Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 183702 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Haura Nabila
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keterlibatan audit internal dalam Enterprise-Risk-Management ldquo;ERM rdquo; dan kekuatan relasi komite audit-audit internal, serta interaksi keduanya terhadap kesediaan pelaporan kegagalan dalam prosedur manajemen risiko. Penelitian ini juga bertujuan untuk melihat persepsi peran dan tanggung jawab ideal auditor internal dalam ERM. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan desain 2 x 2 between subject melalui kuesioner. Analisis data menggunakan two-way ANOVA.
Hasil penelitian menunjukkan tingkat keterlibatan auditor internal dalam ERM tidak mempengaruhi kesediaan melaporkan kegagalan prosedur manajemen risiko kepada komite audit. Namun, relasi yang kuat dengan komite audit terbukti mempengaruhi kesediaan auditor internal melakukan pelaporan kegagalan prosedur manajemen risiko.

This study aims to examine the impact of internal auditors involvement in ERM on and strength of audit committee internal auditor relationship on willingness to report breakdown in risk procedure. This study also aims to examine the perceived ideal roles and responsibilities of internal auditors in ERM. The study uses a quasi experimental with 2x2 factorial design, using manipulation scenarios in questionnaire. Two way ANOVA univariate were used to analyze data.
The study indicates that there's an impact of strong relationship with the audit committee on internal auditors'perceived willingness to report a breakdown in risk procedures to the audit committee. However, high involvement in ERM doesn't affect their willingness to report.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Endah Ningtyas
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh efektivitas penerapan enterprise risk management ERM terhadap earnings voltility dengan efektivitas komite audit dan kualitas audit sebagai variabel pemoderasi. Efektivitas penerapan ERM dinilai menggunakan checklist kriteria keefektifan penerapan ERM yang dikembangkan berdasarkan pedoman efektivitas penerapan ERM yang diterbitkan oleh COSO. Earnings volatility diukur menggunakan standar deviasi dari laba bersih perusahaan sebelum pos-pos luar biasa dibagi total aset perusahaan.
Efektivitas komite audit dinilai menggunakan checklist kriteria keefektifan komite audit yang dikembangkan oleh Hermawan 2009, dan kualitas audit diproksikan dengan variabel dummy dari auditor Big Four atau non Big Four. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia untuk periode 2012-2016 dengan menggunakan metode purposive sampling. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian mengenai pengaruh efektivitas penerapan ERM terhadap earnings volatility, dan pengaruh efektivitas komite audit dan kualitas audit dalam memoderasi hubungan tersebut.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas penerapan ERM memiliki hubungan negatif signifikan terhadap earnings volatility. Sedangkan hasil pengujian varibel pemoderasi menunjukkan bahwa efektivitas komite audit mampu memoderasi hubungan efektivitas penerapan ERM dengan earnings volatility dengan memperkuat hubungan negatif, namun kualitas audit ditemukan tidak mampu memoderasi hubungan negatif antara efektivitas penerapan ERM dengan earnings volatility.

This study aimed to analyze the influence of enterprise risk management ERM implementation effectiveness in earnings volatility with audit committee effectiveness and audit quality as moderating variables. ERM impementation effectiveness is measured by checklist criteria that is developed from COSO guidance. Earnings volatility is measured by standard deviation of net income before extra ordinary item per total asset.
Audit committee effectiveness is measured by checklist sriteria that is developed by Hermawan 2009, and audit quality is measured by dummy variable of audit firm size. Sampel of this study are manufacturing companies listed on Indonesia Stock Exchange in 2012 2016 by using purposive sampling method. This study also examine how the influence of audit committee effectiveness and audit quality can moderate influence of ERM implementation effectiveness on earnings volatility.
The result of this study showed that ERM implementation negatively affect earnings volatility. The effectiveness of audit committee can moderate by weaken the negatively relationship of ERM implementation effectiveness with earnings volatility, but audit quality have no influence to the relationship between ERM implementation effectiveness with earnings volatility.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Heri Sanyoto
"Penelitian ini membahas peran Internal Audit dalam penerapan Enterprise Risk Management yang dilaksanakan di sektor publik, yaitu di Inspektorat Jenderal Kementerian Keuangan. Peran Internal Audit tersebut antara lain 1) peran assurance (memberikan keyakinan yang memadai) sebagai peran inti, 2) peran konsultasi sebagai peran tambahan yang diperbolehkan dan 3) peran-peran yang tidak diperbolehkan oleh Institute Internal Audit dalam penerapan manajemen risiko di organisasi. Penelitian ini juga membahas tingkat kematangan penerapan manajemen risiko di Kementerian Keuangan dan peranan Internal Audit dalam menghadapi tantangan penerapan manajemen risiko di sektor publik.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan desain deskriptif. Pendekatan yang dilakukan adalah dengan metode studi pustaka, pengamatan langsung, serta melakukan wawancara dengan pihak-pihak yang terkait. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa peran yang dilakukan Inspektorat Jenderal telah sesuai dengan ketentuan yang dikeluarkan oleh Institute Internals Audit. Kesimpulan lain dalam penelitian ini adalah tingkat kematangan penerapan manajemen risiko di Inspektorat Jenderal berada pada level risk defined atau skala 3 (tiga) dan peran Inspektorat Jenderal telah dijalankan dengan baik dalam penerapan manajemen risiko di Kementerian Keuangan.

This study discusses the role of Internal Audit in Enterprise Risk Management implementation in the public sector, At this case Inspectorate General of the Ministry of Finance. Roles of Internal Audit include 1) the role of assurance (provide reasonable assurance) as a main role, 2) consulting role as an additional role that is allowed and 3) the roles that are not allowed by the Institute of Internal Audit in risk management in the organization. The study also discusses the level of maturity of risk management implementation at the Ministry of Finance and Internal Audit role in facing the challenges of risk management implementation in the public sector.
This research is a qualitative descriptive design. The approach taken is study of literature, direct observation, and interviews with the parties involved. The results of this study state that the role of the Inspector General conducted in accordance with the provisions issued by the Institute Internal Audits. Another conclusion of this research defined the level of maturity of risk management at the Inspector General is at the risk defined level or at scale 3 (three) and the role of the Inspector General has been done well in the implementation of risk management in the Ministry of Finance.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44956
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Devina Gabriela
"ABSTRAK
Enterprise Risk Management (ERM) mengintegrasikan organisasi, strategi dan laporan yang berkesinambungan. Penerapan ERM bukanlah suatu hal yang mudah dan membutuhkan waktu singkat, oleh karena itu diharapkan penerapan ERM dapat membawa pengaruh yang positif terhadap kinerja perusahaan. Penelitian ini berisi analisis penerapan ERM dalam mendukung kinerja perusahaan terkait risiko kecelakaan kerja dan risiko pasar. Studi dilakukan di Grup Astra yang diwakilkan oleh 4 perusahaan yaitu parent company dan perusahaan dari lini bisnis otomotif; alat berat, pertambangan, kontruksi dan energi serta agribisnis. Data primer digunakan dengan analisis langsung atau wawancara serta survei kepada fungsi audit internal dan manajemen risiko agar dapat memperoleh gambaran mengenai keseluruhan implementasi ERM dan data sekunder yaitu laporan keuangan perusahaan sebagai sumber informasi data perusahaan. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai rata-rata penerapan ERM di Astra Grup adalah 4.01. Angka ini menunjukkan bahwa maturitas ERM di Astra Grup sudah baik dan didukung dengan bukti inisiatif perusahaan untuk mengimplementasikan ERM dalam mencapai kinerja perusahaan yang ditargetkan di berbagai lini bisnisnya. Penelitian ini juga menemukan bahwa ERM bukan satu-satunya faktor yang mendukung kinerja perusahaan, namun terdapat faktor lainnya seperti 1) regulasi pemerintah; 2) teknologi; 3) Sumber Daya Manusia (SDM); 4) inovasi proses dan produk; 5) customer demand.

ABSTRACT
Enterprise Risk Management (ERM) integrates organization, strategy and continuous reporting. Implementation of ERM is not an easy and takes a short time, therefore it is expected that the implementation of ERM can bring a positive impact to the firm performance. This study contains an analysis of ERM implementation in supporting the firm performance related to the risk of workplace accidents and market risk. The study was conducted in the Astra Group, represented by 4 companies, parent company and company from the automotive business line; heavy equipment, mining, construction and energy and agribusiness. The study was conducted by relying on primary data by direct analysis or interviews and surveys to the internal audit function and risk management in order to obtain an overview of the overall ERM implementation. Secondary data is the company's financial statements and annual reports are used as a source of corporate data information. The analysis results show that the average value of ERM implementation in Astra Group is 4.01. This figure indicates that the maturity of ERM in Astra Group has been good and supported by evidence of corporate initiatives to implement ERM in achieving targeted company performance in various business lines. The study also found that ERM is not the only factor supporting the company's performance, but there are other factors such as 1) government regulation; 2) technology; 3) Human Resources (HR); 4) process and product innovation; 5) customer demand.
"
Universitas Indonesia, 2018
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Moeller, Robert R.
New Jersey: John Wiley & Sons, 2007
658.155 Moe c
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Anita Kusuma Putri
"Penelitian ini bertujuan menganalisis Manajemen Risiko di Universitas X yang dilakukan sesuai dengan kombinasi pedoman ISO 31000:2018 dan praktik terbaik (Pennsylvania University, University Risk Management and Insurance Association & University of Washington). Analisis dilakukan dengan mengidentifikasi risiko-risiko Universitas X berbasis pendekatan terintegrasi dengan sasaran strategis kerangka balance scorecard Universitas X.
Hasil penilaian risiko lebih spesifik akan menghasilkan profil risiko bagi Eksekutif Universitas X. Penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan metode studi kepustakaan dan studi lapangan; wawancara dan observasi langsung pada SMR Universitas X. Hasil penelitian berupa profil risiko Eksekutif Universitas X yang dapat merekomendasi pihak eksekutif dalam pengelolaan risiko serta mengawasi dan mengontrol kepada bagian Direksi Unit/Direktorat dalam rangka mencapai tujuan organisasi.

This research aims to analyze Risk Management in University of X which performed in combination with ISO 31000: 2018 and best practices (University of Pennsylvania, University of Risk Management and Insurance Association & University of Washington). The analysis was performed by identifying University X risks, based on an integrated approach to the University Xs strategic balance scorecard framework.
The results of a more specific risk assessment will produce a risk profile for Executive University X. This research is descriptive analysis with the methods of literary study and field study; interviews and direct observation only at SMR University X. The results of the research are risk profile of executive University X that can recommend the executive in risk management and observe and control the management of Units/Directorates in order to achieve organizational goals.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ebnu Suryadhi
"Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan praktik pengelolaan risiko di divisi investasi PT DEF, sebuah manajer investasi reksa dana, dengan kerangka pengendalian risiko COSO ERM dan peraturan OJK yang berlaku saat ini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui wawancara dengan para staf di divisi investasi PT DEF. Sementara itu, pengambilan sampel terkait pengelolaan risiko menggunakan periode tahun 2015-2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa divisi investasi PT DEF telah memenuhi aspek-aspek pengendalian kerangka COSO ERM dan telah mematuhi peraturan OJK terkait.

This study aims to compare risk management practices at the investment division of PT DEF, a mutual fund investment manager, with ERM risk standards and with current Financial Services Authority OJK regulations. This study uses qualitative method through interview with staffs in the investment division in PT DEF. Meanwhile, risk control samples are taken from 2015 to 2017 period. This study indicates that the investment division of PT DEF has fulfill controlling aspects on COSO ERM framework and complied with OJK rsquo's regulations."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S68937
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mafazi Ryanda
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Proporsi Komisaris Independen dan Firm Size Pada Pengungkapan Enterprise Risk Management (ERM). Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sampel 15 perusahaan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2009 hingga 2013. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proporsi Komisaris Independen tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan ERM, sedangkan Firm Size menunjukan pengaruh signifikan terhadap pengungkapan ERM.

This study aimed to analyze the influence of proportion Board Independence and Separation of CEO and Chairman on Disclosure of Enterprise Risk Management (ERM). This research was conducted by using a sample of 15 state-owned companies listed on the Indonesia Stock Exchange in the period from 2009 to 2013. The results showed that the proportion of Board Independence has no significant effect on the disclosure of ERM, and Firm Size showed a significant influence on the disclosure of ERM."
Depok: Universitas Indonesia, 2015
S58938
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Andria Puja Pratama
"Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris pengaruh pengungkapan Enterprise Risk Management (ERM) terhadap profitabilitas perusahaan yang diproksikan dengan Return on Asset (ROA), pengaruh pengungkapan ERM terhadap nilai perusahaan yang diproksikan dengan Tobin’s Q Ratio, dan menguji pengaruh mediasi ROA atas hubungan ERM terhadap Tobin’s Q Ratio. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Index IDX80 tahun 2019. Data nonkeuangan yang terkait pengungkapan ERM diperoleh dari laporan tahunan menggunakan pendekatan content analysis, sedangkan data keuangan terkait ROA dan Tobin’s Q Ratio diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan dan situs Bursa Efek Indonesia. Selanjutnya pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier dengan tingkat signifikansi 5 persen. Hasil penelitian pada 69 sampel perusahaan menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh signifikan atas penerapan ERM terhadap ROA, dan ditemukan pengaruh negatif yang signifikan atas penerapan ERM terhadap Tobin’s Q Ratio, disamping itu ROA berpengaruh positif terhadap Tobin’s Q Ratio. Meskipun tidak ditemukan bukti bahwa penerapan ERM berpengaruh negatif terhadap profitabilitas perusahaan, penerapan ERM direspon secara negatif menunjukkan bahwa informasi yang diberikan perusahaan dalam laporan tahunan perusahaan terkait pengelolaan risiko gagal direspon sebagai sinyal positif oleh investor. Selain itu, ERM mampu secara langsung mempengaruhi Tobin’s Q Ratio tanpa memerlukan mediator dari ROA.

This study aims to obtain empirical evidence of the effect of Enterprise Risk Management (ERM) disclosure on company profitability proxied by ROA, effect of Enterprise Risk Management (ERM) disclosure on company values proxied by Tobin’s Q Ratio, and evaluate whether ROA mediates the relationship between ERM and Tobin's Q Ratio. The population in this study are companies listed on the Indonesia Stock Exchange on the IDX80 Index in 2019. We gather non-financial data related to ERM disclosure from annual reports using the content analysis approach and financial data associated with ROA and Tobin's Q Ratio from its annual financial statements and the Indonesia Stock Exchange website. We tested the hypothesis using linear regression analysis with a significance level of 5 percent. The results of the study on 69 sample companies showed there is no significant effect on the application of ERM on ROA, but there was a significant negative effect on ERM's application to Tobin's Q Ratio, Meanwhile, the ROA itself has a positive effect on Tobin's Q. Despite there is no evidence that the application of ERM has a negative effect on company profitability, the application of ERM responded negatively indicating that the information provided by the company in the company's annual report regarding risk management failed to be responded as a positive signal by investors. Moreover, ERM is able to directly influence Tobin's Q Ratio without requiring a mediator from ROA."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Indira H.
"Skripsi ini membahas serta menganalisis tentang praktik dan peran komite audit dan Audit Internal di PT. Medco Energi, Tbk. Penelitian ini dilakukan untuk melihat sejauh mana peran Audit Internal dan komite audit diterapkan di PT. Medco Energi, Tbk dalam mewujudkan tata kelola perusahaan yang baik selama periode 2010-2012. Perusahaan ini dijadikan sample dalam penelitian karena PT. Medco Energi, Tbk adalah perusahaan swasta lokal minyak dan gas yang terbesar di Indonesia. PT. Medco Energi, Tbk juga sangat menjunjung tingggi prinsip Good Corporate Governance dibuktikan dengan penghargaan yang diterima di tahun 2009 sampai 2012 yaitu Best Corporate Governance dalam non financial sector.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran komite audit dan Audit Internal sangat penting dalam PT. Medco Energi, Tbk. Peran komite audit dan Audit Internal telah dilakukan dengan baik sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku, sehingga telah mendukung penerapan tata kelola perusahaan di PT. Medco Energi, Tbk dilaksanakan dengan baik.

This thesis discusses and analyzes the practices and the role of audit committees and Audit Internal at PT. Medco Energy, Tbk. The research was done to see the extent of the role of Audit Internal and the audit committee applied in PT. Medco Energy Tbk in trying to achieve Good Corporate Governance during 2010-2012. The Reason Medco Energi, Tbk was chosen as an observation object is because PT. Medco Energi, Tbk is the biggest private oil and gas company in Indonesia. The company has also applied Good Corporate Governance practice.
As the result, PT. Medco Energi, Tbk has been awarded as the Best Good Corporate Governance from 2009-2012 from IICD. The result of the survey has shown that the Audit Committee and the Audit Internal have been working properly according to the rules applied in supporting the implementation of Good Corporate Governance practice at PT. Medco Energi, Tbk.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44931
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>