Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 19 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Purba, Venbora Br.
"Orang tua yang merawat anak dengan kanker mengalami gangguan psikologis seperti kecemasan, depresi, stres, dan tantangan spiritual karena menurunnya kemandirian dan meningkatnya ketergantungan pada keluarga selama terapi. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara spiritualitas dan efekasi diri pada orang tua yang merawat anak dengan kanker. Metodologi: Penelitian ini menggunakan pendekatan cross-sectional yang melibatkan 153 orang tua yang merawat anak dengan kanker. Spiritualitas diukur dengan menggunakan Spiritual Well Being Scale (SWBS), dan efikasi diri diukur dengan menggunakan Self-Efficacy for Parenting Task Index (SEPTI). Temuan: Mayoritas (54,2%) responden memiliki spiritualitas rendah. Demikian pula, 51% responden melaporkan efikasi diri yang rendah. Terdapat hubungan yang signifikan antara spiritualitas dan efikasi diri orang tua yang merawat anak dengan kanker (p-value = 0,001 pada CI 95% OR 5,115 (2,565;10,201). Ini berarti bahwa orang tua dengan spiritualitas rendah memiliki kemungkinan 5,11 kali lebih besar untuk memiliki efikasi diri yang rendah dibandingkan dengan orang tua yang memiliki spiritualitas tinggi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa spiritualitas memainkan peran penting bagi orang tua dalam menghadapi tantangan dalam merawat anak.

Parents caring for children with cancer experience psycological disturbance such as anxiety, depression, stress, and spiritual challenges due to decreased independence and increased reliance on family during therapy. Study Objective: The study aims to explore the relationship between spirituality and self-efficacy among parents of children with cancer. Methodology: The study utilized a cross-sectional approach involving 153 patients. Spirituality was measured using the Spiritual Well Being Scale (SWBS), and self-efficacy was measured using the Self-Efficacy for Parenting Task Index (SEPTI). Findings: A majority (54.2%) of respondents had low spirituality. Similary, 51% of respondents reported low self-efficacy. There was a significant relationship between spirituality and self-efficacy among these parents (p-value = 0.001 at 95% CI OR 5.11 (2.565;10.201)). This means that parents with low spirituality were 5.11 times more likely to have low self-efficacy compared to those with high spirituality. Conclusion: The study concludes that spirituality plays a crucial role for parents in coping with the challenges of caring for children with cancer. It suggests that healthcare professionals should support and enhance parental spiritualty to help them maintain their spiritual activities and cope better."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2024
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Monika Rini Puspitasari
"Latar belakang: Karsinoma rektum merupakan salah satu keganasan neoplastik yang banyak terjadi pada bagian rektum dan umumnya terjadi pada negara maju yang terus menerus meningkat setiap tahunnya. Tujuan: menganalisis asuhan keperawatan pasien kanker rektum menggunakan pendekatan teori Peacefull End Of Life (PEOL). Metode: metode yang digunakan pada asuhan keperawatan ini yaitu case study, satu pasien dengan karsinoma rektum. Hasil: nyeri yang dirasakan pasien bersifat kronis dengan skala 5, fase kenyamanan: pasien mengalami keterbatasan dalam mobilisasi. Setelah dilakukan tindakan perawatan selama 7 hari, keluhan nyeri kronis tetap dirasakan pasien karena massa yang ada dibagian rektum tidak dapat dioperasi, namun selain penggunaan terapi opioid berupa Morfin MST 2x10 mg pasien juga diajarkan penggunaan terapi komplementer berupa terapi musik untuk mengurangi rasa nyeri. Kesimpulan: Penggunaan teori Peacefull End Of Life dapat digunakan dalam pengelolaan pasien dalam kondisi paliatif dan terminal yang bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan serta mengurangi keluhan yang dirasakan pasien hingga akhir hidupnya.

Background: Rectal carcinoma is one of the most common neoplastic malignancies that occurs in the rectum and generally occurs in developed countries which continues to increase every year. Objective: to analyze the nursing care of rectal cancer patients using the Peaceful End Of Life (PEOL) theoretical approach. Method: the method used in mental care is a case study, one patient with rectal carcinoma. Results: the pain felt by the patient is chronic with a scale of 5, the comfort phase: the patient experiences limitations in mobilization. After treatment for 7 days, patients still felt complaints of chronic pain because the mass in the rectum could not be operated on, but apart from the use of opioid therapy in the form of Morphine MST 2x10 mg the patient was also taught the use of complementary therapy in the form of music therapy to reduce pain. Conclusion: The use of the Peaceful End Of Life theory can be used in the management of patients in palliative and terminal conditions which aims to increase comfort and reduce complaints felt by patients until the end of their lives"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Retno Dyah Wahyuningsih
"[ABSTRAK
Karya Ilmiah Akhir ini merupakan kumpulan dari laporan praktik residensi medikal bedah yang terdiri dari laporan kasus kelolaan, penerapan terapi musik berdasarkan evidenced based Nursing dan laporan inovasi tentang pelatihan pengkajian ESAS dan penatalaksanaannya. Praktik ini menerapkan asuhan keperawatan pada pasien kanker dengan menggunakan pendekatan The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model. Fokus dari teori ini adalah menerapkan 9 fase perjalanan penyakit yaitu fase pretrajectory, trajectory, stable, unstable, crisis, acut, comeback, downward dan dying. Tujuan dari pendekatan teori ini adalah untuk mengetahui perjalanan penyakit kanker. Salah satu upaya untuk mengurangi kecemasan pada pasien kemoterapi adalah dengan terapi musik. Pelatihan perawat dapat meningkatkan kemampuan mengkaji ESAS dan memberikan penatalaksanaannya. The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model, terapi musik dan pelatihan pengkajian ESAS dan penatalaksanaannya dapat diaplikasikan pada tatanan klinik untuk meningkatkan kualitas pelayanan keperawatan.

ABSTRACT
Scientific work is a compilation of the final report medical surgical nursing practice ressidency wich consist of case report under management, the application of music therapy based on evidenced based nursing and innovation report on training of ESAS ( Edmonton Symptomp Assesment System) and it's tretment. This is implement nursing care to cancer patients using theorical approach The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model. The focus of this theory is the apllication of nine phase of chronic illness, consist : pretrajectory, trajectory, stable, unstable, crisis, acut, comeback, downward and dying. The purpose of the theorical approach is to know the trajectory of disease especially cancer. One effort to reduce anxiety related chemotherapy of the patient was music therapy. Training of ESAS and it's treatment will increasing the skill of nurse to asses ESAS and it's treatment. The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model, music therapy and assesment & treatment ESAS training can apllicated in clinical to increse quality of nursing., Scientific work is a compilation of the final report medical surgical nursing practice ressidency wich consist of case report under management, the application of music therapy based on evidenced based nursing and innovation report on training of ESAS ( Edmonton Symptomp Assesment System) and it's tretment. This is implement nursing care to cancer patients using theorical approach The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model. The focus of this theory is the apllication of nine phase of chronic illness, consist : pretrajectory, trajectory, stable, unstable, crisis, acut, comeback, downward and dying. The purpose of the theorical approach is to know the trajectory of disease especially cancer. One effort to reduce anxiety related chemotherapy of the patient was music therapy. Training of ESAS and it's treatment will increasing the skill of nurse to asses ESAS and it's treatment. The Corbin and Strauss Chronich Illness Trajectory Model, music therapy and assesment & treatment ESAS training can apllicated in clinical to increse quality of nursing.]"
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2015
SP-PDF
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Lidya
"ABSTRAK
Permasalahan luka kanker bukan hanya permasalahan fisik namun psikososial. Perawatan luka kanker yang benar akan mengatasi permasalahan fisik dan psikologis sehingga meningkatkan kualitas hidup. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengetahuan, pengalaman yang membentuk persepsi pasien luka kanker dalam menjalani perawatan luka. Desain penelitian adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi pada delapan partisipan. Pengumpulan data dengan wawancara mendalam dan catatan lapangan. Analisa data menggunakan metode Collaizi. Ditemukan enam tema yaitu 1 literasi kesehatan yang tidak adekuat dan informasi negatif mengarahkan pengambilan keputusan perawatan luka, 2 penurunan kemampuan aktifitas dan tidur akibat nyeri, bau dan perdarahan pada luka, 3 distress sosial akibat anggapan negatif masyarakat, 4 intuisi dan sumber informasi informal mempengaruhi bahan dan cara perawatan luka, 5 ketergantungan perawatan luka pada keluarga karena keterbatasan sumber daya dan 6 mampu beraktifitas normal sebagai tujuan perawatan luka. Hasil penelitian diharapkan menjadi bahan pemikiran bagi perawat dalam melakukan pendekatan dan pengkajian perawatan luka kanker.Kata kunci : Persepsi, Pengetahuan, Pengalaman, Luka Kanker, Perawatan luka.

ABSTRACT
Wound cancer involves physical and psychosocial problems. The proper wound care will overcome the physical and psychological problems so it will improve the quality of life. The purpose of this study was to explore the knowledge, experience and perceptions of cancer patients undergoing wound care. This is a qualitative study with phenomenological approach involving eight participants. In depth interviews and field notes were used to collect the data and analyzed with Collaizi rsquo s method. The result found six themes 1 inadequate health literacy and negative information influence the decision making of wound care, 2 decrease of activity and sleep due to pain, odor and bleeding of the wound, 3 social distress due to the negative perception of society, 4 intuition and informal sources of information affects the instrument and technique of wound care, 5 family dependence on wound care because of limited resources, and 6 wound healing and capable of normal activity as wound care purposes. This study can be used as a perspective in caring patients with wound cancerKeywords Perception, Knowledge, Experience, Wound cancer, Wound care"
2015
T47128
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sapti Ayubbana
"Pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi dapat mengalami gangguan irama sirkandian berupa gangguan siklus tidur dan berakibat terjadinya fatigue. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektifitas kombinasi back massage dan aromaterapi lavender dengan back massage terhadap fatigue pada pasien kanker payudara. Penelitian ini menggunakan quasi experimental pretest-posttest group design, metode pengumpulan sampel secara purposive sampling. Sampel penelitian adalah 42 pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi dengan skor fatigue le; 30. Pengukuran fatigue menggunakan instrumen Brief Fatigue Inventory BFI . Hasil uji pooled t test menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara efektifitas pemberian kombinasi back massage dan aromaterapi lavender dengan back massage terhadap fatigue pada pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi p value = 0,385 . Namun tindakan kombinasi back massage dan aromaterapi lavender serta tindakan back massage memberikan efektifitas terhadap penurunan fatigue pada pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi.

Breast cancer patients undergoing chemotherapy may experience circadian rhythm disturbances such as sleep disturbance and fatigue. The aim of this study was to determine the effectiveness of back massage and aromatherapy lavender combination compared with back massage toward fatigue in breast cancer patients. A quasi experimental pretest posttest group design with purposive sampling method was used. The study involved 42 breast cancer patients undergoing chemotherapy with fatigue score le 30. Fatigue was measured by using Brief Fatigue Inventory BFI instrument. The pooled t test results showed that there was no significant difference between the effectiveness of combination of back massage and lavender aromatherapy compared with back massage intervention p value 0.385 . However, the finding indicated that both intervention were effective for reducing fatigue in breast cancer patients undergoing chemotherapy."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2017
T47688
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ketut Lisnawati
"Pasien kanker yang menjalani kemoterapi akan mengalami masalah utama yaitu mual muntah. Penatalaksanaan mual muntah yang tepat diperlukan untuk mengurangi mual muntah. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui efek minyak pepermint dan kompres hangat dalam menurunkan mual muntah akibat kemoterapi pada pasien kanker. Desain penelitian ini mengggunakan quasi eksperiment dengan rancangan pre post test with control group, pengambilan sampel menggunakan concecutive sampling. Jumlah sampel yaitu 34 responden 17 orang kelompok perlakuan dan 17 orang kelompok kontrol . Mual muntah diukur dengan menggunakan instrument Rhodes index Nausea, Vomitting and Retching. Uji statistik menggunakan uji non parametrik Mann Whitney test. Hasil penelitian menunjukkan adanya efektitivitas yang signifikan pada minyak pepermint dan kompres hangat dalam menurunkan mual muntah akibat kemoterapi pada pasien kanker.

Cancer patients undergoing chemotherapy will have major problem of nausea, vomiting. Appropriate management of nausea and vomiting is needed to reduce nausea and vomiting. The aim of this study is to know the effects of peppermint oil and warm compresses in reducing nausea vomiting due to chemotherapy in cancer patients. the design of this study used quasi experiment with pre post test with control group design, sampling using concecutive sampling. Total of sample were 34 respondents 17 intervention group and 17 control group . Nausea and vomiting were measured using the Rhodes index Nausea, Vomitting and Retching instrument. Statistical test used nonparametric test of Mann Whitney. The result showed that there was a significant effectiveness of peppermint oil and warm compresses to reduction nausea and vomiting due to chemotherapy in cancer patients."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2017
T48184
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Retno Dwi Santi
"Kanker merupakan penyakit yang mematikan dan kecemasan yang terjadi pada pasien kanker berbeda pada setiap peristiwa yang dialami. Salah satu upaya dalam menurunkan kecemasan adalah dengan hand massage. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi efektivitas hand massage terhadap penurunan tingkat kecemasan pasien yang menjalani kemoterapi pertamakali. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen pre test dan post test terhadap 34 responden yang terdiri dari 17 orang kelompok intervensi dan 17 orang kelompok kontrol. Uji perbedaan menggunakan paired t test dan pool t test. Instrumen yang digunakan untuk mengukur kecemasan adalah State Trait Anxiety Inventory. Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan penurunan yang bermakna pada kelompok intervensi yang mendapatkan hand massage dengan p value 0,000. Peneliti merekomendasikan perawat untuk dapat meakukan hand massage untuk menurunkan tingkat kecemasan pada pasien yang menjalanikemoterapi pertama sehingga perjalanan pengobatan yang dilakukan pasien terlaksana secara berkesinambungan dan diharapkan meningkatkan motivasi pasien dalam menjalani pengobatan.

Cancer is a deadly disease and different anxiety of cancer patient on every event experienced. One of the effort done is hand massage. The study aimed to identify effctiveness hand massage to increase anxiety level of patients who underwent the first chemotherapy. This study used quasi experiment design with pre and posttest with control group,the number of sample was 34 respondents. The intervention group was 17 respondents and the control group was 17 respondents. The data was analized using paired t test and pool t test.Using State Trait Anxiety Inventory instrument to measure anxiety. The results showed a significant decrease in the intervention group that received hand massage and education with p value 0,000. The study recommend nurses to be able to perform hand massage and attempt to apply hand massage to decrease anxiety levels in patients undergoing first chemotherapy so that continuous patient treatment will be continuously and increase motivation of patients in undergoing treatment.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2017
T48762
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yenny Tandi
"Pasien kanker stadium lanjut pada fase paliatif mengalami masalah ketidakmampuan dalam memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari. Caregiver terlibat dalam seluruh aspek perawatan pasien memainkan peranan penting dalam pemenuhan kebutuhan dasar pasien. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap caregiver dengan pemenuhan kebutuhan dasar pasien kanker stadium lanjut. Penelitian ini merupakan deskriptif korelasi dengan pendekatan cross-sectional, yang melibatkan 83 caregiver pasien kanker stadium lanjut yang dipilih dengan teknik purposive sampling.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan dan pemenuhan kebutuhan dasar (p value=0,000), sementara variabel sikap, usia, lama merawat, status perkawinan, relasi dengan pasien, dan jenis kelamin caregiver tidak memiliki hubungan dengan pemenuhan kebutuhan dasar. Analisis multivariat menunjukkan faktor yang paling berhubungan dengan pemenuhan kebutuhan dasar adalah pengetahuan. Perawat diharapkan dapat mengkaji dan mengedukasi caregiver untuk meningkatkan kualitas perawatan yang diberikan oleh caregiver.

Patients with advanced cancer in the palliative phase have incapabilities in fulfilling their daily basic needs. Caregivers involved in all aspects of patients care and play important roles in the fullfillment of patients basic needs. This study aims to investigate the relationship between cargivers knowledge and attitude in the fulfillment of the basic needs of patients with advanced cancer. This study was a descriptive correlational design with cross-sectional method involving 83 caregivers of patient with advancedstage cancer, recruited by purposive sampling technique.
The results of the study showed that there is a significant correlation between knowledge and basic needs fulfillment (p value = 0,000), while attitude, age, length of care,marital status, relationship with patients, and gender of caregivers variables have no relation with basic needs fulfillment. Multivariate analysis showed that the most dominant factor related to the fulfillment of basic needs is knowledge. Nurses are expected to be able to assess and educate caregivers to improve their quality of care.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
T49229
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lina Hasriyati
"ABSTRAK
Nama : Lina HasriyatiProgram Studi : Magister Ilmu KeperawatanJudul Tesis : Pengalaman Pasien Kanker Payudara dengan Limfedema dandampaknya terhadap Kualitas HidupLimfedema dapat menjadi komplikasi serius pada pasien kanker payudara setelahmelakukan treatment anti kankernya, yang dapat menurunkan kualitas hidup pasien.Tujuan penelitian ini adalah mengungkap dan menggali pengalaman pasien kankerpayudara yang mengalami lymphedema dan dampaknya terhadap kualitas hidup.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan phenomenology. Datadiambil dengan menggunakan wawancara mendalam pada 13 pasien kanker payudarayang mengalami lymphedema setelah terapi anti kanker. Hasil analisis pengalamanpartisipan ini didapatkan 6 tema essensial yaitu: bengkak yang menyakitkan, kesedihanyang mendalam, beradaptasi dengan perubahan, dukungan keluarga dan teman sangatbermakna, keinginan kembali normal, berdamai dengan kondisi. Pengetahuan yangdihasilkan dari penelitian ini memberikan informasi yang dapat digunakan dalammengembangkan intervensi keperawatan pada pasien kanker payudara yang mengalamilymphedema.Kata kunci: lymphedema, kanker payudara, kualitas hidup

ABSTRACT
AbstractName Lina HasriyatiStudy Programme Master of Nursing ScienceTitle Patient experience of Breast Cancer related Limfedema andits impact on Quality of LifeLimfedema can be a serious complication in breast cancer patients after performing anticancertreatment, which can reduce the quality of life of patients. The purpose of thisstudy is to uncover and explore the experiences of breast cancer patients who havelymphedema and its impact on quality of life. This research is a qualitative research withphenomenology approach. Data were taken using in depth interviews in 13 breast cancerpatients who had lymphedema after breast cancer therapy. The results of this participantexperience analysis were found 6 essential themes painful swelling, deep grief,adaptation to change, support of family and friends is very meaningful, want to returnto normal, the process of coming to term with the conditions. The knowledge generatedfrom this study provides information that can be used in developing nursinginterventions in lymphedema breast cancer patients.Keywords lymphedema, breast cancer, quality of life"
Depok: 2018
T49415
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Maria Kurnyata Rante Kada
"Nyeri kanker dapat mempengaruhi kualitas hidup pasien. Tehnik distraksi yang cukup sederhana dan efektif untuk mengatasi nyeri kanker yakni dengan kombinasi terapi musik dan visual art therapy. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi terapi musik dan visual art therapy. Penelitian ini menggunakan desain quasi experimen dengan melibatkan 34 responden yang dipilih secara purposive sampling.
Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan tingkat nyeri setelah perlakuan antara kelompok yang hanya mendapat terapi standar analgesik dengan kelompok yang mendapat kombinasi terapi musik dan visual art therapy dengan p-velue = 0,008 p 0,05.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kombinasi terapi musik dan visual art therapy lebih efektif untuk menurunkan nyeri pada pasien kanker payudara dibandingkan terapi standar analgesik saja. Hasil penelitian ini dapat menjadi salah satu rekomendasi intervensi untuk mengurangi nyeri pada pasien kanker payudara serta mendorong kemandirian dalam peran autonomi perawat.

The pain caused by cancer may affect the patient rsquo s quality of life. The distraction technique is quite simple and effective to overcome the pain caused by cancer, i.e. with the combined therapy of music and visual art therapy. The objective of this research was to identify the effects of combined therapy of music and visual art therapy. This research used the quasi experiment design involving 34 respondents selected by way of purposive sampling.
The results of this research indicated that there was a significant difference in the pain level after the treatment between the group only receiving the standard analgesic therapy and the group receiving the combined therapy of music and visual art therapy with the p value 0.008 p0.05.
Based on the results of research, it may be concluded that the combined therapy of music and visual art therapy is more effective to reduce pain in breast cancer patients than the standard analgesic therapy only. The results of this research may become one of the interventional recommendation to reduce pain in breast cancer patients as well as encouraging independence in the autonomous role of nurses.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
T49276
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2   >>