Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 194006 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Rebekka Ledyana
"Perkembangan ritel di Indonesia saat ini berkembang dengan pesat. Sebuah gerai ritel yang memiliki suasana menyenangkan akan mempengaruhi sisi afeksi dan kognisi konsumen. Maka dari itu penting bagi peritel untuk memperhatikan situasi berbelanja pada sebuah gerai ritel. Pada skripsi ini, Penulis meneliti pengaruh beberapa elemen dari atmosfer toko (seperti musik, visual aesthetic, affective quality dan tata letak atau kinetic quality) terhadap motivasi atau nilai berbelanja utilitarian, dan hedonic. Data 130 responden diolah dengan menggunakan metode Structural Equation Model (SEM) dengan kesimpulan bahwa kinetic quality mempengaruhi nilai berbelanja utilitarian, namun tidak mempengaruhi nilai berbelanja hedonic. Elemen pembentuk kualitas atmosfer gerai tidak seluruhnya mempengaruhi nilai berbelanja. Elemen musik dan visual aesthetic memiliki pengaruh terhadap kualitas kinetis.

Retail industry in Indonesia is in rapid growth nowadays. Store retail which has pleasant atmoshpere to affects customer?s affection and cognitive. This thing would be important for retailer. They have to pay attention on shopping situation in store. In this thesis, writer researched the effect of elements of atmoshpere (music, visual aesthetic, affective quality and kinetic quality) on utilitarian and hedonic shopping value. 130 respondents perceived by Structural Equation Model (SEM). Due to research result, we have conclusions that: kinetic quality has an impact on utilitarian shopping value but has no impact on hedonic shopping vaue. Not all elements that formed atmoshper quality affect shopping value. But music and visual aesthetic has an impact on kinetic quality."
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S53469
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mahligai Mecca
"Penelitian ini mengungkapkan pengaruh Approach dan Avoidance motivation terhadap konsumsi hedonis. Sejauh ini banyak penelitian yang berusaha mengungkap penyebab sikap positif terhadap retail seperti berlama-lama di dalam toko, intensintas belanja kembali yang tinggi dan sebagainya. Serta meneliti apa yang memicu sikap negatif terhadap toko seperti tidak betah, enggan mengunjungi toko, dsb.
Penelitian ini berusaha mengungkapkan apakah ada pengaruh antara dua sifat dasar manusia terhadap konsumsi hedonis. Penelitian ini juga menunjukkan perbedaan antara pria dan wanita. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa approach motivation benar mempengaruhi hedonic shopping value konsumen department store. Sedangkan avoidance motivation tidak mempenagruhi hedonic shopping value konsumen department store.

This study reveals the influence of approach and avoidance motivation for hedonic consumption. So far a lot of research trying to uncover the cause of a positive attitude towards retail such as lingering in the store, shopping intensity, etc. As well as examining what triggered negative attitude toward the store such as uncomfortable feeling while shopping, reluctant to visit the store, etc.
This study tried to reveal whether there is influence between two basic human motivations to hedonic consumption. This study also shows the differences between men and women in hedonic shopping. The results of this study indicate that the approach motivation really affect hedonic shopping value in department store customers. Otherwise avoidance motivation does not affect hedonic shopping value.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S46124
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fahri Razaly Aziz
"Penelitian ini bertujuan untuk mencari tahu pengaruh dari motivasi belanja hedonic, motivasi belanja utilitarian, dan motivasi belanja social terhadap purchase intention pada konsumen pembeli skin di game Mobile Legends. Secara spesifik, partisipan penelitian ini adalah pengikut akun twitter @MLBBFESS yang pernah membeli skin di game Mobile Legends, sejumlah 130 orang. Motivasi belanja hedonic, motivasi belanja utilitarian, motivasi belanja social, dan purchase intention diukur menggunakan alat ukur yang disusun oleh Chang, dkk (2019). Hasil utama penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi belanja hedonic dan social memiliki pengaruh yang signifikan terhadap purchase intention pada konsumen pembeli skin game Mobile Legends. Di mana motivasi hedonic dianggap lebih berpengaruh dibandingkan motivasi social. Sedangkan motivasi utilitarian dianggap tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap purchase intention pada konsumen pembeli skin game Mobile Legends

This research aimed to examine the influence of hedonic, utilitarian, and social shopping motivations on purchase intention among Mobile Legends skin consumer. Specifically, the participant in this research were 130 people who have skin shopping experience and following @Mlbbfess Twitter account. In this research, the three shopping motivations – hedonic, utilitarian, social, and purchase intention was developed by Chang et al., (2019). The main result of this research showed that hedonic and social shopping motivations have significant impact on purchase intention among skin consumers on Mobile Legends game. Where hedonic motivations tend to be more impactful than social motivations. On the other hand, the result showed that there is no significant impact between utilitarian motivations on purchase intention among skin consumers on Mobile Legends Game."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Gabyta Hasnabila
"Metode self-service menjadi alternatif bagi perusahaan yang mengalami masalah ketidakpuasan customer. Namun, seiring dengan meningkatnya perusahaan yang menerapkan metode self-service, penelitian yang membahas mengenai metode ini masih fokus pada nilai utilitarian atau mementingkan fungsionalitas dan aspek kognitif dalam berbelanja. Padahal, dalam berbelanja customer tidak hanya didasarkan oleh nilai utilitarian, namun juga nilai hedonic yang fokus pada aspek personal dan emosional dalam berbelanja. Penelitian ini melihat bagaimana nilai hedonic dan nilai utilitarian dapat mempengaruhi perasaan delighted yang dirasakan customer ketika berbelanja dengan metode self-service. Customer delight dalam penelitian ini merepresentasikan reaksi berupa kepuasan yang lebih kuat dibandingkan dengan customer satisfaction. Terdapat variabel-variabel lain dalam penelitian ini, yakni Task Uncertainty, Servicescape, Perceived Control, Perceived Time Pressure, Efficiency dan Fun. Dengan subjek penelitian IKEA Indonesia, sampel penelitian ini adalah customer IKEA Indonesia dengan usia minimal 18 tahun, mengunjungi dan berbelanja di IKEA Indonesia dalam 3 bulan terakhir. Peneliti menggunakan analisis Structural Equation Modelling SEM . Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa customer delight yang dirasakan oleh customer dipengaruhi oleh fun yang mereka rasakan ketika berbelanja.

Self service method is considered as one of the alternative for company who is facing unsatisfaction problems since self service allows customer to go shopping with their own phase. However, as number of company who adopted self service method increased, research that adressess this method are still focuses on utilitarian value of self service. That being said, they emphasizes functionality and cognitive aspects of self service shopping experiece. In fact, utilitarian value was not the only motivation that drives customer to go shopping. There rsquo s also hedonic value that is focueses on personal and emotional aspects of shopping. This study looks at how hedonic and utilitarian value can affect the customers delight in self service shopping. In this study, customer delight is a form of positive reaction that is stronger than customer satisfaction. There are other variables in this research, namely Task Uncertainty, Servicescape, Perceived Control, Perceived Time Pressure, Efficiency, and Fun. With IKEA Indonesia as the research subject, this research rsquo s sample is IKEA Indonesia rsquo s customer with minimum age 18 years old who visit and shop at IKEA Indonesia in the last 3 months. Structural Equation Modeling SEM analysis is used in this research. The research shows that customer delight spositively influenced by the fun that customer experienced when they were shopping."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S66959
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nindya Iswari Hayuningrum
"ABSTRAK
Industri ritel modern saat ini berkembang pesat di Indonesia. Salah satunya adalah home and garden specialty retail seperti Ace Hardware Indonesia. Melihat peluang kedepan maka salah satu aspek yang harus diperhatikan oleh ritel modern adalah atmosfir toko. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh dari persepsi atmosfir toko yang dirasakan konsumen yang mempengaruhi nilai belanja utilitarian dan hedonik serta kepuasan pelanggan. Sampel penelitian ini adalah konsumen yang dalam 6 bulan terakhir telah melakukan kunjungan ke gerai ritel Ace Hardware di wilayah Jabodetabek. Data yang diterima diolah menggunakan metode analisis Structural Equity Modelling (SEM). Hasilnya, atmosfir toko memiliki pengaruh positif terhadap nilai belanja hedonik dan utilitarian memiliki pengaruh positif terhadap kepuasaan pelanggan.
ABSTRACT
Modern retail industry is currently growing rapidly in Indonesia. One of them is home and garden specialty retail such as Ace Hardware Indonesia. By seeing an opportunity in the future, one of the aspects to be aware of by modern retail stores is the atmosphere. This research aims to see how the influence of the store atmosphere perception perceived by the consumers affects utilitarian and hedonic shopping value and customer satisfaction. The sample are consumers who in the past 6 months has made visits to Ace Hardware retail outlets in Jabodetabek area. The received data are processed using the analytical method of Structural Equity Modelling (SEM). As a result, the store atmosphere has a positive influence on the hedonic and utilitarian shopping value and on customer satisfaction."
2014
S59908
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Shahnaz Nadiva
"[ABSTRAK
Penggunaan online shopping, khususnya di bidang fashion, sebagai salah satu
pemenuhan kebutuhan masyarakat Indonesia memiliki proses penerimaan yang
kompleks berdasarkan perilaku konsumen yang late adopters, risk averse, socially
oriented, dan impulsive buyers. Salah satu model behavior yang sesuai dengan
perilaku konsumen tersebut adalah Schwartz Motivational Value. Penelitian ini
dikhususkan pada responden yang pernah melakukan pembelian secara online di
Zalora selama tiga bulan terakhir dan diolah menggunakan metode Structural
Equation Modelling untuk memperoleh value apa saja yang mempengaruhi behavior
konsumen dalam mengadopsi online shopping, sehingga diketahui sejauh mana
konsumen menerima online shopping melalui framework technology adoption
lifecycle serta dapat memberikan rekomendasi terkait strategi marketing perusahaan
e-commerce. Hasil penelitian menunjukkan bahwa grup konsumen socially oriented
dan impulsive buyers yang secara signifikan memanfaatkan resources internet dalam
melakukan online shopping, namun pada saat yang sama grup konsumen socially
oriented merasakan ketidakyamanan dalam melakukan online shopping. Selain itu,
dengan adanya resources dalam melakukan online shopping tidak serta merta
membuat konsumen sering melakukan online shopping dan berdampak pada uang
yang dikeluarkan, akan tetapi adanya ketidaknyamanan justru berdampak signifikan
terhadap frekuensi online shopping yang dilakukan konsumen serta uang yang
dikeluarkan. Oleh karena itu, berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan
bahwa konsumen Zalora berada pada tahap Early Majority dalam menerima Zalora
sebagai salah satu online shopping di Indonesia.
ABSTRACT
The usage of online shopping, especially in the field of fashion, as one of the needs
fulfillment for Indonesian community seems to have a complex adoption process
based on the nature of Indonesian?s consumer behavior, which are late adopters, risk
averse, socially oriented and impulsive buyers. One of the behavior model that
corresponds to this consumer behavior is Schwartz Motivational Value. This research
is devoted to the respondents who had made a purchase online in Zalora over the past
three months and the data is processed using Structural Equation Modeling to obtain
values that influence the behavior of consumers in adopting online shopping, how far
consumers receive online shopping technology through the framework of technology
adoption lifecycle based on the result, and also provide recommendations related to
the company's marketing strategy. The results show that consumer who tends to be
socially oriented and impulsive buyers significantly utilize internet resources in doing
online shopping, but at the same time socially oriented consumers feel inconvinience
in doing online shopping. Moreover, with the resources to do online shopping does
not necessarily mean that consumers often do online shopping and spent more money
on online shopping, but the inconvinience in online shopping is precisely a significant
impact on the frequency of consumer online shopping done and the money that is
spent on it. Therefore, based on these results we can conclude that Zalora consumers
are at the stage of the Early Majority in accepting Zalora as one of the online
shopping in Indonesia., The usage of online shopping, especially in the field of fashion, as one of the needs
fulfillment for Indonesian community seems to have a complex adoption process
based on the nature of Indonesian’s consumer behavior, which are late adopters, risk
averse, socially oriented and impulsive buyers. One of the behavior model that
corresponds to this consumer behavior is Schwartz Motivational Value. This research
is devoted to the respondents who had made a purchase online in Zalora over the past
three months and the data is processed using Structural Equation Modeling to obtain
values that influence the behavior of consumers in adopting online shopping, how far
consumers receive online shopping technology through the framework of technology
adoption lifecycle based on the result, and also provide recommendations related to
the company's marketing strategy. The results show that consumer who tends to be
socially oriented and impulsive buyers significantly utilize internet resources in doing
online shopping, but at the same time socially oriented consumers feel inconvinience
in doing online shopping. Moreover, with the resources to do online shopping does
not necessarily mean that consumers often do online shopping and spent more money
on online shopping, but the inconvinience in online shopping is precisely a significant
impact on the frequency of consumer online shopping done and the money that is
spent on it. Therefore, based on these results we can conclude that Zalora consumers
are at the stage of the Early Majority in accepting Zalora as one of the online
shopping in Indonesia.]"
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2015
S62137
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ivanka Griselda
"Niat pembelian konsumen dapat dipengaruhi oleh informasi yang berlebih selama belanja online. Oleh karena itu, pentingnya menginvestasikan setiap aspek identitas web dan layanan web dalam belanja online telah diakui, mulai dari aesthetic appeal, layout and functionality, serta financial security terhadap attitudinal loyalty dan behavioral loyalty yang dimediasi oleh perceived e-shopping value. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah konklusif-deskriptif dengan tipe cross-sectional. Metode purposive sampling digunakan dalam penelitian ini dengan menganalisis 270 responden berjenis kelamin wanita berusia antara 17 sampai 35 tahun, berdomisili di wilayah JaBoDeTaBek dan pernah melakukan pembelanjaan produk kosmetik dan kecantikan melalui situs web Sociolla paling lama tiga bulan terakhir mulai dari Januari – Maret 2020. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan membagikan kuesioner via online dan pengolahan data dilakukan dengan menggunakan teknik Partial Least Squares - Structural Equation Modelling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan aesthetic appeal, layout and functionality, serta financial security memiliki pengaruh terhadap perceived e-shopping value, attitudinal loyalty dan behavioral loyalty.

Consumer purchase intentions can be influenced by excess information during online shopping. Therefore, the importance of investing every aspect of web identity and web services in online shopping has been recognized, ranging from aesthetic appeal, layout and functionality, as well as financial security to attitudinal loyalty and behavioral loyalty mediated by perceived e-shopping value. The research design used in this study was conclusive-descriptive with cross-sectional type. The purposive sampling method was used in this study by analyzing 270 female respondents aged between 17 to 35 years, residing in the JaBoDeTaBek area and having spent cosmetics and beauty products through the Sociolla website for the latest three months starting from January - March 2020. Method data collection used in this study is a survey method by distributing questionnaires via online and data processing is carried out using Partial Least Squares - Structural Equation Modeling (PLS-SEM) techniques. The results showed that aesthetic appeal, layout and functionality, and financial security have an influence on perceived e-shopping value, attitudinal loyalty and behavioral loyalty."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia , 2020
TA-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Tiara Hikmah
"Penelitian ini membahas mengenai hedonic shopping value yang terdiri dari novelty, fun, escapism, dan praise terhadap sikap konsumen terhadap kegiatan belanja online atau attitude toward online purchasing dan intensi pembelian produk diskon atau discounted product purchase intention dalam konteks single days discount atau biasa disebut dengan Harbolnas di Indonesia. Penelitian ini melaksanakan survei kepada 229 responden dari kelompok umur yang lahir pada tahun 1968 hingga 2006 dan berdomisili di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi). Metode penyebaran kuesioner dilakukan secara online menggunakan Google Form dan dianalisis menggunakan Structural Equation Modelling (SEM) dengan software pengolahan data LISREL 8.51. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam attitude toward online purchase, variabel yang terbukti signifikan memengaruhi terdiri dari novelty, fun, praise, dan juga escapism. Dalam discounted product purchase intention, variabel attitude toward online purchase terbukti signifikan memengaruhi.

This study investigated hedonic shopping value consisting of novelty, fun, escapism, and praise on consumer attitudes towards online purchasing activities and discounted product purchase intentions in the context of single days discount or commonly referred to as Harbolnas in Indonesia. This study conducted a survey of 229 respondents from age group born from 1968 to 2006 and domiciled in Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, and Bekasi). The method of distributing questionnaires is done online using Google Form and analyzed using Structural Equation Modeling (SEM) with data processing software LISREL 8.51. The results of this study shows that in attitude toward online purchases, the variables that have been shown to have a significant influence consist of novelty, fun, praise, and also escapism. In discounted product purchase intention, the attitude toward online purchase is proven to have a significant influence."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisinis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Welvina Poulika T.
"Tujuan dari dibuatnya skripsi ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Sistem Perilaku Positif (The Behavioral Activation System) dan Sistem Perilaku Negatif (The Behavioral Inhibition System) Terhadap Hedonic Shopping Value (HSV). Penelitian ini menggunakan studi kasus pada Ace Hardware di Jakarta dengan jumlah responden sebanyak 234 orang. Data penelitian ini diolah dengan software Lisrel 8.51, menggunakan teknik Structural Equation Modeling (SEM). Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa The Behavioral Activation System (BAS) terbukti memberikan pengaruh terhadap Hedonic Shopping Motivations (HSM) sedangkan The Behavioral Inhibition System (BIS) tidak terbukti mempengaruhi HSM. Terbukti bahwa HSM berpengaruh terhadap HSV. BAS dan BIS tidak terbukti berpengaruh terhadap HSV. Pengaruh BAS dan BIS terhadap HSM pada wanita tidak terbukti lebih besar daripada pria, sedangkan pengaruh BAS dan BIS terhadap HSV pada wanita terbukti lebih besar daripada pria.

The purpose of this paper is to determine the effect The Behavioral Activation System and The Behavioral Inhibition System towards Hedonic Shopping Value. This study uses a case study on Ace Hardware in Jakarta with the number of respondents is 234 people. The research data was processed with 8:51 Lisrel software, using Structural Equation Modeling (SEM). The results of data processing show that the Behavioral Activation System (BAS) give effect to the Hedonic Shopping Motivations (HSM) but The Behavioral Activation System (BIS) does not affect the HSM. Proved that the HSM effect on HSV. BAS and BIS are not shown to affect the Hedonic Shopping Value (HSV). The influence of BAS and BIS on HSM in women not proved greater than men, while the influence of BAS and BIS towards HSV in women proved greater than men."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S45960
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fitri Aryani
"ABSTRAK
Meningkatnya minat masyarakat untuk berbelanja online serta ketatnya persaingan usaha pada industry e-commerce mendorong pelaku usaha untuk dapat bersaing dalam membangun hubungan jangka panjang serta loyalitas dengan pelanggan mereka. Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk melihat pengaruh dari website quality terhadap online loyalty yang dimediasi oleh perceived velue of consumer/seller relationship dan dimoderasi oleh online shopping experience. Pengambilan sampel penelitian sebanyak 179 sampel dan melakukan analisis pengolahan data menggunakan Partial Least Square PLS . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa website quality pada situs Zalora Indonesia yang diukur melalui tiga dimensi, yaitu information quality, system quality dan e-service quality memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap perceived value of consumer/seler relationship; perceived value of consumer/seler relationship memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap online loyalty dan online shopping experience tidak memoderasi hubungan antara website quality pada situs Zalora Indonesia dengan perceived value of consumer/seller relationship.

ABSTRACT
The increased public interest in online shopping and higher competition in the e commerce industry has encouraged companies to compete in building long term relationships and loyalty with their customers. The purpose of this quantitative research is to investigate the effect of website quality on online loyalty mediated by perceived value of consumer seller relationship and moderated by online shopping experience. This study collected data from 179 samples and the data is analyzed using partial Least Square PLS method. The results of this study demonstrate that the quality of Zalora Indonesia Online Shopping Website, which is measured by three dimensions, namely information quality, system quality and e service quality, has a significant positive effect on the perceived value of consumer seller relationship perceived value of consumer seller relationship has a significant positive effect on online loyalty and online shopping experience does not exert a moderating effect on the relationship between Zalora Indonesia website quality and the perceived value of consumer seller relationship."
2017
S68935
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>