"
ABSTRAKPraktik kerja profesi di Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Timur Periode Bulan September Tahun 2018 bertujuan untuk memahami tugas dan tanggung jawab apoteker di instansi Pemerintahan, memiliki pengetahuan tentang tugas pokok dan fungsi instansi-instansi pemerintahan dibidang farmasi, memiliki wawasan, pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman praktis melakukan pekerjaan kefarmasian di Pemerintahan, dan memiliki gambaran nyata tentang permasalahan kefarmasian dan strategi penyelesaian di Pemerintahan. Pelaksanaan praktik kerja profesi ini berlangsung selama 3 minggu dengan tugas khusus yaitu Evaluasi Laporan Kefarmasian Bulanan di Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur Periode Bulan Juli-Agustus Tahun 2018. Tujuan tugas khusus ini adalah mengevaluasi data laporan Penggunaan Obat Rasional (POR), laporan pelaksanaan pelayanan kefarmasian, serta laporan ketersediaan obat dan vaksin esensial di Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur Periode Bulan Juli-Agustus Tahun 2018.
ABSTRACTThe aims of internship held in City Health Center of East Jakarta Period September 2018 are to understand the duties and responsibilities of pharmacists in government instance, have knowledge of the main tasks and functions of government institutions in the pharmaceutical field, have the insight, knowledge, skills and practical experience to undertake pharmaceutical practices in government instance, have the insight of pharmaceutical practice issues and learn strategies in government. This internship was conducted for three weeks with a special assignment Evaluation of monthly pharmaceutical reports at public health of Matraman East Jakarta Period July-August 2018. The purpose of this special assignment is to evaluate reports on the use of rational drugs, reports of implementation pharmaceutical services, and reports on the availability of essential drugs and vaccines at the public health of Matraman East Jakarta period July-August 2018."