Ditemukan 122464 dokumen yang sesuai dengan query
Gian Eka Destiana
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh servant leadership terhadap komitmen organisasional karyawan di PT BNI, Tbk. kantor cabang Rawamangun. Variabel servant leadership diukur dengan menggunakan Servant Leadership Survey dari Van Dierendonck dan Nutjien (2010) Sedangkan variabel komitmen organisasional diukur dengan menggunakan Organizational Commtiment Questionnaire dari Allen dan Meyer (1990). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan kuesioner sebagai instrumen penelitian. Sampel dari penelitian ini berjumlah 45 responden yang merupakan karyawan dari BNI di kantor cabang Rawamangun. Data dari penelitian ini akan dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh antara servant leadership dan komitmen organisasional karyawan di BNI kantor cabang Rawamangun.
The purpose of this research is to analyze the influences of servant leadership on employees? organizational commitment at Rawamangun branch office PT BNI, Tbk. Servant leadership is measured with Servant Leadership Survey by Van Dierendonck and Nutjien (2010) and the organizational commitment is measured with Organizational Commitment Questionnaire by Allen and Meyer (1990). This research used quantitative approach with questionnaire as a research instrument. Subject of this research is 45 BNI's employee in Rawamangun branch office. The data gathered from research will be analyzed using descriptive analysis and simple regression analysis. The result of this research showed that there was no influence of servant leadership on organizational commitment at PT. BNI, Tbk branch office in Rawamangun."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2015
S-Pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Fifi Nurafiah
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap komitmen organisasional pada PT. Bank XYZ Cabang Tangerang. Gaya kepemimpinan transformasional diukur berdasarkan teori Bass & Avolio (2004) dan komitmen organisasional diukur menggunakan teori Meyer & Allen (1997). Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode survei yang menggunakan teknik total sampling yaitu sebanyak 35 responden pegawai PT. Bank XYZ Cabang Tangerang. Analisis kuantitatif dilakukan dengan menggunakan uji regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap komitmen organisasional pada PT. Bank XYZ Branch Tangerang.
This study aimed to examine the influence of transformational leadership towards organizational commitment at PT. Bank XYZ, Tbk Branch Tangerang. Transformational leadership style is measured based on the theory of Bass & Avolio (2004) and organizational commitment is measured based on the theory of Meyer Allen (1997). This study used quantitative approach with survey method that used total sampling technique which held to 35 respondents employee of PT. Bank XYZ Branch Tangerang. The data were analyzed by using simple regression method. The result of this study showed that transformational leadership had a positive and significant impact to organizational commitment at PT. Bank XYZ, Tbk Branch Tangerang."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Adrianus Cipto Hutomo
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh komitmen organisasional terhadap turnover intention karyawan tetap pada PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Cabang Bintaro Jaya Sektor 7. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dimana data dan informasi dikumpulkan dengan penyebaran kuesioner dan studi kepustakaan terkait komitmen organisasional maupun turnover intention. Pada penelitian ini, pengukuran komitmen organisasional menggunakan OCS (Organizational Commitment Scale) yaitu untuk mengukur affective commitment, continuance commitment, dan normative commitment. Pada dimensi turnover intention menggunakan thoughts of quitting dan intentions to quit. Analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan Uji F dan analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara komitmen organisasional dengan turnover intention karyawan tetap PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Cabang Bintaro Jaya Sektor 7.
This study aims to determine whether there is any influence of organizational commitment on turnover intention of permanent employees at PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Cabang Bintaro Jaya Sektor 7. The study uses a quantitative approach, where the data and information collected by questionnaires and literature studies related to organizational commitment and turnover intention. In this study, organizational commitment is measured by using OCS (Organizational Commitment Scale) to measure affective commitment, continuance commitment, and normative commitment. On the dimension of turnover intention, is using thoughts of quitting and intentions to quit. Analysis of the data is calculated by using F-test and a simple linear regression analysis. The results showed that there is a significant influence between organizational commitment to turnover intention of permanent employees at PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Cabang Bintaro Jaya Sektor 7."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
S55125
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Merissa Elmahda
"Tesis ini membahas pengaruh servant leadership terhadap komitmen berorganisasi pengurus organisasi kepemudaan IPM, Peradah, dan FIM. Pengukuran servant leadership menggunakan instrumen Barbuto dan Wheeler (2006) dan komitmen berorganisasi menggunakan instrumen Meyer dan Allen (2004). Dari lima dimensi servant leadership terdapat empat yang dikategorikan tinggi yaitu altruistic calling, wisdom, persuasive mapping, dan organizational stewardship, sedangkan emotional healing dikategori sedang. Diketahui juga bahwa komitmen afektif pengurus berada pada kategori tinggi, sedangkan komitmen berkelanjutan berada pada kategori sedang. Hasil uji multi korelasional diketahui bahwa terdapat pengaruh servant leadership terhadap komitmen berorganisasi. Komitmen afektif memiliki hubungan positif yang signifikan dengan dimensi wisdom, dan organizational stewardship. Sedangkan komitmen berkelanjutan memiliki hubungan positif yang signifikan dengan dimensi altruistic calling, dimensi emotional healing, dimensi wisdom, dan dimensi persuasive mapping.
This thesis discuss about the influence of servant leadership on organizational commitment of the Youth Organizations in IPM, Peradah, and FIM. The research uses Barbuto and Wheeler (2006) questionnaire for servant leadership instrument, and Meyer and Allen (2004) questionnaire for organizational commitment instrument. The result, from five dimensions of servant leadership, four dimensions in high category such as altruistic calling, wisdom, persuasive mapping, organizational stewardship, only emotional healing in average category. For the organizational commitment, affective commitment in high category, but continuance commitment in average category. Moreover, from the multi correlational test, this research found that wisdom and organizational stewardship have a positive influence to affective commitment, and altruistic calling, emotional healing, wisdom, and persuasive mapping, have a positive influence to continuance commitment."
Depok: Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2013
T-Pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Hanifa Rizka Hakiki
"Bank Mandiri, sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, dengan cabang yang ada hampir diseluruh provinsi di Indonesia dan tentunya dengan kualitas pelayanan yang baik tentu hal ini tidak lepas dari peran sumber daya manusia yakni karyawan itu sendiri yang secara bersama membangun kredibilitas Bank Mandiri. Dengan menyandang predikat Best Service Excellence Bank pada tahun 2011 lalu, Bank Mandiri tentu memiliki tata kelola yang baik dengan sumber daya manusia didalamnya. Mengambil latar belakang tersebut, penelitian ini dilaksanakan untuk melihat salah satu faktor pembentuk kinerja yang baik, yaitu komitmen organisasi dan motivasi kerja. Penelitian ini dimaksudkan untuk melihat apakah ada pengaruh positif antara komitmen organisasi dengan motivasi kerja. Tentunya dengan komitmen organisasi dan motivasi kerja yang tinggi, karyawan akan memiliki kinerja yang baik untuk bersama membangun perusahaan sesuai dengan tujuannya. Komitmen organisasi yang diteliti dalam penelitian ini adalah komitmen afektif, kontinuans dan normatif. Sedangkan motivasi kerja yang dijadikan landasan pemikiran penelitian ini adalah motivasi kerja intrinsik dan ekstrinsik karyawan. Ternyata setelah dilakukan penelitian terhadap 150 orang karyawan Bank Mandiri area Depok dari berbagai departemen pekerjaan dan berbagai jabatan yang ada, di dapat satu kesimpulan bahwa ternyata faktor komitmen kerja yang terdiri dari kontinuans dan normatif lebih mempengaruhi secara positif motivasi kerja ekstrinsik dan motivasi intrinsiknya. Sementara komitmen afektif mempengaruhi secara negatif baik terhadap motivasi kerja intrinsik dan ekstrinsik. Hal ini tentu menjadi catatan tersendiri bagi pihak Bank Mandiri dimana manajer Bank Mandiri harus dapat lebih menghargai karyawannya, memberikan bonus yang pantas akan kinerja karyawannya serta memberikan perhatian lebih bukan hanya pada diri karyawan tersebut tapi juga pada keluarganya.
Bank Mandiri, as one of the largest banks in Indonesia, with branches that exist almost throughout the provinces of Indonesia and come with good service quality is of course it is role of the human resources employees itself jointly build the credibility of the Bank Mandiri. With bore the title of Best Bank Service Excellence in year 2011, Bank Mandiri certainly has a good governance with a human resources therein. Take the background, this research was carried out to see one of the factors forming a good performance that is, organizational commitment and work motivation. This research was intended to see if there is a positive influence of organizational commitment with work motivation. Of course with high level of organizational commitment and motivation, employees will have a good performance to built the company in accordance with its purpose. The commitment of the organizations examined in this study is affective, continuance and normative commitment. While the work motivation, which provided the foundation of thought in this research, was intrinsic and extrinsic motivation of employees. As it turns out, after an examination of the 150 employees the Bank Mandiri Depok area from various departments work and a wide variety of positions exist, a conclusion turned out that normative and continuance commitment was more influencing in a positive way on extrinsic and intrinsic motivation. Affective commitment while negatively affecting both work against intrinsic and extrinsic motivation. This must be a record for the Bank Mandiri which means the manager should be able to better appreciate their employees, giving bonuses of its employees and as well as providing more attention not only on the employees themselves but also on their families."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45542
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Jellyta Puja Putri
"Kepemimpinan memainkan peran yang penting dalam menciptakan kepercayaan karyawan. Hasil dari beberapa penelitian menunjukkan adanya korelasi signifikan antara servant leadership dengan kepercayaan karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh servant leadership terhadap kepercayaan karyawan berdasarkan persepsi karyawan non?manajerial pada PT. Blue Bird. Servant leadership diukur berdasarkan teori Laub (1999) dan kepercayaan karyawan diukur berdasarkan teori Podsakoff et.al (1990).
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan teknik cluster sampling. Regresi linier sederhana digunakan untuk menganalisis data terhadap 174 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa servant leadership memiliki pengaruh signifikan terhadap kepercayaan karyawan.
Leadership plays an important role in creating employee trust. Results from several studies showed a significant correlation between servant leadership and employee trust. This study aims to examine the influence of servant leadership on employee trust based on the perception of non–managerial employee at PT. Blue Bird. Servant leadership measured based on the theory of Laub (1999) and Employee Trust measured based on the theory of Podsakoff et. al (1990). This study uses a quantitative approach with a survey method and using cluster sampling. Simple linear regression was used to analyze data from 174 respondents. The result showed that servant leadership has a significant influence to employee trust."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2014
S53981
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Imanuel Arifin Supriatna
"Perbankan diperkirakan menjadi salah satu bidang usaha yang akan terkena dampak disrupsi dalam perkembangan industry 4.0. Bank Central Asia sebagai perusahan perbankan swasta terbesar di Indonesia tidak melakukan strategi pengurangan karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh Kepemimpinan Transformasional dan Budaya Organisasi serta peran mediasi Komitmen Organisasional terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) karyawan Bank Central Asia di Divisi Sentra Layanan Perbankan Elektronik. Target responden penelitian adalah karyawan tetap di Divisi SLPE BCA. Proses analisa data menggunakan metode SEM-PLS untuk melihat hubungan antar variabel. Hasil penelitian menemukan bahwa kepemimpinan transformasional tidak berpengaruh terhadap OCB baik secara langsung maupun melalui peran mediasi Komitmen Organisasional. Sebaliknya budaya organisasi berpengaruh signifikan baik secara langsung maupun melalui peran mediasi Komitmen Organisasional. Oleh karena itu proses internalisasi budaya sangat penting dilakukan kepada setiap karyawan agar tujuan organisasi yang telah ditetapkan bisa tercapai.
Banking is estimated to be one of the business sectors that will be affected by disruption in industrial development 4.0. Bank Central Asia as the largest private banking company in Indonesia doesnt carry out a strategy to reduce employees. The purpose of this study was to look at the effect of Transformational Leadership and Organizational Culture with the mediating role of Organizational Commitment on Organizational Citizenship Behavior (OCB) of Bank Central Asia (BCA) employees in the Division of Electronic Operations Centers (COE). The target of the research respondents is permanent employees. The data analysis process uses the SEM-PLS method to see the relationships between variables. The results of the study found that Transformational Leadership didnt influence OCB either directly or through the mediating role of Organizational Commitment. Instead Organizational Culture has a significant effect both directly and through the mediating role of Organizational Commitment. Therefore, the process of cultural internalization is very important for each employee so that the organizations stated goals can be achieved."
Depok: Fakultas Eknonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
T54050
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Mutia Almira Rachmazamiati
"Penelitian ini bertujuan untuk meneliti hubungan antara kepuasan kerja terhadap komitmen organisasional pada karyawan korporat PT. Elnusa Tbk. Variabel independen akan diukur menggunakan Minnesota Satisfaction Questionnaire, sedangkan variabel dependen akan diukur menggunakan Organizational Commitment Scale.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel dari penelitian ini adalah 118 karyawan tetap non-manajerial korporat PT. Elnusa Tbk yang telah bekerja lebih dari satu tahun. Data dari penelitian ini akan dianalisa dengan menggunakan tabel frekuensi dan korelasi kedua variabel akan diukur menggunakan korelasi spearman. Pengujian hipotesis akan dilakukan dengan menggunakan uji-z.
Hasil dari penelitian ini adalah terdapat hubungan kepuasan kerja yang cukup kuat dengan komitmen organisasional. Penelitian ini menyarankan kepada pihak PT. Elnusa Tbk untuk kebih menaruh perhatian terhadap kepuasan kerja karyawannya, karena kepuasan kerja akan meningkatkan komitmen organisasional karyawan terhadap perusahaannya.
This research examines the correlation between job satisfaction and organizational commitment on corporate employees at PT. Elnusa Tbk. The independent variable is scaled with Minnesota Satisfaction Questionnaire and the dependent variable is scaled with Organizational Commitment Scale. The research used quantitative method. Subject of the research is 118 nonmanagerial permanent corporate employees who have been worked at PT. Elnusa Tbk for more than a year. Data gathered from research will be analyzed using frequency table and for the correlation would be tested using spearman test. The hypothesis will be tested using z-test. The research finding obtained by the following result, is that there is strong enough correlation between job satisfaction and organizational commitment. This research suggest that management of PT. Elnusa Tbk., should paid more attention to their employee's satisfaction. Because their satisfaction will increase their level of organizational commitment to the organization."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open Universitas Indonesia Library
Gilang Muhammad Kautsar
"
ABSTRACTTujuan penelitian ini untuk meneliti adanya pengaruh antara kompensasi dan job insecurity terhadap komitmen organisasional pada karyawan tetap. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Responden dalam penelitian ini berjumlah 32 orang karyawan tetap. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kompensasi mempunyai pengaruh positif sedangkan job insecurity mempunyai pengaruh negatif terhadap komitmen organisasi.The aim of this research is to investigate the impact of the compensation and job insecurity on organizational commitment towards permanent employees. This research used quantitative research methods. The respondents of this research are 32 permanent employees. The results of this research indicate that compensation has a positive impact while job insecurity has a negative impact on organizational commitment."
Depok: Universitas Indonesia, 2013
S44004
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Arief Hidayat
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap komitmen keorganisasian pada PT Cahaya Sakti Furintraco. Dimensi yang dipakai dalam variabel kepemimpinan transformasional berdasarkan teori Bass Avolio 2004 yaitu inspirational motivation idealized influence intellectual stimulation dan individual consideration. Sedangkan dimensi komitmen keorganisasian menggunakan teori Allen Meyer 1997 yaitu affective commitment dan normative commitment. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode survey menggunakan teknik total sampling yaitu 48 responden dengan kriteria karyawan tetap non manajerial dengan masa kerja minimal 5 tahun pada Kantor Pusat PT Cahaya Sakti Furintraco. Analisis kuantitatif digunakan dengan menggunakan uji regresi linear sederhana Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan adanya pengaruh yang signifikan antara kepemimpinan transformasional terhadap komitmen keorganisasian.
This study aimed ti examine the influence of transformational leadership towards organizational commitment at PT Cahaya Sakti Furintraco. In this study the inspirational motivation idealized influence intellectual stimulation and individual consideration are used as the dimension of transformational leadership Bass Avolio 2004. While the affective commitment and normative commitment are used as dimension of organizational commitment Allen Meyer 1997. This study used quantitative approach with survey method that used total sampling technique which held 48 respondent with minimum 5 years of service and non managerial at Head Office PT Cahaya Sakti Furintraco. The data were analyzed by using simple regression method. The result of this study found a significant relationship between transformational leadership and organizational commitment."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2015
S61668
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library