Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 200851 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Yunita Ramanda
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui variabel-variabel yang mempengaruhi
kepuasan pelanggan sepeda motor jenis bebek dan matic dengan menggunakan
metode Structural Equation Modeling (SEM). Pengambilan data dilakukan di
wilayah Jabodetabek dengan melakukan survey kepada pengguna sepeda motor
jenis bebek dan matic. Variabel yang diuji pada penelitian ini antara lain:
Pemenuhan Manfaat Fungsional (Functional Benefit Fulfilment), Pemenuhan
Jaminan Operasional (Operational Assurance Fulfilment), Keandalan Produk
(Product Reliability) dan Kualitas Pelayanan Purna Jual (Service Quality). Selain
itu, penelitian ini juga melibatkan Variabel Moderator Disiplin Operasional
(Operational Discipline) dan Pengetahuan Operational (Operational Knowledge)
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel-variabel yang terbukti berpengaruh
terhadap kepuasan pelanggan adalah variabel Pemenuhan Manfaat Fungsional,
Pemenuhan Jaminan Opersional, dan Keandalan Produk. Sedangkan variabel
Kualitas Pelayanan Purna Jual tidak berpengaruh secara signifikan terhadap
kepuasan pelanggan. Disamping itu Variabel Moderator Pengetahuan serta
Disiplin Operasional terbukti dapat memperkuat maupun memperlemah hubungan
antara variabel independen yang diuji dengan variabel dependen Kepuasan
Pelanggan.

ABSTRACT
This study aims to determine factors that influences of customer?s motorcycle
satisfaction by using the method of Structural Equation Modeling (SEM). Data
were collected to customer of moped and skutic in Jabodetabek, using
questionnaires. Variables used in this study are Functional Benefit Fulfillment,
Operational Assurance Fulfillment, Product Reliability, Service Quality and also
Operational Discipline & Knowledge as Moderator Variable. The result showed
that the factors that significantly affect satisfaction of customer are Functional
Benefit Fulfillment, Operational Assurance Fulfillment and Product Reliability.
While service quality has no influence towards patient satisfaction. Also, this
study proved to be significant that Discipline and Knowledge Operational has
effect to relationship between independent and dependent variable."
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S43055
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Jimmy Maulana
"ABSTRAK
Keragaman tingkat kepentingan dan latar belakang seseorang dalam membeli unit mobil menjadi perhatian utama pelaku industri otomotif saat ini. Oleh karena itu, perlu dilakukan identifikasi dan analisis model faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan pengguna mobil. Metode yang digunakan dalam identifikasi dan analisis ini adalah structural equation modeling. Data yang diproses berasal dari hasil survei pengguna mobil MPV di wilayah Jabodetabek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel moderasi keterampilan pengendara kendaraan memperkuat pengaruh variabel eksogen kinerja operasional kendaraan dan moderasi konsistensi pemeliharaan kendaraan juga memperkuat pengaruh variabel eksogen keandalan kendaraan terhadap hubungannya dengan kepuasan pengguna mobil. Selain itu, faktor-faktor eksogen yang berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna mobil yaitu manfaat fungsional kendaraan, keandalan kendaraan, kinerja pelayanan purna jual, kinerja operasional kendaraan, dan biaya pemilikan kendaraan.

ABSTRACT
The variation of the interest and the background of automobile consumer rsquo s buying activity has been a concern for the automotive industry. Thus, it is necessary to model the identification and the analysis of the factors that affecting the automobile satisfactory. The method processed the survey result from MPV user in Jabodetabek into structural equation modeling. SEM showed that the moderation variable enhanced the exogenous variable of vehicle performance, whereas the moderation variable of the vehicle rsquo s maintenance enhanced the exogenous variable of vehicle rsquo s reliability in the conjuction to the automobile user satisfactory. Apart from that, another exogenous factors that significantly effecting the user satisfaction are vehicle functionality, performance, reliability, after sales services, and cost of ownership."
2016
T48426
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Deny Hamdani
"Sebagai market leader dalam industri telekomunikasi selular di Indonesia, Telkomsel perlu menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepuasan dan loyalitas pelanggannya agar Telkomsel dapat menentukan strategi yang terbaik dalam meningkatkan kualitas pelayanannya untuk mencapai kepuasan pelanggan. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik pelanggan yang membedakan pelanggan Telkomsel menurut tingkat kepuasan dan loyalitasnya, mengetahui atribut produk yang mempengaruhi tingkat kepuasan dan loyalitas pelanggan Telkomsel, serta memperoleh informasi mengenai atribut produk Telkomsel yang penting untuk ditingkatkan. Data penelitian diperoleh melalui kuesioner yang disebar ke 218 responden di Jabodetabek. Dari hasil penyebaran kuesioner akhirnya diperoleh data berupa karakteristik pelanggan dan atribut produk Telkomsel. Data yang terkumpul kemudian diolah dengan menggunakan analisis diskriminan, structural equation modeling, dan importance-performance analysis.
Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa: (1) pertimbangan menggunakan kartu Telkomsel, status pernikahan, jenis pekerjaan, jenis kartu Telkomsel, dan penghasilan membedakan tingkat kepuasan pelanggan, (2) status pernikahan membedakan tingkat loyalitas pelanggan, (3) kualitas produk dan keterjangkauan tarif memiliki pengaruh langsung terhadap manfaat yang dirasakan pelanggan dan pengaruh tak langsung terhadap kepuasan, kepercayaan, komitmen, dan keluhan pelanggan, (4) image perusahaan memiliki pengaruh langsung terhadap kepuasan pelanggan dan pengaruh tak langsung terhadap kepercayaan, komitmen, keluhan, dan loyalitas pelanggan, (5) tiga atribut produk yang penting untuk ditingkatkan yaitu ketepatan janji yang diberikan, kecepatan penyelesaian gangguan melalui Call Center, dan keterjangkauan tarif bicara ke provider GSM lain.

As the market leader in the cellular telecommunication industry in Indonesia, Telkomsel needs to analyze factors influencing customer satisfaction and loyalty level so that Telkomsel can determine the best strategy in increasing its service quality to reach customer satisfaction. Therefore, this research is executed to find out the customer characteristics that differenciate Telkomsel's customers based on their satisfaction and loyalty level, to find out the product attributes that influence customer satisfaction and loyalty level, and to obtain information about the product attributes that are important to be increased. The research data are obtained through questionnairs distributed to 218 respondents in Jabodetabek. From the result of distributing questionnairs, it is finally obtained the data of customer characteristics and product attributes. Then the data that have been collected is processed using discriminant analysis, structural equation modeling, and importance-performance analysis.
The results of processing data show that: (1) consideration of using Telkomsel card, marital status, occupation, Telkomsel card used, and income differenciate the customer satisfaction level, (2) marital status differenciates the customer loyalty level, (3) product quality and economical fee have direct effect on perceived value and indirect effects on customer satisfaction, customer trust, customer commitment, and customer complaint, (4) corporate image has direct effect on customer satisfaction, (5) three product attributes that are important to be increased are the fulfilling of given promise, the speed of finishing problem by Call Center, and the economical talking fee to the other GSM providers.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2008
S50386
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Fatkhurrohman
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor inovasi terhadap peningkatan loyalitas pelanggan pada perusahaan telekomunikasi. Perusahaan telekomunikasi yang dijadikan objek penelitian adalah PT Indosat Tbk., sampel diambil dari pelanggan Indosat yang berada di Jabodetabek dan menggunakan produk dan layanan GSM dari Indosat. Faktor inovasi yang digunakan adalah relative advantage dan compatibility, dan dilihat dari 4 area inovasi yaitu produk, layanan, teknologi, dan pemasaran. Sedangkan loyalitas pelanggan tersusun dari beberapa anteseden, yaitu customer expectation, perceived quality, perceived value, corporate image, customer satisfaction, customer trust/confidence, customer commitment, customer complaint, dan customer loyalty. Dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) didapatkan bahwa ternyata faktor inovasi tidak memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan, namun tetap memiliki pengaruh total yang signifikan melalui pengaruhnya terhadap anteseden dari loyalitas, seperti customer expectation, perceived quality, corporate image, dan customer trust/confidence. Selain itu, didapatkan pula bahwa faktor inovasi (relative advantage dan compatibility), komitmen pelanggan (customer commitment), kepercayaan pelanggan (customer trust/confidence), dan kepuasan pelanggan (customer satisfaction) merupakan empat faktor utama yang memiliki pengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan Indosat. Melalui pengaruhnya yang signifikan terhadap loyalitas, Indosat perlu mempertimbangkan faktor inovasi (relative advantage dan compatibility) dalam meningkatkan loyalitas pelanggannya, yang pada akhirnya akan meningkatkan value dari Indosat.

This study aimed to investigate the influence of innovation factors to increase customer loyalty in the telecom companies. Telecommunications Company which becomes object of the research is PT Indosat Tbk., and samples were taken from our customers who live in Jabodetabek and use of products and services from Indosat's GSM. Innovation factors used are relative advantage and compatibility, and its being view from four areas of innovation, product, service, technology, and marketing. While customer loyalty is composed of several antecedents, namely customer expectation, perceived quality, perceived value, corporate image, customer satisfaction, customer trust/confidence, customer commitment, customer complaint, and customer loyalty. Structural Equation Modeling (SEM) using showed that in fact innovation factors has no significant direct influence on customer loyalty, but still has a significant total effect through its influence on the antecedents of loyalty, as customer expectation, perceived quality, corporate image and customer trust/confidence. In addition, it was found also that the factor of innovation (relative advantage and compatibility), commitment of customer, customer trust, and customer satisfaction are the four main factors that have significant influence on customer loyalty in Indosat. Through a significant effect on loyalty, Indosat will need to consider the factor of innovation (relative advantage and compatibility) in improving customer loyalty, which in turn will increase the value of Indosat."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51952
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Batubara, Syamsul Arifin
"Penelitian ini untuk menguji pengaruh motivasi, kepuasan kerja dan kompetensiterhadap kinerja bintara polisi di Polda Metro Jaya. Kinerja bintara polisi sangatpenting karena perannya mendukung kinerja organisasi. Total sampel dari 288bintara polisi secara acak diambil dari empat unit organisasi seperti Reserse,Sabhara, Intel, Binmas, dan Brimob. Penelitian ini menggunakan StructuralEquation Modeling SEM untuk menganalisis pengaruh motivasi, kepuasankerja, dan kompetensi terhadap kinerja bintara polisi di Polda Metro Jaya.Temuan menunjukkan bahwa motivasi memiliki korelasi yang signifikan dengankepuasan kerja r = 0,576, p

This research is to examine the influence of motivation, job satisfaction andcompetence towards brigadier police performance at Regional Police Office inJakarta. The performance of brigadir police was critical due to his role support theorganization performance. The total sample of 288 brigadier police was randomlytaken from four unit organization such as criminal unit, shabara, intelligent,community services, and brimob.This research employed Structural EquationModelling SEM to analyse the effect of motivation, job satisfaction, andcompetence towards the brigadier police performance. The findings indicated thatmotivation has a significant correlation with job satisfaction r 0.576, p 0.05 and the job satisfaction has a significant effect on job performance r 0.679, p"
Jakarta: Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia, 2018
T52182
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Maria Goretti Deliana
"Peningkatan jumlah Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kerajinan tangan kayu telah mendorong para pelaku usaha untuk membangun strategi inovatif guna memenangkan persaingan dan mempertahankan keberlangsungan bisnis usahanya. Salah satu jenis strategi yang dapat digunakan oleh para pemilik UMKM kerajinan tangan kayu untuk meningkatkan keunggulan kompetitif perusahaan adalah strategi pemanfaatan teknologi informasi berbasis pelanggan yang disebut sebagai Customer Relationship Management (CRM). Tujuan utama yang ingin dicapai melalui implementasi CRM adalah peningkatan loyalitas pelanggan dan profitabilitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun strategi peningkatan loyalitas pelanggan pada UMKM kerajinan tangan kayu melalui implementasi dari metode analisis multivariat menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dalam kerangka CRM dengan didukung oleh hasil dari segmentasi pelanggan menggunakan variabel Recency, Frequency, Monetary (RFM) dan algoritma K-Means, serta hasil dari segmentasi produk menggunakan variabel Frequency, Monetary, Customer Variety (FMC) dan algoritma K-Means. Segmentasi pelanggan dan produk dilakukan dengan menggunakan data sekunder berupa data transaksi pelanggan dari tiga UMKM kerajinan tangan kayu di Daerah Istimewa Yogyakarta, sedangkan analisis multivariat dilakukan dengan menggunakan data primer berupa hasil kuesioner dari 280 responden yang pernah melakukan pembelian produk kerajinan tangan kayu di Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini menghasilkan empat segmen pelanggan pada Perusahaan X dan Z, lima segmen pelanggan pada Perusahaan Y, serta lima segmen produk pada ketiga perusahaan. Sementara itu, hasil analisis multivariat dengan menggunakan SEM menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan kualitas layanan berpengaruh secara langsung terhadap kepuasan pelanggan, sedangkan variabel yang memiliki pengaruh langsung terhadap loyalitas pelanggan adalah variabel kepercayaan dan komitmen. Ketiga hasil penelitian tersebut berguna sebagai acuan dalam membangun strategi peningkatan loyalitas pelanggan pada UMKM kerajinan tangan kayu.

The increasing number of wooden handicraft micro, small, and medium enterprises (MSMEs) has encouraged business owners to develop innovative strategies to win the competition and maintain the companies' sustainability. One type of strategy that can be used by the wooden handicraft MSMEs owners to enhance the company's competitive advantage is a customer-based information technology strategy called Customer Relationship Management (CRM). The main purpose of the implementation of CRM is to increase customer loyalty and company profitability. This study aims to develop the strategy to improve the customer loyalty of wooden handicraft MSMEs through the implementation of multivariate analysis method using Structural Equation Modeling (SEM) in the CRM framework, supported by the customer segmentation result using Recency, Frequency, Monetary (RFM) variables-K-Means algorithm and the product segmentation result using Frequency, Monetary, Customer Variety (FMC) variables-K-Means algorithm. The customer and product segmentation are done by using secondary data in the form of customer transaction data from three wooden handicraft MSMEs in the Special Region of Yogyakarta, while the multivariate analysis is carried out using primary data in the form of questionnaires from 280 respondents who have purchased wooden handicraft products in the Special Region of Yogyakarta. The results show four customer segments in Company X and Z, five customer segments in Company Y, and five product segments in all three companies. In addition, the results of the multivariate analysis using SEM show that product and service quality variables directly influence customer satisfaction, while the variables that have a direct influence on customer loyalty are trust and commitment. The three results of the study are useful as references in developing the strategies to improve customer loyalty in wooden handicraft MSMEs."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Maria Goretti Fidella Christine
"Peningkatan jumlah Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kerajinan tangan kayu telah mendorong para pelaku usaha untuk membangun strategi inovatif guna memenangkan persaingan dan mempertahankan keberlangsungan bisnis usahanya. Salah satu jenis strategi yang dapat digunakan oleh para pemilik UMKM kerajinan tangan kayu untuk meningkatkan keunggulan kompetitif perusahaan adalah strategi pemanfaatan teknologi informasi berbasis pelanggan yang disebut sebagai Customer Relationship Management (CRM). Tujuan utama yang ingin dicapai melalui implementasi CRM adalah peningkatan loyalitas pelanggan dan profitabilitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun strategi peningkatan loyalitas pelanggan pada UMKM kerajinan tangan kayu melalui implementasi dari metode analisis multivariat menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dalam kerangka CRM dengan didukung oleh hasil dari segmentasi pelanggan menggunakan variabel Recency, Frequency, Monetary (RFM) dan algoritma K-Means, serta hasil dari segmentasi produk menggunakan variabel Frequency, Monetary, Customer Variety (FMC) dan algoritma K-Means. Segmentasi pelanggan dan produk dilakukan dengan menggunakan data sekunder berupa data transaksi pelanggan dari tiga UMKM kerajinan tangan kayu di Daerah Istimewa Yogyakarta, sedangkan analisis multivariat dilakukan dengan menggunakan data primer berupa hasil kuesioner dari 280 responden yang pernah melakukan pembelian produk kerajinan tangan kayu di Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini menghasilkan empat segmen pelanggan pada Perusahaan X dan Z, lima segmen pelanggan pada Perusahaan Y, serta lima segmen produk pada ketiga perusahaan. Sementara itu, hasil analisis multivariat dengan menggunakan SEM menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan kualitas layanan berpengaruh secara langsung terhadap kepuasan pelanggan, sedangkan variabel yang memiliki pengaruh langsung terhadap loyalitas pelanggan adalah variabel kepercayaan dan komitmen. Ketiga hasil penelitian tersebut berguna sebagai acuan dalam membangun strategi peningkatan loyalitas pelanggan pada UMKM kerajinan tangan kayu.

The increasing number of wooden handicraft micro, small, and medium enterprises (MSMEs) has encouraged business owners to develop innovative strategies to win the competition and maintain the companies sustainability. One type of strategy that can be used by the wooden handicraft MSMEs owners to enhance the companys competitive advantage is a customer-based information technology strategy called Customer Relationship Management (CRM). The main purpose of the implementation of CRM is to increase customer loyalty and company profitability. This study aims to develop the strategy to improve the customer loyalty of wooden handicraft MSMEs through the implementation of multivariate analysis method using Structural Equation Modeling (SEM) in the CRM framework, supported by the customer segmentation result using Recency, Frequency, Monetary (RFM) variables-K-Means algorithm and the product segmentation result using Frequency, Monetary, Customer Variety (FMC) variables-K-Means algorithm. The customer and product segmentation are done by using secondary data in the form of customer transaction data from three wooden handicraft MSMEs in the Special Region of Yogyakarta, while the multivariate analysis is carried out using primary data in the form of questionnaires from 280 respondents who have purchased wooden handicraft products in the Special Region of Yogyakarta. The results show four customer segments in Company X and Z, five customer segments in Company Y, and five product segments in all three companies. In addition, the results of the multivariate analysis using SEM show that product and service quality variables directly influence customer satisfaction, while the variables that have a direct influence on customer loyalty are trust and commitment. The three results of the study are useful as references in developing the strategies to improve customer loyalty in wooden handicraft MSMEs."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
T53383
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Awal Maulana
"Untuk mempertahankan dan mengembangkan hubungan dengan konsumen, kepuasan pelanggan (customer satisfaction) adalah hal yang utama. Dari kepuasan ini akan tercipta loyalitas pelanggan yang pada akhirnya akan menjamin kehidupan dan daya saing bisnis perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa yang harus diprioritaskan oleh perusahaan untuk terus ditingkatkan kualitasnya, hal tersebut untuk meningkatkan customer satisfaction dan customer loyalty bagi perusahaan pada tiga bank BUMN, yaitu Bank BNI,Bank BRI, dan Bank Mandiri.
Faktor-faktor yang digunakan dalam penelitian ini adalah bank reliability, physical aspect, bank trust, customer orientation, bank image, bank facilities, dan bank fee. Dengan metode structural equation modeling didapatkan bahwa faktor yang berpengaruh pada customer satisfaction dan customer loyalty pada setiap bank berbeda-beda. Oleh karena itu, bank-bank tersebut juga harus menyesuaikan perancangan aktivitas Customer Relationship Management (CRM) dari sisi yang berbeda pula.

In order to retain customers and develop relationship with them, customer satisfaction is the main key. Customer satisfaction will lead to customer loyalty that will ultimately guarantee the existence and competitiveness of the organization. This research aims to find out what factors should be prioritized to continuously be improved that will increase customer satisfaction and customer retention of the company on three state-owned banks, Bank BNI, Bank BRI, and Bank Mandiri.
The factors used in this research are bank reliability, physical aspect, bank trust, customer orientation, bank image, bank facility, and bank fee.Structural equation modeling method shows that the factors that influence customer satisfaction and customer loyalty at each bank are different and therefore each bank also has to adjust the design of their CRM activities from different side.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2013
S45961
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Luky Hananto
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor inovasi dan quality of service terhadap loyalitas pelanggan pada PT Indosat Tbk., PT Telkomsel, dan PT XL Axiata. Faktor inovasi yang digunakan yaitu inovasi produk, layanan, teknologi, dan pemasaran. Faktor quality of service yang digunakan yaitu kualitas jaringan, jangkauan, kejernihan suara, data transfer, dan customer service. Sedangkan loyalitas pelanggan tersusun dari beberapa variabel, yaitu customer expectation, perceived value, corporate image, perceived ease of use, customer satisfaction, customer trust, customer commitment, customer complaint, dan customer loyalty. Dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) didapatkan bahwa ternyata faktor inovasi dan quality of service tidak memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan, namun tetap memiliki pengaruh tidak langsung yang signifikan melalui pengaruhnya terhadap loyalitas, melalui anteseden seperti customer commitment, customer trust, dan customer satisfaction.

This study aimed to investigate the influence of innovation and quality of service factors to customer loyalty in the telecommunication companies. Telecommunication companies which become object of the research is PT Indosat Tbk., PT Telkomsel, and PT XL Axiata. Innovation factors which used are being viewed from product, service, technology, and marketing innovation. Quality of service factors which used are being viewed from network, coverage, voice limpidity, data transfer rate, and customer service quality. While customer loyalty is composed of several antecedents, namely customer expectation, perceived quality, perceived value, corporate image, perceived ease of use, customer satisfaction, customer trust, customer commitment, customer complaint, and customer loyalty. Structural Equation Modeling (SEM) using showed that in fact innovation factors has no significant direct influence on customer loyalty, but still has indirect effect through its influence on the antecedents of loyalty, as customer commitment, customer trust, and customer satisfaction."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
S387
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>