Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
D. Nova Nur Praditya
"Corporate Social Responsibility merupakan sebuah konsep mengenai perilaku etis perusahaan terhadap semua stakeholders, bukan hanya stockholder. Dalam penelitian lainnya dijelaskan bahwa corporate social responsibility bukan merupakan “marketing gimmick” tapi sebuah cara pertanggungjawaban perusahaan dengan menggunakan iklan atau cara lainnya agar dapat memainkan peran perusahaan dalam menciptakan perilaku yang berkesinambungan, dan memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap konsumen, stakeholder dan perusahaan (Mannet and Suddir, 2011). Perusahaan yang dapat menjalankan corporate social responsibility dan berhasil dalam memberikan informasi kepada konsumen, maka citra perusahaan tersebut akan meningkat yang selanjutnya akan mempengaruhi perilaku konsumen dan pengambilan keputusan konsumen (Griffing, 2002). Ketika perusahaan menyampaikan informasi, maka belum tentu konsumen dapat memahami informasi atau inisiatif yang disampaikan oleh perusahaan, karena konsumen akan melakukan penyaringan informasi yang diterima. Apabila konsumen mendeteksi adanya kemungkinan resiko dari suatu aktivitas perusahaan, walaupun perusahaan dapat memenuhi program corporate social responsibility maka hubungan positif antara perusahaan dan corporate image perusahaan menjadi terganggu (Chiu & Lung Shu, 2012).
Atas dasar penjelasan di atas, penelitian ini akan menganalisa mengenai pengaruh corporate social responsibility terhadap corporate image sebuah perusahaan, dimana hubungan keduanya dievaluasi berdasarkan persepsi terhadap resiko dari inisiatif dan aktivitas perusahaan, serta tingkat kepercayaan konsumen terhadap informasi yang diberikan oleh perusahaan.Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai hubungan antara corporate social responsibility dengan corporate image yang pada prosesnya dipengaruhi oleh persepsi resiko (perception of risk) dan tingkat kepercayaan pada informasi (trust of information)

Corporate Social Responsibility is a concept of corporate ethical behavior towards all stakeholders, not just stockholders. In another study explained that corporate social responsibility is not only a "marketing gimmick" but a way of corporate responsibility by using advertising or other means so that the company can play a role in creating a sustainable behavior, and contribute greatly to consumers, stakeholders and companies (Mannet and Suddir, 2011).Companies that run corporate social responsibility and succeed in providing information to consumer will increase the image of the company which in turn will effect consumer behavior and consumer decision making (Griffing, 2002). When companies deliver information, consumers may not necessarily understand the information submitted by the company, because consumers will sort the information received. When consumers detect any possible risk of an activity, although the company can fulfill corporate social responsibility program that a positive relationship between the company and the company's corporate image becomes impaired (Lung Chiu & Shu, 2012).
Based on those theories, this research will analyze the influence of corporate social responsibility to company corporate image, where the relationship is evaluated based on the perception of risk from the initiatives and activities of the company, as well as the trust level of consumer in the information provided by the company.The aim of this research is to provide empirical evidence on the relationship between corporate social responsibility and corporate image where in the process influenced by perception of risk and the level of reliance on the information (trust of information)
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Silalahi, Jovanni Enralin
"Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pembingkaian berita terhadap persepsi tanggung jawab atas kemiskinan melalui eksperimen dengan empat kelompok konten stimuli berupa berita yang dimanipulasi pada bagian judul, paragraf awal, dan paragraf akhir. Validitas dan reliabilitas instrumen diuji, dan kuesioner disebarkan menggunakan platform Qualtrics kepada 180 responden. Hasil analisis menunjukkan bahwa kelompok dengan bingkai masalah episodik dan solusi individu memiliki persepsi tertinggi tentang tanggung jawab kemiskinan. Hasil uji ANOVA dan MANOVA menunjukkan efek signifikan dari bingkai masalah (X1), bingkai solusi (X2), dan interaksinya terhadap persepsi tanggung jawab. Bingkai masalah berpengaruh signifikan pada persepsi struktural, sedangkan bingkai solusi berpengaruh pada persepsi struktural dan fatalistik. Interaksi antara X1 dan X2 berpengaruh signifikan pada semua dimensi persepsi. Model MANOVA menunjukkan bahwa varians dalam persepsi struktural dapat dijelaskan sebesar 31,6%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa bingkai masalah episodik dengan solusi individu paling efektif dalam meningkatkan persepsi tanggung jawab atas kemiskinan, sementara bingkai masalah tematik dengan solusi masyarakat menurunkan persepsi tersebut. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi strategi komunikasi kebijakan penanggulangan kemiskinan di Indonesia.

This study aims to examine the influence of news framing on perceptions of responsibility for poverty through an experiment involving four groups of manipulated news content in the headline, initial paragraph, and final paragraph. The validity and reliability of the instruments were tested, and questionnaires were distributed using the Qualtrics platform to 180 respondents. The analysis results show that the group with episodic problem framing and individual solutions had the highest perceptions of responsibility for poverty. ANOVA and MANOVA tests indicated significant effects from problem framing (X1), solution framing (X2), and their interaction on perceptions of responsibility. Problem framing significantly influenced structural perceptions, while solution framing influenced both structural and fatalistic perceptions. The interaction between X1 and X2 significantly affected all perception dimensions. The MANOVA model showed that 31.6% of the variance in structural perceptions could be explained. The study concludes that episodic problem framing with individual solutions is most effective in enhancing perceptions of responsibility for poverty, whereas thematic problem framing with community solutions tends to reduce such perceptions. These findings have important implications for communication strategies in poverty alleviation policies in Indonesia."
Jakarta: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library