Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 190704 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Busra Kurniawan
"Paper ini meneliti hubungan antara kepemilikan publik dan komposisi dewan terhadap agresivitas pajak perusahaan publik di Indonesia. Sampel penelitian terdiri dari 2062 observasi selama periode 2005-2019. Dengan menggunakan metode System GMM dan proksi penghindaran pajak Henry & Sansing (2018), hasil studi menunjukkan kepemilikan publik secara empiris tidak terbukti berhubungan dengan tindakan agresif pajak pada full sample. Sementara pada profitable subsample hubungan kepemilikan publik terhadap agresivitas pajak menunjukkan hasil negatif signifikan dengan magnitude yang relatif kecil atau secara ekonomi tidak signifikan. Studi ini juga membuktikan bahwa proporsi dewan independen terbukti tidak berpengaruh terhadap perilaku perencanaan pajak agresif.

This paper examines the association between public ownership and boards composition on tax aggressiveness of public listed companies in Indonesia. We take sample consists of 2062 observations from 2005-2019. Utilizing System GMM method and Henry & Sansing (2018)measure for tax aggressivess, the result shows empirically there is no correlation evidence between public ownership and aggressive tax behaviour in the full sample. While there is negative relationship result between public ownership and tax aggressiveness for profitable subsample but the magnitude relatively small or economically insignificant. This study also proves that proportion of independent boards does not influence aggressive tax planning behaviour. "
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ridya Marliza
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kinerja perusahaan, struktur kepemilikan, dan komite remunerasi terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris pada perusahaan-perusahaan publik non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan regresi data panel model pooled least square dengan total sampel sebanyak 105 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode tahun 2009 sampai dengan tahun 2013. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja perusahaan berdasarkan kinerja keuangan yang diukur dengan menggunakan return on equity berpengaruh positif terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris sedangkan kinerja perusahaan berdasarkan kinerja pasar yang diukur dengan tobin’s q berpengaruh positif terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris. Struktur kepemilikan saham oleh dewan direksi dan dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris sedangkan kepemilikan saham oleh institusi asing berpengaruh negatif terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris. Keberadaan komite remunerasi berpengaruh positif terhadap kompensasi dewan direksi dan dewan komisaris.

The aim of this research is to analyze how firm performance, ownership structure and remuneration committee affect the extent of board of directors and board of commissionaire compensation in public listed companies. This study use pooled least model of panel regression for hypothesis testing, with total sample of 105 listed companies on the Indonesia Stock Exchange in the financial years 2009 to 2013. The empirical result show that firm performance which measured on accounting based performance is positively correlated to board of director and commissionaire compensation, also on market based performance is positively correlated to board of director and commissionaire compensation. Ownership structure which measured by board of director and commissionaire ownership is negatively associated with board of director and commissionaire compensation, and foreign institutional ownership is negatively associated with board of director and commissionaire compensation. existency of remuneration committee has positive impact on board of director and commissionaire compensation."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Marissa Putri
"Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh hak kendali pemegang saham pengendali ultimat dan hak kepemilikan asing pada perusahaan publik di Indonesia terhadap tingkat pengungkapan laporan keberlanjutan. Penelitian ini juga mengkaji interaksi yang dihasilkan antara mekanisme corporate governance, menggunakan efektivitas dewan komisaris dan komite audit sebagai proksi, dengan hak kendali pemegang saham pengendali ultimat dan pengaruhnya terhadap tingkat pengungkapan laporan keberlanjutan. Penelitian ini menggunakan 99 observasi yang merupakan perusahaan-perusahaan publik di Indonesia yang menerbitkan laporan keberlanjutan selama periode 2008-2012.
Hasil empiris menunjukkan bahwa di Indonesia, tingkat pengungkapan laporan keberlanjutan tidak signifikan dipengaruhi oleh hak kendali yang dimiliki oleh pemegang saham pengendali ultimat dan mekanisme corporate governance, sementara hak kepemilikan asing ditemukan berpengaruh negatif terhadap tingkat pengungkapan laporan keberlanjutan.
The objective of this study is to examine the effect of control rights held by the ultimate controlling shareholder and foreign ownership to the level of sustainability report disclosure. This study also examines role of board and audit committee effectiveness to the level of control rights and its effect on the level of sustainability report disclosure. This study used on a sample of 99 observations from 27 public listed companies in Indonesia, which published at least one sustainability report during 2008-2012.
The empirical results give evidence that the level of sustainability report disclosure in Indonesia is not significantly affected by the control rights held by the ultimate controlling shareholder and corporate governance mechanism, while foreign ownership is found has a negative effect on the level of sustainability report disclosure."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S53696
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Widya Hidayati
"Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh moderasi koneksi politik terhadap kepemilikan keluarga dan agresivitas pajak. Objek penelitian meliputi seluruh perusahaan publik non-financial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2010 sampai 2013 dengan metode purposive sampling dan pengolahan data menggunakan metode regresi. Agresivitas pajak dalam penelitian ini diukur melalui ETR dan CETR.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan keluarga berpengaruh negatif terhadap agresivitas pajak dan efek moderasi koneksi politik akan memperlemah pengaruh negatif dari kepemilikan keluarga terhadap agresivitas pajak perusahaan. Hasil ini menunjukkan bahwa Direktorat Jenderal Pajak dapat menggunakan karakteristik kepemilikan dan koneksi politik perusahaan dalam menentukan risiko perusahaan terlibat kegiatan manajemen pajak agresif.

The study aims to prove moderating effect of political connection to family ownership and how it affects corporate tax aggressiveness. This research contain all non-financial listed companies on Indonesia Stock Exchange from 2010 to 2013 by using purposive sampling method and regression for data analysis. Tax aggressiveness is measured through ETR and CETR.
The results show that family ownership negatively affects corporate tax aggressiveness and moderation of political connections will weaken the negative effects of family ownership. The result of this study proven that ownership characteristics and political connection can be used by Directorate General of Taxation to measure the risk of company involvement in tax aggressive activities.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63847
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Andhika Wicaksono
"Akuntabilitas atau pertanggungjawaban merupakan salah satu prinsip yang harus dipenuhi. Salah satu sarana akuntabilitas manajemen adalah informasi keuangan. Bagaimana kita dapat memahami proses pengelolaan perusahaan oleh manajemen tanpa didukung oleh transparansi dan sistem informasi yang dapat diandalkan. Informasi keuangan dan pengungkapan yang diberikan oleh manajemen sangat dipengaruhi oleh struktur kepemilikan dan struktur keuangan perusahaan serta industri dimana perusahaan beroperasi. Skripsi ini bertujuan untuk mendapatkan pengertian yang lebih mendalam mengenai struktur kepemilikan perusahaan-perusahaan publik yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta dan informasi akuntansi (dan informasi keuangan) yang dihasilkannya serta peranan informasi tersebut dalam penerapan good corporate governance dengan melakukan benchmarking dengan standar-standar unggulan yang berkaitan dengan pengungkapan informasi keuangan, misalnya dengan standar yang dikeluarkan oleh OECD, Calpers, dan lain sebagainya. Dengan proses ini diharapkan, dapat diperoleh gambaran mengenai seberapa jauh posisi perusahaan-perusahaan di Indonesia dalam penerapan konsep good corporate governance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2000
S19301
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anandia Rani Hapsari
"ABSTRAK
Skripsi ini berisi penelitian yang bertujuan untuk menemukan bukti empiris mengenai pengaruh kepemilikan signifikan pemerintah terhadap biaya audit pada perusahaan-perusahaan non keuangan yang terdaftar pada bursa efek di Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina dan Thailand. Untuk membedakan karakteristik masing-masing negara maka dimasukkan sistem hukum sebagai variabel pemoderasi. Kepemilikan yang dianggap berpengaruh signifikan dan memiliki pengendalian diasumsikan adalah kepemilikan dengan persentase lebih dari 20%. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan regresi data panel untuk data yang diambil selama periode 2011 hingga 2014.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan signifikan pemerintah berpengaruh positif signifikan terhadap biaya audit pada negara-negara yang menganut civil law dan berpengaruh negatif signifikan pada negara-negara yang menganut common law. Namun kepemilikan signifikan pemerintah tidak berpengaruh signifikan terhadap biaya audit pada sampel keseluruhan yang menggabungkan negara-negara yang menganut sistem hukum common law dan civil law.

ABSTRACT
Purpose of the research in this thesis is to find empirical evidence on the effect of significant government ownership on audit fees paid by listed companies in Indonesia, Malaysia, Singapore, Philippines and Thailand. Legal system was inputted as moderating variable to differ character of each countries. Assumed that ownership with significant influence and controlling was more than 20% held by government. This research was conducted with data panel regression on data collected since 2011 until 2014.
The result of this research suggests that significant government ownership has positive significant effect on audit fees in civil law countries and negative significant effect in common law countries. But significant government ownership has no significant effect on audit fees when the sample is mixed between common law and civil law countries.
"
Fakultas Eknonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S61631
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ani Dwi Rahmanti Riadi
"ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan untuk memberikan bukti empiris pengaruh struktur kepemilikan terhadap kecenderungan perusahaan dalam melakukan praktik tunneling. Sampel yang digunakan adalah perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2013 ndash; 2015, serta mengungkapkan transaksi pihak berelasi terkait aset dan liabilitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa kepemilikan keluarga terkonsentrasi berpengaruh positif signifikan terhadap praktik tunneling perusahaan. Selan itu, kepemilikan pemerintah terkonsentrasi, kepemilkan institusional terkonsentrasi, serta kepemilikan publik, masing-masing berpengaruh negatif signifikan terhadap praktik tunneling perusahaan.

ABSTRACT
This study was conducted to provide empirical evidence of the influence of ownership structure on the tendency of firms in conducting tunneling practices. The samples used are companies listed on the Indonesia Stock Exchange from 2013 to 2015, and disclose related party transactions related to assets and liabilities. The results showed that family ownership has a significant positive effect on firm tunneling practices. In addition, government ownership, institutional ownership, and public ownership have a significant negative effect on firm tunneling practices. "
2017
S68418
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Diana Putri Agustin
"Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh institutional ownership dan CSR terhadap tax avoidance. Sampel penelitian ini berjumlah 52 buah perusahaan yang bergerak di sektor consumer cyclical dan consumer non-cyclical yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama 2019-2021. Hasil penelitian menunjukkan bahwa institutional ownership secara tidak signifikan berhubungan positif dengan praktik tax avoidance, sedangkan CSR berpengaruh tidak signifikan terhadap tax avoidance dan tidak cukup bukti bahwa aktivitas CSR memoderasi hubungan antara institutional ownership dengan tax avoidance serta tidak perbedaan praktik tax avoidance antara sebelum dan setelah pandemi Covid-19. Selain itu hasil penelitian juga mengungkapkan semakin tinggi profitabilitas perusahaan, semakin tinggi kecenderungan untuk melakukan tax avoidance.

This study aims to explain the effect of institutional ownership and CSR on tax avoidance. The sample of this study consisted of 52 companies engaged in the consumer cyclical and non- consumer cyclical sectors listed on the Indonesia Stock Exchange during 2019-2021. The results showed that institutional ownership is not significantly positively related to the practice of tax avoidance, CSR has no significant effect on tax avoidance, and there is insufficient evidence that CSR activities moderate the relationship between institutional ownership and tax avoidance, there is no difference in tax avoidance practices between before and after the pandemic Covid-19. In addition, the results explained that the higher the company's profitability, the higher the tendency to do tax avoidance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan BIsnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Raisya Arum Sari
"ABSTRAK
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menginvestigasi hubungan laporan keberlanjutan dan biaya modal serta efek moderasi tipe kepemilikan negara, asing, dan institusional terhadap laporan keberlanjutan dan biaya modal. Sampel berasal dari data sekunder. Sampel terdiri dari perusahaan publik yang mengungkapkan laporan keberlanjutan dari tahun 2014 sampai 2016. Hasil menunjukan bahwa laporan keberlanjutan dan biaya modal memiliki hubungan yang negatif, baik biaya ekuitas maupun biaya utang. Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa kepemilikan institusional memperkuat hubungan biaya ekuitas dan laporan keberlanjutan, tetapi kepemilikan negara dan asing tidak memoderasi hubungannya. Selain itu, kepemilikan negara dan asing memperkuat hubungan biaya utang dengan laporan keberlanjutan, akan tetapi kepemilikan institusional tidak memoderasi hubungan tersebut.

ABSTRACT<>br>
The purpose of this study is to investigate the relationship between sustainability report and cost of capital and the moderating effect of ownership types state, foreign, and institutional on the relationship of sustainability report and cost of capital. The samples used in this study is collected through secondary data. The samples included in this study are those public companies which disclose sustainability report in 2014 to 2016. The result indicates that cost of capital has negative relationship with sustainability report. Both cost of equity and cost of debt has negative relationship with sustainability report. This study also suggests that for cost of equity, institutional ownership strengthen the relationship between sustainability report and cost of capital, but state ownership and foreign ownership do not moderate the relationship. While in cost of debt model, state ownership and foreign ownership both strengthen the relationship between cost of debt and sustainability report, but not institutional ownership."
2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Putri Rizky Dwisumarti
"Penelitian ini menguji pengaruh antara konsentrasi kepemilikan dan identitas kepemilikan pada perusahaan non-keuangan di Indonesia terhadap kinerja perusahaan dengan mengontrol beberapa faktor perusahaan sepeerti konsentrasi kepemilikan yang diwakili oleh concentrastion ratio dan kepemilikan blockholders serta identitas kepemilikan yang diwakili oleh faktor kepemilikan pemerintah, kepemilikan asing, dan kepemilikan keluarga. Hasil penelitian sebelumnya menunjukkan hubungan konsentrasi kepemilikan dan identitas kepemilikan memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan. Sementara hasil yang tidak signifikan terjadi pada pengaruh kepemilikan keluarga terhadap kinerja perusahaan. Hal ini menunjukkan bahwa di Indonesia pemegang saham yang terkonsentrasi pada kepemilikan pemerintah dan asing cenderung meningkatkan kinerja perusahaan sekaligus mengendalikan tingkat agency problem pada suatu perusahaan.

This study examines for the effect of ownership concentration and ownership identity of non-financial company in Indonesia on firm performance. Also this research is controlling several factors of the firm such as, ownership concentration represented by concentrastion ratio and blockholders ownership and ownership of identity represented by a factor of government ownership, foreign ownership, and family ownership. The results of previous studies showing the relationship of concentration ownership and identity of ownership has a significant influence on the performance of the company. While the results were not significant happened on the influence of family ownership on firm performance. This suggests that in Indonesia shareholders concentrated in government and foreign ownership tends to improve the performance of the company while controlling the level of agency problems in a company.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>