Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Marco Anthony
"ABSTRAK
Electronic word of mouth telah menjadi salah satu fenomena yang timbul akibat perkembangan teknologi internet dan menjadi salah satu topik yang dipelajari pada era pemasaran digital. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis motif apa yang mendorong niat seseorang mau menyebarkan electronic word of mouth pada media consumer-opinion platform Forum Jual Beli Kaskus. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data dari 60 responden yang kemudian dianalisis menggunakan metode Partial Least Square ? Structural Equation Model (PLS ? SEM). Hasil penelitian mendukung dua dari enam hipotesis yang diajukan, yaitu Kepuasan Menolong dan Kewajiban Moral berpengaruh positif terhadap niat seseorang untuk menyebarkan electronic word of mouth pada consumer-opinion platform Forum Jual Beli Kaskus

ABSTRACT
Electronic word of mouth has become a phenomenon that arise because of internet advancement and a subject of study in this digital marketing era. The purpose of this study is to anaylze what motives that drive consumer?s intention to spread electronic word of mouth in consumer-opinion platform media Forum Jual Beli Kaskus. This study is conducted using the data from 60 respondent and analyzed using Partial Least Square ? Structural Equation Model (PLS ? SEM) method. The result support two of six hypotheses that have been proposed which are Enjoyment of Helping and Moral Obligation positively related to Consumer?s Intention in spreading the electronic word of mouth in consumer-opinion platform Forum Jual Beli Kaskus"
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
S62359
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fanisa Isma Sabira
"Dengan semakin pulih dan berkembangnya sektor pariwisata di Indonesia, termasuk diantaranya heritage tourism, museum telah muncul sebagai salah satu atraksi utama yang menawarkan pengalaman budaya dan sejarah yang unik bagi wisatawan. DKI Jakarta menjadi salah satu wilayah di Indonesia yang memiliki beragam museum sebagai daya tarik pariwisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara pengalaman wisatawan akan service quality yang dialami saat mengunjungi museum di DKI Jakarta, destination attachment yang dirasakan terhadap museum tersebut, dan intention mereka untuk terlibat dalam electronic word-of-mouth (eWOM). Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan Partial Least Squares Structural Equation Modelling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa service quality dengan ketiga dimensinya serta destination attachment berpengaruh positif terhadap eWOM intention wisatawan museum. Selain itu, ditemukan bahwa dimensi service quality yang paling berpengaruh terhadap eWOM intention adalah outcome quality.

The recovery and development of the tourism sector in Indonesia, including heritage tourism, has made the museum emerge as one of the main attractions that offers a unique cultural and historical experience for tourists. DKI Jakarta is one of the regions in Indonesia that has a variety of museums as a tourism attraction. This study aims to explore the relationship between tourist experiences of service quality experienced when visiting the museum in DKI Jakarta, a destination attachment felt to the museum, and their intention to be involved in electronic word-of-mouth (eWOM). The data in this study were analyzed using Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM). The results showed that service quality with all three dimensions along with destination attachment positively affected the eWOM intention of museum tourists. In addition, it was found that the most influential dimension of service quality on eWOM intention is outcome quality."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Syauqi Hanief
"

Selebriti digital merupakan jenis selebriti yang tergolong baru. Mereka terkenal akibat kreativitas, keunikan, daya tarik fisik, atau bahkan kontroversi yang dibuat, menyebabkan mereka memiliki puluhan ribu hinga jutan pengikut. Konsep parasocial relationship dapat menjelaskan bagaimana hubungan antara selebriti digital dan pengikutnya, serta menjelaskan kekuatan pengaruh yang dimiliki selebriti digital atas para pengikutnya. Parasocial relationship dapat diartikan sebagai hubungan satu arah yang dimiliki seseorang (pengikut) dengan orang lain (selebriti) melalui media tetapi dirasakan seolah-olah sebagai hubungan dua arah oleh pengikut layaknya hubungan sebenarnya di dunia nyata. Penelitian ini dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada sampel dengan populasi pengguna aktif media sosial di Indonesia yang mengikuti setidaknya satu selebriti digital. Sebanyak 135 respon yang valid kemudian dianalisis dengan PLS-SEM. Analisis data dilakukan menggunakan metode bootstrapping pada SmartPLS 3. Penelitian ini menemukan pengaruh positif parasocial relationship terhadap niat beli (purchase intention) dan niat eWOM (eWOM intention) pengikut, dan pengaruh positif empati, rendahnya harga diri pengikut terhadap parasocial relationship, sedangkan rasa kesepian memengaruhi secara negatif. Penelitian juga menemukan bahwa tidak terdapat pengaruh persuasion knowledge yang signifikan terhadap niat beli (purchase intention) dan niat eWOM (eWOM intention) pengikut.


Digital celebrity is considered as a new kind of celebritiy. They are famous for their creativity, uniqueness, physical attractiveness, or even controversy, causing them to have tens of thousands of followers. The concept of parasocial relationship may explain the relationship formed between digital celebrit and its followers, and explain the power of influence and persuasion that digital celebrities has on its followers. Parasocial relationships can be interpreted as a one-way relationship that belongs to someone (followers) with other people (celebrities) through the media but is felt as if it is a two-way relationship by followers like real relationships would be in the real world. This study was conducted by distributing questionnaires to samples with a population of active social media users in Indonesia who followed at least one digital celebrity. 135 valid responses were then analyzed with PLS-SEM. Data analysis was performed using the bootstrapping method on SmartPLS 3. This study found a positive effect of parasocial relationship on followers’ purchase intention and eWOM intention, and positive effect of followers’ empathy and low self-esteem on parasocial relationships, while loneliness negatively affected. The study also found that there was no significant persuasion knowledge effect on followers’ purchase intention and eWOM intention.

"
2019
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library