Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 128458 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Purnomo
"Preservasi atau pelestarian arsip adalah proses dan kerja dalam rangka perlindungan fisik arsip terhadap kerusakan atau unsur perusak dan restorasi/resvarasi bagian arsip yang rusak, yang disebabkan oleh faktor dari dalam (intrinsik) arsip itu sendiri maupun faktor luar fisik arsip itu sendiri. Pentingnya preservasi arsip disetiap institusi adalah untuk kepentinga jangka panjang institusi tersebut. Karena dengan program preservasi arsip akan dapat dihindari kerusakan yang akan lebih parah, kehilangan material sekaligus informasinya.
Tujuan diadakan preservasi pada arsip yaitu untuk menjaga kelestariannya dan memperpanjang usia penggunaannya sehingga dapat bertahan dan bermanfaat lebih luas. Untuk itu ada upaya mengalihmediakan arsip seperti upaya mendigitalisasi arsip agar tetap tersimpan dalam bentuk elektronik untuk menghemat ruang dan memudahkan dalam pemeliharaannya, karena banyak kondisi arsip yang sudah tidak layak kondisinya namun, memiliki nilai yang sangat penting."
Jakarta: Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2018
020 VIS 20:2 (2018)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Erti Ernawati
"ABSTRAK
Archival matters have been the most important part in almost all activities in The Center of Plant Conservation Botanical Garden Indonesia Institute of Science (Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya - LIPI. With times, various documents in the form of official letters and reports has been increasing in numbers in accordance with high intense official activities, when space is limited or even no longer available this create a storage problem. Establishment of more efficient dynamic archival database system is needed to replace manual system currently used. Application of electronic or digital system is expected to improve archives management and service quality in terms of information loss, delay or any other obstruction."
Bogor: Balai Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Cibodas, 2018
580 WKR 16:2 (2018)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Fauzan Ansyafika
"ABSTRACT
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengelolaan arsip wilayah perbatasan negara dalam menghadapi dinamika geopolitik Laut C ina Selatan (studi kasus Kepulauan Natuna) agar dapat mendukung kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan membaca dan mempelajari beberapa dokumen/referens; yang tepat, relevan, dan sesuai dengan kebutuhan penelitian. Data primer yang digunakan berupa arsip sebagai bagian dari bukti masa lampau. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh pemahaman bahwa kelengkapan dan ketersediaan arsip wilayah perbatasan negara merupakan kekuatan dalam mewujudkan kepentingan nasional dalam rangka menjaga kedaulatan wilayah NKRI. Dengan demikian, pengelolaan arsip dapat didorong sebagai bagian dari sistem pertahanan nonmiliter."
Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kementrian Pertahanan RI , 2017
355 JIPHAN 3:2 (2017)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Fathiresa Kusuma
"Penelitian ini membahas mengenai pelaksanaan alih media koleksi audiovisual dalam upaya melestarikan koleksi di Library Traffic Metro TV. Tujuan penelitian yang menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian studi kasus ini adalah untuk mendeskripsikan pelaksanaan alih media koleksi audiovisual ke dalam bentuk media digital dalam rangka kegiatan preservasi koleksi agar dapat diidentifikasi kendala dan keuntungan dalam pelaksanaannya.
Hasil dari penelitian ini adalah pelaksanaan kegiatan alih media koleksi audiovisual di Library Traffic Metro TV masih banyak mengalami kendala yang menyebabkan proses pelaksanaan alih media berjalan kurang baik. Saran yang dapat peneliti berikan yaitu Library Traffic perlu melakukan perawatan terhadap perangkat keras yang digunakan proses alih media serta membuat Standar Operasional Prosedur untuk melaksanakan kegiatan alih media agar pelaksanaan alih media tersebut dapat berjalan dengan baik.

This study discusses the media migration’s implementation of audiovisual in effort to preserve the collection in the Library Traffic Metro TV. This study aims to describe the media migration’s implementation of audiovisual media to digital media’s form for the purposes of preservation of the collection, to identified obstacles and advantages in implementation. This study used a qualitative approach with case study method.
The results of this study, there are still a lot of obstacles that led the migration process run poorly. This study suggests that the Library Traffic needs to perform maintenance on the hardware, and also the medias used in the process and create standard operating procedures to make media migration process and also the medias maintenance can run well.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S45979
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mulyanto
"ABSTRACT
There is a long history of marine research in Indonesia, starting from mid December 1905 when Dr. J. C. Koningsbergena terrestrial zoologist,established the Visscherii Laboratorium te Batavia (Jakarta F ishery Laboratory) at Jalan Akuarium Pasar Ikan, Jakarta. During its development this institution, which was the forerunner of the Research Center for Oceanography LIPI, underwent a series of name changes, the development of its tasks and fimctions, and improvements in its institutional status font branch to national level. There were also changes in how the institution was administered, and it finally came under the auspices of the Indonesian Institute of Sciences, which was established under the Decree of the President of Republic of Indonesia Number 128/1967, 23 August 1967. To support research activities, this marine research institution has had several research vessels since it first began and, to cover Indonesian waters more widely, it also established Marine Research Stations or Technical Implementation Units in several other parts of Indonesia. Historical events happen only once and are never repeated exactly the same again, yet they can determine people Is lives, and still be remembered for all time. As the oldest institution for marine research in Indonesia, at 110 years (mid December 1905 mid December 2015), it is valuable to have an archive of facts and information about significant historical milestones, about its founder; its development, and the history of marine research in Indonesia. In addition, this is essential information for leaders and employees of the Research Center for Oceanography LIPI, both now and in the future, and may also benefit the academic community in general."
Jakarta: Pusat Penelitian Oseanografi - LIPI, 2016
575 OSEANA 41:1 (2016)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Rizky Rifai Akbar
"Skripsi ini membahas mengenai perlindungan arsip di BPAD Pemprov DKI Jakarta. Arsip harus dilindungi keberadaanya karena isi informasinya merupakan aset daerah. Penelitian ini dimulai pada bulan Maret sampai bulan Mei 2013. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi upaya perlindungan arsip di BPAD Pemprov DKI Jakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi lapangan dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlindungan arsip dari ancaman bencana belum menjadi prioritas dan perhatian BPAD Pemprov DKI Jakarta. Saran yang dapat diberikan adalah BPAD Pemprov DKI Jakarta harus membuat prosedur kesiapsiagaan menghadapi bencana yang dapat mencegah dan meminimalisir kerusakan arsip.

This research talks about archive protection in “BPAD Pemprov DKI Jakarta”. Archives should be protected because the information contents are considered as asset. The research was conducted from March 2013 until May 2013. This research aims to identify archive protection and achieve protection constraint of “BPAD Pemprov DKI Jakarta”. This research used study case method which qualitative approach. The data were collected by observation and interview. The result shows that archive protection from disaster threat has not been the priority and focus of “BPAD Pemprov DKI Jakarta”. This research suggests that “BPAD Pemprov Jakarta” should make preparedness procedure which can prevent and minimize archive damage."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
S47093
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Riva Delviatma
"[Penelitian ini bertujuan untuk memahami proses preservasi pengetahuan di perpustakaan komunitas, mengidentifikasi pengetahuan penting yang harus dipelihara di perpustakaan komunitas, mengidentifikasi masalah penyebab ancaman kehilangan pengetahuan, serta menganalisis nilai potensial yang ada di perpustakaan komunitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yang berfokus pada intepretasi pengetahuan yang dimiliki
pengelola serta pengalaman relawan dan masyarakat sekitar dalam memaknai keberadaan perpustakaan komunitas di wilayah tersebut. Penelitian ini dilakukan berdasarkan enam tahap proses preservasi pengetahuan dari World Bank (1998). Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan tacit yang dimiliki pengelola merupakan pengetahuan yang penting dalam pengelolaan perpustakaan komunitas
dan sebagian kecil preservasi pengetahuan telah dilakukan secara tidak sadar oleh pengelola, khususnya tahap diseminasi pengetahuan. Akan tetapi, pengelola belum menyadari bahwa pengetahuan yang dimilikinya dan pengetahuan relawan yang terlibat merupakan aset penting dalam pengelolaan Rumah Baca Zikri. Selain itu, melalui preservasi pengetahuan ini dapat ditangkap beberapa makna
keberadaan Rumah Baca Zikri yaitu seperti nilai kekeluargaan, kebersamaan, kerja sama, keikhlasan, pengorbanan, tanggung jawab, kemandirian, kemanusiaan serta terdapat juga unsur kepercayaan;This research aims to understand the knowledge preservation in community
library, to indentify the important knowledge that have to be preserved in a community library, to identify the core problem of knowledge loss and to analyze the values which are embedded in community library. The research was conducted by using qualitative method with case study approach that mainly focused on the interpretation of owner/manager’s knowledge and the experiences of volunteers, users and surrounding neighbors. This research is based on the six
steps of knowledge preservation from World Bank (1998). The result shows that owner’s tacit knowledge is an essential knowledge to maintain the library and also reveals that few of the six steps have already been done, especially the knowledge dissemination phase. Unfortunately, the owner has not yet realized that his knowledge is an important asset to manage his library. Aside from that, by doing
this research, some values that are embedded in community library such as, kinship, togetherness, team work, sincerity, sacrifice, independency, humanity, and also personal trust can also be gathered, This research aims to understand the knowledge preservation in community
library, to indentify the important knowledge that have to be preserved in a
community library, to identify the core problem of knowledge loss and to analyze
the values which are embedded in community library. The research was
conducted by using qualitative method with case study approach that mainly
focused on the interpretation of owner/manager’s knowledge and the experiences
of volunteers, users and surrounding neighbors. This research is based on the six
steps of knowledge preservation from World Bank (1998). The result shows that
owner’s tacit knowledge is an essential knowledge to maintain the library and also
reveals that few of the six steps have already been done, especially the knowledge
dissemination phase. Unfortunately, the owner has not yet realized that his
knowledge is an important asset to manage his library. Aside from that, by doing
this research, some values that are embedded in community library such as,
kinship, togetherness, team work, sincerity, sacrifice, independency, humanity,
and also personal trust can also be gathered]"
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2015
T44317
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mega Alif Marintan
"Skripsi ini membahas Preservasi Koleksi Foto di Rekso Pustoko Mangkunegaran Surakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan komponen kegiatan preservasi foto dan mengidentifikasi penyebab kerusakan. Pengambilan data dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus meliputi observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian ini adalah terpenuhinya komponen piramida preservasi Teygeler yaitu preventive conservation, passive conservation dan active conservation.
Komponen yang belum terpenuhi yaitu restoration. Faktor penyebab kerusakan koleksi foto diantaranya adalah faktor usia, pemudaran warna, dimakan serangga atau rayap, pengaruh suhu dan lingkungan yang tidak sesuai, vandalisme, dan bencana alam. Kendala yang dihadapi Rekso Pustoko dalam upaya preservasi foto yaitu kurangnya sumber daya manusia, anggaran, dan fasilitas pendukung.

This mini-thesis describes preservation of photo collection conducted in Rekso Pustoko Mangkunegaran Surakarta. The purpose of this study is to describe the components of photo preservation activities and to identify the causes of damage. Data collecting used qualitative and case study methods. The data was collected through observations, interviews, and literatures. The result of this research was the fulfillment of a pyramid component of Teygeler preservation those are preventive, passive and active conservations.
Components that have not been fulfilled are restoration. Damage factors contributed to the collection of photographs including the factor of age, color fading, eaten by insects or termites, the effect of temperature, and the incompatible environment, vandalism, and natural disasters. Problem faced by Rekso Pustoko in photo preservation efforts are the lack of human resources, budget, and support facilities.
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2015
S61282
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Fadila Aulia
"Beberapa buku terbitan Balai Pustaka merupakan karya intelektual anak bangsa sejak pendudukan Belanda (1917), Jepang (1942) hingga pasca kemerdekaan Indonesia. Koleksi tersebut masih dapat ditemui di Perpustakaan Heritage Balai Pustaka. Mengingat kondisi fisik yang menua, perlu penanganan khusus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kegiatan yang dilakukan oleh Perpustakaan Heritage Balai Pustaka dalam merawat dan memelihara koleksi buku langka, baik fisik maupun isinya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan analisis dokumen. Pemilihan informan penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan teori Piramida Preservasi, Perpustakaan Heritage Balai Pustaka belum melakukan kegiatan pelestarian fisik koleksi buku langka melalui kegiatan konservasi aktif dan restorasi. Akan tetapi, perpustakaan melakukan upaya penting untuk melestarikan nilai yang terkandung dalam koleksi buku langka dengan digitalisasi. Kebijakan preservasi, anggaran, dan sumber daya manusia menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan pelestarian.

Books published by Balai Pustaka are intellectual works of the nation's children since the Dutch occupation (1917), Japan (1942) until post-independent era. It can still be found in the Balai Pustaka Heritage Library. Considering the physical condition that are aging, special treatment is needed. This study aims to determine the activities carried out by the Balai Pustaka Heritage Library in caring and maintaining a collection of rare books, both physically and the contents. The research method used is qualitative with a case study approach. Data collection techniques include interviews, observation and document analysis. Research informants were selected by purposive sampling technique. The results showed that based on the Preservation Pyramid theory, Balai Pustaka Heritage Library has not carried out physical preservation activities for rare book collection through active conservation and restoration activities. However, the library has made an effort to preserve the values contained in the collection of rare books by digitizing them. Preservation policies, budgets, and human resources are obstacles to the implementation of preservation activities."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2022
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>