Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 156832 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Silaen, Vicky Rosalina
"Dalam kesusasteraan Rusia, Fedor Mixajlovie Dostoevskij kerap dikenal scbagai penulis yang banyak memasukkan kandungan filosofis dalam karya_karyanya. Novel Hpecmynneuue u Haxa3auue/Prestuplenie i Nakazanie/Kejahatan dan Hukuman merupakan salah satu bukti keunggulan Dostoevskij dalam memasukkan kandungan filosofisnya dengan menggambarkan pergumulan eksistensial yang terejawantahkan lewat tokoh Raskol'nikov. Skripsi ini berisikan pembahasan tentang dualisme tokoh Raskol'nikov serta faktor-faktor yang menyebabkan adanya dualisme tersebut, dengan tinjauan eksistensialisme. Dalam tahap analisis penulis menggunakan metode kepustakaan dan deskriptif analisis serta melandaskan penelitian ini dengan teori eksistensialisme yang dikemukakan oleh Nikolaj Alexandrovie Berdjaev.Rangkaian pengalaman eksistensial tokoh Raskol'nikov mengantar kita pada dualisme antara kebebasan dan keterikatan, rasional dan irasionalitas, kesanggupan dan ketidaksanggupan menghadapi penderitaan, penolakan dan kerinduan terhadap interaksi sosial serta penerimaan dan penolakan terhadap Tuhan. Hal-hal tersebut mencerminkan rangkaian unsur-unsur dualisme dalam diri Raskol'nikov yang pada akhirnya menimbulkan situasi paradoksal yang menarik untuk kita babas satu persatu"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2008
S15074
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Deteng, Petrus Jacobus
"Sumber data yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah novel Tlpecmynrreuue u Haxa3arrue IPrestuplenie i Nakazaniel karangan F. M. Dostoevsky yang diterbitkan di Jleuutr pad (Leningrad/ pada tahun 1976 oleh badan penerbit Xuydoarcecmeeuuarr Jlumepamypa /Xudozestvennaja Literatura/. Sebagai data pembanding (data sekunder) digunakan terjemahan bahasa Inggris 17pecmynnetrue u Haxa3auue, Crime and Punishment, yang diterjemahkan oleh Constance Garnett; yang diterbitkan pada tahun 2000 di Hertfordshire oleh penerbit Wordsworth Classics. Sonya Semyonovna Marmeladova, tokoh bawahan dalam novel 17pecmynaeuue u Haxa3auue (Kejahatan dan Hukuman) karya F. M. Dostoevsky adalah suatu fenomena. Sebagai suatu fenomena keberadaannya di dalam novel ini mewakili visi dan misi tertentu dari penulisnya. Sebagai suatu fenomena, Sonya memancarkan aspek-aspek religiusitas yang sangat mendalam. Maka dari itu, penulisan skripsi ini dilakukan untuk mengungkapkan makna keberadaan Sonya dan juga aspek-aspek religiusitasnya. Pengungkapan religiusitas Sonya ini diawali dengan memberikan perkenalan singkat terhadap Sonya dan melihat kedudukannya di dalam novel ini. Setelah itu, digambarkan juga dunia yang dialami oleh Sonya, yang diyakini merupakan gambaran fiksional dari dunia Rusia abad ke-19 yang sesungguhnya. Setelah ini semua barulah dikritisi berbagai situasi hidup, berbagai krisis dalam kehidupan tokoh Sonya. Dikritisi juga bagaimana tokoh Sonya menanggapi situasi-situasi tersebut, karena dalam tanggapan-tanggapannya tersebut pula religiusitasnya_"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2006
S14466
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aniska Rizky Poetry Shivalaya
"Skipsi ini membahas tentang konflik batin tokoh Aleksej Ivanovič dalam novel Игрок / Igrok / Penjudi karya Fëdor Mixajlovič Dostoevskij melalui pendekatan psikologi sastra. Pendekatan ini merupakan salah satu pendekatan dalam sastra yag mengkaji tentang kejiwaan tokoh. Analisis terhadap novel Игрок / Igrok / Penjudi dengan menggunakan teori psikoanalisis Sigmund Freud mengenai Id, Ego, Superego, Kecemasan, dan Mekanisme Pertahanan Ego. Melalui pendekatan ini terlihat bahwa tokoh Aleksej Ivanovič mengalami konflik batin ketika ia terjerat dalam permainan judi yang awalnya ia lakukan untuk menarik hati gadis yang ia sukai. Permasalahan yang muncul mengakibatkan Aleksej mengalami berbagai perasaan yang menimbulkan kecemasan di dalam dirinya.

This thesis is about inner conflict of the character Aleksej Ivanovič in the novel Игрок / Igrok / Penjudi written by Fëdor Mixajlovič Dostoevskij through literature psychology. This approach is one of many approaches about the psychology of the character. The analysis of the novel Игрок / Igrok / Penjudi is using the psychoanalysis theory by Sigmund Freud about Id, Ego, Superego, Anxiety, and Ego Defense Mechanism. Through this approach is seen that the character of Aleksej Ivanovič has inner conflicts when he has been trapped to the game of gambling which is at first he did that to attract a girl that he loved. The problem appears when Aleksej has various anxieties inside of him."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S45821
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Henny Riyah Tristanti
"Skripsi ini membahas novel Бедныe Люди / Bednye Ljudi / Orang-Orang Malang karya Fyodor Mikhailovich Dostoevsky. Di dalam skripsi ini, pembahasan difokuskan pada tokoh utama, yakni Devushkin. Metode yang digunakan adalah deskriptif analisis dan penulis mengaitkannya dengan teori eksistensialisme Nikolai Berdjaev. Terdapat sifat yang mendominasi dari diri Devushkin, yaitu sifat perasa. Hasil analisis skripsi ini menyatakan bahwa rasa cinta kasih melatarbelakangi sebagian besar eksistensi Devushkin.

This thesis discusses the novel Бедныe Люди / Bednye Ljudi / Poor Folk by Fyodor Mikhailovich Dostoevsky. Within this thesis, the discussion focused on the main character, namely Devushkin. This research is using the method of descriptive analysis combined with the existentialism theory by Nikolai Berdjaev. There is a dominant character of self Devushkin, sensitive person. The results of this analysis of this thesis that the love behind most of Devushkin’s existence."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S46032
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hendra Yudha Priyanto
"ABSTRAK
Skripsi ini berisi tentang perbandingan relasi antara tokoh Humbert dan Dolores
dalam novel Лолита /lolita/ Lolita Karya Vladimir Vladimirovich Nabokov dengan
tokoh Dion dan Gaza dalam film I Love You, Om... Karya Aviv Elham. Metode yang
digunakan adalah deskripis-analitis dan mengaitkannya dengan teori tokoh dan
penokohan dan teori eksistensialisme. Berdasarkan hasil analisi, telah berhasil
dibuktikan bahwa dalam kedua relasi tersebut terdapat proses dominasi yang
dipengaruhi oleh status sosial tokoh. Kedua relasi yang terjadi sama-sama
menghasilkan proses dominasi, namun Humbert lebih mendominasi Dolores
dibandingkan Dion yang mendominasi Gaza. Hal tersebut disebabkan status sosial
Humbert lebih tinggi dari status sosial Dion.

ABSTRACT
This mini thesis compares about relations of Humbert and Dolores in Лолита /lolita/
Lolita by Vladimir Vladimirovich Nabokov and Dion and Gaza in I Love You, Om…
movie by Aviv Elham. This research is using method of descriptive analysisi
combined with the association with the character and characterization theory and
existentialism theory. Based on the analysis of this mini thesis, it is proved that both
relations have domination caused by characters different social status. Both relations
have dominations, but Humbert more dominates Dolores than Dion dominates Gaza.
This is caused by Humberts higher social status than Dions social status."
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2014
S55367
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hasnini Hasra
"Karya sastra feminis selalu mengangkat permasalahan kaum wanita dalam konteks budaya patriarki. Pada umumnya digambarkan hubungan antara kaum wanita dan laki-laki dalam masyarakat sangat tidak setara, karena posisi kaum wanita lebih termarjinalkan. Ketimpangan jender ini serinimenimbulkan konflik yang tidak bisa tidak harus disikapi dengan memandang posisi kedua belah pihak.
Permasalahan itu pula yang diangkat dalam kedua novel Tony Morrison berjudul Sala dan Tar Baby, yang memfokuskan pada masalah ketimpangan jender di kalangan masyarakat kulit hitam. Pengarang menggambarkan bahwa posisi laki-laki dan perempuan dalam konteks masyarakat kulit hitam yang patriarki memiliki hubungan yang tidak setara, dan salah satu penyebabnya adalah konstruksi sosial masyarakat yang turut meligitimasi nilai-nilai dan budaya patriarki tersebut.
Penulis juga menggambarkan bagaimana tokoh wanita menyikapi ketimpangan tersebut melalui dua aspek yang berbeda, yakni penerimaan dan penolakan. Pada akhirnya terlihat bahwa kedua sikap tersebut menimbulkan implikasi yang juga berbeda terhadap para tokoh wanita di kedua novel, sehingga posisi yang termarjinalkan dan permasalahan akibat ketimpangan jender tersebut bisa diperbaiki.
Secara keseluruhan, penulis menyiratkan beberapa aspek yang harus dilakukan kaum wanita agar bisa mengatasi permasalahan tersebut dan tidak terlalu terinternaiisasi oleh konsep-konsep patriarki, diantaranya melalui faktor pendidikan, dan upaya peningkatan kemampuan dan wawasan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2003
T10860
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dini Yulianti
"Dua bidang ilmu yang berkaitan erat dengan bahasa, yakni ilmu linguistik dan ilmu susastra, seringkali dipandang sebagai dua disiplin yang bertolak belakang dan tidak dapat disatukan. Ilmu linguistik dengan pendekatan ilmiahnya terkesan lebih sistematis dan objektif, sementara ilmu susastra dianggap lebih bersandar pada penilaian dan interpretasi subyektif. Kemudian, berkembanglah ilmu stilistika yang menjembatani perbedaan di antara kedua bidang tersebut, dengan cara menggabungkan pendekatan ilmu linguistik dan ilmu susastra untuk meneliti style atau gaya bahasa yang digunakan dalam karya sastra. Kritik terhadap karya sastra dalam analisis stilistika menjadi kuat karena didasarkan pada metode penelitian linguistik yang sistematis.
Analisis stilistika dapat difokuskan pada aspek tertentu dalam karya sastra, seperti alur cerita, tema atau penokohan. Dalam analisis penokohan, salah satu unsur yang menarik untuk dilihat lebih dalam adalah relasi kuasa antarjender yang seringkali bersifat tidak seimbang, terutama dalam karya-karya sastra berbahasa Inggris tradisional.
Dalam penelitian ini, yang ditelaah adalah relasi kuasa antara tokoh pria dan wanita dalam novel The Awakening (1899) karya Kate Chopin, yang berkisah mengenai seorang wanita yang ingin membebaskan diri dari kungkungan tradisi dan konvensi masyarakat. Edna Pontellier, tokoh utama wanita dalam novel ini, menjalin hubungan dengan tiga tokoh pria, yaitu Leonce Pontellier, Robert Lebrun dan Alcee A-robin.
Penelitian ini bertujuan membandingkan relasi kuasa di antara Edna dan ketiga tokoh pria di atas, serta mengungkap penyebab di batik bentuk relasi kuasa tersebut. Relasi kuasa di antara tokoh wanita dan tokoh-tokoh pria diteliti melalui data narasi dan dialog yang menggambarkan interaksi antartokoh. Untuk meneliti narasi digunakan teori transitivitas Halliday, sedangkan untuk meneliti dialog digunakan teori pragmatik, yaitu teori analisis percakapan dan teori FTA atau tindakan mengancam muka yang dikemukakan Brown dan Levinson.
Hasil analisis narasi dan dialog menunjukkan bahwa relasi kuasa yang ada bersifat tidak setara. Dalam relasinya dengan Robert Lebrun, Edna Pontellier memegang kuasa yang lebih besar karena posisinya yang lebih tinggi daripada Robert berdasarkan usia dan status. Akan tetapi, ia menjadi pihak yang lemah dan terdominasi dalam relasinya dengan dua tokoh, yaitu Leonce Pontellier yang unggul dalam hal usia, harta dan peran dalam keluarga, serta Alcee Arobin yang lebih aktif dalam tindakan dan ucapan. Dengan demikian, penelitian stilistika ini mengungkap bahwa ketidakseimbangan dalam relasi kuasa antara tokoh utama wanita dan tokoh-tokoh pria dalam novel The Awakening yang disebabkan oleh faktor-faktor tersebut di atas."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2006
S14051
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rini Chodidjah
"Dalam perkembangan kesusastraan modern Jepang, khususnya pada masa setelah perang, telah lahir corak baru dalam aliran sastra yang berbeda dengan hasil karya sastra sebelumnya. Hal ditandai juga dengan munculnya pengarang-pengarang barn dengan berbagai karyanya. Endo Shusaku, disebut sebagai novelis Katolik, dengan novelnya Chinmoku juga memperlihatkan sebuah hasil karya sastra yang populer, tidak saja di negeri Jepang sendiri, tetapi juga di berbagai negara lainnya. Endo Shusaku dalam novel Chinmoku menggamharkan periode sejarah Jepang yang dikenal dengan abad Kristen di Jepang yaitu pada abad ke-17. Dengan menggunakan beberapa catatan sejarah, Endo merangkai cerita ini dengan sangat ahli, sehingga menjadi cerita yang sangat mengharukan dan sangat mencerminkan sisi kemanusiaan. Analisis mengenai tokoh utama novel ini yang mengalami dilema dan pergolakan batin yang sangat berat dilakukan dengan menggunakan metode penelitian pustaka. Adapun pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan psikologi yaitu teori psikologi Carl Gustav Jung, yang dibatasi hanya mengenai konsep Self dan Gambaran Allah (Imago Del). Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan memahami latar belakang tindakan murtad yang dilakukan oleh tokoh utama novel Chinmoku ini. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dengan menerapkan teori tersebut, diketahui bahwa latar belakang tindakan murtad yang dilakukan oleh pendeta Rodrigues adalah ungkapan rasa cinta kasihnya terhadap umat Kristen Jepang, dengan kata lain, ungkapan rasa cinta kasihnya terhadap sesama manusia. Dengan penerapan teori Jung ini sekaligus dapat dibuktikan bahwa Gambaran Allah terdapat dalam jiwa Rodrigues. Dengan demikian, kalau dikatakan bahwa karya sastra merupakan hasiI renungan pengarang terhadap hidup dan kehidupan ini, maka dapat dikatakan pula bahwa gagasan yang terdapat dalam novel Chinmoku karya Endo Shusaku tersebut merupakan hasil renungannya mengenai persoalan kehidupan manusia yang dihadapinya."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1994
S13779
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wahyuni Ajeng Gumandar
"Skripsi ini menganalisis tokoh Yanti pada novel Gerhana karya A.A. Navis. Penulis melihat bagaimana tokoh Yanti bereksistensi pada cerita berdasarkan teori eksistensialisme menurut Simone de Beauvoir. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan analisis deskriptif. Penulis menganalisis cara Yanti bereksistensi berdasarkan kondisi eksistensi perempuan yang mendekati deskripsi tokoh Yanti, yaitu Perempuan Mandiri dan Perempuan Menikah. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa tokoh Yanti mampu mengeksistensikan dirinya sebagai seorang Perempuan Mandiri dan Perempuan yang Menikah, dengan cara-cara seperti yang telah dijabarkan oleh Simone de Beauvoir.

This undergraduate thesis analyzes Yanti, a character on Gerhana written by A.A. Navis. The purpose is to see how Yanti's existence develop on the story, based of Simone de Beauvoir's theory. This research used qualitative as method with descriptive analytic to analyze. Yanti's way to existence was analyzed based on de Beauvoir's theory on The Independent Woman and The Married Woman. The result of this thesis concluded that Yanti could make herself exist as an Independent Woman and Married Woman, just like how Simone de Beauvoir already explained.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2017
S69586
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Susi Rosiana Dewi
"Skripsi ini menganalisis tokoh dan penokohan Alif sebagai tokoh utama di dalam novel Negeri 5 Menara karya A. Fuadi. Tujuannya adalah mengetahui penokohan tokoh Alif sebagai seorang remaja yang memiliki ambisi yang sangat besar untuk dapat mewujudkan cita-citanya. Penelitian yang dilakukan dengan menggunakan pendekatan objektif ini juga akan menganalisis unsur intrinsik dalam novel sebagai penunjang dalam penganalisisan tokoh dan penokohan. Kesimpulan dari analisis tersebut adalah terdapat korelasi antara penokohan tokoh Alif dan unsur intrinsik di dalam novel Negeri 5 Menara yang terlihat dari tema dan amanat, alur dan pengaluran, latar dan pelataran, serta tokoh dan penokohan tokoh lain di dalam cerita.

This thesis analyze the characters and the characterization of Alif ,the main character in the Negeri 5 Menara, a novel written by A. Fuadi. The purpose is to find out the characterization of Alif , a teenager with a huge ambition to reach his goal. This research which is done with objective approach is also to analyze the intrinsic elements as the supporting elements in analyzing the character and the characterization. The conclusion of this analysis is that there is a correlation between the characterization of Alif and the intrinsic elements in the Negeri 5 Menara novel according to the theme and message, the plot and plotting, the background and backgrounding as well as the character and characterization of other characters in the story."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2011
S10
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>