Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 5 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Naolani Riona Faradilla
Abstrak :
Perilaku prososial adalah tindakan sukarela yang bertujuan untuk membantu dan menguntungkan individu lain, termasuk dalam perilaku membantu saat bencana alam. Salah satu faktor yang mendasari seseorang untuk berperilaku prososial adalah kepribadian. Berdasarkan golongan teori Big Five Personality Trait, beberapa golongan telah diidentifikasi memiliki hubungan dalam memberikan bantuan terkait dengan kecenderungan seseorang dalam berperilaku prososial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang mendasari keputusan individual dalam perilaku prososial saat bencana alam terkait dengan faktor psikologis terfokus kepada tipe kepribadian agreeableness dan neuroticism. Dengan menggunakan metode penelitian korelasional, survey online diberikan kepada pengguna di sosial media (N = 327). Hasil menunjukan bahwa tipe kepribadian agreeableness memiliki korelasi positif dengan perilaku prososial dalam memberikan bantuan secara sukarela, sementara faktor neuroticism tidak terkait dengan keputusan individual dalam berperilaku prososial. Secara keseluruhan, penelitian ini menunjukan kecenderungan seseorang dalam berperilaku prososial, melihat faktor kepribadian yang mempengaruhi intensi dan keterlibatan seseorang dalam melakukan perilaku menolong saat bencana alam. ......Prosocial behaviour characterised as the actions that benefit others, and personality is one of the factors that contribute to the likelihood of engaging in such behaviours including helping during natural disaster. Among the Big Five personality traits, certain traits have been found to have a relationship with prosocial and helping behaviours. This study analyses the underlying factors of helping decision and prosocial behaviour during natural disaster correlating to psychological factors more specifically on personality traits of agreeableness and neuroticism. Using correlational design, the relationship of agreeableness and neuroticism traits with prosocial behaviour is explored by conducting an online survey to the community (N = 327) shared through social media. Overall, these findings suggest that agreeableness and neuroticism correlate to the helping and intentions of prosocial behaviour. The results indicated that agreeableness has a positive correlation with prosocial behaviour while neuroticism was unrelated to individual decision of natural disaster helping behaviour.
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Agatha Cleorena Deborah
Abstrak :
Psikolog sosial dan pakar kepribadian telah membahas bahwa pemahaman kita terhadap perilaku prososial, terutama setelah bencana alam, akan diperkuat dengan memeriksa tingkat empathy dan agreeableness orang. Penelitian ini bermaksud untuk mengembangkan literatur sebelumnya tentang empathy dan agreeableness pada perilaku prososial. Sampel dari 327 anggota komunitas menyelesaikan survei online yang mengukur empati, keramahan, dan perilaku membantu bencana alam. Hasil menunjukkan bahwa bantuan bencana alam didorong oleh tingkat empathy dan agreeableness yang tinggi. Diskusi dilakukan pada implikasi dari hasil ini dan pemanfaatannya. Makalah ini menggunakan istilah “bantuan bencana alam” dan “perilaku prososial” secara bergantian. Psikolog sosial dapat menggunakan hasil penelitian ini untuk memahami lebih lanjut mengapa manusia melakukan perilaku prososial dengan memahami berbagai faktor seperti empathy dan agreeableness. ......Social psychologists and personality experts have discussed that, our comprehension towards prosocial behaviour, especially after natural disasters, will be strengthened by examining people’s degree of empathy and agreeableness. The present study intents on developing previous literatures regarding empathy and agreeableness on prosocial behaviour. A sample of 327 community members completed an online survey measuring empathy, agreeableness, and natural disaster helping behaviour. Results demonstrated that natural disaster helping is driven by high levels of empathy and agreeableness. Discussions were made on the implications of these results and their utilizations. This paper uses “natural disaster helping” and “prosocial behaviour interchangeably”. The results of this study could be used by social psychologists to understand further why humans carry out prosocial behaviours by understanding different factors such as empathy and agreeableness.
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Ria Octaviani
Abstrak :
ABSTRAK
Mobilisasi pengumpulan dana sebagai wujud perilaku prososial, yang dilakukan melalui media sosial dan platform crowdfunding online semakin marak ditengah masyarakat yang semakin rasional khususnya di perkotaan. Hal ini menarik karena di sisi lain solidaritas sosial dalam urbanized society justru merenggang. Berbagai penelitian mengenai perilaku prososial dilatari pada perspektif psikologi sosial yang berfokus pada faktor internal individu seperti motivasi, altruisme dan empati. Studi sebelumnya tidak menggunakan konteks media sosial dan platform crowdfunding online. Berbeda dengan penelitian terdahulu, studi ini menekankan bagaimana peran teknologi di dalam perilaku prososial khususnya masyarakat perkotaan yang akrab dengan teknologi. Studi ini dilakukan pada 85 responden di Jakarta. Sampel penelitian dijaring secara snowball. Temuan dalam studi ini bahwa ternyata masyarakat urban kurang memiliki kecenderungan berperilaku prososial dalam menyumbang melalui media sosial dan platform crowdfunding online meski pemanfaatan teknologi digital menjadi keseharian mereka.
ABSTRACT
Mobilization of fundraising as a form of prosocial behavior, conducted through social media and crowdfunding online platform increasingly rampant amid increasingly rational society, especially in urban areas. This is interesting because on the other hand social solidarity in urbanized society is stretched. Various studies on prosocial behavior are based on a social psychology perspective focusing on individual internal factors such as motivation, altruism and emphathy. Previous studies did not use the context of social media and crowdfunding online platform. Unlike previous research, this study emphasizes how the role of technology in prosocial behavior, especially urban communities are familiar with technology. This study was conducted on 85 respondents in Jakarta. The study sample was collected by snowball. The findings in this study show that urban communities lack the tendency of prosocial behavior to donate through social media and crowdfunding online platforms despite the utilization of digital technology into their daily lives.
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 20187
T50194
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nadya Alifia Putri
Abstrak :
Meningkatnya jumlah bencana alam dari waktu ke waktu telah menghasilkan semakin banyak penelitian yang meneliti korelasi psikologis dari berbagai macam perilaku prososial yang muncul selama bencana alam. Studi ini berkontribusi pada literatur dengan meneliti hubungan antara dua variabel psikologis yang diperkirakan terkait dengan bantuan bencana alam, yaitu empathy dan personal disaster exposure. Untuk penelitian ini, peneliti melakukan survei convenience sampling terhadap 327 orang dari masyarakat. Dalam memilih sample untuk penelitian ini, peneliti mengecualikan siswa dalam mata kuliah terkait yang sedang melakukan proyek penelitian dan orang-orang yang menyatakan bahwa mereka tidak pernah terkena dampak dari bencana alam. Seperti yang telah diprediksikan, hasil penelitian menunjukkan hubungan positif yang signifikan antara empathy dan pertolongan bencana alam. Hasil serupa juga ditemukan pada variabel kedua penelitian dimana juga ditemukan adanya hubungan positif yang signifikan antara personal disaster exposure dan pertolongan bencana alam. Temuan ini kemudian diharapkan bisa berfungsi sebagai prediktor perilaku membantu selama bencana alam. ......The increase in the number of natural disasters over time has resulted in the growing body of research that investigates the psychological correlates of prosocial behaviour that emerges during natural disasters. The present study contributed to the literature by investigating the relationship between two psychological variables that are predicted to be related to natural disaster helping, namely empathy and personal disaster exposure. For this study, we describe a convenience sampling survey of 327 people from the community, excluding students in the course conducting the research project and people who reported to have never been affected by a natural disaster. As expected, the findings show a significant positive relationship between empathy and natural disaster assistance. Similar finding was also discovered in the other variable, as there is a significant positive relationship between personal disaster exposure and natural disaster helping. These findings could serve as a predictor of helping behaviour during natural disasters.
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Nadhila Chairunnisa
Abstrak :
Bencana alam tidak dapat dihindari, terutama dengan perubahan cuaca yang ekstrim secara sporadis. Baru-baru ini, Brisbane mengalami kerusakan parah akibat banjir, memicu sekumpulan perilaku prososial untuk membantu orang lain pada masyarakat. Studi ini dilakukan untuk menguji hubungan antara empati dan jiwa gotong royong, dan perannya dalam kecenderungan prososial masyarakat. Kami menyelidiki empati dan jiwa gotong royong sebagai variabel yang dianggap berhubungan dengan motivasi dibalik perilaku psososial. Data kami dikumpulkan dari 327 peserta. Kami menggunakan Toronto Empathy Questionnaire (Spreng et al., 2009) untuk penyelidikan empati, Brief Sense of Community Scale (Peterson et al., 2008) untuk penyelidikan jiwa gotong royong, dan Helping Behaviour Scale (Bistricky et al., 2019) untuk penyelidikan perilaku prososial. Temuan kami mengilustrasikan bahwa korelasi antara empati dan jiwa gotong royong bersifat positif dan signifikan dalam mendukung munculnya perilaku prososial pada masyarakat. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa mereka yang memiliki tingkat empati dan jiwa gotong royong yang tinggi, meskipun tidak harus dirasakan secara bersamaan, memiliki kecenderungan lebih besar untuk melakukan perilaku prososial. ......Natural disasters are inevitable, especially with the sporadic extreme changes of weather. Recently, Brisbane suffered great damage due to flooding, stimulating a flock of prosocial behaviour of helping from others. This study was conducted to examine the relationship between both empathy and sense of community, and its viable role in people’s prosocial tendencies. We investigate both empathy and sense of community as the variables thought to be responsible for the underlying motivation behind prosocial behaviour. Our data was collected from 327 participants. We utilized the Toronto Empathy Questionnaire (Spreng et al., 2009) to investigate the variable of empathy, Brief Sense of Community Scale (Peterson et al., 2008) to investigate sense of community, and Helping Behaviour Scale (Bistricky et al., 2019) to investigate natural disaster helping. Our findings illustrated that the correlation between empathy and sense of community are both positive and significant in favour of prosocial behaviour. Based on the results, it can be inferred that those with prominent levels of empathy and sense of community, though not obligatory to be in tandem, have greater tendency to perform prosocial behaviour.
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2023
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library