Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 143688 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Dian Yuni Anggraeni
"Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intensitas persaingan, slack resources, serta feminisme dewan terhadap kualitas pengungkapan CSR. Intensitas persaingan diproksikan dengan nilai Hirschman-Herfindahl Index, slack resources diproksikan dengan ln kas dan setara kas, dan feminisme dewan diproksikan dengan diversifikasi gender pada struktur direksi serta dewan komisaris secara terpisah. Penelitian ini juga bertujuan untuk menguji peran moderasi feminisme dewan dalam mempengaruhi hubungan tersebut. Penelitian dilakukan pada 114 firms-years yang terdaftar di BEI dan menerbitkan laporan keberlanjutan selama 2012-2014.Metode yang digunakan ialah analisis regresi moderasi dengan unbalanced panel data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas persaingan dan slack resources berpengaruh positif, feminisme direksi tidak berpengaruh, sedangkan feminisme dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap kualitas pengungungkapan CSR. Feminisme direksi dan dewan komisaris tidak memoderasi hubungan tersebut yang kemungkinan disebabkan rendahnya proporsi wanita dalam struktur dewan perusahaan publik di Indonesia.

This research examines the impact of competitive intensity, slack resources, and board's feminism as the determinants of CSR disclosure quality. Hirschman Herfindahl Index is the proxy for competitive intensity, ln cash and equivalent for slack resources, and gender diversity in board of directors and commissioners for board's feminism, separately. This research also examines the role of board's feminism as a moderating in the relationship between them. The sample consists of 114 firms years which listed in IDX and reporting sustainability report for 2012 2014.The method of this study is using moderated regression analysis with unbalanced panel data.
It found that competitive intensity and slack resources have positive impact on CSR disclosure quality, while the feminism on board of commissioners is negatively related but not for the directors. It also found that feminism on directors and commissioners do not moderate those relationships which maybe due to the proportion of women sitting on boards in Indonesian public companies is strikingly low.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T48856
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Widya Lestari
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh struktur kepemilikan dan organizational slack terhadap tingkat pengungkapan informasi tanggung jawab sosial (CSR) pada laporan tahunan perusahaan perbankan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun 2011 sampai 2013.
Hasil pengujian statistik dengan regresi menunjukkan bahwa konsentrasi kepemilikan, kepemilikan pemerintah, maupun kepemilikan asing tidak berpengaruh terhadap tingkat pengungkapan CSR perusahaan. Hanya organizational slack yang terbukti memiliki pengaruh positif signifikan terhadap tingkat pengungkapan CSR. Diantara dua variabel kontrol yaitu ukuran perusahaan dan profitabilitas, hanya ukuran perusahaan yang memiliki pengaruh positif signifikan terhadap tingkat pengungkapan CSR.

The objective of this study is to analyze the effect of ownership structure and organizational slack on corporate social responsibility (CSR) disclosure via annual report published by banks listed at Bursa Efek Indonesia from 2011 to 2013.
The test results indicate positive and significant impact oforganizational slack on CSR disclosure. However, none of ownership concentration, government ownership, or foreign ownership has significant effect on CSR disclosure. As for control variables, size significantly influences CSR disclosure while profitability doesn't.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
S59687
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Asri
"Penelitian ini merupakan studi empiris yang bertujuan untuk menemukan fakta terkait tingkat pengungkapan emisi gas rumah kaca di Indonesia, serta untuk membuktikan ada atau tidaknya pengaruh independensi dewan, gender diversity dalam dewan, dan komite tanggung jawab sosial/lingkungan perusahaan terhadap tingkat pengungkapan emisi gas rumah kaca. Pengungkapan emisi gas rumah kaca diukur dengan menggunakan indeks berdasarkan ISO 14064-1. Pengolahan data penelitian dilakukan dengan metode Ordinary Least Square (OLS) untuk data cross section. Penelitian menemukan bahwa rata-rata tingkat pengungkapan emisi gas rumah kaca pada industri sumber daya alam dan manufaktur di Indonesia hanya 9,33% dimana 73,23% perusahaan memiliki tingkat pengungkapan di bawah rata-rata. Penelitian juga menemukan bahwa independensi dewan dan keragaman jender tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan emisi gas rumah kaca, sedangkan Keberadaan komite tanggung jawab sosial/lingkungan memiliki pengaruh signifikan dan bersifat positif terhadap tingkat pengungkapan emisi gas rumah kaca. Keberadaan komite tanggung jawab sosial/lingkungan di dalam perusahaan menyebabkan kenaikan tingkat pengungkapan gas rumah kaca sebesar 6,60%.

This research is an empirical study that aims to find facts related to the level of greenhouse gas disclosure in Indonesia, as well as to prove the influence of board independence, board gender diversity, and the existence of corporate social responsibility/environmental committee to the level of greenhouse gas disclosure. Greenhouse gas disclosure measured using an index based on ISO 14064-1. Model in this research is multiple regression model which conducted by Ordinary Least Square (OLS) for cross section data. This study found that the average level of greenhouse gas disclosure in the natural resource and manufacturing industries in Indonesia is only 9,33% while 73,32% of companies have level of disclosure below average. This study also found that board independence and gender diversity don?t have significant effect on the level of greenhouse gas disclosure, while the existence of corporate social responsibility/environmental committee has a significant and positive effect on the level of greenhouse gas disclosure. The existence of corporate social responsibility/environmental committee in the company increases the level of greenhouse gas disclosure by 6,60%."
Depok: Universitas Indonesia, 2016
S62921
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ngaisatun Kholifah
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh internal website media exposure dan external media exposure terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial (CSR) dengan variabel moderasi ukuran perusahaan dan sektor industri. Sampel yang diambil dalam penelitian ini berjumlah 82 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2 tahun (2013-2014). Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan external media exposure berpengaruh positif terhadap pengungkapan CSR, sedangkan internal website media exposure tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Ukuran perusahaan dan sektor industri memperlemah pengaruh external media exposure terhadap pengungkapan CSR dan tidak memoderasi pengaruh internal website media exposure terhadap pengungkapan CSR.

The research aims toanalyze the effects of internal media exposure and internal website media exposure on Corporate Social Responsibility (CSR) disclosure with moderatio variable size and industry sector. The samples of this resarch are 82 companies listed in Indonesian Stock Exchange for 2 period (2013-2014). Hypotesis is tested by using multiple regressions analysis.
These results indicate that external media exposure have positive effect on CSR disclosure, while internal website media exposure have not effect on Corporate Social Responsibility (CSR). Size and industry sector weakens the effects of website media exposure agains CSR disclosure and have not effect the internal website media exposure agains CSR disclosure.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63775
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yola Friana
"Tesis ini bertujuan untuk menguji pengaruh struktur kepemilikan saham institusional, jumlah dewan direksi, jumlah komite audit dan pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) terhadap nilai perusahaan PT Bumi Resources, Tbk periode 2007-2011. Penelitian ini adalah studi kasus dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia dan analisis data dilakukan dengan metode regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penelitian secara parsial terhadap variabel independen struktur kepemilikan saham oleh pihak institusional mempunyai pengaruh positif yang bertolak belakang dengan hasil penelitian atas variabel jumlah komite audit yang berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan.
Hasil penelitian atas variabel independen jumlah dewan direksi dan pengungkapan CSR ditemukan bahwa kedua variabel tersebut tidak mempunyai pengaruh terhadap nilai perusahaan (price book value). Sedangkan hasil pengujian atas pengaruh variabel-variabel independen terhadap variabel dependen secara simultan menunjukkan bahwa variabel independen (kepemilikan saham institusional, jumlah dewan direksi, jumlah komite audit, dan pengungkapan CSR) berpengaruh secara simultan terhadap nilai perusahaan PT Bumi Resources, Tbk periode 2007-2011.

The purpose of this research is to examine the influence of institutional ownership, size of board of directors, size of audit committee and Corporate Social Responsibility disclosure to firm value of PT Bumi Resources, Tbk period 2007-2011. This research is a case study and using secondary data obtained from Indonesian Stock Exchange. The analysis methods of this research used multiple regresion linear.
The result of this research indicate that institutional ownership has a positive effect to firm value (price book value), in contrast with size of audit committee which has a negative effect to firm value (price book value). Meanwhile, size of board of directors and Corporate Social Responsibility disclosure have no significant effect to firm value (price book value). Existence of institutional ownership, size of board of directors, size of audit committee and Corporate Social Responsibility disclosure simultaneously have a significant effect to firm value (price book value) of PT Bumi Resources, Tbk period 2007-2011.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
T34641
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jonathan Rivanus Satyamulya
"Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh ukuran dewan komisaris dan independensi terhadap Corporate Social Responsibility Disclosure (CSRD). Sampel penelitian ini adalah 29 Bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada 2013-2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran dewan komisaris memberikan pengaruh positif terhadap CSRD. Hal ini karena ukuran dewan komisaris yang lebih besar memiliki keterampilan dan keahlian yang lebih besar yang dapat mendorong CSRD. Tetapi penelitian ini tidak dapat membuktikan pengaruh independensi dewan komisaris terhadap CSRD.

This study aims to empirically examine the effect of the size of the board of commissioners and independence of Corporate Social Responsibility Disclosure (CSRD). The research sample was 29 banks listed on the Indonesia Stock Exchange in 2013-2017. The results showed that the size of the board of commissioners had a positive influence on CSRD. This is because the size of the board of commissioners has greater skills and expertise that can encourage CSRD. But this research cannot prove the influence of the independence of the board of commissioners on CSRD."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Risca Valennia
"Skripsi ini menjelaskan pengaruh dari pengungkapan tanggung jawab sosial yang dilakukan oleh perusahaan publik Indonesia kepada peringkat obligasi yang diterbitkannya untuk periode 2011 sampai 2015. Skripsi ini ingin mengetahui jika aktivitas tanggung jawab sosial yang baik (superior) akan berdampak kepada baiknya kredit rating dari obligasi yang diterbitkan perusahaan tersebut. Berdasarkan sampel dari 94 obligasi berbeda yang diterbitkan oleh 35 perusahaan di Indonesia, skripsi ini menemukan bukti yang kuat bahwa peforma yang superior dari Corporate Social Performance menghasilkan rating obligasi yang lebih baik dengan menggunakan OLS model dalam mengregresikan nilai tanggung jawab sosial perusahaan berdasarkan GRI Index dan variable-variabel controlnya (ratio leverage, tanggal jatuh tempo obligasi, dan nilai terbit obligasi).

This thesis discusses the impact of disclosure from Corporate Social Responsibility activities performed by public listed companies in Indonesia to their bond credit ratings for period of 2011 to 2015. This thesis is interested whether superior performance in CSR results in greater bond credit ratings of the company. Based on a sample of 94 different bonds issued by 35 companies in Indonesia, this thesis finds strong evidence that superior corporate social performance results in greater bond credit rating by using OLS model in regressing CSR score based on GRI index and the control variables (Leverage, Bond Maturity and Bond Issue Size)."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63019
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Maria Natalia
"Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap kinerja pasar dengan corporate governance sebagai variable moderasi. Dalam penelitian ini, pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan diukur dengan menggunakan metode content analysis dengan mengacu pada pedoman GRI G3.1, sementara skor corporate governance diukur dengan menggunakan CG scorecard yang dikembangkan oleh Utama, et al. (2014). CG scorecard tersebut mengacu pada ASEAN CG Scorecard dan telah disesuaikan dengan konteks Indonesia dan terdiri dari 130 pertanyaan.
Dengan menggunakan sampel 53 perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2011-2013, hasil penelitian menunjukkan bahwa pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan tidak berpengaruh pada kinerja pasar, corporate governance memiliki pengaruh positif terhadap kinerja pasar dan corporate governance tidak terbukti memperkuat pengaruh positif pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap kinerja pasar. Hal ini dapat disebabkan karena masalah pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan adalah hal yang relatif baru di Indonesia dan sebagian besar investor memiliki persepsi yang rendah terhadap hal tersebut. Selain itu, investor di Indonesia lebih peduli dengan corporate governance yang baik daripada pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan saja.

This study is aimed to investigate the effect of corporate social responsibility disclosure on market performance with corporate governance as moderating variable. In this study, the corporate social responsibility disclosure measured using the content analysis method with reference to the GRI G3.1 guidelines, while corporate governance scores measured using CG scorecard developed by Utama, et al. (2014). That scorecard refers to the ASEAN CG Scorecard and has been adapted to the context of Indonesia and consists of 130 questions.
By using a sample of 53 manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange (IDX) 2011-2013, the results showed that corporate social responsibility disclosure have no effect on market performance, corporate governance have positive effect on market performance and corporate governance cannot strengthen positive effect corporate social responsibility disclosure on market performance. It can be caused due to the issue of corporate social responsibility disclosure is a relatively new in Indonesia and most investors have a low perception towards it. In addition, investors in Indonesia was more concerned with good corporate governance rather than the extent of corporate social responsibility alone.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T43515
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Setiafitrie Yuniarti
"Penelitian ini menganalisis pengaruh tiga jenis slack resources (financial slack, innovational slack, dan managerial slack) terhadap nilai perusahaan perdana atau IPO value yang diukur dengan jumlah proceeds pada saat IPO serta discretionary current accruals sebagai variabel moderasi dalam mengukur kualitas pelaporan keuangan. Enam puluh dua sampel diuji dari 4 sektor industri (basic industry & chemicals, agriculture, others, dan trade, services & investment) dengan menggunakan metode regresi linear berganda.
Hasil analisis menunjukkan bahwa Innovational Slack memiliki pengaruh positif dan non-linear negatif (U-Terbalik) terhadap nilai perusahaan perdana. Working capital slack tidak memiliki pengaruh terhadap IPO value. Cash reserve slack memiliki pengaruh positif dan experience slack memiliki pengaruh negatif terhadap nilai perusahaan perdana. Discretionary current accruals mempengaruhi secara negatif hubungan cash reserves slack terhadap nilai perusahaan perdana. Berkebalikan dengan hipotesis yang diajukan, jumlah executives slack memiliki pengaruh negatif dan non-linear positif (Berbentuk U) terhadap nilai perusahaan perdananya.

This study examines the impact of three types of slack resources (financial slack, innovational slack, and managerial slack) on IPO Value, measured by the amount of proceeds gained at the time of IPO and discretionary current accruals as moderating variable in measuring financial reporting quality By using multiple linear regression method, 62 sample tested from four different sectors (basic industry & chemicals, agriculture, others, and trade, services & investment).
Analysis result shows that innovational slack has positive and negative non-linear effects (Reversed-U-Shape) on IPO Value. Working capital slack has no effect on IPO value. Cash reserve slack has positive effect but experience slack has negative effect on IPO Value. Discretionary current accruals has negative effect in the relationship of cash reserves slack to IPO value while working capital slack still has no effect on IPO value. Contrary to hypotheses, executives slack has negative and positive non-linear effect (U-Shape) on the IPO Value."
Depok: Universitas Indonesia, 2016
T45454
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Inna Rahmania Anindita
"Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh tanggung jawab sosial terhadap penghindaran pajak perusahaan dan menganalisis apakah pengaruh keberagaman gender, dewan komisaris independen, keberagaman usia dan kewarganegaraan pada dewan komisaris akan memperlemah pengungkapan tanggung jawab sosial terhadap penghindaran pajak perusahaan. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan teknik purposive sampling dan mempunyai sampel sebesar 101 perusahaan yang terdaftar di BEI dengan periode penelitian 2012-2016. Penelitian ini membuktikan terdapat pengaruh negatif pengungkapan tanggung jawab sosial terhadap penghindaran pajak. Keberagaman gender dan kewarganegaraan dalam dewan komisaris terbukti memperlemah pengaruh negatif pengungkapan tanggung jawab sosial terhadap penghindaran pajak perusahaan. Sedangkan dewan komisaris independen dan keberagaman usia tidak mempengaruhi hubungan antara pengungkapan tanggung jawab sosial dan penghindaran pajak perusahaan

This study was conducted to analyze the effect of corporate social responsibility to tax avoidance and to analyze the effect of gender diversity, independent commissioners, the diversity of ages and nationality of the board of commissioners will weaken the disclosure of corporate social responsibility to tax avoidance. This study uses secondary data with purposive sampling technique and has a sample of 101 companies listed on the BEI with the period 2012 2016. This study proves that there is a negatif impact of CSR disclosure to tax avoidance. The diversity of gender and nationality in the commissioners board proves to weaken the negatif impact of disclosure of corporate social responsibility on tax avoidance. While independent comissioners and age diversity does not affect the relationship between disclosure of corporate social responsibility and tax avoidance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>