Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Kartika Rosalia Indah
"Masyarakat perkotaan berisiko mengalami masalah kesehatan karena adanya gaya hidup dan lingkungan yang buruk. Salah satu penyakit yang dipengaruhi kedua faktor terebut yaitu tuberkulosis paru. Selain menimbulkan dampak fisik, tuberkulosis paru juga menimbulkan dampak psikososial. Masalah psikososial yang paling sering ditemui yaitu ansietas. Akibat ansietas jika tidak teratasi dapat menimbulkan depresi dan ketidakpatuhan pengobatan sehingga memperburuk prognosa. Karya Ilmiah Akhir Ners ini melaporkan hasil praktik keperawatan kesehatan masyarakat perkotaan terkait asuhan keperawatan pada klien ansietas dengan tuberkulosis paru.
Urban community has risk health problems because of their unhealthy lifestyle and environment. One the health diseases that influenced by those factors is lung tuberculosis. Tuberculosis do not only cause in physical but also psychosocial problems. Anxiety is one of the psychosocial problems that most often found. Hospitalization and the tuberculosis symptoms experienced by the client is the causes of anxiety. Anxiety that is not resolved can lead to depression and non compliance which may worsen the prognosis. This final scientific task is to report nursing care plan in urban community nursing to a client with anxiety associated with lung tuberculosis."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2016
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Lu`lu` Hardianti
"Perpindahan penduduk ke daerah perkotaan berpotensi menimbulkan masalah kesehatan sehubungan dengan perilaku gaya hidup yang tidak sehat, termasuk perilaku merokok. Perilaku merokok dapat menimbulkan berbagai penyakit, terutama penyakit pernapasan. Efusi pleura terjadi akibat penumpukan cairan di dalam rongga pleura melebihi kapasitasnya yang dapat dipicu oleh perilaku merokok. Kondisi efusi pleura ditandai dengan keluhan nyeri dada dan juga sesak. Kondisi nyeri yang tidak ditangani dengan tepat dapat menjadi kronis dan menimbulkan penurunan kenyamanan dan kualitas hidup. Oleh sebab itu, karya ilmiah ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pemberian kompres dingin sebagai manajemen nyeri non-farmakologis pada pasien dengan efusi pleura.
Kompres dingin diterapkan pada pasien selama 3 hari berturut-turut dengan frekuensi 1-2 kali per hari di area dada. Kompres dingin dilakukan dengan menggunakan handuk dan air dingin selama ±20 menit dengan suhu 15-27 C. Hasil studi kasus menunjukkan bahwa terjadi penurunan rata-rata skala nyeri poin sebesar 5 poin dalam 3 hari dengan skala 0-100 melalui
numeric rating pain scale. Oleh sebab itu, pemberian kompres dingin ini dapat menjadi salah satu terapi nyeri non-farmakologis pada pasien dengan EF sehubungan dengan dampak positif yang ditunjukkan dalam hasil ini.
The migration of peole to urban areas has increase the risk for health problems related to unhealthy lifesytles in communities, including smoking behavior. Smoking can cause many diseases, especially respiratory disease. Pleural effusion happened because of fluid accumulation in pleural cavity and induced by cigarette. Pleural effusion manifestation is shortness of breath and chest pain. Pain that not treated correctly will be chronic and decrease the comfort and quality of life. Therefore, this case study aims to identify the effect of cold compress as non-pharmacological pain in patient with pleural effusion. Cold compresses applied for 3 consecutive days with a frequency of 1-2 times per day in left chest area. It used a towel and cold water with 15-27 C for ±20 minutes each compress. The result shows that there was a decrease in the pain mean scale by 5 points in 3 days on a scale of 0-100 through a numeric rating pain scale. So, it cold compress can be used as one of non-pharmacological pain management in patient with pleural effusion because of that result in this study."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library