Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 8 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Annisa
"Merokok merupakan salah satu masalah kesehatan pada remaja. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran pengetahuan, sikap, kebiasaan merokok siswa dan kegiatan usaha kesehatan sekolah dalam mencegah kebiasaan merokok. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan pada 101 siswa (usia 14-17 tahun) di salah satu sekolah swasta Garut, dengan menggunakan metode random sampling dan menggunakan analisis univariat.
Hasil penelitian menunjukkan siswa yang masih merokok 57,4%, persentase pengetahuan kategori kurang (55,4%), sikap kurang atau setuju terhadap rokok (51,5%), kegiatan usaha kesehatan sekolah kategori baik (52,5%). Diharapkan usaha kesehatan sekolah dapat melaksanakan pencegahan perilaku merokok melalui kegiatan usaha kesehatan sekolah.

Smoking is one of the health problems in adolescents. The aim of this research is to see description of knowledge, attitude, smoking habits of student and school health program activities in preventing smoking habits. This research used a descriptive design. Sampling on 101 students (aged 14-17 years) in one of the private schools Garut, by using random sampling method and univariate analysis.
This results showed that students who still smoke 57,4%, knowledge in the category less 47,5%, less or agree on cigarettes 51,5%, activities school health program good category 52,5%. Expected the school health program can carry out prevention of smoking behavior through school health program activities.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2015
S59670
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lulu Octaviani
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kepatuhan terapi kombinasi pada penderita hipertensi. Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional dan dilakukan selama bulan April 2015 di UPF Puskesmas Bojonggede. Responden dalam penelitian ini berjumlah 105 penderita hipertensi berusia ≥ 30 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara kuesioner, semi quantitative food frequency questionnaire, dan pengukuran antropometri. Penelitian menunjukkan bahwa responden yang patuh menjalankan terapi kombinasi hanya 39%. Selain itu, terdapat hubungan yang bermakna antara usia (OR = 0,301) dan dukungan tenaga kesehatan (OR = 2,769) dengan kepatuhan menjalankan terapi kombinasi.

The objective of this study was to identify factors which associated with combination therapy adherence on hypertension. This study used cross sectional design and held at Bojonggede?s health care on April 2015. This study conducted by 105 respondents aged 30 years and older with hypertension. Data were collected through interview referring to the questionnaire, semi quantitative questionnaire, and anthropometric measurements. This study showed that only 39% respondents in good combination therapy adherence. There were significant association between age (OR = 0,301) and health provider?s motivation (OR = 2,769) with combination therapy adherence."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2015
S59713
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ari Dwi Jayanti
"Skripsi ini membahas tentang implementasi PP No.33 tahun 2007 tentang keselamatan radiasi pengion di instalasi radiologi Pusat Jantung Nasional Harapan Kita tahun 2013. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif Cross Sectional, dengan melakukan wawancara mendalam dengan purposing informan yang mengacu pada prinsip kesesuaian dan kecukupan guna mendapatkan hasil yang akurat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengimplementasian PP No.33 tahun 2007 tentang keselamatan radiasi pengion. Manfaat penelitian ini bagi rumah sakit yang dijadikan tempat penelitian adalah sebagai bahan evaluasi atas implementasi keselamatan radiasi pengion yang telah dilakukan dan masukan atas hal- hal yang belum dilaksanakan dari hasil penelitian menunjukan bahwa pengimplementasian PP No.33 tahun 2007 tentang Keselamatan Radiasi Pengion di Instalasi Radiologi Pusat Jantung Nasional Harapan Kita sudah baik namun memiliki beberapa kekurangan dalam pelaksanaannya. Diantaranya: Pada Persyaratan Manajemen, Tenaga ahli dengan pendidikan yang sesuai belum ada (S2 fisika medis), pelaksanaan tugas masing- masing anggota PPR belum maksimal. Hal ini dikarenakan adanya tumpang tindih peran, dimana Tenaga ahli juga merupakan anggota PPR dan Radiografer. Dan jenis pemeriksaan kesehatan khusus dan pemeriksaan rutin selama bekerja belum maksimal. Pada Persyaratan Proteksi Radiasi belum diketahuinya tentang pembatasan dosis, belum adanya pembagian daerah kerja secara tertulis,dan belum adanya pengadaan alat ukur dosis personal bagi pasien dan pendamping pasien. Pada verifikasi keselamatan belum dilaksanakannya pengukuran paparan radiasi pada alat yang mengalami perbaikan dan pengukuran paparan radiasi secara rutin.

This research discusses the implementation of Goverment Regulation Number 33 of 2007 on Ionizing Radiation Safety at Radiology Department National Cardiovascular Centre Harapan Kita in 2013. This study used a cross sectional qualitative methods, by conducting in-depth interviews with informants purposing which refers to the principle of suitability and adequacy in order to obtain accurate results. The purpose of this study is to investigate the implementation of Government Regulation Number 33 of 2007 on ionizing radiation safety. The benefits of this research for the hospital where the study was used as an evaluation of the implementation of the safety of ionizing radiation that has been done and input on matters that have not been implemented. From the results of the study showed that the implementation of Government Regulation Number 33 of 2007 on Ionizing Radiation Safety at Radiology Department National Cardiovascular Center Harapan Kita has been good but has some shortcomings in implementation. Among them: In the Requirements Management, experts with appropriate education unmet (medical physics S2), the implementation of tasks of each member of the PPR is not maximized. This is due to the overlap of roles, where the expert is also a member of the PPR and Radiografer. And a kind of special medical examination and routine check has not been carreid out. On Radiation Protection requirements not already know about the dose limitation, the lack of regional division of labor in writing, and the lack of provision of personal dose measurement tool for patients and patient attendants. And yet the implementation of measurement of radiation exposure to the tools and the improved measurement of radiation exposure on a regular basis."
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S53498
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Khoerunissa Immaratul Bilad
"Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar, diketahui bahwa dari tahun ke tahun diare masih menjadi penyebab utama kematian balita di Indonesia. Prevalensi diare pada balita di Provinsi Papua berada di atas rata-rata nasional, yakni sebesar 19,0%. Prevalensi diare pada balita yang tinggi tersebut tidak diimbangi dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan yang baik, cakupan penemuan penderita diare di Provinsi Papua tahun 2010 masih di bawah Standar Pelayanan Minimum (SPM), yaitu sebesar 48,15%. Tujuan Penelitaian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku pencarian pengobatan balita diare di Kabupaten Jayawijaya Tahun 2010. Penelitian ini menggunakan data sekunder hasil Survey Rumah Tangga “Baseline Coverage Survey" Tahun 2010, dengan menggunakan desain studi cross sectional (potong lintang). Perilaku ibu dalam mencari pengobatan untuk anak balitanya yang mengalami diare di Kabupaten Jayawijaya tahun 2010 menunjukkan, 52,5% ibu mencari pengobatan ke Fasilitas Kesehatan, 30,2% ibu mencari pengobatan ke pelayanan non kesehatan dan 17,3% ke UKBM. Persepsi bahaya dan pengetahuan ibu secara statistik memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku pencarian pengobatan balita diare, biaya oralit memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku pencarian pengobatan balita diare ke Fasilitas Kesehatan, sedangkan jarak dan waktu tempuh ke pelayanan kesehatan memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku pencarian pengobatan balita diare ke UKBM. Adanya darah dalam tinja secara statistik tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan perilaku pencarian pengobatan balita diare. Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) mengenai penyakit diare khususnya penanganan balita diare di rumah perlu dilakukan kepada masyarakat, khususnya para ibu.

The result of today's Basic Health Research (Riskesdas) shows that diarrhea has become a leading cause of under five years old children death in Indonesia. The prevalence of diarrhea tends to vary among under five years old children in Papua. It even exceeds the national average level of 19%. Moreover, the high prevalence of diarrhea in Papua is not followed by good health facilities utilization like it supposed to be. In addition, the 2010 coverage of diarrhea patient in Papua still stayed on the level of 48,15% which is under the Minimum Standard of Treatment (SPM). The purpose of this research is to examine the related factors of health care seeking behavior toward diarrhea children under five at Kabupaten Jayawijaya, Papua in 2010. This research use a secondary data from result of analysis of household survey data "Baseline Coverage Survey" in 2010 by cross sectional study method. Based on mother's behavior in finding the treatment when they had diarrhea children, shows that 52,5 % of mother will looking for treatment to healthcare facilities, 30,2% mother go to non-health services facility, and the rest 17,3% go to Community Oriented Primary Care (UKBM). The result of this study clearly indicates that the mother's perception and acknowledgement toward diarrhea statistically has significant relation with their behavior in finding the right treatment for their diarrhea children. In the other hand, the cost of oralit significantly related to mother's behavior to bring their diarrhea children to the healthcare facilities. Time and distance to the healthcare facilities significantly related with mother's behavior to bring their diarrhea children to the UKBM. Otherwise, the existence of blood in feces statistically has no significant relation with the mother's behavior in treat diarrhea children. Indeed communication, information, and education (KIE) towards diarrhea especially in house diarrhea treatment still has to be applied to society especially mother."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2014
S53489
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Ayu Sya Bani Wulandari M.D.
"Tren keinginan menambah anak pada wanita kawin di Indonesia sejak tahun 2002 mengalami peningkatan. Sedangkan angka kelahiran stagnan dari tahun 2002 hingga tahun 2012 dan peningkatan angka pemakaian kontrasepsi pun rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan keinginan menambah anak pada wanita kawin di Indonesia tahun 2012. Penelitian ini menggunakan data Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) 2012 dengan pendekatan cross sectional. Analisis yang dilakukan adalah analisis univariat, bivariat dan multivariat.
Hasil menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berhubungan dengan keinginan menambah anak pada wanita kawin di Indonesia tahun 2012 adalah umur, tempat tinggal, jumlah anak masih hidup, jumlah anak yang diinginkan, kelengkapan anak menurut jenis kelamin, keinginan suami terhadap anak, pendidikan, dan kuintil kekayaan. Dengan demikian, perlu dilakukan usaha untuk meningkatkan kesadaran norma keluarga kecil pada masyarakat berdasarkan faktor-faktor tersebut.

Trends of desire for more childberaing among married women in Indonesia since 2002 has increased. While the Total Fertility Rate (TFR) was stagnan from 2002 to 2012 and an increase of the Contraceptive Prevalence Rate was low. This study aims to determine the factors associated with the desire for more childbearing among currently married women in Indonesia at 2012 . This study uses data Indonesian Demographic and Health Survei ( IDHS ) 2012 with a cross-sectional approach. Data analysis is univariate, bivariate and multivariate analyzes.
The results showed that desire for more childbearing was significantly associated with age, residence, number of children alive, number of ideal children, completeness of children by sex, husband’s desire for children, educational level, and wealth quintile. Thus , efforts need to be done to raise awareness of small family norm in society based on these factors.
"
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2014
S53615
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Natalya Kurniawati
"[ABSTRAKbr
Penyakit jantung koroner (PJK) tercatat sebagai penyebab kematian utama di
Indonesia. Tingginya angka kematian di Indonesia akibat PJK mencapai 26% dari
keseluruhan jumlah kematian akibat penyakit. Penyakit jantung koroner (PJK)
merupakan salah satu bagian dari kelompok penyakit kardiovaskuler, yaitu suatu
keadaan dimana otot jantung kekurangan suplai oksigen akibat penyumbatan pada
arteri koroner jantung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi dan
gambaran kejadian PJK pada penduduk usia 15-64 tahun di Provinsi Sulawesi
Utara. Penelitian ini merupakan analisis lanjut dari Riskesdas 2013 yang
menggunakan desain studi cross-sectional. Sampel penelitian ini adalah penduduk
di Provinsi Sulawesi Utara yang berusia 15-64 tahun yang memiliki data variabel
penelitian lengkap. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa prevalensi PJK di
Sulawesi Utara adalah sebesar 1,9%. Prevalensi PJK tertinggi ditemukan pada
penduduk usia 55-64 tahun (3,2%), perempuan (2,2%), tinggal di perdesaan
(2,2%), berpendidikan rendah (2,2%), bekerja sebagai petani (2,3%), berstatus
kawin (2,2%), mantan perokok (4,7%), kurang aktivitas fisik (2,4%), jarang
mengonsumsi buah dan sayur (2%), tidak pernah mengonsumsi makanan berisiko
(25%), mengalami gangguan mental emosional (11,6%), hipertensi (5,7%),
hipertensi stage 2 (3,7%), DM (7,1%), obesitas (2,5%), dan obesitas sentral
(2,5%).;Coronary heart disease (CHD) was recorded as the leading cause of death in
Indonesia. The high number of deaths in Indonesia from CHD reached 26% of the
total number of deaths caused by diseases. Coronary heart disease (CHD) is part
of a group of cardiovascular disease, is a condition which the heart muscle is
deprived of oxygen supply due to blockage in the coronary arteries. This study
aims to estimate the prevalance and to describe the CHD cases due to its risk
factor in population of 15-64 years old in North Sulawesi. This study is a
secondary data analysis of Riskesdas 2013, which uses cross-sectional survey as
study design. The participants were member of population of 15-64 years old
in North Sulawesi who had complete variable data needed. The result showed
1,9% of participants were proved to have a CHD. CHD prevalance was
higher among participant aged 55-64 years old (3,2%), women (2,2%), live in
rural area (2,2%), low education level (2,2%), work as a farmer (2,3%), married
(2,2%), former smoker (4,7%), physical inactivity (2,4%), lack of fruits and
vegetables intake (2%), never consume risk foods (25%), having mental
emotional disorder (11,6%), hypertension (5,7%), stage 2 hypertension (3,7%),
diabetes mellitus (7,1%), obesity (2,5%), and central obesity (2,5%).;Coronary heart disease (CHD) was recorded as the leading cause of death in
Indonesia. The high number of deaths in Indonesia from CHD reached 26% of the
total number of deaths caused by diseases. Coronary heart disease (CHD) is part
of a group of cardiovascular disease, is a condition which the heart muscle is
deprived of oxygen supply due to blockage in the coronary arteries. This study
aims to estimate the prevalance and to describe the CHD cases due to its risk
factor in population of 15-64 years old in North Sulawesi. This study is a
secondary data analysis of Riskesdas 2013, which uses cross-sectional survey as
study design. The participants were member of population of 15-64 years old
in North Sulawesi who had complete variable data needed. The result showed
1,9% of participants were proved to have a CHD. CHD prevalance was
higher among participant aged 55-64 years old (3,2%), women (2,2%), live in
rural area (2,2%), low education level (2,2%), work as a farmer (2,3%), married
(2,2%), former smoker (4,7%), physical inactivity (2,4%), lack of fruits and
vegetables intake (2%), never consume risk foods (25%), having mental
emotional disorder (11,6%), hypertension (5,7%), stage 2 hypertension (3,7%),
diabetes mellitus (7,1%), obesity (2,5%), and central obesity (2,5%).;Coronary heart disease (CHD) was recorded as the leading cause of death in
Indonesia. The high number of deaths in Indonesia from CHD reached 26% of the
total number of deaths caused by diseases. Coronary heart disease (CHD) is part
of a group of cardiovascular disease, is a condition which the heart muscle is
deprived of oxygen supply due to blockage in the coronary arteries. This study
aims to estimate the prevalance and to describe the CHD cases due to its risk
factor in population of 15-64 years old in North Sulawesi. This study is a
secondary data analysis of Riskesdas 2013, which uses cross-sectional survey as
study design. The participants were member of population of 15-64 years old
in North Sulawesi who had complete variable data needed. The result showed
1,9% of participants were proved to have a CHD. CHD prevalance was
higher among participant aged 55-64 years old (3,2%), women (2,2%), live in
rural area (2,2%), low education level (2,2%), work as a farmer (2,3%), married
(2,2%), former smoker (4,7%), physical inactivity (2,4%), lack of fruits and
vegetables intake (2%), never consume risk foods (25%), having mental
emotional disorder (11,6%), hypertension (5,7%), stage 2 hypertension (3,7%),
diabetes mellitus (7,1%), obesity (2,5%), and central obesity (2,5%)., Coronary heart disease (CHD) was recorded as the leading cause of death in
Indonesia. The high number of deaths in Indonesia from CHD reached 26% of the
total number of deaths caused by diseases. Coronary heart disease (CHD) is part
of a group of cardiovascular disease, is a condition which the heart muscle is
deprived of oxygen supply due to blockage in the coronary arteries. This study
aims to estimate the prevalance and to describe the CHD cases due to its risk
factor in population of 15-64 years old in North Sulawesi. This study is a
secondary data analysis of Riskesdas 2013, which uses cross-sectional survey as
study design. The participants were member of population of 15-64 years old
in North Sulawesi who had complete variable data needed. The result showed
1,9% of participants were proved to have a CHD. CHD prevalance was
higher among participant aged 55-64 years old (3,2%), women (2,2%), live in
rural area (2,2%), low education level (2,2%), work as a farmer (2,3%), married
(2,2%), former smoker (4,7%), physical inactivity (2,4%), lack of fruits and
vegetables intake (2%), never consume risk foods (25%), having mental
emotional disorder (11,6%), hypertension (5,7%), stage 2 hypertension (3,7%),
diabetes mellitus (7,1%), obesity (2,5%), and central obesity (2,5%).]"
Universitas Indonesia, 2015
S58982
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ghina Fatimah
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara self-efficacy dan perilaku sehat pada individu usia dewasa awal dengan ibu yang terdiagnosa kanker payudara. Partisipan penelitian ini adalah individu yang berusia 18 ? 40 tahun dengan ibu yang terdiagnosa kanker payudara, sebanyak 84 orang. Self-efficacy diukur dengan menggunakan alat ukur The Health Behavior Spesific Behavior Self-Efficacy Scale (HSBSES) yang sudah diadaptasi oleh Penney (2006). Perilaku sehat diukur dengan menggunakan alat ukur yang berdasarkan indikator perilaku sehat oleh Sarafino dan Smith (2011). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hipotesis null ditolak (F = 14,196, p<0,05) yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan self-efficacy terhadap perilaku sehat. Selain itu data demografi berupa jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, waktu tidur, mempunyai riwayat penyakit, tergabung dalam komunitas/klub kesehatan, status ibu terdiagnosa kanker payudara dan dukungan sosial mempunyai pengaruh bersama-sama yang signifikan terhadap perilaku sehat.

ABSTRACT
The objective of this study was to examine wether self-efficacy and health behavior in young adults that have a mother who was diagnosed with breast cancer. The age of participants on the research are between 18 ? 40 years old that have a mother who diagnosed with breast cancer, amount 84 people. Self-efficacy is measured by measurement tools The Health Behavior Spesific Behavior Self-Efficacy Scale (HSBSES) which was adopted by Penney (2006). Health behavior is measured by measurement tools from health behavior indicator by Sarafino and Smith (2011). The results showed that the null hypothesis is rejected (F=14,196, p < 0,05), which means there was a significant impact of self-efficacy toward health behavior. Moreover, demographic data such as gender, age, the last education, time of sleep, history of illness, member of health community/club, a mother diagnosed with breast cancer status and social support have a significant impact toward health behavior.;;;"
2016
S64663
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library