Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Fahira Salsabila
"
ABSTRAKPekerjaan fasilitas sisi udara konstruksi pelabuhan udara terdiri dari serangkaian kerja yang kompleks sehingga membutuhkan prosedur-prosedur dalam tahapan perencanaan agar dapat memenuhi standar, persyaratan, ataupun harapan pengguna. Oleh karena itu, perencanaannya perlu dibuat secara detail agar penugasan pekerjaan menjadi lebih terstruktur dan jelas dalam memenuhi segala kriteria yang telah ditentukan melalui penguraian pekerjaan menjadi elemen-elemen pekerjaan yang penting dengan menggunakan work breakdown structure (WBS). Dengan demikian, diharapkan dapat mengurangi terjadinya pengerjaan ulang atau rework akibat ketidaksesuaian dengan spesifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk membuat pengembangan WBS dalam bentuk kamus WBS dan checklist serta mengetahui faktor risiko dominan yang berpengaruh terhadap kinerja kualitas proyek. Metodelogi yang digunakan adalah validasi ahli dan wawancara menggunakan kuisioner lalu dianalisis menggunakan analisis statistik deksriptif dengan karakteristik data modus dan analisis statistik inferensial nonparametrik dengan cara korelasi melalui metode kendalls tau. Hasil penelitian ini menunjukkan kamus WBS dan checklist fasilitas sisi udara konstruksi pelabuhan udara yang terdiri dari delapan faktor risiko dominan terhadap kinerja kualitas proyek.
ABSTRACTThe air side facilities in airport construction works consist of a series of complex works so needs many procedures in planning stages to fulfill the standardization, requirement, and user expectation. Therefore, the planning for air side facilities in airport construction works should be built detailed to make the job assignments become more strutured and clear in fulfilling various criteria that have determined by breaking down the work into important work elements by using a work breakdown structure (WBS). This research amis to development of dictionary and checklist based on WBS and to know dominant risk factors that influence on project quality performance. The methodology that used are expert validation and interviews using quesioner and then analized that quesioner using descriptive statistiks with mode data characteristics and nonparametric inferential statistikal analysis by correlation through kendalls tau method. The results of this research indicate WBS dictionary and checklist for air side facilities in airport construction works consisting eight dominant risk factors on the performance of project quality."
2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library