Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 153913 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Kamila Shaumi Ihsan
"Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh corporate branding terhadap brand loyalty. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden dengan rentang usia 18 tahun ke atas yang menggunakan iPhone dan telah mengganti iPhone tersebut sebanyak 2 kali dalam 3 tahun terakhir serta bertempat tinggal di DKI Jakarta. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Model penelitian ini di uji dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa corporate branding berpengaruh secara signifikan terhadap brand loyalty dan dimensi yang paling berpengaruh, yaitu dimensi symbolic benefits.

The objective of this research is to analyze the effect of corporate branding toward brand loyalty.This research applied quantitative approach by distributing questionnaires to 100 respondents in the age range of 18 years old and above who currently using iPhone and have replaced their iPhone at least two times in the last three years. This research used purposive sampling method and the research model was tested by using multiple regression analysis. The results showed that corporate branding has a significantly positive impact toward brand loyalty and the dimensions that have most influental impact are symbolic benefits."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2017
S65594
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Farizan Afif
"Strategi Co-Branding merupakan cara yang paling sering digunakan untuk meningkatkan Brand Equity atau ekuitas merek pada sebuah produk atau layanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh Co-Branding terhadap Brand Equity. Penelitian ini dilakukan di Jakarta dengan objek penelitian Chitato Rasa Indomie Goreng. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan penyebaran kuesioner sebagai instrumen utama, dengan responden yang memenuhi kriteria, yaitu mengetahui sekaligus pernah mengonsumsi Chitato Rasa Indomie Goreng minimal dua kali dalam 6 (enam) bulan terakhir. Tanggapan responden kemudian diolah dengan menggunakan SPSS 20.0 melalui analisis statistik deskriptif, dan analisis regresi linear sederhana. Hasil temuan dari penelitian ini ialah bahwa co-branding memiliki pengaruh positif terhadap brand equity yang dimiliki Chitato Rasa Indomie Goreng sebesar 52,8%.

Co-Branding Strategy is the most commonly way to increase Brand Equity of the products. The purpose of this study is to explain the effect of Co-Branding on Brand Equity. This research was conducted in Jakarta with the research object Chitato Indomie Goreng Flavour. This research applied quantitative approach and distributing questionnaires as the main instruments, with respondents who fit the criterias, such as knowing also had consumed Chitato Indomie Goreng Flavour, for at least twice in six months. The response from those respondents were then being processed using SPSS 20.0 through descriptive statistics analysis and simple linear regression analysis. The findings of this research were that co-branding positively affected brand equity of Chitato Indomie Goreng Flavour significantly of 52.8%."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Desta Dauri Rasyid
"Brand personality merupakan strategi yang dapat mendorong konsumen untuk melakukan word of mouth. Saat ini, word of mouth menjadi penting karena word of mouth merupakan salah satu alternatif lain bagi konsumen untuk mencari informasi tentang suatu produk dan lebih dipercaya oleh konsumen dibandingkan iklan konvesional. Selain itu dengan adanya brand loyalty konsumen akan lebih merasakan word of mouth dibandingkan tidak melalui brand loyalty. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh brand personality terhadap word of mouth melalui brand loyalty. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengambilan purposive sampling dan snowball sampling. Pada penelitian ini sampel yang digunakan sebanyak 200 responden pengguna iPhone di Jakarta dan Depok. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling SEM . Hasil penelitian menunjukan bahwa brand personality memiliki pengaruh yang signifikan terhadap word of mouth melalui brand loyalty.

Brand personality is strategy to encourage consumers to do word of mouth. Word of mouth is important because word of mouth is one of alternative for those seeking information about a product and more trusted by consumers than conventional advertising. In addition with brand loyalty customers would more feel word of mouth than not through brand loyalty. The objective of this study is to determine how the influence of brand personality on word of mouth through brand loyalty. This study uses a quantitative approach with purposive sampling and snowball sampling technique was applied in this research. This research use 200 respondents consumer iPhone in Jakarta and Depok. The instruement of this research is using questionnaires and it is analyzed by using Structural Equation Modeling SEM . The results of this research showed that brand personality had a significant effect on word of mouth through brand loyalty."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2016
S66557
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fahriza Syah Azzi
"ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana pengaruh brand
associations terhadap consumer response produk Apple iPhone. Pendekatan ini
menggunakan pendekatan kuantitatif. Pendekatan kuantitatif menggunakan
sampel sebanyak 100 pengguna Apple iPhone di wilayah Jakarta dan Yogyakarta
dengan nonprobability sampling serta teknik convenience sampling. Instrumen
penelitian kuantitatif menggunakan kuesioner yang dianalisis menggunakan
Structural Equation Modelling (SEM). Hasil penelitian kuantitatif menunjukkan
bahwa brand association atribut guarantee dan personal identification memiliki
pengaruh yang signifikan dan positif terhadap consumer response atribut brand
extension, recommendation, serta price premium. Sedangkan, brand associations
atribut social identification dan status berpengaruh signifikan dan positif terhadap
consumer response, atribut brand extension, serta price premium, namun tidak
memiliki pengaruh signifikan terhadap recommendation.

ABSTRACT
The objective of this research is to analyze how the influence of brand
associations towards consumer response of Apple iPhone. This research applied
quantitativeapproach. Quantitative approach used 100 users of Apple iPhone in
Jakarta and Yogyakarta, collected using nonprobability sampling and convenience
sampling technique. Quantitative research instrument used questionnaire and
analyzed using Structural Equation Modelling (SEM). The result of quantitaive
research shows that guarantee and personal identification from brand associations
attributes has a significant and positive influence towards all consumer response
attributes, which is brand extension, recommendation, and the price premium.
Meanwhile, social identification and status from brand associations attributes has
significant and positive influence on brand extension as well as a premium price,
but does not have a significant influence on recommendation."
2013
S45877
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Candra Prasetio
"Penelitian ini ingin menganalisis pengaruh citra merek terhadap loyalitas pelanggan yang menggunakan ponsel iPhone di DKI Jakarta. Sampel penelitian adalah pengguna ponsel iPhone pertama kali di DKI Jakarta dengan jumlah 100 responden. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain eksplanatif. Penelitian ini menggunakan metode uji reliabilitas, uji validitas, regresi berganda, dan uji hipotesis yang terdiri dari uji R2, uji F, dan uji t. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa iPhone memiliki citra merek yang baik; loyalitas pelanggan ponsel iPhone adalah baik; dan citra merek ponsel iPhone memiliki hubungan yang positif terhadap loyalitas pelanggannya dan memiliki pengaruh yang signifikan.

The purpose of this research is to investigate the effect of brand image on customer loyalty of iPhone cell phone in Jakarta. The sample of this research is iPhone first-time users in Jakarta area as much as 100. This is a quantitative research with explanative design. This research using reliability test, validation test, simple reggresion, and hipothesis test with R2 test, F test, and t test. The result of this research are that brand image of iPhone have a good point as much as its customer loyalty, and iPhone’s brand image do have positive and significant effect on customer loyalty.
"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Asysyifa Azzahra
"Dengan semakin berkembang dan menjamurnya produk lokal di Indonesia, serta semakin banyaknya jenis media yang dapat memasarkan produk-produk tersebut, penting bagi para pelaku usaha untuk memahami strategi dalam mengelola mereknya agar dapat bersaing dengan merek lokal maupun merek luar.
Penelitian ini membahas tentang perbandingan penerapan brand functional value dan brand experiential value terhadap evaluasi konsumen pada konteks strategi local branding dan foreign branding. Evaluasi konsumen pada penelitian ini diwakili oleh perceived quality, attitude toward the brand, purchase intention, dan komunikasi word of mouth. Metode penelitian yang digunakan ialah penelitian eksperimen dengan desain faktorial 2x2 yang menggunakan merek fiktif sebagai objek uji.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan efek penerapan value pada aspek evalusi konsumen dalam konteks local branding dan foreign branding. Kombinasi strategi foreign branding dan experiential value menghasilkan nilai perceived quality, attitude toward the brand, dan purchase intention paling tinggi, sedangkan kombinasi strategi foreign branding dan functional value menghasilkan nilai word of mouth paling tinggi.

In today rsquo s local products growing number in Indonesia, as well as the increasing number of media types to market these products, it is important for local businessperson or organization to understand the strategy in managing their brands in order to compete with local and foreign brands.
This study discusses the comparison between the application of brand functional value and brand experiential value toward consumer evaluation in the context of local branding and foreign branding strategy. Consumer evaluation is represented by perceived quality, attitude toward the brand, purchase intention, and word of mouth. The research method used is experimental research with 2x2 factorial design using fictitious brand as test object.
The finding shows that there are differences in value application effect toward consumer evaluation in local and foreign branding context. The combination of foreign branding strategy and experiential value produces the highest perceived quality, attitude toward the brand, and purchase intention, while the combination of foreign branding strategy and functional value yields the highest word of mouth.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Gultom, Nancy Sio Wulan
"Perkembangan teknologi informasi di Indonesia membuka jalan bagi beragam industri bisnis dalam bentuk digital brand. Jakarta Post Travel sebagai salah satu digital brand di Indonesia, menjadi objek penelitian yang diteliti, dimana penelitian ini bertujuan untuk melihat dan mengetahui proses pembentukan corporate brand, brand identity dan brand awareness melalui proses online branding. Penggunaan teori seperti brand, corporate brand, brand identity, brand awareness, online branding meliputi proses-proses branding-nya dipakai dalam penelitian ini. Penemuan hasil penelitian menunjukkan bahwa proses atau strategi online branding yang dilakukan Jakarta Post Travel dilakukan secara bertahap. Hal ini diperlihatkan oleh hasil proses identifikasi konsumen yakni pembaca Jakarta Post Travel sebagai corporate brand. Proses atau strategi online branding yang dilakukan Jakarta Post Travel dilakukan menggunakan teknologi informasi seperti website maupun media sosial. Bentuk-bentuk komunikasi lain seperti partnership dalam rangka membangun corporate brand, brand identity dan brand awareness, juga dilakukan melalui media yang digunakan Jakarta Post Travel. Selain itu, ditemukan juga bahwa brand Jakarta Post Travel sudah cukup dikenal sesuai dengan target dan segmentasi pembacanya, yang diperoleh dari hasil wawancara dengan pembaca Jakarta Post Travel di luar Indonesia. Sebagai saran praktis, perlu dilakukan promosi brand secara terus-menerus dan konsisten sehingga dapat bersaing dengan brand kompetitor.

Information technology has make a way for many industries, particularly for digital brands. This research is using Jakarta Post Travel as one of many digital brands in Indonesia. The purpose of this research is to know the formation process of corporate brand, brand identity and brand awareness of Jakarta Post Travel through online branding. This research is using theories such as brand, corporate brand, brand identity, brand awareness, online branding and the branding process. The conclusion of this research shows that Jakarta Post Travel has developing the brand step by step and expand their products by using website and social media, to maximize the online branding process. This matter shows that the readers of Jakarta Post Travel still needs support and assistance to identify Jakarta Post Travel. Strategy, such as online partnership with other brands, is also used by Jakarta Post Travel to increase the formation process of corporate brand, brand identity and brand awareness. Furthermore, this research finds that the readers outside Indonesia has notice the Jakarta Post Travel as a corporate brand about travel in Indonesia, but still need a consistency in promoting the brand to compete with competitor brands."
Jakarta: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
T41724
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Silitonga, Cynthia Permata br
"Penelitian ini penting dilakukan terhadap produk dari negara asal tertentu di dalam memahami perilaku konsumen dan gambaran produknya diterima dengan baik di negara tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh country of origin terhadap consumer purchase intention melalui brand image dan brand evaluation. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif metode survei pada target konsumen skincare Laneige di Jakarta. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 160. Cronbach’s alpha dan confirmatory factor analysis (CFA) digunakan untuk menilai reliabilitas serta validitas. Structur Equation Model (SEM) digunakan dalam pengujian Hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa country of origin memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap purchase intention. Brand image memiliki pengaruh full mediation sebagai variabel mediator sedangkan brand evaluation memiliki pengaruh no mediation sebagai variabel mediator.

The study is necessary to employ towards a product from a particular country in understanding consumer behavior and market respon in the entry country. This research was conducted because in the intense global competition, producers need to understand the factors that cause purchase intention so that their products can be accepted by the public. This study uses a quantitative approach to survey methods on Laneige skincare target consumers in Jakarta. The sample in this study amounted to 160.Cronbach's alpha and confirmatory factor analysis (CFA) were used to assess reliability and validity. The Structural Equation Model (SEM) is used in hypothesis testing. The results showed that country of origin has a positive but insignificant effect on purchase intention. Brand image has a full mediation effect as a mediator variable, while brand evaluation has no mediation effect as a mediator variable."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Karunia Armadhita
"Penelitian ini meneliti tentang pengaruh brand experience yang terdiri dari empat dimensi yaitu intellectual terhadap kesediaan membayar harga premium (willingness to pay a price premium) melalui variabel mediasi brand credibility dan perceived uniqueness pada pengguna iPhone 12. Dalam penelitian ini, diperoleh data dari penyebaran kuesioner sebesar 130 responden yang pernah membeli iPhone 12 dalam kurun waktu satu tahun kebelakang yang berumur 17-40 tahun dan berdomisili di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Melalui analisis data deskriptif dan analisis data inferensial menggunakan uji regresi linear sederhana dengan SPSS 25.0 dan uji sobel, maka hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh positif diantara variabel brand experience terhadap variabel willingness to pay a price premium, pengaruh positif diantara variabel brand experience terhadap willingness to pay a price premium melalui brand credibility dan pengaruh positif diantara variabel brand experience terhadap willingness to pay a price premium melalui perceived uniqueness pada pengguna iPhone 12 di Jabodetabek.

This study examines the influence of brand experience which consists of four dimensions: sensory, affective, behavioral, and intellectual on willingness to pay a premium price through the mediation of brand credibility and perceived uniqueness on iPhone 12 users. In this study, data obtained from the distribution of questionnaires to 130 respondents who had bought an iPhone 12 in the past one year, aged 17-40 years and domiciled in Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang and Bekasi. Through descriptive data analysis and inferential data analysis using simple linear regression test with SPSS 25.0 and the Sobel test, the results of this study indicate that there is a positive influence between brand experience variables on the willingness to pay a price premium variable, a positive influence between brand experience variables on willingness to pay a price premium through brand credibility and the positive influence between brand experience variables on willingness to pay a price premium through perceived uniqueness on iPhone 12 users in Greater Jakarta."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Astrid Emily Haisyah Simen
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand authenticity terhadap brand attachment. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melakukan survei menggunakan instrumen kusioner yang disebarkan kepada 130 orang responden di Jakarta Selatan. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan metode analisis regresi sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukkan seluruh dimensi yang terdapat pada brand authenticity yang terdiri dari quality commitment,  heritage, continuity, originiality, dan naturalness berpengaruh terhadap brand attachment. Hal ini menunjukkan bahwa brand authenticity yang dipertahankan oleh Teh Botol Sosro berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen sehingga menghasilkan keterikatan secara kognitif dengan para konsumen. 

This study aims to analyze the influence of brand authenticity on brand attachment. This study uses a quantitative approach by conducting a survey using a questionnaire instrument distributed to 130 respondents in South Jakarta. Data processing in this research uses simple regression analysis method. The findings of this study present that all dimensions contained in brand authenticity consisting of quality commitment, heritage, continuity, originality, and naturalness affect the brand attachment. This result shows that brand authenticity maintained by Teh Botol Sosro influences consumer purchasing decisions to produce cognitive attachment with consumers."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2018
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>