Hasil Pencarian

Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 27 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Gema Ramadonatan
"ABSTRACT
Skripsi ini membahas mengenai perancangan prototipe sistem monitoring kinerja pegawai di BBPK Ciloto. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode pengembangan sistem Iteratif dan Incremental sampai tahap prototipe halaman antar muka (interface). Berdasarkan hasil pengumpulan data yang dilakukan dengan metode wawancara kepada responden di BBPK Ciloto, ditemukan permasalahan dimana sistem monitoring kinerja pegawai yang berjalan masih manual mengakibatkan proses penilaian kinerja pegawai belum berdasarkan data yang terukur. Hal ini yang menjadi peluang peneliti untuk merancang sebuah prototipe sistem monitoring kinerja pegawai berbasis web dengan harapan proses monitoring hasil kerja pegawai dapat dilakukan secara real-time oleh atasan. Berdasarkan hal tersebut, dirancang sebuah prototipe sistem monitoring kinerja pegawai berbasis web.

ABSTRACT
This study discusses the design of prototype for an employee performance monitoring system at BBPK Ciloto. This research is a qualitative research with Iterative and Incremental system development methods until prototyping interfaces. Based on the results of data collection conducted by the interview method to respondents at BBPK Ciloto, problems were found where the monitoring system of employee performance that was still manual resulted in the process of evaluating employee performance not based on measurable data. This is an opportunity for researchers to design a prototype web-based employee performance monitoring system in the hope that the monitoring process of employee work results can be carried out in real-time by superiors. Based on this, a web-based employee performance monitoring system prototype was designed."
Lengkap +
2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Claudia Elearna Angeline Poetri
"ABSTRAK
Kelahiran bedah cesar merupakan salah satu faktor yang dapat menurunkan angka kesuksesan menyusui ASI eksklusif khususnya di wilayah perkotaan. Fenomena ini berhubungan dengan kesiapan ibu untuk memberikan ASI. Kesiapan meningkatkan menyusui merupakan hal yang penting karena berdampak bagi kesehatan ibu dan bayi. Metode yang digunakan yaitu studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan pada klien dengan kesiapan meningkatan menyusui dari periode antenatal hingga postnatal. Masalah keperawatan utama yang diangkat pada klien 26 tahun yaitu kesiapan meningkatkan menyusui. Data yang mendukung yaitu klien mengatakan anaknya diberikan susu formula karena melanjutkan susu yang diberikan oleh pihak rumah sakit namun masih dan tetap ingin memberikan ASI. Implementasi yang dilakukan adalah edukasi menyusui pada periode antenatal dengan metode diskusi menggunakan lembar balik dan pada periode postnatal dengan metode diskusi serta demonstrasi. Evaluasi dari tindakan adalah klien mengatakan ingin memberikan ASI saja kepada anaknya hingga usia 6 bulan, mengatakan pemberian susu formula sudah dihentikan, dan terjadi peningkatan berat badan sebesar 350 gr pada hari keenam belas.

ABSTRACT
The birth of cesarean section is one of the factors that can reduce the success rate of exclusive breastfeeding in urban areas. This phenomenon is related to mother rsquo s readiness to breastfeed. Readiness for enhanced breastfeeding was crucial because gave an impact to maternal and child health. The method used is case study with nursing care to client with readiness of enhanced breastfeeding from antenatal to postnatal period. The main nursing problem in Mrs. M aged 26th is readiness for enhanced breastfeeding. Supporting data is the client said her child was given formula milk because continuing milk provided by the hospital however she still want to give a breast milk. Implementation is the education of breastfeeding in the antenatal period with discussion method using a flipchart and in the postnatal period with discussion and demonstration methods. Evaluation obtained was that the client said they wanted to breastfeed their babies until 6 months old, saying formula feeding had been stopped, and there was a weight gain of 350 gr on the sixteenth day."
Lengkap +
2017
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Maufiroh
"ABSTRAK
Kehamilan tidak direncanakan merupakan masalah yang banyak terjadi di wilayah perkotaan. Fenomena ini berkaitan dengan kesiapan untuk menjadi seorang ibu yang perlu diperhatikan karena berdampak terhadap kesehatan ibu dan anak. Karya ilmiah ini disusun untuk melaporkan asuhan keperawatan pada klien dengan peningkatan kesiapan peran menjadi ibu dari periode antepartum hingga postpartum. Risiko ketidakmampuan menjadi orangtua merupakan masalah yang aktual pada klien dalam periode antepartum hingga postpartum. Implementasi yang dilakukan adalah memberikan edukasi dan dukungan untuk meningkatkan kesiapan peran menjadi ibu. Evaluasi dilakukan dengan menggunakan instrumen Maternal Role Attainment Scale dengan hasil skor kompetensi peran menjadi ibu pada klien meningkat.

ABSTRACT
Unplanned pregnancy is a common problem in urban communities. This phenomenon is related to the readiness of becoming a mother which should be concerned because it gives impacts to maternal and child health. This report aimed to analyze nursing care to client with enhancing maternal role readiness from antepartum to postpartum period. Risk for impaired parenting role was the actual problem of the client during antepartum to postpartum period. The implementation for this problem was providing health education and giving support to enhance maternal role readiness. The evaluation was using Maternal Role Attainment Scale which showed higher score of the client rsquo s maternal role competence."
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2017
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Eva Yulianti
"Meningkatnya perkembangan pasar tenaga kerja Indonesia berdampak terhadap peningkatan jumlah pekerjaan dan partisipasi angkatan kerja, termasuk dalam hal ini adalah peningkatan angkatan kerja wanita. Ny. N merupakan ibu hamil bekerja yang tinggal di wilayah perkotaan. Beberapa masalah Ny. N yang dihubungkan dengan akibat tinggal diperkotaan adalah adanya riwayat interupsi ASI. Sehingga pada kehamilannya saat ini klien memiliki niat untuk memberikan ASI eksklusif walaupun dalam keadaan masih bekerja. Berdasarkan hal tersebut, penulis menegakan diagnosa keperawatan potensial selama periode perinatal yaitu kesiapan meningkatkan pemberian ASI eksklusif. Intervensi keperawatan yang dibahas pada karya tulis ini adalah pemberian pendidikan kesehatan melalui metode diskusi dan demonstrasi untuk meningkatkan kesiapan pemberian ASI eksklusif pada ibu bekerja selama periode perinatal. Kata kunci: perkotaan, ibu bekerja, kesiapan menyusui.

The development of the Indonesian labor market impacts on the increase of employment and the labor force participation, including female workers. Mrs. N was a pregnant worker who lives in an urban area. One of Mrs. N problems related to the urban living was interrupted breastfeeding. So that, in this pregnancy Mrs. N planned to give exclusive breastfeeding although she is working. According to the assessment, writer declair potensial nursing diagnosis during perinatal period, namely the readiness to enhance breastfeeding. Nursing intervention given to Mrs N was health education, through discussion and demonstration method in order to enhance the readiness to breastfeed exclusively in working woman during perinatal period. Key words urban, working woman, breastfeeding readiness."
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2017
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Audi Amalia Rahmawati
"Jaundice merupakan kondisi klinis yang sering ditemui pada bayi. Gangguan dalam proses menyusui dapat meningkatkan kejadian jaundice pada bayi. Fenomena ini berhubungan dengan ketidakefektifan proses menyusui. Kurang optimalnya proses menyusui dapat mempengaruhi pembangunan bonding ibu dan bayi yang berdampak pada tidak tercapainya peran maternal ibu.
Karya ilmiah ini disusun untuk melaporkan asuhan keperawatan pada klien dengan ketidakefektifan proses menyusui dari periode antenatal hingga postnatal. Klien Ny T dengan masalah ketidakefektifan proses menyusui dan bayi dengan jaundice. Implementasi yang dilakukan adalah edukasi menyusui dan pemantauan kondisi bayi. Evaluasi dari tindakan adalah kemampuan menyusui klien meningkat dan kuning pada bayi berkurang pada hari ke dua puluh delapan.

Neonatal jaundice is a common physiological occurrence in newborns. Disruption in breastfeeding can increase risk of neonatal jaundice. This phenomenon is related to ineffective breastfeeding. Furthermore, ineffective breastfeeding can affect maternal-infant bonding development that contribute to unsuccessful maternal-role attainment.
This report aimed to analyze nursing care to client with ineffective breastfeeding from antenatal to postnatal period. Client is Mrs T 29 y.o with ineffective breastfeeding and neonatal jaundice. Implementation that was given are breastfeeding education and monitoring of baby rsquo;s condition. Evaluation obtained that client rsquo;s ability of proper breastfeeding was increased and yellow discoloration of the baby rsquo;s skin was reduced on the twenty-eighth day.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Firda Aishia
"Tidur merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yang seharusnya dipenuhi secara kuantitas dan kualitas. Kehamilan menjadi salah satu faktor predisposisi individu mengalami masalah tidur karena adanya perubahan fisik dan fisiologis. Faktor tempat tinggal seperti di wilayah perkotaan juga dapat menjadi pemicu munculnya masalah tidur. Salah satu masalah keperawatan yang dapat muncul yaitu insomnia. Penatalaksanaan masalah tidur dapat dilakukan secara farmakologi dan nonfarmakologi. Adanya efek samping obat yang ditimbulkan bagi kehamilan menyebabkan penatalaksanaan nonfarmakologi lebih diutamakan pada ibu hamil.
Karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk menganalisis intervensi sleep hygiene dan relaksasi otot progresif untuk meningkatkan kualitas tidur pasien ibu A. Karya tulis ilmiah ini menggunakan metode studi kasus dengan melakukan intervensi selama satu minggu. Intervensi diberikan dengan melakukan edukasi, demonstrasi, serta evaluasi dari pelaksanaan intervensi oleh pasien.
Hasil intervensi menunjukan terjadi peningkatan kualitas tidur yang ditunjukan dengan penurunan nilai PSQI 10 menjadi 7 dari total nilai 21. Sleep hygiene dan relaksasi otot progresif yang dilakukan secara teratur dapat menciptakan kebiasaan jam tidur, meningkatkan kenyamanan, dan menginduksi tidur sehingga pola tidur menjadi lebih teratur.

Sleep is one of the basic human need that should be meet in quantity and quality. Pregnancy become one of the predisposing factors of individuals experiencing sleep problems due to physical and physiological changes. Another factor such as residence in urban area also can be a trigger of sleep problems. One of the nursing diagnoses that can arise is insomnia. Sleep problems can be done with pharmacological and nonpharmacological management. Nonpharmacological management is preffered for pregnant women because of the side effects of drug in pregnancy.
This scientific paper aims to analyze the intervention of sleep hygiene and progressive muscular relaxation PMR to improve sleep quality in Mrs. A. This scientific paper use case study method with one week intervention. Implementation in done by providing education, demonstration, and evaluation of the intervention that performed by the patient during one week.
The result of intervention showed an increase in sleep quality that indicated by a decrease in PSQI value from 10 become 7 with total value is 21. Sleep hygiene and PMR that performed regularly can create sleep habits, improve comfort, and induce sleep so that sleep patterns become more regular.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Firda Eka Lestari
"Pembengkakan payudara adalah salah satu masalah yang sering muncul pada ibu menyusui. Karya ilmiah ini bertujuan untuk melaporkan asuhan keperawatan pada ibu menyusui dengan ketidakefektifan pemberian ASI berhubungan dengan pembengkakan payudara. Klien berusia 28 tahun, dengan ketidakefektifan pemberian ASI sebagai diagnosa keperawatan, melaporkan payudara yang terasa ngilu dan bengkak, skala nyeri 5/10, posisi dan perlekatan menyusui belum efektif, payudara tampak bengkak. Intervensi yang diterapkan adalah melakukan kompres daun kol ke payudara yang bengkak sebagai metode perawatan payudara. Hasil dari intervensi ini adalah untuk mengurangi pembengkakan payudara dan meningkatkan efektivitas menyusui. Evaluasi menunjukkan tidak ada lagi pembengkakan, payudara teraba lunak dan konsistensinya lembut, posisi dan perlekatan pemberian ASI sudah efektif.

Breast engorgement is one of the problems that often arise in breastfeeding mothers. This scientific work aims to report nursing care in breastfeeding mothers with the ineffectiveness of breastfeeding associated with breast engorgement. A 28-year-old client, with ineffective breastfeeding as a nursing diagnosis, reports sore and swollen breasts, 5/10 pain scale, ineffective position, and attachment of the breastfeeding. The intervention that is applied is compressing cabbage leaves to the swollen breasts as a breast care method. The outcomes of this intervention are to reduce swollen breasts and enhance breastfeeding effectiveness. The evaluation shows no more swelling, soften breasts and swelling, the breasts look soft their consistency in the breast, effective position and attachment of breastfeeding.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Wahyu Setiyowati
"ABSTRAK
Masa pasca persalinan dini merupakan salah satu kerentanan emosional seorang ibu karena tugas barunya dalam merawat bayi. Kerentanan emosional yang mungkin terjadi seperti stres dan kecemasan dapat mempengaruhi keefektifan menyusui. Makalah ilmiah ini bertujuan untuk melaporkan asuhan keperawatan pada klien dengan ketidakefektifan menyusui terkait kecemasan dan stres pada periode postnatal. Intervensi keperawatan yang diterapkan adalah refleksi kaki. Manfaat dari intervensi ini adalah memberikan efek relaksasi dan memperlancar produksi ASI untuk meningkatkan efektifitas pemberian ASI. Pijat refleksi kaki dilakukan dengan cara memijat seluruh bagian kaki dan menekan tiga titik tertentu di kaki yang berhubungan dengan keluarnya ASI. Waktu pelaksanaan selama lima hari pertama periode postnatal. Evaluasi hasil intervensi menunjukkan bahwa efektifitas pemberian ASI ditunjukkan dengan pola eliminasi dan status hidrasi bayi yang baik, ibu merasa nyaman, dan dapat menyusui selama 10-20 menit pada setiap payudara.

ABSTRACT
The early postnatal period is one of the emotional vulnerabilities of a mother because of her new task of caring for the baby. Possible emotional vulnerabilities such as stress and anxiety can affect the effectiveness of breastfeeding. This scientific paper aims to report nursing care for clients with breastfeeding ineffectiveness related to anxiety and stress in the postnatal period. The nursing intervention applied is foot reflexology. The benefits of this intervention are to provide a relaxing effect and facilitate milk production to increase the effectiveness of breastfeeding. Foot reflexology is done by massaging all parts of the foot and pressing three specific points on the foot associated with the release of breast milk. Implementation time during the first five days of the postnatal period. The evaluation of the results of the intervention showed that the effectiveness of breastfeeding was indicated by the elimination pattern and the baby's good hydration status, the mother felt comfortable, and could breastfeed for 10-20 minutes on each breast."
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Annisa Imania
"Kehamilan merupakan salah satu bagian dalam proses reproduksi manusia. Nutrisi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kehamilan. Kebutuhan nutrisi saat kehamilan meningkat, salah satunya kebutuhan zat besi yang berperan dalam pembentukan sel darah merah. Secara fisiologis, pada ibu hamil terjadi peningkatan volume darah dalam jumlah besar. Apabila tidak diimbangi dengan konsumsi zat yang cukup dapat menimbulkan anemia. Tujuan dari penulisan ini yaitu memberikan analisis pelaksanaan asuhan keperawatan masalah defisit nutrisi ibu hamil dengan anemia. Anemia adalah suatu keadaan kadar Hemoglobin (Hb) darah yang lebih rendah dari kadar normal sesuai umur dan jenis kelamin. Salah satu intervensi keperawatan untuk mengatasi anemia adalah dengan memberikan jus bayam dan tomat yang mengandung zat besi. Pemberian jus bayam dan tomat dilakukan selama 10 hari. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa klien mengalami peningkatan kadar hemoglobin sebesar 10,1g/dl.

Pregnancy is one part of the process of human reproduction. Nutrition is one of factors that influence pregnancy. Nutritional needs during pregnancy is increase, one of them is iron which is important in the formation of red blood cells. Physiologically, the blood volume of pregnant woman is increase in large numbers. If the consumption and needs of iron does not balanced, it can cause anemia. The purpose of this paper is to provide an analysis of the nursing care implementation of imbalance nutrition problems for pregnant women with anemia. Anemia is a situation which blood hemoglobin (Hb) levels are lower than normal levels according to age and gender. One of nursing intervention to increase blood hemoglobin levels in anemia is by giving spinach juice and tomatoes that contain rich iron substance. Spinach juice and tomatoes is given to pregnant woman for 10 days. The results obtained that the client experienced an increase in hemoglobin level of 10.1/dl."
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2020
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Shafa Dwi Andzani
"Ketidaknyamanan pada ibu Post Sectio Caesarea (SC) salah satunya adalah konstipasi. Hal ini disebabkan rasa nyeri pada bekas jahitan SC yang mengakibatkan mobilisasi ibu menjadi terbatas dan memengaruhi gerak peristaltik ususnya. Penggunaan anestesi selama prosedur operasi juga turut memengaruhi masalah konstipasi pada ibu post SC. Salah satu intervensi yang mampu mengatasi permasalahan konstipasi tersebut adalah menganjurkan ibu melakukan mobilisasi aktif dengan terapi berjalan dan intervensi Physio Bowel Emptying Technique (PBET). Karya ilmiah ini bertujuan untuk menganalisis asuhan keperawatan pada ibu post sectio caesarea yang mengalami konstipasi dengan tindakan mobilisasi aktif terapi berjalan dan PBET. Metode yang digunakan adalah case study pada pasien post SC yang sudah berada di rumah, yaitu di Kecamatan Ciracas, dan mengalami konstipasi. Hasil evaluasi setelah tindakan menunjukkan bahwa ibu post sectio caesarea cenderung merasa lebih rileks dan nyeri BAB berkurang sehingga ia merasa lebih nyaman. Mobilisasi aktif dengan terapi berjalan serta intervensi PBET direkomendasikan untuk mengurangi masalah konstipasi pada ibu post SC.


One of the discomfort in post caesarean section (C-section) mother is constipation. This is due to the pain in the C-section suture mark which causes the mothers mobilization to be limited and affects her intestinal peristalsis. The use of anesthesia during surgical procedures also triggers constipation problem in post C-section mothers. One of the interventions that can overcome the constipation is to encourage mothers to carry out active mobilization with walking therapy and getting Physio Bowel Emptying Technique (PBET). This scientific paper aims to analyze nursing care for post caesarean section mothers who experience constipation by applicating active mobilization with walking therapy and PBET. The method used is a case study on post C-section patients who are already at home, namely in Ciracas District, and experiencing constipation. The results of the evaluation after the action showed that post C-section mothers tended to feel more relaxed and had less pain when defecating so that they felt more comfortable. Active mobilization with walking therapy as well as PBET interventions are recommended to reduce constipation problems in post C-section mothers.
"
Lengkap +
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2020
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3   >>