalam produksi tersebut kemudian mengambil sikap untuk pustakawan sebagai pihak yang termarginalisasi, kemudian mengambil sikap untuk berapropriasi pada produksi ruang yang didominasi oleh Menteri.
The concept of ‘library as a place’ and ‘library as space’ are formed through the interaction between people who lived in the library space. Human behavior, that are dynamic and changed along the time, reflected on how people responding and interpreting their space. Lefebvre (1991) believes that space is a social product that is formed by people who have power and control over that space. The conception of space is formed by the entities that lived and share the space. In the case of the library, librarians play an active role to control and shaping the meaning of the library space. This study aims to identify the librarian conception of the Ministry of Education and Culture library space. The study was conducted on five librarians who work at the Ministry of Education and Culture Library for at least one year. The results of the study found that the librarian and leader of the Ministry of Education and Culture Library do not concept and forming their space as a special library since the beginning of its establishment. The conception of the library as social space can be seen in their spatial practice that always putting the Classroom and Hall on their priority whenever they did a space renovation. Ministry of Education and Culture Library also adding a Mini Theater to accommodate the needs of the library visitors and community. Researchers found that the production of space in the Ministry of Education and Culture was heavily influenced by political elements. Production space at the time of establishment and renovation of the library occurred upon the encouragement of the Minister as an owner of the mode of production. In the Foucault power relation, Minister plays a role as the dominant to mobilize their sub-ordinate, materials, and labor to meet their aims. The librarian, who is marginalized parties in the production, then takes a stand to appropriate the production of space dominated by the Minister."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Andi Khaerun Nisa
"
ABSTRAKTesis ini membahas mengenai kewajiban pustakawan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar terhadap profesinya yang diwujudkan dalam riset, reformasi dan hormat terhadap profesi. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis kewajiban pustakawan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar terhadap profesinya. Adapun pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi langsung, wawancara mendalam, dan analisis dokumen terkait kewajiban pustakawan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar terhadap profesinya. Hasil temuan pada penelitian ini adalah kewajiban pustakawan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar terhadap profesinya diwujudkan dalam riset, reformasi dan hormat terhadap profesi. Kegiatan riset di UIN Alauddin Makassar tidak terlihat signifikan. Reformasi di lingkungan pustakawan UIN Alauddin Makassar mencakup berbagai usulan seperti peningkatan mutu layanan perpustakaan, koleksi, dan minat pemustaka untuk berkunjung ke perpustakaan. Marwah profesi sebagai hal penting yang harus dijaga, diwujudkan oleh pustakawan di Perpustakaan UIN Alauddin Makassar melalui kepatuhan mereka terhadap kode etik pustakawan yang dijadikan acuan dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari.
ABSTRACTThis thesis discusses about the librarian 39 s obligations at UIN Alauddin Makassar Library to the profession which is realized in research, reformation and respect for the profession. The purpose of this research is to identify and analyze the obligations of librarians at UIN Alauddin Makassar Library to the profession. The approach used in this research is a qualitative approach with case study research. The data was collected by direct observation, in depth interview, and document analysis related to librarian 39 s obligations at UIN Alauddin Makassar Library to the profession. The results of this research are the obligations of librarians at UIN Alauddin Makassar Library to the profession embodied in research, reform and respect for the profession. Research activities at UIN Alauddin Makassar do not look significant. Reforms within UIN Alauddin Makassar librarians include various proposals such as improving the quality of libraries, collections and interests of the librarian to visit the library. Respect for the profession as the important thing to be maintained, manifested by librarians at UIN Alauddin Makassar Library through their compliance with the code of ethics librarians used as a reference in carrying out daily work."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2018
T50456
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Hendra Gunawan
"Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menunjukkan bahwa citra perpustakaan dan profesi pustakawan dapat memotivasi maupun demotivasi (melemahkan motivasi) mahasiswa baru program Studi Ilmu Perpustakaan FIB UI tahun 2006/2007 dalam memanfaatkan perpustakaan, jasa pustakawan dan memasuki profesi pustakawan setelah menempuh pendidikan bidang ilmunya. Citra yang dimiliki mahasiswa baru Program Studi Ilmu Perpustakaan tahun 2006/2007 adalah positif, setelah mereka menempuh studi di Program Ilmu Perpustakaan sebagai gerbang awal memasuki profesi pustakawan. Mereka memiliki pengalaman berinteraksi dengan perpustakaan dan pustakawan yang berbeda-beda dan memiliki pengetahuan tentang perpustakaan dan profesi pustakawan yang berbeda-beda dimana keduanya mempengaruhi citra yang mereka miliki terhadap perpustakaan dan profesi pustakawan. Perkuliahan di program Studi ilmu Perpustakaan membuat mahasiswa baru tahun 2006/2007 akan memperoleh kurikulum tentang perpustakaan dan Profesi pustakawan. Masalah penelitian adalah sejauhmana pengalaman yang mereka miliki untuk mendapatkan pengetahuan tentang perpustakaan dan profesi pustakawan dapat menggeser pandangan negatif mereka terhadap perpustakaan dan profesi pustakawan menjadi lebih baik, sehingga dapat memotivasi mereka untuk memanfaatkan perpustakaan dan jasa pustakawan serta memasuki profesi pustakawan sebagai dunia kerja mereka. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif yaitu penelitian dengan mengolah data-data kuantitatif berupa angka kemudian menyajikannya dalam bentuk deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa baru program studi ilmu perpustakaan FIB UI 2006/2007 yang berjumlah 53 orang mahasiswa. Sebagai alat pengumpul data utama digunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas pemanfaatan perpustakaan sekolah oleh mayoritas oleh responden sangat minim, seiring dengan citra perpustakaan sekolah yang mereka miliki. Sedangkan intensitas pemanfaatan perpustakan perguruan tinggi oleh mayoritas responden sangat baik, seiring dengan citra perpustakaan perguruan tinggi yang mereka miliki. Dengan demikian, telah terjadi tingkat pergeseran tentang peran perpustakaan dan profesi pustakawan antara ketika responden masih sekolah dengan ketika responden memasuki kuliah di perguruan tinggi bidang Ilmu Perpustakaan. Sehingga ada pengaruh positif antara kuliah di Program Studi Ilmu Perpustakaan dengan terjadinya perubahan citra terhadap perpustakaan dan profesi pustakawan. Ada pengaruh positif antara citra perpustakaan dan profesi pustakawan dengan pemanfaatan perpustakaan dan jasa pustakawan. Namun hasil lain menunjukkan bahwa citra yang dimiliki responden kurang mempengaruhi mereka memilih studi Ilmu Perpustakaan sebagai gerbang awal memasuki profesi pustakawan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2007
S15678
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Amrih Peni
"Skripsi ini membahas mengenai persepsi pustakawan di Perpustakaan Universitas Indonesia terhadap Kode Etik Pustakawan Indonesia terkait dengan pemahaman dan implementasi kode etik pustakawan pada perilaku pustakawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa sebagian besar perilaku pustakawan di Perpustakaan Universitas Indonesia sudah mencerminkan implementasi dari kode etik pustakawan walaupun para pustakawan kurang memahami isi kode etik pustakawan secara tekstual.
This thesis discusses the perceptions of librarians at the Library of the University of Indonesia towards Indonesian Librarian Code of Ethic related to the understanding and implementation of code of ethic on librarian behavior. This study uses a qualitative approach to the phenomenolgy method. The results of this study conclude that most of the librarians' behavior at the Library of the University of Indonesia have already reflected the implementation of code of ethic even though the librarians do not understand enough the content of code of ethic textually."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2012
S42222
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Najla Dinnur Aisyah
"Penelitian ini menganalisis tesis mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) pada tahun 2018–2022 dengan menggunakan metode bibliometrik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tren penelitian dan kajian bibliometrik pada tesis mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Perpustakaan FIB UI yang ditulis pada tahun 2018–2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode bibliometrik. Tesis yang dianalisis pada penelitian ini, yaitu sebanyak 73 tesis. Komponen tesis yang dianalisis pada penelitian ini adalah subjek atau topik tesis, dosen pembimbing, metode penelitian dan teori yang digunakan, serta pembahasan dari tesis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa topik yang menjadi tren pada penelitian tesis adalah manajemen dalam bidang Ilmu Perpustakaan dan juga pembahasan mengenai perilaku pengguna. Kemudian, hasil kajian bibliometrik yaitu dosen pembimbing yang paling banyak membimbing adalah Dr. Laksmi, S.S., M.A., dengan metode penelitian yang paling banyak digunakan yaitu metode kualitatif, serta kajian teori yang paling banyak digunakan adalah teori model SECI (Socialization, Externalization, Combination, dan Internalization) milik Nonnaka dan Takeuchi (1995) yang ditemukan dalam lima tesis mahasiswa dengan subjek Ekonomi dan Manajemen dalam Industri Informasi. Temuan penelitian yang menarik adalah jumlah topik penetitian tesis yang beragam dengan penggunaan teori yang juga beragam. Hal ini menunjukkan disiplin ilmu perpustakaan merupakan merupakan ilmu yang interdisiplin.
This study analyzes masters theses from the Library Science major at Universitas Indonesia from 2018 to 2022 using the bibliometrics method. The purpose of this study is to find the trends and the bibliometric analysis of the masters theses. This study uses a quantitative approach with the bibliometrics method. The number of master theses being analysed in this study is 73 theses. Components that are being analyzed in this study are the subjects in the theses, the supervising lecturers, the methods, and theories that they used in the theses. The results of this study indicate that the topic that is becoming a trend in theses research is management in the field of Library Science and user behaviour. And then, the results of the bibliometric study showed that the most active supervising lecturer was Dr. Laksmi, S.S., M.A., the most widely used research method was the qualitative method, and also the most widely used theoretical study was the SECI model (Socialization, Externalization, Combination, and Internationalization) written by Nonnaka and Takeuchi in 1995, this theory was found in five theses with Economics and Management in Information Industry as a subject."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Aradichi Prihandana
"Skripsi ini membahas mengenai persepsi pustakawan di Perpustakaan Kementerian Sosial Republik Indonesia terkait dengan pemahaman dan implementasi terhadap kegiatan pengatalogan yang dilakukan di Perpustakaan Kementerian Sosial Republik Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode fenomenologi.
Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa secara keseluruhan pustakawan di Perpustakaan Kementerian Sosial Republik Indonesia memahami akan pentingnya kegiatan pengatalogan di Perpustakaan Kementerian Sosial Republik Indonesia, namun pada praktiknya mereka kurang memahami bagaimana melakukan proses pengatalogan sesuai dengan standar yang ada, sehingga kegiatan pengatalogan yang dilakukannya tidak berjalan secara maksimal.
The focus of this research is to discuss about The Perception of the Librarian in the Indonesian Ministry of social regarding to comprehension and implementation towards cataloging activities that is done in the Library of Indonesian Ministry of Social. This research uses qualitative approach and Phenomenology Method. The result of this research is to conclude that overall of the librarian in the Social Ministry of the Republic of Indonesia understand the importance of cataloging in the Library of Social Social Ministry of the Republic of Indonesia, however,practically they do not really understand how to process standard cataloging system, as a result, the cataloging does not work well."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S46861
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Delfi Dwijayanthi Putri
"Penelitian ini membahas tentang komunikasi efektif pustakawan terhadap kepuasan pemustakadi Perpustakaan Universitas Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan komunikasi efektif pustakawan terhadap kepuasan pemustaka dan pengaruh komunikasi efektif terhadap kepuasan pemustaka di Perpustakaan Universitas Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan survei. Survei dilakukan kepada anggota aktif Perpustakaan UniversitasIndonesia. Pengumpulan data secara primer dilakukan dengan membagikan kuesioner secara online kuesioner onaline pada April sampai dengan Mei 2021 dan pengumpulan data secara sekunder dengan melakukan analisis dokumen terkait komunikasi efektif dan kepuasan pemustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada variabel komunikasi efektif indikator tindakan memiliki hasil rata-rata tertinggi sebesar 3,30 dan kesenangan memiliki rata-rata terendah sebesar 2,87 sedangkan pada variabel kepuasan pemustaka indikator kehandalan memiliki rata-rata tertinggi sebesar 3,08 dan indikator daya tanggap memiliki rata-rata terendah sebesar 2,89. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa pustakawan Perpustakaan Universitas Indonesia telah memiliki komunikasi yang efektif dan terdapat pengaruh yang signifikan dan regresi positif antara komunikasi efektif pustakawan dengan kepuasan pemustaka Perpustakaan Universitas Indonesia.
This research discusses the effective communication of librarians on user satisfaction at the University of Indonesia Library. The purpose of this research was to identify the relationship between effective communication of librarians on user satisfaction and the effect of effective communication on user satisfaction at the University of Indonesia Library. This research uses a quantitative approach by using a survey. The survey was conducted to active members of the University of Indonesia Library. Primary data collection is done by distributing online questionnaires online from April to May 2021 and secondary data collection is by analyzing documents related to effective communication and user satisfaction. The results showed that on the effective communication variable, the action indicator had the highest average result of 3.30 and pleasure had the lowest average of 2.87, while the reliability indicator for the user satisfaction variable had the highest average of 3.08 and the power indicator. responsiveness has the lowest average of 2.89. The conclusion of this study is that the librarians of the University of Indonesia Library have had effective communication and there is a significant influence and positive regression between the effective communication of librarians and the satisfaction of the users of the University of Indonesia Library."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2021
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Muthiah Muthmainnah
"Penggambaran tentang pustakawan dan perpustakaan dalam budaya media telah banyak dilakukan, namun masih jarang ditemukan penelitian yang menggunakan media game. Salah satu game bergenre RPG atau role playing game yang dapat menggambarkan peran pustakawan dan perpustakaan sekolah adalah game Persona 5 Royal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana peran pustakawan serta fungsi perpustakaan sekolah yang ada di dalam game Persona 5 Royal. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode analisis wacana kritis dari Jager dan Maier. Hasil temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggambaran peran student librarian di dalam game Persona 5 Royal sudah sesuai dengan teori dan tujuan sebenarnya dari student librarian, namun profesionalisme karakter student librarian tersebut masih dinilai kurang karena adanya diskriminasi sosial terhadap murid baru yang memiliki reputasi negatif. Di sisi lain, penggambaran fungsi perpustakaan sekolah dalam game ini dinilai sudah cukup sesuai dengan teori dan standar perpustakaan sekolah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa peran student librarian dan fungsi perpustakaan sekolah Akademi Shujin secara tidak langsung memiliki peran penting bagi keberlangsungan alur cerita sejati dari game Persona 5 Royal.
The depiction of librarians and libraries in media culture has been extensively explored, yet research utilizing gaming media still needs to be explored. One role-playing game (RPG) that portrays the roles of librarians and school libraries is Persona 5 Royal. The purpose of this study is to describe the roles of student librarian and the functions of school libraries depicted in Persona 5 Royal. This qualitative research employs the method of critical discourse analysis proposed by Jager and Maier. The findings of this study indicate that the portrayal of student librarians in Persona 5 Royal aligns with the theoretical and actual objectives of student librarians. However, the professionalism of the student librarian character is considered lacking due to instances of social discrimination against new students with negative reputations. On the other hand, the portrayal of the functions of the school library in the game is deemed sufficiently consistent with the theories and standards of school libraries. This research concludes that the role of the student librarian and the functions of the Shujin Academy school library indirectly play a significant role in the actual storyline of the game Persona 5 Royal."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library