Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 6 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Nurjani
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pustakawan terhadap profesi pustakawan berdasarkan pendidikan, masa kerja, usia, dan golongan pustakawan. Penelitian ini dilaksanakan pada tahun 1997 di perpustakaan-perpustakaan di Kotamadya Medan mencakup perpustakaan Universitas Sumatera Utara, Perpustakaan IKIP Medan, Perpustakaan Daerah Sumatera Utara, Perpustakaan IAIN Medan, Perpustakaan STM Negeri I Medan, dan Perpustakaan SMEA Negeri I Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitan survai yang menguji hubungan antarpeubah. Populasi terdiri dari 66 pustakawan dari semua jenjang jabatan. Data dikumpulkan dengan metode angket atau kuesioner yang terlebih dahulu diuji kehandalannya dengan koefesien Korelasi Momen Tangkar Pearson. Data dianalisis dengan uji Korelasi Momen Tangkar Pearson dengan taraf significansi 5 %.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hubungan antara persepsi pustakawan terhadap profesi pustakawan dan pendidikan, masa kerja, usia, serta golongannya tidak maknawi yang ditandai dari kurangnya nilai thitung daripada tmbti. Di samping itu juga digambarkan tugas sehari-hari yang dilakukan pustakawan seperti, layanan pustaka dan informasi, pengolahan bahan pustaka, publikasi perpustakaan, pembuatan karya ilmiah, melatih dalam bidang perpustakaan, dan kegiatan dalam organisasi profesi, dan permasalahan yang dihadapi dalam pengumpulan angka kredit berdasarkan waktu yang ditentukan, seperti kurangnya koleksi bahan pustaka baru, kurangnya pengetahuan dan keterampilan dan pengetahuan pustakawan, batas-batas tugas belum jelas, bertugas hanya di satu bidang, dan pergantian tugas yang belum jelas. "
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1997
T4909
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dumatubun, John B.
"ABSTRAK
Penelitian ini merupakan salah satu upaya untuk mengungkapkan bahwa keterampilan menelusur informasi itu penting bagi mahasiswa dalam meningkatkan mutu belajar dan penelitiannya; Strategi penelusuran informasi adalah salah satu mata ajaran yang diajarkan dalam Pendidikan Pemakai yang diselenggarakan di perpustakaan Universitas Cenderawasih, dimaksudkan agar pengikut kursus menjadi lebih terampil dalam mendayagunakan perpustakaan secara lebih baik, dan secara bersamaan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Universitas Cenderawasih.
Tujuan penelitian ini adalah: (1) mempelajari hubungan antara Pendidikan pemakai dengan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam menelusuri informasi; (2) mempelajari kemampuan peserta pendidikan pemakai dibandingkan dengan yang bukan peserta dalam menelusuri informasi dengan menggunakan alat bantu telusur; dan (3) mempelajari perbedaan peningkatan pengetahuan perpustakaan dan keterampilan menelusur informasi enters kelompok kontrol dan kelompok eksperimen.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Dengan sampel yang berjumlah 84 responden, yang diambil secara acak dari keempat fakultas yang ada, kedua kelompok yakni kelompok eksperimen den kelompok kontrol, diminta untuk mengikuti uji awal. Hasil uji awal menunjukkan bahwa nilai rata-rata dari kedua kelompok tersebut ternyata hampir sama (signifikan). Disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan pengetahuan awal antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol (p = 0,05)
Sesudah itu kelompok eksperimen diberikan perlakuan berupa pemberian kursus pemakai. Sesudah itu kedua kelompok itu diundang kembali untuk diuji. Dengan menggunakan uji tpada taraf signifikansi 0,05 dengan dk=82 maka secara statistik disimpulkan bahwa ada perbedaan yang signifikan dalam pengetahuan perpustakaan dan keterampilan menelusuri informasi antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, yang berarti bahwa hipotesis yang dibuat, diterima. Dengan membandingkan hasil yang dibuat oleh kedua kelompok itu pada setiap tingkatan dapat dibuktikan bahwa ada pengaruh yang sangat besar dari kursus pemakai ini dalam mengubah pengetahuan dan keterampilan menelusur informasi di perpustakaan.
Dengan didasarkan pada hasil penelitian itu diusulkan kepada Rektor untuk kemungkinan kursus ini diajarkan kepada seluruh mahasiswa baru selama masa perkenalan kampus dan agar dipertimbangkan juga agar kursus pemakai ini dapat menjadi salah satu mata kuliah dalam kurikulum muatan lokal untuk diajarkan pada setiap jenjang pada pendidikan Strata I di lingkungan Universitas Cenderawasih.

ABSTRACT
The aims of the research is to study the effect of the knowledge and skills on literature retrieval of the students attended user education conducted by librarians of the university.
The objectives of the research are to study (1). the relationship between user education and skills of information retrieval; (2) the difference of ability of information retrieval skill in library shown by participants of the user education. (3)the increase of knowledge and skill in information retrieval shown by students attended user education as compared to non participants of user education.
The method used in this research was experimental method. The respondents were the Cenderawasih University students of the first semester of four faculties, in the academic year of 1995/1996. The result of the pretest shown that, the score of both groups were similar which means that knowledge of the participants were not significantly difference (p=0,05).
Both groups were invited to join the course, but they were treated differently. The experiment group got three times meeting, while the other group got only once. Each meeting consisted of 120 minutes. Then, both groups were invited again to join the posttest. Using the t test at 0.05 significance level, the results of this study statistically showed that: they were totally difference between experimental group and the control one. Thus, it proved that the course had a great influence in developing the skills of information retrieval in the library.
Based on the result of the research it is suggested to the Rector of Cenderawasih University to consider the possibility for all new students to undertake that Library users education during the orientation period before starting classes and to consider course be accepted as one of the local curriculum of university lecture at undergraduate program (S1) curriculum at Cenderawasih University.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tristiana Candra Dewi Trias Iriani
"ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui cara
penyelenggaraan pelayanan majalah ilmiah (2) mengetahui
keterpakaian majalah ilmiah dan kepuasan pemakai atas
pelayanan majalah ilmiah, (3) mengetahui hubungan antara
keterpakaian dengan kepuasan pemakai. Penelitian ini
dilakukan sebagai penelitian evaluatif. Subjek penelitian
adalah mahasiswa S2/S3 Universitas Gadjah Mada yang aktif
menggunakan jasa pelayanan majalah ilmiah yang tercatat
pada periode pemakaian 1995/1996. Perpustakaan Pascasarja-
na Universitas Gadjah Mada menyediakan jasa layanan maja-
lah ilmiah ini sebagai upaya untuk mendukung pelaksanaan
Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi pemakai utamanya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyelenggaraan
pelayanan majalah ilmiah telah diupayakan untuk memenuhi
kebutuhan 50 program studi yang ada pada Program Pascasar-
jana UGM, Serta telah didukung oleh staf pelayanan yang
memiliki latar belakang pendidikan dan ketrampilan yang
diperlukan dan dengan sarana pendukung pelayanan yang
sesuai untuk kegiatan pelayanan dan sistem layanan yang
lebih memuaskan pemakai. Hasil penelitian terhadap keter-
pakaian apabila ditinjau dari aspek frekuensi kunjungan
masih rendah, karena mahasiswa yang berkunjung ke pelaya-
nan majalah per hari hanya 23 orang atau sebesar 0,7 dari
keseluruhan mahasiswa yang sebetulnya menjadi pemakai
potensial. Dari aspek lamanya waktu berkunjung dan volume
pemanfaatan majalah, pemakai banyak yang berkunjung mini-
mal seminggu sekali untuk memanfaatkan 2 sampai 3 judul
majalah dalam tempo 1 sampai 2 jam lebih pada setiap kali
kunjungannya. Hasil evaluasi terhadap kepuasan pemakai
akan kualitas, waktu dan biaya pelayanan menunjukkan
tanggapan yang berbeda-beda, namun secara umum banyak yang
ditanggapi positif (memuaskan pemakai). Tanggapan negatif
(tidak memuaskan) terutama terhadap (1) aspek kualitas
layanan, yakni judul majalah yang tersedia masih dianggap
belum memadai dengan program studi dan nomor majalah
sering tidak lengkap, penempatan majalah yang terpisah
antara nomor terbaru dengan yang terjilid dan penempatan
ruang layanan fotokopi yang berjauhan dengan ruang pelaya-
nan majalah, fasilitas foto kopi yang kualitas hasilnya
dianggap tidak memuaskan.(2) aspek waktu, yakni jam buka
pelayanan yang ditanggapi belum memadai dan majalah yang
sedang dalam proses penjilidan untuk dapat tersaji kembali
di ruang pelayanan memakan waktu lama. (3) Aspek biaya,
yakni biaya fotokopi dianggap cukup memberatkan. Hasil uji
hipotesis menunjukkan tidak ada hubungan antara keter-
pakaian dengan kepuasan pemakai.
Secara statistik :1) Terdapat hubungan secara nyata
antara keterpakaian majalah ilmiah dengan kepuasan pemakai
2) Tidak ada hubungan secara nyata antara frekuensi kun-
jungan dengan kepuasan pemakai 3) Tidak ada hubungan
secara nyata antara lamanya waktu berkunjung dengan kepua-
san pemakai 4) Tidak ada hubungan secara nyata antara
volume penggunaan dengan kepuasan pemakai.

Abstract
The Objectives of this research are 1) to identity
the scientific Journal service management 2) to identity
the usage and users satisfaction of scientific Journal
service 3) to identity the relationship between the usage
and the user's satisfaction. The Subjects of this research
are the postgraduate students of Gadjah Mada University
who are active used the scientific journal service, within
the period of 1995/1996.
The Result of the research shows that the scientific
journal service has been organized by collecting the
journals that are appropriate and suitable with the 50
study programs in the Gadjah Made University Postgraduate
Programs. The service has been supporrted by profesional
staff and sufficient fasilities. The result of the re-
search on the evaluation of the usage of the service
observed bassed on the visiting frequency, the length of the
visiting and the volume of the Journal using is still low.
The result of the evaluation on the user?s satisfaction of
the service quality, time, and its fee shows positive re-
sponds. Furthermore, the result of show that 1) there is
relationship between the usage of the service and the
user's satisfaction 2) there is no relationship between
the visiting frequency and user?s satisfaction 3) the
length of the visiting and user's satisfaction 4) volume
of the journal using and user?s satisfaction."
1998
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Soetitah Siwi Soedojo
"Perpustakaan memiliki berbagai masalah yang menarik sebagai bahan kajian. Masalah tersebut dapat berupa sarana atau jasa. Sa_lah satu sarana perpustakaan yang akan dikaji di dalam penelitian ini ialah katalog.
1. DASAR PEMIKIRAN
Keberhasilan misi sebuah perpustakaan biasanya diukur melalui pelayanannya. Suatu perpustakaan dapat memberikan pelayanan dengan baik bila didukung oleh sarana yang baik pula. Salah satu sarana yang amat penting dalam pelayanan perpustakaan adalah katalog. Melalui katalog pustakawan maupun pengguna dapat mengetahui koleksi perpustakaan dan mencari literatur yang diperlukannya. Bi_la katalog dipersiapkan dengan baik, pengguna akan dapat mengguna_kannya tanpa banyak kesulitan. Dengan kata lain, katalog haruslah bersifat komunikatif.
Untuk dapat menyajikan katalog yang berfungsi dengan baik, pustakawan telah mencurahkan tenaga, pikiran, maupun waktu yang ti_dak sedikit. Pedoman-pedoman pengkatalogan yang disusun oleh para ahli melalui pengalaman selama puluhan tahun biasanya juga digunakan. Namun semua jerih payah ini tidak selalu mencapai sasarannya. Masih banyak pengguna perpustakaan merasa kecewa, karena mereka menganggap bahwa katalog yang disajikan terlalu sulit dan tidak sesuai dengan kemampuan mereka. Jadi nyatalah dalam mempersiapkan katalog, selain sistem yang baik faktor keinginan pengguna juga harus diperhatikan.
Pusat Perpustakaan Pertanian dan Biologi atau disingkat PUSTAKA, adalah suatu perpustakaan bertaraf nasional yang telah berusia lebih dari satu abad. Perpustakaan ini merupakan sumber informasi utama dalam pertanian bagi para peneliti, dosen, mahasiswa, pelajar, pengusaha, dan masyarakat lain. Sebagai pusat sumber informasi dalam bidangnya, PUSTAKA perlu meningkat pelayananannya secara terus menerus. Salah satu cara untuk meningkatkan pelayanan ialah dengan jalan memperbaiki sarananya, antara lain katalog. di PUSTAKA katalog memiliki peranan yang amat penting dalam pelayanan karena perpustakaan ini menggunakan sistem tertutup (closed access) bagi sebagian besar penggunanya. Di dalam sistem ini pengguna tidak dapat langsung mencari buku di rak, tetapi hanya dapat mencari informasi melalui katalog.
2. TUJUAN PENELITIAN
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui:
(a) seberapa jauh sistem katalog yang ada sekarang ini sudah memenuhi fungsinya dengan baik, dilihat dari keberhasilan pengguna dalam penelusuran.
(b) macam-macam titik pendekatan yang paling sering digunakan oleh pengguna dalam penelusuran."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1985
S15693
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yuliani
"ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai kriteria mutu Perpustakaan Penelitian di Kawasan Laboratoria Puspiptek (PPKP), berdasarkan pandangan peneliti sebagai pemakai dan pustakawan sebagai pengelola. Mereka diminta untuk memberikan pandangan terhadap kondisi saat ini dan untuk masa mendatang. Penelitian dilakukan berdasarkan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan survei.
Langkah pertama adalah melakukan identifikasi terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi mutu PPKP. Faktor-faktor tersebut ialah: pustakawan (SDM), manajemen dan organisasi, produk dan layanan jasa, dan sistem pemasaran. Langkah selanjutnya dalam penelitian ini adalab meminta responden (peneliti dan pustakawan) untuk memberikan pandangan dan pendapatnya.
Melalui berbagai analisis dan pembahasan secara komprehensif terhadap hasil penelitian dapat diketahui formulasi kriteria mutu PPKP berdasarkan pandangan peneliti dan pustakawan yaitu : mutu pustakawan (SDM), mutu manajemen dan organisasi, mutu produk dan layanan serta mutu sistem pemasaran.
Hasil penelitian juga mengungkapkan bahwa : tingkat mutu PPKP pada saat ini masih belum dapat memenuhi harapan pemakai (peneliti). Namun demikian baik peneliti maupun pustakawan memiliki kepentingan yang sama terhadap peningkatan mutu PPKP di masa mendatang.
Perpustakaan Penelitian di luar PPKP dapat menggunakan formulasi kriteria mutu tersebut, sebagai bahan pertimbangan atau pembanding untuk meningkatkan mutu perpustakaannya di masa mendatang.

ABSTRACT
The Quality Criteria of Research Library: Perception between the Researcher and the Librarian in PUSPIPTEK Laboratories Area, Serpong, Tangerang, Jawa Barat.The purpose of this research is to gain an illustration about quality criteria of Research Library in Puspiptek area (PPKP), based on the perception of researcher as the user and librarian as the manager. It request to give a perception regarding the future and today conditions. This research conduct based on descriptive method with a survey approach
The first step is identify the influence factors regarding the quality of PPKP. These factors are the librarian (HR), management and organization, product, service and marketing. The next this research requests the respondent (researcher and librarian) to give a perception regarding those factors.
The result of the research which trough analysis and a comprehensive study can identified the formulation of quality criteria of the PPKP based on perception of the respondent The formulations of quality criteria, that is quality of the librarian, quality of the management and organization, quality of product and service, and quality of marketing system.
The other result of the research is also describe that the nowadays grade of quality of PPKP has not, been able to fulfill the expectation of user (researcher). However, both the librarian and researcher have the same necessity to increase the quality of PPKP in the future.
Research Library out of PPKP can use and apply the formulation of the quality criteria as a consideration and reference to increase the quality of its library in the future."
1997
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sumarlinah
"Penelitian dilakukan di Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor pada bulan Nopember ski Desember 1994 dengan melibatkan 117 Staf Pengajar Fakultas Pertanian sebagai responden dalam penelitian ini. Responden terdiri dari 32 orang bergelar sarjana, 53 orang bergelar magister dan 32 orang lainnya bergelar doktor. Tujuan penelitian adalah mengidentifikasi perilaku pencarian informasi Staf Pengajar Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor.
Metoda pengumpulan data dengan menggunakan teknik kuisioner, dengan pengolahan data secara deskriptif analistis. Pengujian kemungkinan adanya hubungan antara tingkat kepentingan informasi maupun tingkat kepentingan sumber informasi dengan strata pendidikan dilakukan dengan uji Khi-Kuadrat dan Uji Kemungkinan Yang Eksak dari Fisher.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa responden dari semua strata pendidikan menganggap penting informasi dalam pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi. Hasil uji statistik membuktikan bahwa terdapat hubungan yang nyata antara tingkat kepentingan informasi dengan jenis-jenis kegiatan yang dilakukan oleh masing-masing strata pendidikan responden.
Sumber informasi yang dianggap penting dan sangat diminati oleh responden semua strata pendidikan dalam kegiatan pendidikan/pengajaran berturut-turut adalah buku teks terbitan luar negeri, buku teks terbitan dalam negeri, majalah ilmiah terbitan dalam negeri dan majalah ilmiah terbitan luar negeri.
Sumber informasi yang dianggap panting dan sangat diminati oleh semua strata pendidikan responden dalam pelaksanaan kegiatan penelitian berturut-turut adalah majalah ilmiah terbitan dalam negeri, majalah ilmiah terbitan luar negeri, buku teks terbitan Iuar negeri, indeks/abstrak serta prosiding konferensi, Sedangkan dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat hanyalah hubungan dengan sesama staf pengajar IPB.
Alasan pemilihan sumber-sumber informasi pada umumnya terbanyak karena alasan mudah digunakan sedangkan alasan ketepatan masih merupakan alasan paling akhir yang dipilih responden. Sumber informasi yang dipilih terbanyak karena alasan kemudahan akses adalah berhubungan dengan sesama staf pengajar IPB, sedangkan buku pegangan, buku teks terbitan dalam negeri, indeks/abstrak serta reprint dipilih responden terbanyak karena alasan mudah digunakan. Sumber informasi yang dipilih responden semua strata pendidikan terbanyak karena alasan kualitas adalah tesis/disertasi, sedangkan majalah ilmiah terbitan luar negeri dan majalah ilmiah terbitan dalam negeri merupakan sumber informasi yang dipilih karena alasan mutakhir.
Responden dari semua strata pendidikan pada umumnya meluangkan waktu antara 5 - 10 jam setiap minggu untuk mencari informasi. Prioritas cara pemenuhan kebutuhan informasi yang pertama adalah koleksi pribadinya dan menyusul perpustakaan jurusannya, sedangkan prioritas cara ketiga bagi responden sarjana memilih konsultasi kepada rekan yang lebih senior, kemudian responden magister dengan merawak ke toko buku serta responden doktor masih mengandalkan perpustakaan jurusannya.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) diikuti responden sarjana dan magister dengan cara pertama terbanyak adalah memanfaatkan perpustakaan jurusannya., sedangkan responden doktor menggunakan UPT Perpustakaan IPB. Cara kedua terbanyak untuk responden sarjana memilih konsultasi kepada rekan yang lebih ahli dan responden magister mendatangi toko buku, sedangkan responden doktor memilih perpustakaan jurusannya. Cara ketiga terbanyak dalam mengamati perkembangan IPTEK bagi responden sarjana adalah dengan melanggan majalah serta mendatangi perpustakaan lain di lingkungan IPB, sedangkan untuk responden bergelar magister. dengan cara mendatangi perpustakaan lain di lingkungan 1PB. Responden doktor memilih melanggan majalah sebagai cara ketiga untuk mengamati perkembangan IPTEK di bidangnya.
Responden sarjana terbukti paling banyak menjadi anggota perpustakaan IPB, sedangkan responden magister dan doktor pada umumnya (sebagian besar) tidak memberikan jawaban (tidak merespon) pertanyaan keanggotaan perpustakaan. Namun demikian semua strata pendidikan responden menganggap bahwa pustakawan dari perpustakaan jurusannya sangat membantu mereka dalam mencari informasi. Sedangkan pustakawan dari Perpustakaan Fakultas Pertanian dianggap oleh responden sarjana serta doktor cukup membantu mereka dalam mencari informasi, hanya responden magister yang menyatakan bahwa tidak pernah minta bantuan pustakawan yang bersangkutan, Pustakawan dari UPT Perpustakaan IPB dianggap cukup membantu responden semua strata pendidikan responden. Pustakawan dari perpustakaan luar IPB dianggap cukup membantu oleh responden sarjana dan doktor, sedangkan responden magister menganggap sangat membantu mereka dalam mencari informasi di perpustakaan tersebut.
Untuk dapat memperoleh gambaran seutuhnya tentang perilaku atau aktifitas lainnya yang diharapkan menjadi perilaku pencarian informasi staf pengajar di lingkungan IPB, maka perlu digali lebih lanjut dengan penelitian yang lebih komperehensif untuk seluruh fakultas yang ada. Sehingga UPT Perpustakaan IPB sebagai lembaga penyedia informasi di lingkungan IPB dapat mengantisipasi kebutuhan informasi staf pengajar IPB dengan merancang sistem layanan informasi yang tepat guna.

The Study of Information Seeking Behavior of Staff Member of Faculty of Agriculture, Bogor Agricultural UniversityThe research was conducted in the Faculty of Agriculture, Bogor Agricultural University during November - December 1994 which the sample size is 1 17 staff members. The samples consist of 32 S 1 degree, 53 Master degree and 32 Doctor. The objective of the research is to identify the information seeking behavior of the staff member of the Faculty of Agriculture, Bogor Agricultural University.
The data were collected using questionnaire and analyzed using the descriptive analysis. Chi-Square and exact possibility test from Fisher were used to assess whether there were correlation between either the level of the importance of information or the level of the importance of information sources and the level of respondent's degree.
The Result of the research indicate that all respondents believe that the information is very important in supporting the universities objectives such as Tridharrna. The statistical analysis prove that there is correlation between the level of the importance of information and the level of respondents` degree in supporting their activities.
The information resources were considered important and highly needed by all respondents in supporting their activities such as education and lecture, respectively, are foreign textbooks, Indonesian textbooks, Indonesian publication scientific journals and foreign publication scientific journals.
The information sources were considered important and highly needed by all respondents in supporting their research activities is Indonesian scientific journals, foreign scientific journals, foreign textbooks, indexes/abstracts and conference proceedings. The communication among the staff members considered as the most important in supporting their public service activity.
Most of respondents considered that the reason of the use of information sources is the ease of use, while the exactness is not important to them. According to the ease of access communication among them is the most favorite choice as the information sources, while handbooks, Indonesian textbooks, indexes/abstracts and reprints are chosen because of those publication are easy to use. According to the quality of the information they choose theses and dissertations as their information resources, while according to the up-to-dateness they choose local journals and foreign journals.
All respondent spend 5 - 10 hours a week in searching the information. The private collection were the first priority for them to fulfill their information needs, then respectively their department's library, consulting to their seniors, while the masters degree browsing at the bookstore and Ph.D. degree still use their department's library as the third priority.
To maintain their knowledge and technology the S l and S2 degree used their department's Library. While Ph.D. degree used the central library. They also consult to their senior and colleague as the second choice while S2 degree chooses the bookstore and S3 degree still choose their department's library. The third way in keeping up with development of science and technology, the SI degree are subscribes journals and comes to other libraries, while S2 degree comes to IPB libraries, and S3 degree choose subscribing some journals.
Most of the S l degree are members of the IPB Library while the S2 and S3 degree did not answer this questionnaire, All respondents consider that their department's librarians are very helpful in supporting their information needs. Most of the S 1 and S3 degree said that the Faculty librarians helpful enough in serving them, while the S2 degree has never asked the librarian's services. All respondents said that the librarians from the Central Library are helpful enough in serving their needs, only S2 respondents said that the librarian give them very good service.
This research does not comprehensive enough in figuring the behavior of the 1PB lecturers in seeking information due to the limited samples. Further research is needed especially when we want to know the information seeking behavior of all IPB lecturers. It is very important to know the behavior so that the IPB Library can plan its goods services.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1997
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library