Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 197633 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Idamana Banjiwo
"Penelitian ini mengkaji pengaruh penggunaan media sosial, Service Quality, dan Electronic Word of Mouth (E-WOM) Customer Satisfaction pada layanan informasi dan pengaduan PT Kereta Api. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Peneliti mengolah data dari 96 responden yang merupakan pelanggan kereta api dan pernah memanfaatkan layanan informasi dan pengaduan lewat akun media sosial @kai121_. Data diolah dengan path analysis, hasilnya menunjukkan bahwa penggunaan media sosial, Service Quality, dan E-WOM berpengaruh positif dan signifikan terhadap Customer Satisfaction. Penggunaan media sosial dan Service Quality juga mempunyai pengaruh tidak langsung terhadap Customer Satisfaction dengan melalui E-WOM.

This research sought to examine the effect of social media usage, service quality, and Electronic Word of Mouth (E-WOM) on customer satisfaction on PT KAI's information and complaint services. This quantitative research employed a survey method. The researcher processed the data obtained through questionnaires from 96 respondents whose inclusion criteria included; train customers, and users of information and complaints services through the @kai121_ social media account. The obtained data were analysed using the path analysis method. The research results revealed that social media usage, service quality, and E-WOM has a positive and significant effect on Customer Satisfaction. Social media usage and Service Quality has indirect effect on Customer Satisfaction through E-WoM."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Jafar Fathul Haq
"Seiring dengan pertumbuhan internet, kegiatan customer engagement melalui media sosial menjadi penting untuk meningkatkan hubungan antara perusahaan dan customer-nya. Disamping itu, electronic word of mouth telah menjadi bentuk iklan yang paling dipercaya oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara customer engagement terhadap pembentukan electronic word of mouth positif pada Twitter XL @XL123 serta melihat dimensi customer engagement manakah yang mempunyai pengaruh paling besar terhadap pembentukan electronic word of mouth positif pada Twitter XL @XL123. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan non-probability sampling. Sample dalam penelitian ini adalah 100 responden. Instrumen penelitian ini menggunakan kuisioner dan dianalisis menggunakan multiple regression. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa customer engagement memiliki pengaruh terhadap pembentukan electronic word of mouth positif. Dimensi customer engagement yang memiliki pengaruh terbesar pada pembentukan electronic word of mouth positif adalah Cognitive Attachement.

Following the growth of the Internet, customer engagement activities through social media have become an important activities to increase the company relationship with its customer. In addition, electronic word of mouth have become the most trusted form of advertising. This research aimed to observe the effect of customer engagement on establishing positive electronic word of mouth, and to observe which dimension of customer engagement had the greatest effect on establishing positive electronic word of mouth. This research applied quantitative approach and collected using non-probability sampling. The sample of this research was 100 respondent. This research used questionnaire as a research instrument and analyzed with multiple regression. This research proved that customer engagement had an effect on establishing positive electronic word mouth. The dimension of customer engagement which has the greatest effect on establishing positive electronic word of mouth was cognitive attachement."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
S55432
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Aji Lesmana
"Penelitian ini menyelidiki hubungan antara enam konstruk : kualitas layanan elektronik, kepuasan pelanggan elektronik, kualitas layanan, kepuasan pelanggan, loyalitas elektronik, dan elektronik word-of-mouth (EWOM). Studi ini melibatkan total 452 responden yang merupakan pelanggan PLN dan telah menggunakan aplikasi PLN Mobile. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan metode Partial Least Square (PLS). Temuan-temuan tersebut menunjukkan bahwa loyalitas pelanggan elektronik dapat dipengaruhi secara langsung dan tidak langsung oleh kualitas layanan, serta secara tidak langsung oleh kualitas layanan elektronik. Baik kepuasan pelanggan maupun kepuasan pelanggan elektronik dapat memediasi pengaruh kualitas layanan dan kualitas layanan elektronik terhadap kesetiaan e-pelanggan. Oleh karena itu, PLN perlu memastikan tidak hanya penyediaan kualitas layanan (baik melalui aplikasi maupun personel lapangan), tetapi juga kepuasan pelanggan dengan layanan yang disediakan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan dan mendorong kesetiaan elektronik, mendorong pelanggan untuk terus menggunakan aplikasi PLN Mobile. Studi ini juga mengungkapkan bahwa kesetiaan e-pelanggan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap EWOM.

This study investigates the relationships among six constructs: e-service quality, customer e-satisfaction, service quality, customer satisfaction, customer e-loyalty, and electronic word-of-mouth (EWOM). The study employed a total of 452 respondents who are customers of PLN and have used the PLN Mobile application. The collected data was then analyzed using the Partial Least Square (PLS) method. The findings suggest that customer e-loyalty can be directly and indirectly influenced by Service quality, also indirectly by e-service quality. Both customer satisfaction and e-satisfaction could mediates the influence of service quality and e-service quality on Customer e-loyalty. Therefore, PLN needs to ensure not only the provision of service quality (both through the application and field personnel) but also customer satisfaction with the services provided in order to enhance customer satisfaction and foster electronic loyalty, encouraging customers to continue using the PLN Mobile application. The study also reveals that customer e-loyalty has a positive and significant influence on EWOM."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Vivie Nurjaningrum Putri Rantyanti
"Tantangan untuk memperoleh kepuasan dan loyalitas pelanggan semakin besar di persaingan yang semakin kompetitif saat ini. Terutama pada sektor perbankan yang menawarkan produk yang relatif sama seperti sektor perbankan. Studi sebelumnya telah membuktikan bahwa inovasi layanan merupakan kebutuhan yang tidak dapat dihindari untuk kelangsungan hidup perusahaan dan sangat penting untuk mempengaruhi kepuasan dan loyalitas pelanggan dalam industri perbankan. Di sisi lain, model konseptual yang matang mengenai faktor yang mepengaruhi kepuasan dan loyalitas pelanggan sudah lebih dulu ditemukan dengan mempertimbangkan service quality sebagai antecedent. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan memvalidasi model konseptual baru dari kepuasan dan loyalitas pelanggan di industri perbankan Indonesia dengan inovasi layanan dan konsep kualitas layanan sebagai anteseden, dengan juga dimensi kualitas layanan yang digunakan. Untuk memvalidasi model konseptual yang diusulkan, survei online dilakukan dan data dari 274 pelanggan bank ritel sampel di Indonesia digunakan. Analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Hasil SEM menunjukkan bahwa inovasi layanan berpengaruh positif terhadap kualitas layanan, kepuasan, dan loyalitas pelanggan, sedangkan service quality berpengaruh positif pada kepuasan pelanggan, namun tidak berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan. Kemudian, kepuasan pelanggan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan. Studi ini memperkaya studi yang ada yang berfokus pada kepuasan dan loyalitas pelanggan dalam perbankan terutama dalam konteks negara berkembang.

Customer satisfaction and loyalty are more challenging to obtain in today increasingly competitive market including banking sector which offered relatively similar product. Earlier study has proven that service innovation is an inevitable necessity for firm's survival and is critical to influence the customer satisfaction and loyalty in banking industry. On the other hand, a well-developed conceptual model of satisfaction and loyalty in service industry has been established, considering service quality as the antecedent. This study is aimed to develop and validate a new conceptual model of customer satisfaction and loyalty in Indonesia banking industry with service innovation and service quality concept as the antecedent, with also employed service quality dimensions. In order to validate the proposed conceptual model, online survey was conducted and data from 274 sampled customers of retail bank in Indonesia was used. The data analysis employed Structural Equation Modeling (SEM). SEM results show that service innovation has positive effect to service quality, customer satisfaction and loyalty while service quality has positive impact on customer satisfaction, and customer satisfaction has positive impact on customer loyalty. However, the effect of service quality to customer loyalty was not supported. This study enriches existing study which focus on customer satisfaction and loyalty in banking especially in emerging country context. Moreover, this study provides additional knowledge with incorporating service innovation and service quality as antecedent of customer satisfaction and loyalty in banking industry."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Yoseph Sandhi Wicaksono
"Industri penerbangan indonesia merupakan salah satu industri dengan pertumbuhan yang cukup pesat, ditunjukan dengan tren peningkatan jumlah penumpang setiap tahunnya serta bertambahnya jumlah maskapai baru yang melayani rute domestik. Dengan persaingan yang semakin kompetitif maka perlu adanya upaya untuk meningkatkan kepuasan serta mempertahankan pelanggan yang ada salah satunya melalui peningkatan kualitas layanan.
Penelitian ini membahas hubungan antara kualitas layanan penerbangan (AIRQUAL) dengan kepuasan pelanggan, Repurchase Intention ,serta Word of Mouth. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 337 responden yang tersebar di jakarta dan diambil secara acak. Selanjutnya data diolah dengan menggunakan SPSS.
Hasil yang diperoleh menunjukan bahwa, pada maskapai full service dan LCC kualitas layanan penerbangan dapat menjelaskan hubungan terhadap kepuasan pelanggan, repurchase intention, serta Word of Mouth. Dengan hasil ini maka konsep tersebut dapat dijadikan rujukan bagi industri penerbangan dalam memformulasikan strategi pemasaran yang tepat serta efektif.

Aviation industry in Indonesia is one of industry with a fairly rapid growth, which is indicated by the increase trend in the number of passengers each year and new airlines company that serving domestic routes. In the competitive situation, it is necessary an efforts to improve customer satisfaction and maintain the existing customers through the improvement of service quality.
This study discusses the relationship between airline service quality (AIRQUAL) with Customer Satisfaction, Repurchase Intention, and Word of Mouth. Total number of samples that used in this research was 337 respondents in Jakarta by random sampling. Furthermore, the data were processed using SPSS.
The results show that, full service and LCC airline service quality may explain the relationship with customer satisfaction, repurchase intention, and Word of Mouth. By this result, it can be used as a reference for the airline industry in order to formulate proper strategy and effective marketing program.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
T32282
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Nidia Ardina
"Kepuasan pelanggan merupakan aspek vital untuk bertahan dalam bisnis dan memenangkan persaingan diantara sekian banyak perusahaan yang bergerak di bidang penerbangan. Garuda Indonesia salah satunya memandang bahwa kualitas layanan merupakan kebutuhan utama untuk mencapai kepuasan pelanggan. Garuda Indonesia merupakan maskapai penerbangan nasional yang terus berusaha meningkatkan pelayanannya. Salah satu layanan yang dikelola Garuda Indonesia adalah layanan call center.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang bersifat deskriptif untuk mengetahui bagaimana kepuasan Pelanggan tentang Kualitas Layanan Call Center PT Garuda Indonesia. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode survei melalui kuesioner. Populasi penelitian ini adalah seluruh pelanggan Garuda Indonesia yang telah merasakan layanan call center. Hasil dari analisis penelitian ini membuktikan bahwa Pelanggan Garu.

Customer satisfaction is a vital aspect to stay in business and win the competition among the many companies aviation. Garuda Indonesia considers that the quality of its services is a major requirement to achieve customer satisfaction. Garuda Indonesia is the national airline as it continues to improve its service. Call center services are maintained by Garuda Indonesia.
The study was conducted using quantitative descriptive approach to find out how Customer satisfaction about the Quality of Service Call Center PT Garuda Indonesia. Data was collected through a questionnaire survey method. The study population was all Garuda Indonesia customers who had been using call center services. The results of this study demonstrate that the analysis of Garuda Indonesia Customer not satisfied with the Quality of Service call center.
"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
S56498
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ristina Dian Astuti
"Dalam online shopping, ketiadaan interaksi face-to-face antara konsumen dengan perusahaan membuat konsumen tidak dapat melakukan penilaian terhadap elemen fisik perusahaan. Konsumen hanya dapat melakukan penilaian terhadap kualitas pelayanan yang diberikan perusahaan secara online atau disebut juga dengan e- service quality. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh e-service quality terhadap repurchase intention melalui customer satisfaction sebagai variabel perantara. Sampel penelitian ini adalah 120 responden yang pernah membeli album musik Kpop di online shop Gasoo Galore yang diambil menggunakan teknik penarikan sampel purposive sampling, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah Path Analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-service quality tidak memberikan pengaruh secara langsung yang signifikan terhadap repurchase intention, namun terdapat pengaruh yang positif dan signifikan apabila melalui customer satisfaction sebagai variabel perantara.

Lack of face-to-face interaction between customer and online seller causes it`s hard for customer to evaluating the seller`s physical elements. Customer evaluating the seller based on the quality of their service or it known as e-service quality. This research was conducted to analyze the impact of e-service quality to customer repurchase intention through customer satisfaction as intervening variable. This research took 120 customers who ever bought Kpop music album from Gasoo Galore as the respondents. All respondents are collected using purposive sampling technique. The data were being analyzed using Path Analysis. The result of this research indicate that e-service quality didn`t directly affects repurchase intention, but it give significant and positive effect when it through customer satisfaction as intervening variable."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2013
S45060
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Arief Anggito Abimanyu
"Penelitian ini bertujuan untuk membahas pengaruh yang diberikan dari Dimensi E-Service Quality terhadap Customer Satisfaction pada pengguna Blu by BCA Digital Digital di Jakarta. Penelitian ini mengunakan pendekatan kuantitatif, melalui teknik purposive-sampling yang dilakukan pada sebanyak 105 responden melalui penyebaran kuesioner secara online menggunakan sosial media dengan platform pengisian kuesioner dengan Google Form. Data yang terkumpul kemudian diolah dengan menggunakan IBM SPSS Statistic 20 melalui analisis statistik deskriptif dan analisis regresi sederhana. Hasil analisis data menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang diberikan dari Dimensi E-Service Quality terhadap Customer Satisfaction pada pengguna Blu by BCA Digital Digital di Jakarta.

This study discussed the influence of the E-Service Quality Dimension on Customer Satisfaction for Blu by BCA Digital Digital users in Jakarta. This research uses a quantitative approach, through a purposive-sampling technique which is carried out on as many as 105 respondents through online questionnaires using social media with a questionnaire filling platform with Google Form. The collected data is then processed using IBM SPSS Statistic 20 through descriptive statistical analysis and simple regression analysis. The results of the data analysis show that there is an influence exerted by the E-Service Quality Dimension on Customer Satisfaction for Blu by BCA Digital Digital users in Jakarta."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hanina Ar Ridho
"Di era globalisasi, persaingan usaha sudah terlihat jelas. Semua pelaku usaha melakukan segala bentuk upaya untuk memenangkan hati pelanggan. Ditambah dengan peluang tren yang sedang tinggi yaitu industri halal, pelaku usaha menawarkan bentuk kualitas pelayanan ataupun operasional dengan membawa halal atau syariah sebagai bentuk strategi dasar.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan service quality physical aspect, reliability, personal interaction, problem solving dan policy dari Minimarket Podjok Halal Jakarta terhadap customer satisfaction, customer loyalty dan word of mouth pelanggan Minimarket Podjok Halal.
Dan dari hasil penelitian ini, terdapat informasi ilmiah dan sistematis kepada manajer atau pelaku usaha sebagai bahan analisa service quality yang diberikan perusahaan. Populasi pada penelitian ini adalah pelanggan Minimarket Podjok Halal. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan non probability sampling - purposive sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan membagikan kuesioner secara langsung kepada reponden dan terkumpul 232 kuesioner.
Penelitian ini menggunakan analisis pengolahan data menggunakan Structural Equation Modeling SEM. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa physical aspect, reliability, personal interaction, problem solving memiliki pengaruh yang signifikan terhadap customer satisfaction dan kemudian customer satisfaction memiliki pengaruh yang signifikan terhadap customer loyalty dan word of mouth.

In the era of globalization, business competition is clearly visible. All business actors make every effort to win the hearts of customers. Coupled with the high trend opportunities that is halal industry, business actors offer a form of service or operational quality by bringing halal or sharia as a form of basic strategy.
This study aims to analyze the relationship of service quality physical aspect, reliability, personal interaction, problem solving and policy Minimarket Podjok Halal Jakarta to customer satisfaction, customer loyalty and word of mouth of customers Minimarket Podjok Halal.
And from the results of this study, there is scientific and systematic information to managers or business actors as a material analysis about service quality provided by the company. The population of this research is customers Minimarket Podjok Halal. The technique sampling was done with non probability sampling purposive sampling. Data collection in this study was done by distributing questionnaires directly to the respondents and collected 232 questionnaires.
This research uses data processing analysis by Structural Equation Modeling SEM. The result of data processing shows that physical aspect, reliability, personal interaction, problem solving have significant influence to customer satisfaction and then customer satisfaction has significant influence to customer loyalty and word of mouth.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Bagus Wicaksono Aji
"Di era globalisasi, persaingan sudah terlihat jelassehingga membuat seluruh pelaku usaha melakukan segala upaya untuk memenangkan hati pelanggan. Beberapa pihak memanfaatkan tren yang sedang hipe yaitu syariah halal. Pelaku usaha mulai memikirkan strategi pemasaran yang jitu, salah satunya dengan memberikan kualitas pelayanan yang baik dan benar dibutuhkan pelanggan. Untuk memberikan informasi ilmiah dan sistematis kepada manajer atau aktor bisnis terkait hubungan antara penyedia layanan dan pelanggan, studi ini telah dilakukan untuk mengeksplorasi hubungan antara faktor-faktor seperti kualitas layanan, kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan, dan dari mulut ke mulut.
Dengan menggabungkan metode kuantitatif dan kualitatif dan berdasarkan hasil alpha Cronbach, EFA, CFA dan SEM, penulis studi telah menganalisis dan memeriksa 232 kuesioner. Dengan delapan elemen yang terbentuk, faktor-faktor telah dianalisis untuk menilai hubungan yang disebutkan dalam model, hasilnya menunjukkan bahwa ada dampak positif dari fasilitas, keandalan, interaksi pribadi dan memecahkan masalah pada kepuasan pelanggan, hasilnya juga menunjukkan efek positif dari kepuasan atas kesetiaan dan dari mulut ke mulut pelanggan yang membeli produk pertanian di supermarket.

In the era of globalization, the competition has been clearly visible. All business actors make every effort to win customers 39 hearts. Some parties take advantage of a trend that is hipe that is halal sharia. In order to provide manager or business actors scientific and systematic information regarding relationship between services providing and customers, this study has been c on ducted to explore relationships between such factors as service quality, customers satisfaction, customers loyalty and word of mouth.
By combining quantitative and qualitative methods and based on the results of the Cronbach alpha, EFA, CFA and SEM, authors of the study have analyzed and examined 232 questionnaires. With eight elements formed, the factors have been analyzed to assess the relationships mentioned in the model, the results indicate that there are positive impacts of facility, reliability, personal interaction and solving problems on satisfaction of customers, the results have also showedpositive effect of satisfaction on loyalty and on word-of mouth of customers purchasing agricultural products at the supermarket.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>