Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Inessa Jasmine Imansari
"Lingkungan kerja saat ini menjadi semakin kompetitif. Organisasi berupaya menjadi a great place to work dengan menciptakan keunggulan kompetitif yang berbeda dan tidak mudah ditiru oleh pesaing. Kesediaan karyawan untuk tetap berada dalam organisasi harus ditingkatkan semaksimal mungkin. Pada kondisi persaingan kerja yang semakin meningkat, employer branding dengan cepat muncul sebagai strategi sumber daya manusia untuk menarik dan mempertahankan tenaga kerja berkualitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh Employer Branding terhadap Retensi dari perspektif karyawan Divisi Fleet Management pada salah satu perusahaan transportasi dan logistik di Indonesia. Dalam studi ini, peneliti hanya meneliti pengaruh employer branding terhadap karyawan internal, dimana employer branding membangun kepuasan kerja untuk mengindikasikan tingkat retensi karyawan. Dalam penelitian ini, data dikumpulkan dengan survei menggunakan kuesioner kepada 83 karyawan Divisi Fleet Management dengan masa kerja minimal 1 tahun di perusahaan. Penelitian ini menggunakan partial least square-structural equation modelling (PLS-SEM) untuk menganalisis pengaruh employer branding terhadap retensi karyawan melalui mediasi kepuasan kerja menggunakan software SmartPLS yang dibuat oleh Herman O.A Wold. Hasil penelitian menunjukkan bahwa employer branding memiliki pengaruh terhadap retensi karyawan. Hubungan ini dimediasi oleh kepuasan kerja secara penuh.

The employment environment, nowadays, is becoming increasingly competitive. Organizations strive to be a great place to work by creating different competitive advantages that not easily imitated by competitors. The willingness of employees to remain in the organization must be increased as much as possible. In such competitive environment, employer branding is fast emerging as a long-term human resource (HR) strategy to attract and retain talented workforce. This study aims to investigate the effect of employer brand to employee retention with job satisfaction as mediating variable in Fleet Division Transportation and Logistics Company in Indonesia. In this study, researcher examines only the effect of employer branding to internal organization, which the employer brand builds job satisfaction to indicate the employee retention. In this study, the data were collected by survey using questionnaires to 83 full time Fleet Division employee with at least 1 year experience in the company. This study use partial least square-structural equation modelling (PLS-SEM) to analyze the effect of employer branding on employee retention through mediating variables, job satisfaction using SmartPLS software provided by Herman O.A Wold. The result show that employer branding has influence on employee retention. This relationship is partially mediated by job satisfaction. Indirect effect of employer branding on retention through job satisfaction has a higher effect than direct effect of employer branding on retention."
Depok: Fakultas Eknonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
T54049
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library