Ditemukan 6 dokumen yang sesuai dengan query
Ivana Budiarto Putri
"Laporan magang ini bertujuan mengevaluasi prosedur audit atas akun kas dan setara kas pada sebuah jasa keuangan yaitu Dana Pensiun PSJ. Prosedur yang dilaksanakan KAP LTO untuk audit akun kas dan setara kas pada tahap pengujian dan bukti adalah lead schedule, konfirmasi bank, dan uji rekonsiliasi bank. Berdasarkan hasil evaluasi, pelaksanaan prosedur audit tersebut telah sesuai dengan teori dan standar yang berlaku. Selain itu, laporan magang ini juga bertujuan untuk membuat refleksi diri atas proses magang yang telah dilakukan di KAP LTO. Refleksi diri dilakukan dengan mengevaluasi segala pengalaman yang telah dilalui selama magang. Hasil refleksi diri antara lain peningkatan kemampuan dalam beradaptasi dan bekerjasama dengan tim, komunikasi, manajemen waktu, dan kemampuan teknis Microsoft Excel serta teknik footing dan crossfooting dalam audit.
This internship report aims to evaluate the audit procedures on cash and cash equivalent of a financial service, PSJ Pension Funds. The procedures carried out by KAP LTO for the audit of cash and cash equivalent during the testing and evidence stage are lead schedule, bank confirmation, and test bank reconciliation. Based on the evaluation results, the implementation of the audit procedures is in accordance with applicable theories and standards. In addition, this internship report also aims to make self-reflection on the internship process that has been carried out at KAP LTO. Self-reflection is done by evaluating all the experiences during the internship. The results of self-reflection include increased ability to adapt and work with teams, communication, time management, and technical capabilities of Microsoft Excel and footing and cross-footing techniques in auditing."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Raiza Naufal
"Laporan magang ini membahas mengenai evaluasi prosedur audit atas akun kas dan setara kas pada PT JWY. PT JWY menjual produk herbal dan kesehatan baik kepada konsumen tingkat akhir maupun kepada bisnis untuk dijual kembali. Prosedur audit telah dilakukan oleh KAP XXX untuk tahun 2019. Laporan magang ini lebih dalam menjelaskan mengenai prosedur audit yang dilakukan KAP XXX khususnya pada tahap pengujian dan bukti audit. Refleksi diri terhadap kegiatan magang yang dilakukan pada prosedur audit juga dipaparkan. Secara keseluruhan, prosedur audit yang telah dilakukan oleh KAP XXX terhadap akun kas dan setara kas pada PT JWY tidak memiliki perbedaan signifikan terhadap teori yang telah dipelajari.
This internship report discusses about the evaluation of audit procedures on cash and cash equivalent of PT JWY. PT JWY sells herbal and health related products to final level consumers and to businesses. The audit procedure had been done for the year 2019. This internship report further explains about the audit procedures that had been done by KAP XXX, specifically on the audit phase of testing and audit evidence. Self-reflection that was carried out during the audit procedures is also explained. Overall, KAP XXX`s audit procedure toward the cash and cash equivalent account of PT JWY does not have any significant differences to theories studied."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Matthew Vincent Tinggian
"Laporan magang ini membahas mengenai evaluasi prosedur audit secara spesifik pada akun kas dan setara kas yang terdapat pada PT IDM. PT IDM merupakan perusahaan yang bergerak di bidang ritel dan beroperasi dalam menyediakan kebutuhan pokok dan kebutuhan sehari hari pada konsumen tingkat akhir.Dalam melakukan audit, penulis menerapkan seluruh uji substantif atas akun kas yang wajib dilakukan seperti konfirmasi bank, rekonsiliasi bank, dan uji substantif atas cut-off.Selain itu, prosedur audit pada akun kas dan setara kas PT IDM yang dilakukan oleh KAP MVT dievaluasi menggunakan seluruh praktik yang dilakukan selama magang.Penulis menemukan bahwa seluruh praktik yang dilakukan atas akun kas oleh PT IDM sudah sesuai dengan asersi manajemen yang diberikan. Sehingga, berdasarkan hasil evaluasi yang telah dilakukan, diperoleh bahwa prosedur yang dilakukan KAP MVT terhadap akun kas dan setara kas milik PT IDM telah sesuai dengan teori yang dijadikan acuan dalam laporan magang ini.
This internship report discusses the evaluation of audit procedures specifically for cash and cash equivalents in PT IDM. PT IDM is a company engaged in the retail sector and operates in providing the basic needs and daily needs of the final level consumers. In conducting an audit, the authors apply all primary substantive tests of cash accounts that must be carried out such as bank confirmation, bank reconciliation, and substantive tests on cut-offs. In addition, audit procedures on PT IDM`s cash and cash equivalent accounts performed by KAP MVT are evaluated using all of the practices performed during internship program. The author finds that all practices carried out on cash accounts by PT IDM are in accordance with the given management assertions. Thus, based on the results of evaluations that have been carried out, it is obtained that the procedures performed by the KAP MVT on PT IDM`s cash and cash equivalent accounts are in accordance with the theory used as a reference in this internship report."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Alisa Selviana
"Laporan magang ini bertujuan untuk mengevaluasi prosedur audit atas akun kas dan setara kas yang dilakukan oleh KAP ABC terhadap PT XYZ untuk periode yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2019. PT XYZ merupakan perusahaan yang bergerak di bidang properti yang memiliki kegiatan utama yaitu pembangunan perumahan di daerah Jakarta dan Tangerang. Prosedur audit atas kas dan setara kas yang dilakukan KAP ABC bertujuan untuk memastikan bahwa kas dan setara kas yang dimiliki PT XYZ telah disajikan secara wajar dan telah bebas dari salah saji material di dalam laporan keuangan PT XYZ. Prosedur audit yang dilakukan mencakup pengujian substantif. Pengujian substantif yang dilakukan melalui prosedur analitis substantif dan pengujian detail yang bertujuan untuk menguji risiko terjadinya salah saji material pada tingkat asersi. Asersi yang diuji mencakup asersi keberadaan, kelengkapan, keakurasian, hak dan kewajiban, klasifikasi. Hasil dari pelaksanaan pengujian substantif menunjukkan bahwa masing-masing asersi yang diuji telah tercapai. Berdasarkan hasil evaluasi prosedur audit atas kas dan setara kas yang dilakukan, menunjukkan bahwa pelaksanaan prosedur audit oleh KAP ABC telah sesuai dengan teori dan standar yang berlaku.
This internship report aims to evaluate the audit procedures for cash and cash equivalent accounts carried out by KAP ABC at PT XYZ for the period ended December 31, 2019. PT XYZ is a company engaged in property industry with main activities such as build house in Jakarta and Tangerang. Audit procedures on cash and cash equivalents accounts was carried out by KAP ABC aimed to ensure the accounts owned by PT XYZ have been presented fairly and free from material misstatements in PT XYZ`s financial statements. Substantive test carried out by substantive analytical procedures and test of detail with the aims to examine the risk of material misstatement at the assertion level. Assertions tested include assertions of existence, completeness, accuracy, rights and obligations, classification. Substantive test results indicate that each assertion tested has been achieved. Based on the results of the evaluation audit procedures on cash and cash equivalent, show that the audit procedures performed by KAP ABC are in accordance with applicable theories and standards."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Ziana Walidah
"Laporan magang ini memiliki tujuan untuk melakukan evaluasi terhadap prosedur test of detail balances yang dilakukan oleh KAP JR atas akun kas dan bank laporan keuangan yang berakhir pada 31 Desember 2019. Prosedur tersebut dilakukan untuk memenuhi asersi manajemen berupa eksistensi dan penilaian. Untuk memenuhi asersi eksistensi, auditor melakukan konfirmasi dengan pihak ketiga dan cek rekening koran. Dan untuk memenuhi asersi penilaian, auditor melakukan valuation test. Evaluasi dilakukan dengan membandingkan praktik tersebut dengan standar audit yang berlaku dan juga teori dari Arens, Elder, & Beasley., 2014. Berdasarkan evaluasi tersebut, prosedur untuk memenuhi asersi eksistensi masih diragukan terpenuhi sedangkan prosedur untuk memenuhi asersi penilaian sudah terpenuhi.
This internship report aims to evaluate test of detail balances procedures on PT H&D Cash and Bank accounts in financial statement ended December 31ˢͭ, 2019. That procedures are carried out to prove management assertion which is existence and valuation. To prove assertion of existence, auditor confirms with third party and check balance account. And to prove assertion of valuation, auditor conducts a valuation test. Evaluation was done by comparing these practices with auditing standards and theories from Arens, Elder, & Beasley., 2014. Based on these evaluations, the procedure for proving assertion of existence is still doubtful fulfilled while the procedure for provingassertion of valuation has been fulfilled."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Jinan Anbar Putri Raysa
"Laporan magang ini memiliki tujuan untuk mengevaluasi prosedur audit yang dilakukan oleh KAP HYM atas akun kas dan setara kas PT ABC dalam laporan keuangan yang berakhir pada 31 Desember 2021 dan menuliskan refleksi diri atas kegiatan magang yang dilakukan. PT ABC merupakan perusahaan yang bergerak pada industri otomotif dengan kegiatan utama sebagai distributor kendaraan dan suku cadang. Evaluasi yang dilakukan bertujuan untuk membandingkan kesesuaian proses audit yang dimiliki KAP HYM dengan standar audit (SA) yang berlaku, yaitu SA 315 tentang Pengidentifikasian dan Penilaian Risiko Kesalahan Penyajian Material Melalui Pemahaman atas Entitas dan Lingkungannya serta SA 500 tentang Bukti Audit. Prosedur audit yang dibahas terbatas pada prosedur substantif yang terdiri atas test of details dan analytical procedure yang berfokus pada asersi completeness, accuracy, cutoff, existence/occurrence, rights & obligations, dan valuation. Berdasarkan evaluasi yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa prosedur audit KAP HYM atas akun kas dan setara kas PT ABC telah sesuai dengan SA 315 dan SA 500.
This internship report aims to evaluate the audit procedures carried out by KAP HYM on PT ABC's cash and cash equivalent accounts in the financial statements that ended on December 31st 2021 and to write a self-reflection on the internship activities carried out. PT ABC is a company engaged in the automotive industry with its main activity as a distributor of vehicles and spare parts. The evaluation aims to compare the suitability of the audit process owned by KAP HYM with applicable audit standards (SA), namely SA 315 regarding Identifying and Assessing the Risks of Material Misstatement and SA 500 regarding Audit Evidence. The audit procedures discussed are limited to substantive procedures consisting of tests of details and analytical procedures that focus on the assertions of completeness, accuracy, cutoff, existence/occurrence, rights & obligations, and valuation. Based on the evaluation carried out, it can be concluded that KAP HYM's audit procedures for PT ABC's cash and cash equivalent accounts are in accordance with SA 315 and SA 500."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisinis Universitas Indonesia, 2022
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library