Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 227927 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Azka Aulia Syafitri
"Handover keperawatan merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh perawat. Berdasarkan bukti yang didapatkan dari penelitian, kegagalan proses handover berpotensi menyebabkan insiden keselamatan pasien, kesalahan medikasi, hingga ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan keperawatan. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan metode ISBAR dan CARE team protocol dalam pelaksanaan handover di ruang rawat inap Rumah Sakit X. Metode: Penulis menggunakan metode case report yang dimulai dengan melakukan observasi dan wawancara, menerapkan inovasi penyelesaian masalah menggunakan evidence-based practice, dan evaluasi. Penerapan intervensi: Implementasi dengan sosialisasi dan penerapan metode ISBAR dan CARE team protocol dilakukan kepada 12 orang perawat kemudian mengevaluasi penerapannya kepada 6 orang perawat. Hasilnya, perawat melakukan penyampaian informasi secara lebih terstruktur dibuktikan dengan penerapan ISBAR yang lebih optimal (Idenity 100%; Situation 86%; Background 35%; Assessment 35%; Recommendation 100%). Sikap perawat selama handover juga menunjukkan perubahan yang positif ditandai dengan penerapan komponen CARE team protocol yang cukup optimal (Connect 100%; Ask 50%; Respond 60%; Empathise 100%) dan hasil kuesioner menunjukkan skor persepsi perawat terhadap pelaksanaan handover meningkat sebanyak 14,88% (Pre = 375; Post =431).Rekomendasi: optimalisasi ISBAR dan CARE team protocol dalam handover dapat diterapkan untuk mencapai handover yang efektif.

Nursing handover is one of the routine activities carried out by nurses. Based on evidence obtained from research, failure in the handover process has the potential to cause patient safety incidents, medication errors, and patient dissatisfaction with nursing services. Objective: This study aims to evaluate the application of the ISBAR method and CARE team protocol in implementing handovers in the inpatient room at Hospital X and evaluation. Method: Author uses a case report method, begins by conducting observations and interviews, applying innovative problem solving using evidence-based practice, and evaluation. Intervention: Implementation with socialization and application of the ISBAR method and CARE team protocol was carried out on 12 nurses and then evaluated its application on 6 nurses. As a result, nurses conveyed information in a more structured manner as evidenced by more optimal application of ISBAR (Identity 100%; Situation 86%; Background 35%; Assessment 35%; Recommendation 100%). Nurses' attitudes during the handover also showed positive changes marked by the implementation of the CARE team protocol components which were quite optimal (Connect 100%; Ask 50%; Respond 60%; Empathise 100%) and the results of the questionnaire showed that the nurse's perception score regarding the implementation of the handover increased by 14. 88% (Pre = 375; Post = 431). Recommendation: optimization of ISBAR and CARE team protocol in handover can be applied to achieve effective handover.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
PR-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Alya Ishfahanie
"Penggunaan metode komunikasi dalam pelaksanaan di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit X mengacu pada SOP yang berlaku yaitu komunikasi SBAR dalam format SOAP. Hasil karya tulis ini bertujuan untuk menganalisis penerapan K-ISBAR tool dalam pelaksanaan handover di ruang rawat inap Rumah Sakit X. Metode penulisan yang digunakan pada karya tulis ini yaitu case report dengan hasil analisis yang didapatkan dari observasi, wawancara, dan telusur dokumen. Hasil analisis pada karya tulis ini menunjukkan bahwa penyampaian informasi dalam pelaksanaan handover belum efektif sehingga diterapkan evidence-based practice berupa metode komunikasi K-ISBAR. Hal ini berkaitan dengan fungsi pengarahan dan peran interpersonal pada head nurse dan primary nurse yang belum optimal. Evaluasi penerapan komunikasi K-ISBAR masih belum maksimal. Hasil karya tulis ini merekomendasikan head nurse dan primary nurse untuk melakukan pengarahan dalam bentuk adaptasi serta evaluasi penerapan metode komunikasi yang terstruktur dalam pelaksanaan handover.

Communication method that used during handover in inpatient room at X hospital refers to the SOP, which is SBAR communication in the SOAP format. This study aims to analyze the implementation of K-ISBAR tool during handovers in inpatient rooms at X Hospital. Case report research with the result of the analysis obtained through observations, interviews, and document research method. The results of the analysis in this paper show that the delivery of information in the handover implementation has not been effective so that evidence-based practice is applied in the form of the K-ISBAR communication method. This is related to the function of directing and interpersonal roles in the head nurse and primary nurse which are not optimal. Evaluation of the application of K-ISBAR communication is still not optimal. It is recommended for head nurse and primary nurse to conduct briefings in the form of adaptation and evaluation of the application of structured communication methods in carrying out handovers."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Ade Irma Putri Wani
"Dalam memberikan pelayanan keperawatan, perawat harus mampu berkomunikasi secara efektif. Komunikasi yang efektif dapat terlihat dari penerapan kegiatan conference yang berhubungan langsung dengan proses handover setiap pergantian shift dilakukan. Conference merupakan kegiatan diskusi yang membahas terkait kegiatan selama shift sebelum melakukan operan shift berikutnya yang dilakukan oleh clinical care manager, head nurse, primary nurse dan associate nurse. Jika pelaksanaan conference tidak dilakukan dengan baik, maka informasi yang didapatkan saat proses handover dapat menjadi tidak efektif. Handover yang efektif akan mendukung kesinambungan pengobatan maupun perawatan pasien. Oleh sebab itu, dibutuhkan adanya komunikasi yang jelas dalam pemberian asuhan keperawatan, serta tim perawat akan sangat terbantu dalam memberikan perawatan yang optimal kepada pasien. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan conference terhadap proses handover di ruang rawat inap lantai X. Penelitian ini dilakukan sejak tanggal 8 Mei sampai dengan 20 Mei 2024, dengan metode deskriptif. Sampel pada penelitian ini berjumlah 12 orang, menggunakan teknik pengambilan sampel yakni total sampling. Pengumpulan data didapatkan melalui observasi dan wawancara. Setelah data didapatkan, terlihat bahwa perawat di ruangan masih perlu diberikan edukasi terkait pelaksanaan conference agar merasa terbiasa dan mau mampu melakukan conference setiap pergantian shift. Untuk itu diharapkan adanya pelaksanaan workshop MPKP dan roleplay MPKP yang dilakukan di setiap ruangan di rumah sakit, sehingga pelaksanaan kegiatan conference dapat diterapkan sesuai standar dan kebutuhan dari rumah sakit.

In providing nursing services, nurses must be able to communicate effectively. Effective communication can be seen from the implementation of conference activities which are directly related to the handover process at each shift change. A conference is a discussion activity that discusses activities during a shift before carrying out the next shift carried out by the clinical care manager, head nurse, primary nurse and associate nurse. If the conference is not carried out well, the information obtained during the handover process may become ineffective. Effective handover will support continuity of treatment and patient care. Therefore, clear communication is needed in providing nursing care, and the nursing team will be greatly helped in providing optimal care to patients. This research aims to analyze the implementation of the conference on the handover process in the inpatient room on floor X. This research was conducted from May 8 to May 20 2024, using descriptive methods. The sample in this study consisted of 12 people, using a sampling technique, namely total sampling. Data collection was obtained through observation and interviews. After the data was obtained, it was seen that the nurses in the room still needed to be given education regarding the implementation of conferences so that they felt used to it and were able to conduct conferences every shift change. For this reason, it is hoped that there will be MPKP workshops and MPKP roleplays carried out in every room in the hospital, so that the implementation of conference activities can be implemented according to the standards and needs of the hospital.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
PR-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Arni Sunarti
"Kesiapan perawat dalam menjalankan asuhan keperawatan yang optimal akan memberikan keberhasilan pelayanan di rumah sakit. Pentingnya asuhan keperawatan primer di rumah sakit sebagai metode yang mampu meningkatkan partisipasi perawat dalam menjalankan tugas. Metode keperawatan primer ini memiliki keunggulan dalam menjadikan perawatan pasien lebih humanis dan care dibandingkan asuhan keperawatan lainnya.Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi determinan kesiapan perawat dalam menjalankan asuhan keperawatan primer di ruang rawat inap. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian cross-sectional pada 112 perawat di ruang rawat inap.Hasil penelitian menunjukkan krakteristik usia responden, lama kerja dan level PK tidak ada hubungan dengan pelaksanaan asuhan keperawatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa determinan kesiapan perawat diantaranya motivasi, pengetahuan, keterampilan kompetensi, dan organisasi memiliki hubungan yang bermakna terhadap pelaksanaan asuhan keperawatan primer (<0.05), aktor yang paling besar adalah motivasi perawat (2.568). Penelitian ini merekomendasikan dukungan manajemen dalam meningkatkan motivasi perawat primer sebagai determinan penentu kesiapan perawat dalam menjalankan metode asuhan keperawatan primer di ruang rawat inap dengan harapan dapat meningkatkan dedikasi, keterlibatan, dan ketangguhan mereka dalam melaksanakan asuhan keperawatan di ruang rawat inap.

Readiness of nurses to carry out optimal nursing care give result in successful service in the hospital. The importance of primary nursing care in hospitals as a method that can increase nurse participation in carrying out their duties. This primary nursing method has the advantage of making patient care more humane and caring compared to other nursing care methods. The aim of this research is to identify the determinants of nurses' readiness in carrying out primary nursing care in the inpatient room. The research method used a quantitative approach with a cross-sectional research design on 112 nurses in inpatient rooms. The research results showed that the characteristic of respondents age, length or work and competence level were not related to the implementation of nursing care. The research results showed that the determinants of nurses readiness, including motivation, knowlwdge, skills, competence,and organization, had a significant relationship with the implementation of primary nursing care (p<0.05), the most important factor is nurse motivation. This research recommends management support in increasing the motivation of primary nurses as a determinant of nurses readiness to carry out primary nursing care methods in patient ward wwith the hope of increasing their dedication, involvement and resilience in carrying out nursing care in the patient ward."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Oktivani Budi Nur Fajri
"Asuhan keperawatan berkelanjutan adalah suatu proses asuhan keperawatan secara komprehensif dengan melibatkan pasien dalam pengambilan keputusan dan penyusunan rencana asuhan keperawatan dari pasien masuk hingga pasien pulang sesuai dengan kebutuhan pasien. Implementasi asuhan keperawatan berkelanjutan dapat meningkatkan kepuasan pasien, meningkatkan outcomes pasien, dan mengurangi jumlah pasien datang kembali ke rumah sakit. Di ruang rawat inap sudah terdapat Standar Prosedur Operasional (SPO) Kontinuitas Pelayanan Pasien yang mencakup asuhan keperawatan dari pasien masuk hingga pasien pulang. Metode analisis menggunakan metode observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil analisis, perawat di ruang rawat inap medikal dan bedah dewasa telah mengimplementasikan setiap tahap SPO Kontinuitas Pelayanan Pasien. Implementasi asuhan keperawatan berkelanjutan di ruang rawat inap perlu dipertahankan dan terus diimplementasikan selama merawat pasien namun pada SPO Kontinuitas Pasien perlu mengatur proses follow up care sebagai salah satu bagian dari asuhan keperawatan berkelanjutan.

Continuity of nursing care is a process of nursing care in a comprehensive manner by involving the patient in decision making and preparation of a nursing care plan from the patient in until the patient returns according to the patient's needs. Implementation of continuous nursing care can increase patient satisfaction, improve patient outcomes, and reduce the number of patients readmission. Methods of analysis using observation and interview methods. In the inpatient room there is already a Standard Operating Procedure (SOP) Continuity of Patient Services which includes nursing care from the patient entering until the patient returns. Based on the results of the analysis, nurses in adult medical and surgical inpatient rooms have implemented each stage of the Continuity of Patient Services procedures. The implementation of continuous nursing care in the inpatient room needs to be maintained and continues to be implemented while caring for the patient but in the Continuity of Patient Services SPO it is necessary to regulate the follow-up care process as a part of continuous nursing care."
2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Tambunan, Aprillia Sriduma
"Penelitian ini bertujuan untuk menghitung biaya rata-rata 10 diagnosa penyakit terbanyak dan termahal peserta Program Pelayanan Kesehatan Karawang Sehat di Kabupaten Karawang periode Januari-Desember 2018. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan menggunakan desain cross sectional. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang didapatkan dari data klaim Program Pelayanan Kesehatan Karawang Sehat. Analisis yang dilakukan adalah analisis Univariat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta laki-laki mendapatkan pelayanan rawat inap terbanyak yaitu 50,4% dari seluruh klaim. Rata-rata umur peserta yang mendapatkan pelayanan rawat inap adalah 33,41 tahun dan rata-rata lama hari rawat adalah 4,86 hari. Typhoid Fever merupakan penyakit rawat inap terbanyak, penyakit rawat inap termahal yaitu Hydrocephalus, unspecified dengan biaya Rp213.576.000,00. Biaya rata-rata perawatan paling besar peserta Program Pelayanan Kesehatan Karawang Sehat periode Januari - Desember 2018 pada 10 penyakit rawat inap terbanyak adalah penyakit Tuberculosis of lung, confirmed by unspecified means yaitu sebesar Rp5.393.807,55 dan pada 10 penyakit rawat inap termahal adalah Presence of cerebrospinal fluid drainage device yaitu sebesar Rp34.804.500,00. Saran untuk Program Pelayanan Kesehatan Karawang Sehat adalah melakukan kegiatan promotif dan preventif pada penyakit-penyakit rawat inap yang terbanyak terjadi pada peserta Program Pelayanan Kesehatan Karawang Sehat. Melakukan pemeriksaan berulang terhadap klaim 10 diagnosa penyakit rawat inap termahal dengan jumlah kasus yang besar untuk menghindari terjadinya pembengkakan biaya dan fraud. Melakukan kerjasama dengan Dinas Sosial dan Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil untuk mengatasi data kependudukan penduduk miskin Kabupaten Karawang, sehingga dapat diintegrasikan ke dalam skema Jaminan Kesehatan Nasional.

This study aims to calculate top 10 diagnosis of disease and top 10 expensive disease inpatient care among participants of the Healthy Karawang Health Service Program in Karawang Regency, January-December 2018. This research is a quantitative descriptive study using a cross sectional design. The data used in this study are secondary data obtained from the claims data of the Karawang Sehat Health Service Program. The analysis carried out was Univariate analysis. The results of this study indicate that the male participants received the most inpatient services, namely 50.4% of all claims. The average age of participants who received inpatient services was 33.41 years and the average length of stay was 4.86 days. Typhoid Fever is the most hospitalized disease, the most expensive inpatient disease, Hydrocephalus, unspecified at a cost of Rp213.576.000,00. The highest average cost of care for participants in the Healthy Karawang Health Service Program for the period of January - December 2018 in the 10 most inpatient diseases was Tuberculosis of Lung, confirmed by unspecified means which was Rp5.393.807,55 and in the 10 most expensive inpatient diseases Presence of cerebrospinal fluid drainage device is Rp34.804.500,00. Suggestions for the Karawang Sehat Health Service Program are to carry out promotive and preventive activities in hospitalized diseases, which mostly occur in the participants of the Healthy Karawang Health Service Program. Conduct repeated checks on claims of 10 most expensive inpatient diagnoses with a large number of cases to avoid the occurrence of cost overruns and fraud. Collaborating with the Social Service and Population and Civil Registry Service to address the population data of the poor population of Karawang Regency, so that it can be integrated into the National Health Insurance scheme."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Salsa Sangha Mitta
"Grafik Barber-Johnson digunakan untuk menghitung nilai efisiensi rawat inap dengan menggunakan parameter Bed Occupancy Rate (BOR), Average Length of Stay (aLOS), Turn Over Interval (TOI), dan Bed Turn Over (BTO). Ruang rawat inap kelas perawatan general memiliki nilai BOR harian terendah dibanding kelas perawatan lain yang ada di Rumah Sakit Mayapada Tangerang pada Triwulan I-III tahun 2022. Selain itu, nilai BOR setiap bulannya tidak memenuhi nilai ideal Barber-Johnson dan ada beberapa bulan nilai aLOS yang juga di bawah standar nilai ideal. Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed method dengan desain kuantitatif untuk perhitungan efisiensi penggunaan tempat tidur menggunakan pendekatan Barber-Johnson, dan kualitatif untuk melihat faktor yang mempengaruhi nilai efisiensi tersebut. Hasil penelitian yang didapat menunjukkan nilai BOR dan TOI setiap bulan serta triwulan I-III tidak memenuhi nilai ideal BOR (75-85%) dan TOI (1-3 hari) teori Barber-Johnson. Nilai aLOS Januari, Juni, Juli, Agustus, dan triwulan III tidak memenuhi nilai ideal aLOS (3-12 hari) Barber-Johnson. Nilai BTO dari periode triwulan I-III mencapai 27.21 kali. Berdasarkan hasil wawancara informan berupa perawat, kepala departemen rawat inap, dan unit RMIK di Rumah Sakit Mayapada ditemukan faktor permintaan tempat tidur yang rendah di kelas perawatan general sehingga mempengaruhi nilai efisiensi kelas perawatan tersebut. Sementara itu, untuk faktor sarana dan fasilitas, tenaga kesehatan, pasien pulang atas permintaan sendiri, dan pasien yang dirujuk atau dipindahkan tidak memiliki pengaruh besar terhadap nilai efisiensi.

The Barber-Johnson Graphic is used to evaluate the value of inpatient efficiency using the indicators Bed Occupancy Rate (BOR), Average Length of Stay (aLOS), Turn Over Interval (TOI), and Bed Turn Over (BTO). The general inpatient room has the lowest daily BOR value compared to other classes at Mayapada Tangerang Hospital in Quarters I-III 2022. In addition, the monthly BOR value and there have been several months of aLOS values, which are also below the ideal value standard. This study uses a mixed-methods approach with a quantitative design to calculate the efficiency of using a bed using the Barber-Johnson approach and a qualitative design to find the factors that influence the value of this efficiency. The research results obtained show that the BOR and TOI values every month and quarters I–III do not meet the ideal values of BOR (75–85%) and TOI (1-3 days) of the Barber-Johnson theory. The aLOS values for January, June, July, August, and the third quarter do not meet the Barber-Johnson ideal aLOS values (3–12 days). The BTO value from the I-III quarter reached 27.21 times. Based on the results of interviews with informants in the form of nurses, heads of inpatient departments, and the health information unit at Mayapada Hospital, it was found that the demand for beds was low in the general care class, which affected the efficiency value. On the other hand, facilities, health workers, forced discharge patients, and referred or transferred patients do not have a big influence on the value of efficiency."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dede Sri Mulyana
"Keselamatan pasien (patient safety) rumah sakit adalah suatu sistem dimana rumah sakit membuat asuhan pasien lebih aman. Sistem tersebut meliputi: assesmen resiko, identifikasi dan pengelolaan hal yang berhubungan dengan risiko pasien, dan seterusnya. Sejak dideklarasikannya pelaksanaan Patient Safety di Rumah Sakit X pada tahun 2009 hingga tahun 2011, tercatat Insiden Keselamatan Pasien (IKP) sebanyak 171 kasus, dimana IKP paling banyak yaitu sekitar 60% terjadi di pelayanan rawat inap. Melalui penelitian ini, dianalisis penyebab terjadinya IKP di ruang perawatan Rumah Sakit X. Studi dilakukan terhadap 100 perawat pelaksana dengan menggunakan desain cross sectional untuk melihat bentuk hubungan antara variabel individu, kompleksitas pengobatan, kerjama, gangguan/ interupsi, komunikasi, Standar Prosedur Operasional, dan kenyamanan tempat kerja terhadap kejadian IKP.
Hasil penelitian menunjukkan variabel karakteristik individu, yang terdiri dari usia, masa kerja, dan kompetensi; dan variabel kerja sama yang memiliki hubungan yang signifikan terhadap kejadian IKP dengan nilai P value masing-masing sebesar 0.028, 0.010, 0.028, dan 0.012. Dengan kata lain variabel yang paling berpengaruh terhadap kejadian IKP adalah variabel karakteristik individu sehingga hasil studi ini bisa menjadi pertimbangan bagi Bagian SDM, Komite Keperawatan dan Bagian Keperawatan Rumah Sakit X dalam melakukan seleksi dan pengembangan SDM Keperawatan dalam upaya meningkatkan keselamatan pasien.

Patient safety is a system to make patient care become safer. The systems include risk assessment, identifying and managing the risks associated with patient, and so on. Since the patient safety program has been declared in "X" Hospital in 2009 until 2011, there are 171 cases recorded as a number of the patient safety incident (PSI), most cases about 60% occur in inpatient unit. Through this study, determinants of PSI in inpatient unit X Hospital are analyzed. Study is applied to 100 nursing staffs by cross sectional study design in order to observe the correlation between variable of individual characteristic, medication complexity, teamwork, interruption, communication, standard of procedure operational, and work place comfortable to PSI.
Result shows that there is a significant correlation between variable of individual characteristic (include age, working time, and levels of competence) and teamwork to PSI, with the P value: 0.028, 0.010, 0.028, and 0.012. In other word, the most significant variable to PSI is individual characteristic variable so it could be a consideration to recruit and do improvement based on patient safety by Human Resources, Nursing Committee and Nursing Unit of X Hospital.
"
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2013
T32578
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Usman Sasyari
"Analisis ketenagaan keperawatan diperlukan dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ketenagaan keperawatan di Ruang Rawat Inap dan Intensif Rumah Sakit Umum Kota Tasikmalaya. Rancangan penelitian secara deskriptif komparatif dengan metode cross sectional. Sampel sebanyak 1530 pengamatan shift dinas pada 17 Ruang Rawat Inap dan Intensif. Hasil penelitian menunjukkan terdapat ketidaksesuaian kehadiran tenaga perawat berdasarkan perencanaan dengan kebutuhan tenaga perawat berdasarkan tingkat ketergantungan pasien pada setiap shift dinas (p<0,05). Disarankan adanya penyesuaian penempatan dan pemenuhan kebutuhan tenaga perawat dengan memperhatikan beban kerja.

Nursing workforce analysis is needed in improving quality of health service. This study aimed to analyze nursing workforce at Inpatient and Intensive care units of Tasikmalaya City General Hospital. This descriptive-comparative study used cross-sectional approach. Sample of 1530 observations duty shifts on 17 Inpatient and Intensive care units. The results showed discrepancy between the attendance of nurses based on planning as well the needs of nurses based on level of patients? dependence on each shift duty (p<0.05). Recommended placement and adjustment needs of nurses with respect to workload."
Depok: Universitas Indonesia, 2013
T32935
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fani Hestiana Sari
"Perawat menjadi profesi yang berada di dekat pasien selama 24 jam, tiga shift dari pagi, sore, dan malam. Periode peralihan ke perawat yang berbeda membutuhkan komunikasi efektif untuk menjamin keselamatan pasien. Akibat tingginya peluang miskomunikasi dan kegagalan informasi, maka diperlukan suatu standar pelaksanaan handover untuk mencegah risiko cedera pada pasien. Metode penulisan yang digunakan yaitu Case Report, dengan tahap pertama mengidentifikasi masalah melalui observasi dan wawancara langsung. Tahap kedua melalui analisis dengan studi kepustakaan dan tindakan. Tahap ketiga menyusun pembahasan dan rekomendasi. Hasil laporan kasus ini menunjukkan dari enam tahap bedside handover, tahapan yang memiliki persentase subtahap tertinggi (100%) yaitu tahap introduksi/perkenalan. Laporan kasus ini merekomendasikan perawat untuk menyimpulkan dan menyampaikan tindakan yang akan diberikan pada pasien untuk hari itu selama shiftnya berlangsung. Laporan kasus ini menyimpulkan bahwa penerapan bedside handover masih perlu dilakukan secara optimal.
Nurses become a profession that provide 24-hour care to patients, three shifts from morning, afternoon, and evening. The transition period to different nurses requires effective communication to ensure patient safety. Due to the high risk of miscommunication and information failure, a standarized handover implementation is needed to prevent patients injury. The case report study has been used as a method to write this article through several stages. The first stage was identify the problem through direct observation and interviews. The second stage analyzes the literature and action studies. The third stage is to formulate discussions and recommendations. The results showed that Introduction stage have the highest percentage of sub-stages (100%) compared to the other six stages. This case report recommends the nurse to conclude and notify the patients about the intervention has been planned for that day during their shift. This case report concludes that the implementation of bedside handover still needs to carried out optimally."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>